Anda di halaman 1dari 5

NAMA : MASLAN IDASARI PARAPAT

KELAS : XII MIPA 2


TUGAS : CONTOH KARYA SENI RUPA 3 DIMENSI

1.PATUNG CHRIST THE REDEEMER

JENIS KARYA : Patung Christ the redeemer/ Kristus Yesus Penebus

PENCIPTA : pendeta Vinsensian, Pedro Maria Boss


desain patung Insinyur Brasil, Heitor da Silva Costa
pemahat , Paul Landowski

BENTUK KARYA : tiga dimensi

MEDIA/TEKNIK PEMBUATAN : Terbuat dari beton bertulang dan batu sabun untuk permukaan patung

UKURAN : Tingginya 39,6 meter (130 kaki). Beratnya 635 ton

DESKRIPSI : Patung ini menjadi simbol umat Kristen, dan menjadi simbol kebanggaan
kota. Tangan patung ini yang terbuka dilihat banyak orang sebagai tanda
kayu salib. Patung yang menjadi kebanggaan warga Brasil ini merupakan
gagasan dari pendeta Vinsensian, Pedro Maria Boss, yang ingin membuat
sebuah monumen di puncak Gunung Corcovado untuk menghormati Putri
Isabel dari Brasil pada tahun 1850-an. Rencananya itu tak pernah menjadi
nyata, karena Brasil segera menjadi republik. Baru kemudian di tahun
1921 ide itu dihidupkan kembali oleh Lingkaran Katolik Rio, dan dengan
bantuan dari kontribusi publik, patung Kristus Sang Penebus akhirnya
diresmikan pada tanggal 12 Oktober 1931.
2.PATUNG LIBERTY

JENIS KARYA : Patung Liberty Enlightening the World

PENCIPTA : Frederic Auguste Bartholdi

BENTUK KARYA : tiga dimensi

MEDIA/TEKNIK PEMBUATAN : Bagian dalamnya diisi oleh rangka baja, sementara bagian luarnya
dibuat dari plat tembaga

UKURAN : tinggi 46 meter dan berat 204 ton

DESKRIPSI : suatu patung berukuran raksasa yang terletak di Pulau Liberty, di muara
Sungai Hudson di New York Harbor, Amerika Serikat. Patung ini
dihadiahkan Perancis untuk Amerika Serikat pada akhir abad ke-19 dan
merupakan suatu simbol selamat datang untuk pengunjung, imigran dan
orang Amerika yang kembali. Patung perunggu yang diberikan pada
tanggal 28 Oktober 1886 ini merupakan hadiah seratus tahun
kemerdekaan Amerika Serikat dan merupakan ungkapan persahabatan
antara kedua negara. Pemahat patung adalah Frederic Auguste
Bartholdi, dan Gustave Eiffel (desainer Menara Eiffel) merancang
struktur penyangga dalamnya. Patung Liberty adalah salah satu lambang
AS yang paling terkenal di seluruh dunia, dan melambangkan
kemerdekaan dan kebebasan dari tekanan.
3. MONAS

JENIS KARYA : Tugu Monas

PENCIPTA : soekarno hatta

BENTUK KARYA : alu atau Lesung

MEDIA/TEKNIK PEMBUATAN : 117,7 meter obelisk di atas landasan persegi setinggi The 17 meter,
pelataran cawan. Monumen ini dilapisi dengan marmer Italia.

UKURAN : 132 meter (433 kaki)

DESKRIPSI : Monumen Nasional atau yang populer disingkat


dengan Monas atau Tugu Monas adalah monumen peringatan setinggi
132 meter (433 kaki) yang didirikan untuk mengenang perlawanan dan
perjuangan rakyat Indonesia untuk merebut kemerdekaan dari
pemerintahan kolonial Hindia Belanda. Pembangunan monumen ini
dimulai pada tanggal 17 Agustus 1961 di bawah perintah
presiden Sukarno, dan dibuka untuk umum pada tanggal 12 Juli 1975.
Tugu ini dimahkotai lidah api yang dilapisi lembaran emasyang
melambangkan semangat perjuangan yang menyala-nyala. Monumen
Nasional terletak tepat di tengah Lapangan Medan Merdeka, Jakarta Pusat
4. MONUMEN MONJALI

JENIS KARYA : Museum Monumen Yogya Kembali,

PENCIPTA : kolonel Soegiarto

BENTUK KARYA : bentuk kerucut

MEDIA/TEKNIK PEMBUATAN : Peletakan batu pertama Monjali dilakukan oleh Sultan Hamengku Buwono
IX setelah melakukan upacara tradisional penanaman kepala kerbau.
Empat tahun kemudian, tepatnya pada tanggal 6 Juli 1989, bangunan ini
selesai di bangun. Pembukaannya diresmikan oleh Presiden Soeharto
dengan penandatanganan prasasti.

UKURAN : kurang lebih 31.8 m

DESKRIPSI : Monumen ini berbentuk gunung yang menjadi perlambang kesuburan dan
mempunyai makna melestarikan budaya nenek moyang prasejarah.
Bangunan ini juga berada pada sumbu imajiner yang menghubungkan
Gunung Merapi, Tugu, Keraton, Panggung Krapyak, dan Parangtritis
(poros Makro Kosmos atau Sumbu Besar Kehidupan).Titik imajiner pada
bangunan ini bisa dilihat pada lantai 3, tepatnya pada tempat berdirinya
tiang bendera. Pada lantai 1 terdapat 4 ruang museum yang memiliki
sekitar 1000 koleksi sejarah dan ruang sidang utama. Di bagian luar lantai
2 terdapat 40 relief yang menceritakan perjuangan 17 Agustus 1945
sampai 28 Desember 1949. Di dalamnya terdapat diorama yang
menceritakan peristiwa perjuangan. Monjali memiliki tempat hening
untuk mendoakan para pahlawan yang terdapat di lantai 3. Lantai ini
berbentuk lingkaran yang terdapat tiang bendera beserta bendera merah
putih serta relief gambar tangan. Ruangan ini berwarna Garbha Graha.
5. PATUNG MERLION

JENIS KARYA : Merlion atau Singa laut

PENCIPTA : Fraser Brunne

BENTUK KARYA : bentuk kerucut

MEDIA/TEKNIK PEMBUATAN : terbuat dari campuran semen

UKURAN : 8,6 meter dan beratnya 70 ton.

CORAK/GAYA/ALIRAN KARYA : Representatif

DESKRIPSI : patung yang berkepala singa dengan badan seperti ikan. Namanya
merupakan gabungan dari ikan duyung dan singa. Merlion dirancang oleh
Fraser Brunner untuk Badan Pariwisata Singapura (STB) pada 1964 dan
dipergunakan sebagai logonya hingga 1997. Perdana Menteri saat itu, Lee
Kuan Yew, meresmikan upacara pemasangan Merlion
di Singapura pada 15 September 1972. Merlion tetap menjadi
lambang merek dagangnya hingga sekarang. Ia juga seringkali muncul
dalam suvenir yang disetujui oleh STB. Patung asli Merlion berdiri di
mulut Sungai Singapurasementara sebuah replika yang lebih tinggi dapat
ditemukan di Pulau Sentosa.

Anda mungkin juga menyukai