Anda di halaman 1dari 10

Tugas Akhir

Jurusan Teknik Industri

BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

1.1. Flow Chart Penelitian

Start

Observasi Wawancara Literatur

Identifikasi Masalah

Penetapan Tujuan

Metode Pengumpulan Data


1. Data Umum Perusahaan
2. Jumlah Tenaga Kerja

Pengujian Data
- Validitas
- Reliabilitas

Tidak
Ya

Pengolahan data
Menggunakan Analisis Regresi Linear sederhana dengan bantuan
Software SPSS Versi 16.0

Interpretasi Data

Kesimpulan dan Saran

Finish
Gambar 3.1. Flow chart penelitian

Marcelino Gonzalves da Silva 23


11.05.02.011
Tugas Akhir
Jurusan Teknik Industri

1.2. Tahap Identifikasi Awal

1.2.1. Observasi

Dalam metode observasi ini penuis diberi kesempatan untuk melakukan

pengamatan langsung kepada Perusahaan CCT NCBA Manleuana untuk

mengetahui dan menentukan jumlah tenaga kerja yang optimal.

1.2.2. Wawancara

Pada metode wawancara ini penulis langsung menuju ke lokasi penelitian

dengan tujuan untuk mewawancarakan secara face to face atau Tanya jawab dengan

pemilik perusahaan CCT-NCBA mengenai hal-hal yang bersangkutan dengan

penelitian ini. Dan juga mengwawancarakan dengan Kerja karyawan yang ada pada

perusahaan tersebut untuk mengetahui proses jalannya produksi Kopi Bubuk. Dan

juga peneliti di wawancara langsung dengan manajer HRD Perusahaan CCT-NCBA

Bidau Lecidere untuk mendeskripsikan lebih jelas dan benar tentang jalannya proses

produksi Kopi.

1.2.3. Study Pustaka

Study pustaka dalam penelitian ini merupakan suatu teknik pengumpulan data

yang digunakan oleh penulis untuk mencari, menghimpun dan menganalisis dari

berbagai macam-macam referensi atau buku yang ada sesuai dengan judul penelitian

ini seperti buku yang berjudul perencanaan dan pengendalian produksi yang

digunakan untuk menyelesaikan masalah-masalah yang ada.

Marcelino Gonzalves da Silva 24


11.05.02.011
Tugas Akhir
Jurusan Teknik Industri

1.2.4. Identifikasi Masalah

Pada identifikasi masalah ini penulis berusaha menganalisakan pada pola

pengaruh jumlah tenaga kerja terhadap pengendalian proses produksi kopi bubuk.

1.2.5. Penetapan Tujuan

Adapun penetapan tujuan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut :

1. Untuk mengetahui bagaimana pengaruh tenaga kerja terhadap

pengendalian proses produksi Kopi Bubuk.

2. Dengan menggunakan pendekatan regresi linear sederhana.

1.3. Tahap Pengumpulan Data

1.3.1. Populasi dan Sampel

1. Populasi

Populasi merupakan keseluruhan data yang dikumpulkan dari entitas-entitas

lengkap yang dapat terdiri dari orang, kejadian, atau benda, yang memiliki

sejumlah karakteristik yang umum (Wibisono, 2003).

2. Sampel

Sampel adalah bagian dari populasi. Sampel terdiri dari beberapa anggota

yang dipilih dari populasi (Wibisono, 2003). Sampel juga dapat didefinisikan

sebagai suatu bagian yang ditarik dari populasi (Istijanto, 2009). Akibatnya,

sampel selalu merupakan bagian yang lebih kecil dari populasi. Karena

sampel digunakan untuk mewakili populasi yang diteliti, sampel cenderung

Marcelino Gonzalves da Silva 25


11.05.02.011
Tugas Akhir
Jurusan Teknik Industri

digunakan untuk riset yang berusaha menyimpulkan generalisasi dari hasil

temuannya.

Untuk menentukan jumlah sampel yang mewakili populasi dalam

penelitian ini digunakan rumus Slovin (Umar,2014) sebagai berikut :

Keterangan :

n = Ukuran sampel

N = Ukuran populasi

e = Nilai kritis

1.3.2. Jenis dan Sumber Data

1. Jenis-Jenis Data

a. Data kualitatif yaitu data yang diperoleh dalam bentuk informasi baik

lisan maupun tulisan. Data kualitatif yang diperoleh dalam penelitian ini

adalah: wawancara, catatan lapangan, gambar, foto rekaman video dan

lain-lain.

b. Data Kuantitatif yaitu data yang berupa angka atau bilangan, Data ini

diperoleh dari angka-angka yang diperoleh dengan mengubah data

kualitatf menjadi kuantitatif. Data kuantitatif bersifat objektif dan bisa

ditafsirkan sama oleh semua orang.

Marcelino Gonzalves da Silva 26


11.05.02.011
Tugas Akhir
Jurusan Teknik Industri

2. Sumber Data

a. Data Primer

Data primer pada penelitian ini diperoleh pada saat peneliti melakukan

pengamatan langsung pada proses produksi Kopi Bubuk di Perusahaan

CCT-NCBA Manleuana. Dan selain itu peneliti mengwawancarakan

langsung dengan manajer HRD pusat Perusahaan CCT-NCBA maupun

karyawan yang bekerja di cabang Perusahaan CCT-NCBA Manleuana

untuk memperoleh data-data tersebut

b. Data Sekunder

Data sekunder adalah data-data yang sudah diolahkan oleh orang lain, oleh

karena itu melalui penelitian ini peneliti dapat merekapitulasikan data-data

tersebut untuk dikembangkan selanjutnya. dan data tersebut dapat

diperoleh melalui studi pustaka yang berupa keterangan atau fakta dengan

cara mempelajari buku-buku, dokumen-dokumen, laporan-laporan, jurnal

perusahaan literatur, karya ilmiah hasil penelitian terdahulu dan teori-teori

yang berkaitan dengan masalah yang diteliti.

1.4. Teknik Pengambilan Data

Pada metode pengambilan data ini penulis menggunakan kuesioner yang

mendaftarkan pertanyaan-pertanyaan untuk diisi oleh responden dan diminta untuk

memberikan pendapatan atau jawaban pada pertanyaan-pertanyaan tersebut.

Tujuan menggunakan kuesioner untuk memperoleh informasi yang relevan,

Marcelino Gonzalves da Silva 27


11.05.02.011
Tugas Akhir
Jurusan Teknik Industri

yang bertujuan untuk memperoleh data yang dikategorikan valid atau tidaknya

dengan uji validitas dan uji reliabilitas. Untuk itu penyusunan kuesioner berdasarkan

pada kebutuhan yang ada dan yang telah diidentifikasikan sehingga data-data tersebut

dapat diujicobakan. Sedangkan daftar pertanyaan yang diberikan untuk diisi oleh

responden yang berupa bentuk angket dengan pilihan jawaban pada tiap point angka

yang mempunyai beberapa tingkat yang berbeda.

1.5. Skala Pengukuran

Untuk mendapatkan data-data yang berkaitan dengan pengaruh jumlah tenaga

kerja terhadap pengendalian produksi guna memenuhi permintaan konsumen, maka

penulis menggunakan instrument berupa kuesioner dengan pengukuran menggunakan

skala likert yang mempunyai lima tingkatan yang merupakan skala jenis ordinal.

Dengan menggunakan tiga instrument, yaitu tenaga kerja, pengendalian produksi dan

permintaan konsumen yang kemudian dikembangkan menjadi beberapa pertanyaan

atau parameter yang akan diukur.

Maka baik dan tidaknya pada penyusun kuesioner ini penulis menggunakan

Skala Likert yang dapat dimodifikasikan sebagai berikut:

1. Sangat Tidak Puas, (STP) diberi bobot 1

2. Tidak Puas, (TP) diberi bobot 2

3. Cukup Puas, (CP) diberi bobot 3

4. Puas, (P) diberi bobot 4

5. Sangat Puas, (SP) diberi bobot 5

Marcelino Gonzalves da Silva 28


11.05.02.011
Tugas Akhir
Jurusan Teknik Industri

1.6. Uji Validitas dan Reliabilitas

1.6.1. Uji Validitas

Validitas adalah suatu ukuran yang menunjukkan tingkat kevalidan atau

kesahihan suatu instrumen. Suatu instrumen yang valid atau sahih mempunyai

validitas yang tinggi, sebaliknya instrumen yang kurang valid berarti memiliki

validitas yang rendah. Validitas menunjukkan sejauh mana alat pengukur untuk

mengukur apa yang diukur (Ancok 1995 dalam Singarimbun dan Effendi 1995).

Valid tidaknya suatu items instrumen dapat diketahui dengan membandingkan indeks

korelasi product moment Pearson dengan level signifikansi 5 % dengan nilai

kritisnya, di mana r dapat digunakan rumus (Sanusi, 2003):

Keterangan:

rxy = Koefisien korelasi tiap elemen

x = Skor dari tiap item

y = Skor total

n = Banyak responden

Dari hasil korelasi tersebut selangjutnya dapat mengkonsultasikannya dengan

koefisien korelasi pada taraf kesalahan 5%, setelah konsultasi inilah dapat diketahui

valid atau tidaknya instrument. Apabila hasil perhitungan lebih besar dari pada nilai

tabel, berarti nilai item tersebut dikatakan valid dan dapat digunakan sebagai alat

Marcelino Gonzalves da Silva 29


11.05.02.011
Tugas Akhir
Jurusan Teknik Industri

pengumpulan data.

3.6.2. Uji Reliabilitas

Reliabilitas merupakan salah satu indeks yang menunjukkan sebagai alat

pengukuran yang dipercayakan, Bila alat pengukuran tersebut dipakai dua kali untuk

mengukur item yang sama dan hasil yang diperoleh relatif sama maka alat tersebut

dikatakan reliable. Maka pengujian ini dilakukan dengan rumus statistik, dimana hasil

perhitungannya dapat dikonsultasikan dengan harga r tabel pada taraf signifikan 5%.

Bila t hitung > t tabel maka item tersebut dikatakan valid dan bila r alpha > t tabel

maka item tersebut dikatakan reliabel, Untuk menguji digunakan Alpha Cronbach

dengan rumus :

Dimana:

r11 = reliabilitas instrumen;

k = banyaknya butir pertanyaan atau banyaknya soal;

b2 = jumlah varians butir;

t2= varians total.

Marcelino Gonzalves da Silva 30


11.05.02.011
Tugas Akhir
Jurusan Teknik Industri

3.7. Teknik Pengolahan Data

3.7.1. Regresi Linear Sederhana

Analisis regresi linier sederhana adalah hubungan secara linear antara satu

variabel independen (X) dengan variabel dependen (Y). Analisis ini digunakan untuk

mengetahui arah hubungan antara variabel independen dengan variabel dependen

apakah positif atau negatif dan untuk memprediksi nilai dari variabel dependen

apabila nilai variabel independen mengalami kenaikan atau penurunan.. Data yang

digunakan biasanya berskala interval atau rasio.

Rumus yang biasanya digunakan pada regresi linear sederhana adalah sebagi

berikut:

Y = a + bX

Keterangan:

Y = Variabel dependen (nilai yang diprediksikan)

X = Variabel independen

a = Konstanta (nilai Y apabila X = 0)

b = Koefisien regresi (nilai peningkatan ataupun penurunan)

Marcelino Gonzalves da Silva 31


11.05.02.011
Tugas Akhir
Jurusan Teknik Industri

3.8. Tahap Interpretasi Data dan Kesimpulan

3.8.1. Interpretasi Data

Interpretasi data yang akan terjadi setelah pengumpulan dan pengolahan data

dari objek penelitian yang dilkukan. Maka interpretasi data ini dilakukan dengan

tujuan agar hasil penelitian dan solusi dari masalah yang diambil dapat dipahami pleh

semua pihak yang berkompetensi.

3.8.2. Kesimpulan

Tahap akhir dari penulisan ini adalah membuat kesimpulan dan

saran. Kesimpulan dan saran yang dituliskan dalam penulisan Proposal Tugas akhir

ini diharapkan dapat menjadi bahan pertimbangan serta sebagai hasil yang berguna

bagi perusahaan dan dapat memberikan kontribusi yang positif

sehingga dapat memperbaiki jumlah Tenaga Kerja dan pengendalian proses produksi

di perusahaan tersebut.

Marcelino Gonzalves da Silva 32


11.05.02.011

Anda mungkin juga menyukai