Anda di halaman 1dari 2

Instalasi Penerangan Saklar Seri

TUJUAN
1. Mahasiswa dapat menentukan instalasi dalam
2. Mahasiswa dapat memasang pengawatan kontak sikring 1 phasa dengan baik dan
3. Mahasiswa dapat memasang pengawatan dua lampu yang dikendalikan oleh satu saklar seri.
DASAR TEORI
Sakelar listrik berfungsi untuk menghubungkan atau memutuskan rangkaian listrik. Terdapat bermacam-
macam sakelar listrik, diantaranya adalah sakelar tunggal, sakelar deret (seri), sakelar tukar dan lain-lain.
Lampu pijar adalah lampu yang menghasilkan cahaya dengan memanaskan serabut pijar (filamen) di
dalamnya. Di dalam serabut pijar inilah tenaga listrik diubah menjadi panas dan cahaya. Terdapat beberapa
ukuran daya untuk lampu pijar misalnya: 10W, 15W, 25W, 40W, 60W dan lain-lain. Semakin besar daya
sebuah lampu pijar, maka akan semakin terang lampu tersebut.
Fitting atau dudukan lampu adalah suatu alat untuk menghubungkan lampu dengan kawat-kawat jaringan
listrik secara aman. Berdasarkan pemakaiannya bentuk fitting terdapat beberapa macam, yaitu fitting
tempel (fitting duduk), fitting gantung, fitting bayonet, gabungan antara fitting dengan stop kontak dan lain-
lain.

Gambar 1. Bentuk fisik saklar seri

Fuse/sekering. Pada dasarnya sebuah sekering merupakan alat pemutus rangkaian karena adanya
pemakaian arus listrik yang berlebihan. Terjadinya arus yang berlebihan dalam suatu rangkaian dapat
disebabkan adanya hubungan singkat. Jadi, pada prinsipnya sekering digunakan sebagai pengaman. Di
dalam beberapa sekering dipasang kawat perak yang sedemikian kecil sebagai sambungan sekering
sehingga kawat tersebut mudah meleleh (putus) bila teraliri arus yang melebihi kapasitasnya.
Pipa Listrik berfungsi untuk melindungi kabel-kabel instalasi listrik. Terdapat beberapa jenis pipa
diantaranya pipa union dan pipa pvc. Ukuran pipa yang biasa digunakan dalam pemasangan instalasi rumah
adalah 5/8. Untuk pemasangan pipa pada instalasi rumah biasanya dilengkapi dengan bahan-bahan
pendukungnya, seperti klem pipa, dan pipa penyambung. Berikut adalah contoh dari beberapa bentuk pipa
dan penyambungnya serta klem pipa.

Gamar 2. Sekema pengkabelan saklar seri

Fungsi saklar seri


Saklar mempunyai banyak jenis dan tipe yang mempunyai berbagai fungsi. Akan tetapi pada pembahasan
disini kita hanya membahas tentang saklar yang merupakan komponen pada instalasi listrik yang berfungsi
untuk menyambung dan/atau memutuskan aliran arus listrik kebeban (dalam hal ini lampu penerangan).
Berikut gambar penjelasan mengenai saklar tersebut dan cara pemasangannya.
Keterangan :
Pengunci (penjepit) kabel yang terpasang pada konektor kabel biasanya berupa baut pengunci atau dapat
juga berupa penjepit tekan-tarik. Hal tersebut tergantung dari pabrik pembuatnya.

Anda mungkin juga menyukai