Anda di halaman 1dari 1

upikke's blog | Infestasi Caplak Anjing Rhipicephalus sanguineus (Parasitiformes:

Copyright Upik Kesumawati upikke@ipb.ac.id


http://upikke.staff.ipb.ac.id/2010/05/22/infestasi-caplak-anjing-rhipicephalus-sanguineus-parasitifor
mes-ixodidae-di-daerah-kota-bogor/

Infestasi Caplak Anjing Rhipicephalus sanguineus


(Parasitiformes: Ixodidae) di Daerah Kota Bogor

Infestasi Caplak Anjing Rhipicephalus sanguineus(Parasitiformes: Ixodidae) di


Daerah Kota Bogor.[Infestation of the Brown dog Tick Rhipicephalus sanguineus
(Parasitiformes: Ixodidae) in Bogor]

Abstrak

Upik Kesumawati Hadi & Vita Lita Rusli. 2006. Infestasi caplak anjing Rhipicephalus
sanguineus (Parasitiformes: Ixodidae) di daerah Kota Bogor. Jurnal Medis Veteiner
Indonesia 10(2): 55-60.

Rhipicephalus sanguineus adalah caplak yang terutama ditemukan pada anjing


yang dapat menimbulkan gangguan baik pada anjing itu sendiri, pemilik maupun
lingkungan sekitarnya. Sebanyak 10% dari total populasi yaitu 44 ekor anjing jantan
dan 31 ekor anjing betina, dilakukan pengamatan terhadap adanya infestasi
ektoparasit caplak. Hasil pengamatan menunjukkan bahwa caplak yang ditemukan
menyerang anjing adalah satu jenis yaitu Rhipicephalus sanguineus. Jumlah anjing
yang terinfestasi R. Sanguineus sebanyak 28 ekor terdiri atas 18 ekor anjing jantan
(40,90%) dan 10 ekor betina (32,26%). Bila ditinjau berdasarkan kecamatan di
daerah Kota Bogor, maka terlihat anjing di kecamatan Bogor Barat menunjukkan
infestasi tertinggi pada yang jantan (77,77%) dibandingkan dengan daerah lainnya.
Derajat infestasi dengan kisaran +++ (11-20 ekor caplak) terdapat di kecamatan
Bogor Selatan terutama menyerang tubuh bagian kepala dan leher (14,67%).
Berdasarkan cara pemeliharaan, 56% (42 ekor) anjing-anjing di kota Bogor
tergolong mendapat pakan cukup baik yaitu dua kali sehari. 53,33% (40 ekor)
anjing-anjing hanya mendapat vaksinasi rabies, 80% (60 ekor) anjing tidak pernah
diberi anti ektoparasit, dan 77,33% (58 ekor) anjing tidak mempunyai kandang.

Kata Kunci: Caplak anjing, Rhipicephalus sanguineus, Bogor

page 1 / 1

Anda mungkin juga menyukai