Anda di halaman 1dari 2

NAMA : HARI NUGROHO

NIM : 2142111032
KELAS : REGULER C

Tugas Mata Kuliah Menulis

Pertanyaan :

Apa itu teks anekdot dan beri contohnya dari internet dan karangan sendiri?

Jawaban :

Pengertian Teks anekdot


Teks anekdot adalah sebuah cerita singkat dan lucu atau menarik yang mungkin
menggambarkan kejadian atau orang sebenarnya dengan tujuan untuk
mengungkapkan suatu kebenaran yang lebih umum daripada kisah singkat itu sendiri.

Contoh Teks Anekdot dari internet :

Baju Termahal

( Sumber : http://www.limajuta.com/2014/09/cerita-lucu-anekdot.html )

Suatu hari sesama anggota DPR sedang bercakap-cakap di warung kopi.

Surya : To, teman-teman kita sesama politikus sudah banyak yang kaya raya ya.
Karto : Kalau itu sih dari dulu aku juga sudah tahu.
Surya : Saking kayanya, sudah banyak lho yang punya baju termahal di Indonesia.
Karto : Maksudmu baju termahal itu apa?
Surya : Itu loh, baju tahanan KPK.
Karto : Kok bisa gitu?
Surya : Iya, korupsi miliyaran baru bisa dapet baju itu.
Karto : Oh gitu ya.
Contoh teks Anekdot buatan sendiri :

Tikus

Tenggggg... tengggg.... tengggg...... pertanda bel masuk kelas. Para siswa pun segera
masuk ke kelas masing-masing.
Suatu hari dalam suatu ruang kelas, seorang guru akan mengadakan kuis.

Guru : Anak-anak... hari ini bapak mengadakan kuis. Apakah semalam


kalian udah Belajar ???
Semua Siswa : Sudaaah pakkkkk ! ( Semua siswa pun menjawab dengan lantang )
Guru : Baiklah kita mulai kuisnya. Coba jawab pertanyaan yang Bapak berikan ya.
Kenapa pendapatan Negara Indonesia terendah dibanding dengan negara
tetangga seperti : Malaysia dan Singapura ?
( Salah seorang siswa pun mengangkat tangannya )
Hary : Karena efektifitas belanja sosial yang rendah dan alokasi dana yang kurang
merata, pak.
Guru : Bagus Hary. Apakah ada yang mau menambahkan?
Jono : Saya pak! Menurut saya karena pertumbuhan tikus
( berdiri dengan percaya diri )
Guru : Loh kok tikus? Apa hubungannya?
Jono : Iya tikus, Pak. TIKUS BERDASI di negeri ini semakin pesat
Pertumbuhannya !
Semua siswa pun tertawa terbahak-bahak mendengar jawaban tersebut.

Anda mungkin juga menyukai