Anda di halaman 1dari 2

PUSAT PENDIDIKAN PATOLOGI KLINIK FK USU / RSUP.H.

ADAM MALIK MEDAN

Program studi Patologi Klinik Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara telah memulai
pendidikan sejak tahun 1976. Hingga kini kegiatan belajar mengajar dilaksanakan di RSUP Haji Adam
Malik Medan. Setiap harinya kegiatan dimulai pada pukul 08.00 pagi dan diawali dengan morning
report yang harus dihadiri oleh seluruh peserta PPDS. Dalam menjalani proses pendidikannya, setiap
PPDS harus melalui 4 stase dasar yang terdiri atas stase hematologi dasar, kimia rutin, penyakit infeksi
dasar dan alergi-imunologi dasar, 4 stase lanjut yang terdiri atas stase hemato-onkologi, kimia klinik,
penyakit infeksi lanjut, dan alergi-imunologi lanjut, serta satu stase klinis yang terintergrasi dengan
Departemen Penyakit Dalam FK USU/ RSUP HAM, dengan tambahan dinas ke rumah sakit daerah
jejaring yang diharuskan bagi peserta PNS dengan tugas belajar. Setiap kali berpindah stase, peserta
PPDS harus memenuhi persyaratan pencapaian yang terangkum didalam borang, penelaahan jurnal,
sari kepustakaan ataupun laporan kasus yang menjadi syarat untuk keluar dari stase tersebut.
Lama pendidikan terdiri atas 7 semester sesuai dengan kurikulim Kolegium Patologi Klinik
Indonesia dan Standar Kompetensi Dokter Spesialis Patologi Klinik Indonesia. Penyelenggaraan
Program Studi Patologi Klinik Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara hingga saat ini telah
menamatkan 142 orang Dokter Spesialis Patologi Klinik dan saat ini (2016) peserta PPDS yang masih
dalam proses pendidikan berjumlah 82 orang.
Sarana dan prasana yang ada saat ini telah memenuhi panduan kurikulum yang ditetapkan
oleh kolegium. Selain itu pelayanan pemeriksaan laboratorium yang dilakukan sangat optimal karena
RSUP H. Adam Malik Medan adalah pusat rujukan daerah Sumbagut. Penelitian pun dapat
dilaksanakan dengan baik karena beragamnya pasien yang ada di lingkungan RSUP . Adam Malik
Medan. Ketersediaan sarana yang dibutuhkan untuk melaksanakan pengabdian kepada masyarakat
juga telah tercapai sehingga dapat dilakukan secara rutin.
Departemen Patologi Klinik FK USU didukung sebanyak 17 orang staf tetap dan tidak tetap,
terdiridariprofesor, doktor (S3), master (S2), dokter spesialis 2 dan dokter spesialis 1 yang dapat
dirincikan sebagai berikut:
1. Professor 4 Orang
2. Doktor (S3) 3 Orang
3. Master (S2) 6 Orang
4. Dokter Spesialis 2 9 Orang
5. Dokter Spesialis 1 17 Orang
Saat ini, seluruh peserta PPDS menjadi pendidikan dokter spesialis sekaligus pendidikan
magister kedokteran patologi klinik, sehingga selain menjalani kegiatan di stase masing-masing,
peserta PPDS juga harus mengikuti kuliah magister klinik yang dilakukan di lingkungan Departemen
Patologi Klinik FK USU, yang disertai dengan ujian dan pembuatan tesis sebagai syarat kelulusan untuk
memperoleh gelar M.Ked (Clin.Path).
Selain memlalui pembelajaran di dalam departemen, setiap PPDS juga selalu didukung unutk
menambah pengalaman dan ilmu dengan mengikuti berbagai simposium, workshop, kongres dan
pertemuan ilmah lainnya.

Anda mungkin juga menyukai