Anda di halaman 1dari 12

PERENCANAAN SISTEM PERESAPAN DAN PENYIRAMAN

LAPANGAN SEPAK BOLA DENGAN MENGGUNAKAN SISTEM SEL PADA


STADION TELADAN MEDAN

Imam Effendi1, Ivan Indrawan2 dan Boas Hutagalung3

1
Departemen Teknik Sipil, Universitas Sumatera Utara. Jl.Perpustakaan No.1 Kampus USU Medan
Email: imam_effendi@usu.ac.id
2
Staf Pengajar Departemen Teknik Sipil, Universitas Sumatera Utara, Jl.Perpustakaan No.1 Kampus USU Medan
Email : Ivan_indrawan@usu.ac.id
3
Staf Pengajar Departemen Teknik Sipil, Universitas Sumatera Utara, Jl.Perpustakaan No.1 Kampus USU Medan

ABSTRAK
Kota Medan sebagai kota ketiga terbesar di Indonesia, diharuskan mampu memiliki stadion bertaraf
internasional. Stadion bertaraf internasonal tersebut tidak terlepas dari kondisi lapangan sepak bola yang
mampu mengatasi limpasan air hujan pada permukaan, maupun pemanfaatan air yang efisien. Dalam
perencanaan ini menggunakan Sistem sel, dimana sistem ini adalah suatu sistem yang saling menautkan
antara sistem drainasi dengan sistem irigasi. Sistem drainase yang digunakan adalah dengan
menggunakan subdrain (drainase bawah permukaan), dengan nilai intensitas hujan diperhitungkan
berdasarkan curah hujan harian maksimum selama 10 tahun (2001-2010), yaitu sebesar 180 mm/jam.
Pada lapisan tanah menggunakan lapisan porus setebal 0,45 m yang terdiri dari lapisan pasir setebal 0,30
m dengan nilai nilai Koefisien hidrolis (K1) = 2,5 m/hari, dan lapisan kerikil yang berada dibawahnya
setebal 0,15 m, dengan nilai Koefisien hidrolis (K2) = 150 m/hari. Kebutuhan penyiraman rumput zoysia
matrella 135,66 m/7hari. Sistem irigasi yang digunakan adalah sprinkler irrigation (irigasi curah). Air
dipompa dengan menggunakan pompa lalu dipancarkan dengan nozzle (kepala penyemprot). Dari hasil
perencanaan Dengan sistem ini hampir seluruh air hujan dapat terserap dengan cepat, sehingga tidak
sempat terjadi genangan di lapangan, sehingga dapat menciptakan kondisi lapangan sepak bola tetap baik
dengan memanfaatkan fasilitas yang ada dan dengan pengolahan air yang seefisien mungkin.

Kata kunci: Stadion Teladan Medan, limpasan, sistem sel, drainase, irigasi.

ABSTRACT
Medan as the third largest city in Indonesia, are required to be able to have a stadium of international
standard. Internasonal standard stadium is not independent of the condition of the football field that can
handle rainwater runoff on the surface, as well as the efficient use of water. In this plan using cell
systems, where the system is a system of inter-linking between the drainage system irrigation system.
Drainage system is to use subdrain (subsurface drainage), with rainfall intensity value is calculated based
on the maximum daily rainfall for 10 years (2001-2010), which amounted to 180 mm / hour. In the soil
using 0.45 m thick porous layer consisting of a 0.30 m thick layer of sand with a hydraulic coefficient
values (K1) = 2.5 m / day, and a layer of gravel that are below 0.15 m thick, with hydraulic coefficient
values (K2) = 150 m / day. Zoysia grass needs watering matrella 135.66 m / 7hari. The irrigation system
used is sprinkler irrigation (irrigation bulk). Water is pumped by the pump and then transmitted to the
nozzle (spray head). From the results of the planning system, almost all rainwater can be absorbed
quickly, so it had been a puddle on the ground, so as to create conditions remain good football field by
utilizing existing facilities and water treatment as efficiently as possible.

Keywords: Teladan Stadium, runoff, cell systems, drainage, irrigation.


I. PENDAHULUAN

I.1 Latar Belakang


Olahraga merupakan kegiatan positif di masyarakat yang bertujuan untuk meningkatkan kesehatan jasmani
dan rohani. Dalam berolah raga juga dibutuhkan sarana dalam kegiatannya, contohnya saja sepak bola. Sepak bola
merupakan salah satu olah raga paling populer bagi masyarakat indonesia, baik oleh masyarakat perkotaan dan
pedesaan. Lapangan sepak bola merupakan sarana terpenting untuk olah raga ini, akan tetapi lapangan sepak bola di
Indonesia pada umumnya sangat jauh di bawah standard yang ditetapkan oleh Federation International of Football
Asociation (FIFA).

Seiring dengan rencana Indonesia untuk mendaftarkan diri seba-gai calon tuan rumah Piala Dunia (World
Cup) pada tahun 2022, oleh karena itu Indonesia diharapkan dapat membangun stadion stadion berstandar
internasional. Salah satu stadion yang akan dijadikan proyek jangka panjang Indonesia ini adalah stadion Teladan
Medan.

Stadion teladan merupakan stadion kebanggaan masyarakat medan yang merupakan homebase kandang
bagi klub asal kota medan yaitu PSMS Medan. Oleh karena itu Medan sebagai salah satu dari tiga kota terbesar di
Indonesia, diharapkan mampu membangun sebuah stadion megah yang berstan-dar internasional yang dapat
menyelenggarakan pertandingan - pertandingan internasional berdasar-kan standar FIFA.

I.2 Identifikasi Masalah

Kondisi lapangan yang rusak dapat disebabkan oleh dua faktor utama yaitu sistem penyiraman yang kurang
baik dan sistem peresapan konvensional yang dapat menyebabkan limpasan permukaan. Oleh karena itu pada
perencanaan ini akan dibahas sistem peresapan dan penyiraman yang dinamakan sistem sel. Sistem ini tidak hanya
mengatasi masalah peresapan yang kurang baik, tetapi juga dapat menumbuhkan rumput lapangan yang hijau, subur,
dan kuat.

I.3 Perumusan Masalah

Permasalahan yang menjadi tujuan dari perencanaan ini dapat dirumuskan sebagai berikut :

Bagaimana perencanaan peresapan yang bisa mengatasi masalah limpasan permukaan pada lapangan sepak
bola ?
Berapa besar kebutuhan air untuk penyiraman tanaman rumput Zoysia Matrella ?
Berapa besar kapasitas tampungan bak peresapan (ground tank ?
Berapa kapasitas pompa yang dibutuhkan untuk penyiraman tanaman rumput Zoysia Matrella?

I.4 Pembatasan Masalah


Dalam desain ini karena banyak hal yang harus dipertimbangkan maka perlu dilakukan pembatasan
masalah antara lain :
Perencanaan peresapan dan penyiraman sistem sel hanya pada lapangan Sepak Bola
Debit air yang terdrainasi dari lapangan sepak bola sebagai inflow dari tampungan.
Kebutuhan irigasi/ penyiraman dihitung untuk tanaman rumput Zoysia Matrella, sebagai outflow dari
tampungan.

I.5 Tujuan Perencanaan


Di Indonesia sistem peresapan dan penyiraman lapangan Sepak Bola sangat jarang diperhatikan akibatnya
kebanyakan kondisi lapangan di Indonesia tidak memenuhi standart. Tujuan perencanaan ini adalah :
Agar tidak terjadi limpasan permukaan pada lapangan sepak bola akibat adanya hujan.
Untuk menciptakan kondisi lapangan Sepak Bola yang tetap baik dengan pemanfaatan fasilitas yang ada dan
dengan pengelolaan air yang seefisien mungkin.

I.6 Manfaat Perencanaan


Dalam perencanaan ini manfaat yang ingin dicapai adalah :
Memberikan suatu alternatif perencanaan peresapan dan penyiraman yang baik, berkualitas dan efisien.
Memberikan masukan kepada pengelola Stadion Teladan Medan untuk meninjau kembali tentang penyiraman
dan peresapan lapangan agar terciptanya lapangan Sepak Bola yang layak dan nyaman untuk digunakan oleh
pengguna Sepak Bola.

II. METODE PENELITIAN

II.1 Perencanaan Saluran Drainase Bawah Permukaan


Hal hal yang perlu dirancanakan dalam perencanaan drainase bawah permukaan adalah :

Dimensi saluran
Kedalaman saluran
Jarak (spasi) antar saluran.

II.2.Perencanaan sistem Irigasi Tanaman Rumput


Dalam perencanaan penyiraman dengan sistem sel ini yang digunakan adalah sistem penyiraman curah
(sprinkler irrigation) yaitu sistem penyiraman dimana air disemprotkan ke udara dan menjatuhkannya di sekitar
tanaman seperti layaknya hujan. Penyemprotan dibuat dengan mengalirkan air bertekanan melalui orifice kecil atau
nozle. Tekanan biasanya didapatkan dengan pemom-paan. Untuk mendapatkan penyebaran air yang seragam
diperlukan pemilihan nozle, tekanan operasional, spasi (jarak) antar sprinkler .

II.3 Perencanaan Dimensi Tampungan


Fungsi tampungan atau reservoir adalah untuk menampung air pada waktu hujan dan mengguna-kannya
lagi bila diperlukan kembali pada musim kering atau pada saat penyiraman dengan kata lain dapat dijelaskan bahwa
tampungan berfun-gsi sebagai tempat penyimpanan cadangan air.

III. HASIL DAN PEMBAHASAN

III.1.Saluran Drainase Bawah .Permukaan

a. Dimensi saluran
Besar debit air yang akan dialiri:
Q = Kc . C . I . A

dengan:
Q = debit banjir maksimum (m3/dt)
C = koefisien pengaliran
I = intensitas hujan rerata selama waktu tiba banjir (mm/jam)

Kc= faktor penyetara satuan (0,278)


A = luas daerah pengaliran (km2)

Q = Kc .C.I.A
= 0,278 x 0,90 x 180 mm/jam x 0,007140 km2
= 0,322 m3/det

Instalasi system sel pada lapangan sepak bola direncanakan 20 area (lihat gambar perencanaan) , maka debit (Q)
puncak masing masing area :

Q puncak masing masing area


Kecepatan minimum aliran di dalam pipa saluran terbuka adalah 0,3 m/detik sampai 0,6 m/detik

Maka luas penampang pipa rencana sebesar 0,0402 m2

Gambar 1. Penampang Pipa Melintang

Cos

Sin
BC = OC x sin60
= 0,50 D x (0,8660)
= 0,4330 D
Luas AOC= (0,5 x BC x OB)2
= (0,5 x 0,4330 D x 0,25 D) x 2
= 0,108 D2
Luas O = 0,25 x x D2
= 0,25 x 3,14 x D2
= 0,785 D2
Luas juring AOC
A = Luas O Luas juring AOC + L AOC

m2 = 0,785 D2 0,262 D2 + 0,108 D2

D = 0,251 m = 10 inch
Diambil diameter pipa 10 inch.

b. Kedalaman Saluran

Untuk menunjang permainan syarat mutlak yang harus dimiliki lapangan sepak bola adalah bebas dari
genangan, untuk itu lokasi lahan dilapisi dengan material porous sebelum ditanami rumput. Air hujan yang jatuh
dianggap seluruhnya meresap kedalam tanah karena adanya pergantian lapisan yang lebih porous.
Material yang digunakan adalah kerikil dan pasir. Kedalaman pasir adalah 30 cm terletak pada lapisan
paling atas, dibawah lapisan pasir terdapat kerikil dengan ketebalan 15 cm, sehingga total kedalaman adalah 45 cm.
Pipa drainase dipasang pada saluran dengan ukuran 30 cm x 30 cm pada dasar lapisan. Lapisan ijuk dipasang
mengelilingi pipa dengan ketebalan 3 cm untuk menyaring tanah agar tidak masuk ke dalam pipa. Penampang
melintang saluran drainase bawah permukaan dapat dilihat digambar.
Gambar 2. Lapisan lapangan

c. Jarak antar saluran

Diameter pipa ditentukan sebesar 8 inch. Mengingat muka air tanah yang dalam, rancangan lahan yang
terdiri dari dua lapis (yaitu lapisan kerikil dengan nilai K = 150 m/hari dan lapisan pasir dengan nilai K = 2
m/hari) serta kedalaman saluran pipa yang relative dangkal, maka rancangan dimensi saluran didekati dari
jumlah air hujan yang harus dialirkan akibat terjadinya curah hujan maksimum, sehingga penentuan jarak
saluran dihitung dengan persamaan (2 1 )

Dengan :

L = Jarak saluran (m)

q = Air buangan (m/hari)

K1.......=Konduktivitas hidrolika untuk lapisan di atas (m/hari)

K2 = Konduktivitas hidrolika untuk lapisan dibawah (m/hari)

h = tinggi muka air resapan diatas saluran dan ditengah tengah kedua saluran (m)

d = Tinggi antara air di pipa ke lapisan kedap air : (m)

Data yang diketahui :

Koefisien hidrolis untuk lapisan diatas (K1) = 2,5 m/hari


Koefisien hidrolis untuk lapisan bawah (K2) = 150 m/hari
Jarak antara muka air tertinggi dengan muka air pada saluran :
h = 0,15 m
Tinggi antara air di pipa ke lapisan kedap air :
d = 0,15 m
Tingkat kecepatan air yang dibuang :
q = 136 mm/hari

Cara menghitung L :

L dihitung menggunakan tabel 2.4 dengan cara coba coba, contoh perhitungan :

Mengasumsikan nilai d = 0,15 m


Menghitung nilai L dengan persamaan ( 2 1)

Untuk jarak antara pipa pada perencanaan saluran drainase bawah tanah adalah 10 meter.

Gambar 3. Sketsa perletakan sistem drainase


III.2.Sistem irigasi tanaman rumput

a. Kebutuhan tanaman rumput


Lapangan sepak bola direncanakan menggunakan lapisan rumput standar dari badan sepak bola dunia
FIFA (Federation Interna-tional of Football Association) yaitu rumput tipe Zoysia Matrella (rumput Manila)
dengan kebutuhan air tiap minggu 19 liter/m2(sumber : zoysia-grass in florida 1) atau setara dengan 135,66
3 2
m /m tiap minggu.
b. Sistem irigasi Sprinkler
Sprinkler direncanakan menggu-nakan nozle tipe 8005 keluaran pabrikan Rain Bird Dengan Spesifikasi
sebagai berikut :
Radius penyiraman 12 meter sampai 24 m
Tekanan 50 psi sampai 100 psi
Debit pengaliran 3,8 gpm sampai dengan 36,6 gpm
Mampu menahan tekanan atau pijakan

Acuan dasar dalam menentukan jarak spasi antar sprinkler adalah kondisi angin di daerah perencanaan,
berikut adalah tabel pengaruh kecepatan angin pada jarak sprinkler :

Tabel 1. Pengaruh angin terhadap jarak sprinkler

Diameter of Wetted Circle (m)


Wind Speed
32 37 42 47 52

(m/detik) Sprinkler spacing

No Wind 21 24 27 30 33

0 2,5 18 21 24 27 30

2,5 5,0 15 18 21 24 27

Over 5,0 9 12 12 15 15

Sumber : Balai Data dan Informasi SDA Provinsi Jawa Barat

Berdasarkan data klimatologi kota Medan, kecepatan angin rata rata adalah sebesar 0,42 m/detik. Maka
jarak spasi antar sprinkler yang dijinkan adalah :

Jadi jarak spasi antar sprinkler rencana adalah 29, 6 meter.

Total debit yang dihasilkan sprinkler adalah :

Qtotal = Qnozzle x jumlah nozzle

= 36,3 gpm x 8

= 290,4 gpm

= 65,94984 m3/jam
Maka waktu penyiraman sprinkler untuk memenuhi kebutuhan air dari rumput adalah selama 2 jam 3 menit 26
detik.

Perencanaan Dimensi Pipa Lateral dan Pipa Utama

Dimana :

Ps = kehilangan Head pada Sub unit

Ha = tekanan operasi sprinkler

Maka :

Kehilangan Head yang diijinkan pada lateral (Hi) :

Dimana :

Hi = kehilangan head yang diijinkan di lateral (m)

Ps = kehilangan Head pada Sub unit

Maka :

Kehilangan head yang diijinkan di pipa utama (Hm)

Dimana :

Hm = kehilangan head yang diijinkan di pipa utama (m)

Maka :

Dengan persamaan hazen william :

dimana :
Q = debit pengaliran

C = koefisien chezy

D = diameter pipa

L = Panjang Pipa

Tabel 2. F nilai pengali dengan friction loss

Jumlah sprinkler F
1 1,0
2 0,625
3 0,518
4 0,469
5 0,440
6 0,421
7 0,408
8 0,398
9 0,391
10 0,385
12 0,376
14 0,370
16 0,365
18 0,361
20 0,359
22 0,357

Maka untuk mendapatkan besar Diameter pipa dilakukakan cara Trial and Erorr

Diameter Kehilangan Tekanan Karena Gesekan (m)


(mm) Lateral (hf x F ) Utama
38,1 62,9 73,786
76,2 2,151 2,523
101,6 0,529 0,621
127 0,178 0,2096

Maka dipilih pipa lateral yang berdiameter 76,2 mm (2,151 < 7,7418 ) dan pipa utama berdiameter 101,6 m
(0,621 <0,6279).

c. Perencanaan Pompa

Diketahui :

Tekanan nozle = 100 psi = 70,38 meter

Friction head loss di lateral = 2,226 meter

Head loss karena belokan (Hb):

Maka tekanan yang diperlukan pada pangkal lateral (Hn)

Hn= Ha + 0,75 Hf + Hb+ Hr


Dimana :
Ha = Tekanan nozzle
Hf = friction head loss
Hb =kehilangan head karena ............belokan
Hr = tinggi riser sprinkler
Maka :

Hn = Ha + 0,75 Hf + Hr

= 70,38 m + (0,75 x 2,151) + ........0,384 m

= 72,4335 meter.

Tekanan pompa (Ht) = Hn + Hm + Hj + Hs

Dimana :

Hn = maksimum tekanan yang diperlukan pada pipa


Hm = head hilang karena minor loss
Hj =beda elevasi pompa dengan titik lateral
Hs = beda elevasi pompa dengan muka air
Maka :

Ht = Hn + Hm + Hj + Hs

= 72,44m + (0,621+0,0206)m + 0 ........+ 4 m

= 77,0816 meter.

Maka kapasitas pompa adalah :

Dimana :
P = kapasitas pompa
Q = debit pompa
H = Tekanan yang dibutuhkan
= berat jenis air
C = konstanta
= efisiensi pompa

Maka :

= 12,48 hp.

III.3 Perencanaan Dimensi Tampungan (Ground Tank)

Fungsi dari Ground Tank adalah untuk menampung air pada waktu hujan dan menggunakannya lagi
bila diperlukan kembali pada musim kering atau berfungsi sebagai tempat penyimpanan cadangan air. Dimensi
Ground Tank yang direncanakan merupakan kapasitas minimal untuk memenuhi kebutuhan air tanaman pada
daerah studi.

Air yang dibutuhkan untuk penyiraman rumput Zoysia Matrella adalah sebesar 465 gallon/1000 square
feet ( sumber : zoysiagrass in florida )

Dimana :

1 ft = 12 inch
1 inch = 2,54 cm

Maka:

1 feet = 1x12x2,54 = 30,48 cm

1 feet2 = (30,48)2 cm2 = 929,03 cm2

1000 feet2 =929,03 cm2 x 1000 = 0,0929 m2 x 1000 = 92,9 m2

1 gallon = 3,785 liter

Luas lapangan sepak bola ( 68 m x 105 m) = 7140 m2

Kebutuhan setiap minggu =

Dibulatkan menjadi 19 l/m2.

Maka,kebutuhan rumput Q = kebutuhan rumpur /m2 X Luas lapangan

= 19 l/m2 x 7140 m2

= 135660 liter

= 135,66 m3/m2/minggu

Kebutuhan setiap bulan

Q bulanan = Q mingguan x 4 minggu

= 135,66 m3 x 4 minggu

= 542,640 m3/m2/bulan.

Berdasarkan kebutuhan air untuk penyiraman rumput maka diambil volume ground tank yang direncanakan
memiliki kapasitas Volume 600 m3 (20m x 10m x 3m), sehingga ground tank mampu menampung air yang
akan digunakan untuk penyiraman.

IV. KESIMPULAN

Dari perencanaan peresapan dan penyiraman lapangan sepak bola Stadion Teladan Medan, diperoleh
beberapa kesimpulan sebagai berikut:

a. Sistem peresapan menggu-nakan sistem drainase bawah permukaan dengan model herring bone(tulang
ikan).

b. Sistem drainase menggunakan pipa pvc dengan diameter pipa percabangan 10 inch dan diameter pipa
kolektor 15 inch.

c. Kapasitas tampungan atau reservoir sebesar 600 m3(20 m x 10 mx 3m)

d. Material yang digunakan sebagai lapisan lapangan adalah kerikil dan pasir. Kedalaman pasir adalah 30 cm
terletak pada lapisan paling atas, dibawah lapisan pasir terdapat lapisan kerikil dengan ketebalan 15 cm,
sehingga total kedalaman adalah 45 cm. Pipa drainasi dipasang pada saluran dengan ukuran 30 cm x 30cm
pada dasar lapisan. Lapisan ijuk dipasang mengelilingi pipa dengan ketebalan 2 cm untuk menyaring tanah
agar tidak masuk ke dalam pipa.

e. Kebutuhan air untuk irigasi penyiraman rumput Zoysia Matrella yaitu 135,66 m3/m2/7 hari.
f. Sistem penyiraman menggu-nakan sistem irigasi curah (sprinkler) dengan menggu-nakan nozzle series
8005 Rainbird berjumlah delapan (8) buah.

g. Pompa yang digunakan untuk mengalirkan air dari tampungan ke nozzle men-gunakan pompa dengan
kapasitas pompa 12,48 hp.

DAFTAR PUSTAKA

Das, Braja m, 1991. Mekanika Tanah ( Prinsip prinsip Rekaya Geoteknik ). Penerbit Erlangga, Jakarta.
Chow, Ven Te. 1992. Hidrolika Saluran Terbuka. Penerbit Erlangga, Jakarta.
FIFA. 2001. FIFA Quality Concept for Football
Turf,http://www.fifa.com/mm/document/afdeveloping/pitchequip/maintenance_artificial_pitch_en_341.pdf
. (diakses tanggal 14 April 2012)
Gupta, Ram S, 1989. Hydrology and Hydraulic Systems. Printice-Hall, Inc. A Division of Simon &Schuster.
Kodoatie, Robert J, 2002. Hidrolika Terapan: Aliran Pada Saluran Terbuka dan Pipa. Penerbit Andi,
Yogyakarta.
Limantara, Montarcih Lily. 2010. Hidrologi Praktis. Lubuk Agung, Bandung.
Linsey, Ray k, 1985. Teknik Sumber Daya Air jilid I. Penerbit Erlangga, Jakarta.
Soemarto, C.D, 1999. Hidroligi Teknik. Penerbit Erlangga, Jakarta.
SNI. 03-3646-1994. Perencanaan Teknik Bangunan Stadion,http:www.bsn.or.id/sni/sni_detail.php?sni_id=4838.
(Diakses tanggal 14 April 2012)
Zoysiagrass in Florida 1. Richard L. Duble, Turfgrass Specialist. Institute of Food and Agricultural Sciences.
Florida

Anda mungkin juga menyukai