Anda di halaman 1dari 16

LAPORAN PRAKTIKUM

JARINGAN EPITEL, KELENJAR, DAN


JARINGAN IKAT

Disusun Oleh :

1. Laras Ayu Putri Asyahrie 172010101001


2. Mei Liana Wati 172010101002
3. Saski Yasmin Alfina 172010101042
4. Hana Athiyah Rahmi 172010101043
5. Wahyuning Ati Ashari 172010101044
6. Nilam Cahya 172010101104

FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS JEMBER
JARINGAN EPITEL

1. Jaringan Epitel Selapis Pipih

Sediaan : Ginjal bagian korteks


Perbesaran : 400x
Ciri histologis : Tampak gepeng, melekat satu sama lain, membentuk
lembaran satu lapisan sel, membran basal tipis berada tepat di bawah
mesotel, mesotel (suatu lapisan tipis sel berbentuk gelendong) dengan
nukleus oval mencolok.

2. Jaringan Epitel Selapis Kuboid


Sediaan : Ginjal
Perbesaran : 400x
Ciri histologis : Satu lapisan sel bulat, melapisi duktus kecil dan tubulus
ginjal, pada tubulus kontortus proksimal ginjal dilapisi brush border yang
terdiri dari mikrofili.
3. Jaringan Epitel Selapis Silindris
Dengan
kinosilia
Sediaan
: Tuba Falopi
Perbesaran
: 400 x
Ciri histologis
: Sel- sel
berkontak erat
satu sama lain dan
tersusun dalam
satu barisan,
dicirikan sel
selnya yang tinggi,
limbus striatus
tampak sebagai
lapisan sel sebelah
luar dengan warna kemerahan dengan garis-garis vertikal halus
(striae). Striae ini menunjukkan mikrovili di apeks sel kolumner.
Terdapat banyak sel goblet. Sitoplasmanya jernih atau berbutir-butir,
memiliki nucleus berbentuk bulat lonjong dengan poros panjang tegak
lurus permukaan/basement membrane dan berjajar.
Striated Border

Sediaan : Usus Halus


Perbesaran : 100x
Ciri histologis :
4. Jaringan Epitel Berlapis Pipih

Bertanduk
Sediaan
: Telapak
tangan
Perbesaran
: 100x
Ciri histologis : Melekat pada jaringan ikat, batas antara jaringan
ikat dan epitel tampak khas bergelombang.

Tidak Bertanduk
Sediaan : Esofagus
Perbesaran : 400x
Ciri histologis : Ditandai oleh banyaknya lapisan sel, sel terluar
terdiri dari sel gepeng atau squamosa yang mengandung sel selapis
hidup, pada sel basal, kuboid atau silindris pendek terdapat di dasar,
sitoplasma bergranula halus dan inti lonjong yang kaya kromatin. Sel
dari lapisan tengah epitel adalah polihedral. Semakin ke basal
bentuknya menyerupai kuboid, namun semakin ke permukaan bentuk
semakin gepeng.
5. Jaringan Epitel Berlapis Kuboid

Sediaan : Kelenjar keringat di kulit


Perbesaran : 400x
Ciri histologis : Epitel berlapis, sel permukaannya berbentuk kuboid.
Sel di lapisan permukaan lebih kecil daripada yang terdapat pada lapisan
basal.
6. Jaringan Epitel Berlapis Peralihan (Transisional)

Sediaan : Vesica Urinaria


Perbesaran : 400x
Ciri histologis : Dalam keadaan relaksasi, sel permukaan biasanya
kuboid dan menonjol keluar, sering kali sel berinti dua, tampak di lapisan
permukaan atau sel permukaan, terdapat membran basalis yang tipis, dasar
epitel tidak berlekuk-lekuk, konturnya tampak rata.
Dalam keadaan kontraksi, sel permukaan mendatar untuk meningkatkan
luas permukaan , menyerupai epitel berlapis gepeng, lipatan menghilang,
membran basal menjadi lebih halus.

7. Jaringan Epitel Berderet Silindris dengan Stereosilia


Motil
Sediaan : Cavum Nasi
Perbesaran : 400x
Ciri histologis : Semua sel berada di membran basal karena sel
memiliki bentuk dan ketinggian berbeda, tidak semua sel mencapai
permukaan. Sel goblet berbentuk oval berwarna terang yang terselip
diantara sel sel bersilia. Inti lonjong yang letaknya lebih superfisial
berasal dari sel kolumner bersilia, inti kecil bulat berwarna gelap.
Jaringan Kelenjar

1. ENDOKRIN

Sediaan : Kelenjar Tiroid

Perbesaran : 100x

Ciri Histologis : tersusun dalam bentuk pita (korda) atau kelompok, dan
menyimpan produk sekretorik di dalam sitoplasma, sel-selnya tersusun menjadi
struktur bulat, yaitu folikel (folliculus).
2. EKSOKRIN

Sediaan : Kelenjar Keringat

Perbesaran : 100x

Ciri Histologis : Bagian yang lebih pucat adalah sel sekretorik kelenjar
keringat. Sel-sel berwarna gelap merupakan epitel berlapis kuboid duktus
ekskretorius kelenjar keringat.
Jaringan Ikat

1. B.A.S.A
Kolagen

Sediaan : Ligamen

Perbesaran : 400x

Ciri Histologis : berwarna merah muda, paling besar, tebal kuat, tidak
bercabang, dan berjalan ke segala arah.

Retikular
Sediaan : Jaringan Getah Bening

Perbesaran : 100x

Ciri Histologi : sabut retikuler membentuk anyaman kerangka / jala halus, bahan
antar sel amorf tamak seperti ruang kosong di antara sabut retikuler.

Elastik

Sediaan : Tunika media arteri besar

Perbesaran :400x

Ciri Histologis : tampak seperti benang hitam bergelombang


2. B.A.S.B
Padat Keras

Sediaan : Tulang kompak

Perbesaran : 400x

Ciri Histologi : Setiap osteon terdiri dari lapisan-lapisan lamela konsentrik yang
tersusun mengelilingi suatu kanalis sentralis (Havers) yang tampak pada potongan
melintang. Lamela adalah lempengan tulang tipis yang mengandung osteosit dalam
rongga bentuk-kenari yang disebut lakuna. Tersebar dari masing-masing lakuna ke
segala arah terdapat kanal halus, kanalikuli.

Padat Lunak
Sediaan : Tulang hyalin

Perbesaran : 400x

Ciri Histologi : struktur sederhana, tidak memiliki saraf atau pembuluh darah
serta elastisitas tinggi.

Jaringan Setengah Padat

Sediaan : Jaringan Embrional

Perbesaran :

Ciri Histologi : fibroblas primitif tampak berupa sel besar bercabang dengan juluran
sitoplasma yang nyata, sebuah inti lonjong dengan kromatin halus, dan satu atau
lebih nukleolus. Serat kolagen yang terpisah-pisah tampak lebih jelas.

Anda mungkin juga menyukai