Anda di halaman 1dari 28

Alkena dan Alkuna 23/06/2011

ALKENA
DAN
ALKUNA

• Alkena ialah senyawa yang mengandung ikatan


rangkap karbon-karbon.
• Gugus fungsi alkena dijumpai dalam berbagai sumber
seperti jeruk limau (limonena), steroid (kolesterol) dan
feromon serangga (muskalur)
• Alkena mempunyai sifat fisik serupa alkana. Densitas
lebih kecil dari air, nonpolar (tidak larut dalam air),
empat karbon pertama berupa gas dan seterusnya
• Alkuna ialah senyawa yang mengandung ikatan
rangkap tiga karbon-karbon, serupa alkena dalam hal
sifat fisik dan perilaku kimianya

Jimmy, ST, MT (Teknik Kimia - ITN Malang) 1


Alkena dan Alkuna 23/06/2011

DEFINISI DAN PENGGOLONGAN

• Alkena dan alkuna ialah hidrokarbon tak jenuh yang masing-masing memiliki
ikatan rangkap karbon-karbon dan ikatan rangkap tiga karbon-karbon
• Alkana dapat diperoleh dari alkena atau alkuna dengan menambah 1 atau 2
mol hidrogen

• Alkandiena (diena) mengandung 2 ikatan rangkap. Ada pula triena, tetraena


dan bahkan poliena
• Senyawa dengan lebih dari satu ikatan rangkap tiga atau dengan ikatan
rangkap dan ikatan rangkap tiga juga dikenal

Alkandiena (diena) memiliki dua ikatan rangkap karbon-karbon yang dapat


terakumulasi (bersandingan), terkonjugasi (terpisah oleh satu ikatan tunggal
C-C), atau tak terkonjugasi (terpisah oleh lebih dari satu ikatan tunggal C-C)

Jimmy, ST, MT (Teknik Kimia - ITN Malang) 2


Alkena dan Alkuna 23/06/2011

TATA NAMA (IUPAC)


TATA NAMA (IUPAC)

Jimmy, ST, MT (Teknik Kimia - ITN Malang) 3


Alkena dan Alkuna 23/06/2011

Jimmy, ST, MT (Teknik Kimia - ITN Malang) 4


Alkena dan Alkuna 23/06/2011

TATA NAMA (Trivial)


Anggota paling sederhana dari deret alkena dan alkuna

Dua nama trivial lain yang penting adalah vinil dan alil

BEBERAPA FAKTA TENTANG IKATAN RANGKAP


• Atom karbon trigonal hanya terikat pada 3 atom lain
• Kedua atom karbon yang berikatan rangkap dan 4 atom atom yang
diikatnya terletak dalam 1 bidang datar
• Rotasi ikatan karbon-karbon pada ikatan rangkap bersifat terbatas
• Ikatan rangkap karbon-karbon lebih pendek dari ikatan tunggal

Jimmy, ST, MT (Teknik Kimia - ITN Malang) 5


Alkena dan Alkuna 23/06/2011

MODEL ORBITAL IKATAN RANGKAP; IKATAN PI


• Orbital terhibridisasi sp2 terdiri atas satu
bagian sifat s dan dua bagian sifat p dan
mengarah ke tiga pojok segitiga samakaki
• Sudut di antara dua orbital sp2 ialah 1200

Ikatan pi (π) dibentuk


melalui tumpang tindih
orbital p secara lateral
dari dua atom karbon
yang bersebelahan

Jimmy, ST, MT (Teknik Kimia - ITN Malang) 6


Alkena dan Alkuna 23/06/2011

• Rotasi pada ikatan rangkap terbatas karena jika rotasi ini terjadi, kita
harus memutuskan ikatan pi
• Ikatan rangkap karbon-karbon terdiri dari satu ikatan sigma dan satu
ikatan pi
• Dua elektron ikatan sigma terletak di sepanjang sumbu antar inti
• Dua elektron dalam ikatan pi terletak di kawasan atas dan bawah
bidang yang terbentuk oleh dua karbon dan empat atom yang melekat
padanya
• Elektron pi jauh lebih terpapar daripada elektron sigma sehingga
dapat mudah diserang oleh berbagai reagen pencari elektron

ISOMERISME CIS-TRANS PADA ALKENA


• Terbatasnya rotasi ikatan rangkap karbon-karbon, isomerisme cis-trans
dimungkinkan dalam alkena.
• Kedua stereoisomer ini tidak mudah dipertukarkan melalui rotasi ikatan rangkap
• Kedua somer dapat dipisahkan melalui penyulingan karena titik didihnya berbeda

• Isomer geometrik pada alkena dapat dipertukarkan bila tersedia cukup energi,
sehingga ikatan pi terputus, menyisakan ikatan sigma yang berotasi
• Energi dapat berupa kalor atau cahaya

Jimmy, ST, MT (Teknik Kimia - ITN Malang) 7


Alkena dan Alkuna 23/06/2011

SEKILAS TENTANG : KIMIA PENGLIHATAN

Jimmy, ST, MT (Teknik Kimia - ITN Malang) 8


Alkena dan Alkuna 23/06/2011

SEKILAS TENTANG : KIMIA PENGLIHATAN

PERBANDINGAN
REAKSI ADISI DAN REAKSI SUBSTITUSI
1. Substitusi

2. Adisi

• Dalam reaksi adisi, ikatan pi pada alkena akan terputus


dan ikatan sigma reagen (A-B) juga putus
• Terbentuk dua ikatan sigma yang baru (C-A dan C-B)

Jimmy, ST, MT (Teknik Kimia - ITN Malang) 9


Alkena dan Alkuna 23/06/2011

REAKSI ADISI POLAR


ADISI HALOGEN
• Alkena mudah mengadisi klorin atau bromin

• Digunakan pelarut inert seperti tri- atau tetraklorometana


• Reaksi berlangsung cepat meski pada suhu kamar atau di bawahnya
• Adisi bromin dapat dijadikan uji kimia untuk melihat ketidakjenuhan
pada senyawa organik
• Larutan bromin dalam tetraklorida berwarna coklat kemerahan dan
akan hilang warnanya jika dimasukkan dalam senyawa uji tidak jenuh

REAKSI ADISI POLAR


ADISI AIR (HIDRASI)
• Air dapat mengadisi alkena dengan bantuan katalis asam
• Hidrasi digunakan untuk sintesis alkohol dari alkena

Jimmy, ST, MT (Teknik Kimia - ITN Malang) 10


Alkena dan Alkuna 23/06/2011

REAKSI ADISI POLAR


ADISI ASAM
• Ion hidrogen (atau proton) mengadisi satu
karbon pembawa ikatan rangkap, sisa asamnya
akan terhubung dengan karbon yang lain.

• Asam yang mengadisi dengan cara ini ialah halida hidrogen (HF, HCl, HBr, HI) dan
asam sulfat (H-OSO3H)

ADISI REAGEN TAK SIMETRIK


PADA ALKENA TAK SIMETRIK;
ATURAN MARKOVNIKOV
• Reagen dan alkena dapat digolongkan sebagai simetrik dan tak simetrik dalam
hal reaksi adisi
• Reagen dan alkena simetrik jika menghasilkan satu produk adisi yang mungkin
• Reagen dan alkena tak simetrik jika menghasilkan dua produk yang mungkin

• Produk adisi reagen tak simetrik pada alkena tak simetrik disebut regioisomer.
• Adisi regiospesifik hanya menghasilkan satu regioisomer dari dua regioisomer
yang mungkin.
• Adisi regioselektif menghasilkan mayoritas (kebanyakan) satu regioisomer.

Jimmy, ST, MT (Teknik Kimia - ITN Malang) 11


Alkena dan Alkuna 23/06/2011

• Contohnya, adisi pada propena


• Adisi ini regiospesifik karena hanya 1
produk yang teramati, yaitu 2-propanol
• Kebanyakan reaksi adisi alkena
menunjukkan kecenderungan serupa
untuk hanya membentuk 1 produk adisi

Perhatikan !
Semua reagen bersifat polar
dengan ujung positif dan negatif

Aturan Markovnikov :
Bila suatu reagen tak simetrik mengadisi alkena tak simetrik, bagian
elektropositif dari reagen akan mengikat karbon dari ikatan rangkap
yang memiliki jumlah atom hidrogen terbanyak

Jimmy, ST, MT (Teknik Kimia - ITN Malang) 12


Alkena dan Alkuna 23/06/2011

MEKANISME ADISI ELEKTROFILIK PADA ALKENA


• Ikatan π lebih lebah dibandingkan ikatan σ
• Elektron π inilah yang terlibat dalam reaksi adisi pada alkena
• Reaktan polar digolongkan menjadi elektrofili atau nukleofili
• Elektrofili (suka elektron) adalah reagen yang miskin elektron,
sehingga bertindak sebagai pencari elektron
• Nukleofili (suka nukleus) adalah reagen yang kaya elektron
sehingga dapat membentuk ikatan dengan menyumbangkan
elektronnya pada elektrofili

Mekanisme
cepat
lambat

Karbokation ialah atom karbon bermuatan positif yang


terikat dengan tiga atom lain
Karena langkah pertama adisi ialah serangan elektrofili, seluruh proses dinamakan
REAKSI ADISI ELEKTROFILIK

Contoh adisi HCl, HOSO3H dan HOH pada


alkena :

Jimmy, ST, MT (Teknik Kimia - ITN Malang) 13


Alkena dan Alkuna 23/06/2011

PENJELASAN ATURAN MARKOVNIKOV


Contoh : adisi HCl pada propena

Langkah pertama,
Adisi 1 proton pada ikatan rangkap

• Karbokation dapat digolongkan menjadi primer, sekunder dan tersier bila masing-
masing terdapat 1, 2 atau 3 gugus R yang melekat pada atom karbon bermuatan positif
• Kestabilan karbokation akan menurun dengan urutan berikut :

• Produk yang terjadi hanya 2-kloropropana, karena kation isopropil lebih stabil
dibandingkan kation propil

Teori Markovnikov modern :


Adisi elektrofilik suatu reagen tak simetrik pada ikatan rangkap tak simetrik
berlangsung dengan cara melibatkan karbokation yang paling stabil

Jimmy, ST, MT (Teknik Kimia - ITN Malang) 14


Alkena dan Alkuna 23/06/2011

KESETIMBANGAN REAKSI
APA YANG MEMBUAT REAKSI BERJALAN?
• Reaksi kimia dapat berlangsung dua arah

• Kesetimbangan kimia dinyatakan :


Keq > 1, cenderung ke kanan (arah produk)
Keq < 1, cenderung ke kiri (arah reaktan)

• Reaksi akan terjadi bila energi produknya


lebih rendah daripada energi reaktan, dan
kalor dilepaskan (eksotermis)
• Reaksi yang dapat berlangsung dengan
bantuan kalor disebut endotermis
• Energi kalor dalam reaksi disebut entalpi.
Selisih energi kalor produk dan reaktan
dinyatakan dengan ΔH

LAJU REAKSI
SEBERAPA CEPAT REAKSI BERJALAN?
• Diagram energi reaksi menunjukkan perubahan energi yang terjadi
sewaktu reaksi
• Keadaan transisi ialah struktur dengan energi maksimum untuk langkah
reaksi tertentu
• Energi aktivasi (Ea) ialah selisih energi di antara reaktan dan keadaan
transisi
• Energi aktivasi inilah yang mempengaruhi laju reaksi
• Meningkatnya suhu atau penggunaan katalis meningkatkan laju reaksi

Jimmy, ST, MT (Teknik Kimia - ITN Malang) 15


Alkena dan Alkuna 23/06/2011

Jimmy, ST, MT (Teknik Kimia - ITN Malang) 16


Alkena dan Alkuna 23/06/2011

HIDROBORASI ALKENA
• Hidroborasi adalah adisi H-B pada alkena

• Pada molekul borana (BH3) terdapat 3 ikatan B-H, sehingga


dapat bereaksi dengan 3 molekul alkena

• Trialkilborana yang dihasilkan dioleh lebih lanjut dengan


reagen lain untuk emndapatkan produk yang diinginkan.
Contohnya hidrogen peroksida dan basa

Hidroborasi-oksidasi menghasilkan alkohol yang tidak dapat diperoleh melalui hidrasi


alkena berkatalis asam

Jimmy, ST, MT (Teknik Kimia - ITN Malang) 17


Alkena dan Alkuna 23/06/2011

ADISI HIDROGEN
• Hidrogenasi adalah adisi hidrogen pada
alkena dengan bantuan katalis

• Katalis berupa serbuk halus logam seperti


nikel, platinum atau paladium
• Hidrogenasi katalitik pada ikatan rangkap
secara komersial untk mengkonversi minyak
nabati menjadi margarin dan lemak masak
lain

ADISI PADA SISTEM TERKONJUGASI


ADISI ELEKTROFILIK PADA DIENA TERKONJUGASI

• Pada adisi 1,2, suatu reagen mengadisi karbon pertama dan


kedua pada diena terkonjugasi
• Pada adisi 1,4, adisi terjadi pada karbon pertama dan keempat

Jimmy, ST, MT (Teknik Kimia - ITN Malang) 18


Alkena dan Alkuna 23/06/2011

ADISI PADA SISTEM TERKONJUGASI


SIKLOADISI PADA DIENA TERKONJUGASI
• Diena terkonjugasi menjalani jenis adisi 1,4 lain bila bereaksi dengan
alkena (atau alkuna)

• Reaksi Diels-Alder ialah reaksi sikloadisi dari diena terkonjugasi dan


dienofili untuk menghasilkan produk siklik yang tiga ikatan pi-nya
dikonversi menjadi dua ikatan sigma dan satu ikatan pi yang baru
• Reaksi ini menghasilkan randemen yang baik jika nukleofilinya
memiliki gugus penarik elektron

Jimmy, ST, MT (Teknik Kimia - ITN Malang) 19


Alkena dan Alkuna 23/06/2011

ADISI RADIKAL BEBAS; POLIETILENA

• Beberapa reagen mengadisi alkena melalui mekanisme radikal


bebas
• Reaksi terpenting adalah polimerisasi
• Polimerisasi adalh proses pembentukan polimer
• Polimer adalah molekul besar, dengan bobot olekul tinggi,
yang mengandung jumlah unit berulang yang kecil yang
disebut monomer

Mekanisme Polimerisasi

High Density Poly Etilene Low Density Poly Etilene


Derajat percabangan rendah Derajat percabangan tinggi

Jimmy, ST, MT (Teknik Kimia - ITN Malang) 20


Alkena dan Alkuna 23/06/2011

OKSIDASI ALKENA
OKSIDASI DENGAN PERMANGANAT; UJI KIMIAWI
• Alkena bereaksi dengan kalium permanganat dalam basa
membentuk glikol (senyawa dengan 2 gugus hidroksil
bersebelahan)

• Sewaktu reaksi berlangsung, warna ungu ion permanganat


digantikan oleh endapan coklat mangan dioksida
• Uji ini untuk membedakan alkena dan alkana

OKSIDASI ALKENA
OZONOLISIS ALKENA
• Ozonololisis adalah oksidasi alkena dengan ozon menghasilkan
senyawa karbonil
• Ozon dihasilkan dengan melewatkan oksigen pada arus listrik
bertegangan tinggi

• Ozonolisis dapat digunakan menentukan posisi ikatan rangkap

Jimmy, ST, MT (Teknik Kimia - ITN Malang) 21


Alkena dan Alkuna 23/06/2011

OKSIDASI ALKENA
OKSIDASI ALKENA LAINNYA
• Berbagai reagen dapat mengadisi alkena menjadi epoksida

• Alkena dapat digunakan sebagai bahan bakar

Jimmy, ST, MT (Teknik Kimia - ITN Malang) 22


Alkena dan Alkuna 23/06/2011

SEKILAS TENTANG : BAHAN BAKU DAN


HORMON PERTUMBUHAN

Jimmy, ST, MT (Teknik Kimia - ITN Malang) 23


Alkena dan Alkuna 23/06/2011

BEBERAPA FAKTA TENTANG IKATAN RANGKAP TIGA


• Atom karbon yang berikatan rangkap tiga berkaitan langsung
hanya dengan dua atom lain
• Sudut ikatan 1800 (Asetilen adalah molekul linier)
• Panjang ikatan 1,21Å,lebih pendek dari ikatan rangkap (1,34Å)
dan ikatan tunggal (1,54Å)
• Tidak mungkin adanya isomer cis-trans

MODEL ORBITAL IKATAN RANGKAP TIGA

Jimmy, ST, MT (Teknik Kimia - ITN Malang) 24


Alkena dan Alkuna 23/06/2011

REAKSI ADISI PADA ALKUNA


• Banyak reaksi adisi pada alkena berlaku juga pada alkuna meskipun
biasanya lebih lambat
• Pada langkah pertama, adisi yang terjadi terutama trans

• Dengan katalis nikel atau platinum biasa, alkuna terhidrogenasi


sempurna menjadi alkana
• Dengan katalis paladium khusus (disbut katalis Lindlar) dapat diatur
hanya 1 mol hidrogen yang mengadisi sehingga dihasilkan cis-alkena

REAKSI ADISI PADA ALKUNA


• Dengan ikatan rangkap tiga tak simetrik dan reagen tak simetrik,
setiap langkah aturan Markovnikov diikuti.

• Adisi air pada alkuna memerlukan katalis asam dan ion merkurium

Jimmy, ST, MT (Teknik Kimia - ITN Malang) 25


Alkena dan Alkuna 23/06/2011

KEASAMAN ALKUNA
• Atom hidrogen pada karbon yang berikatan rangkap tiga bersifat
asam lemah dan dapat diambil oleh basa yang sangat kuat

Jimmy, ST, MT (Teknik Kimia - ITN Malang) 26


Jimmy, ST, MT (Teknik Kimia - ITN Malang)

Alkena dan Alkuna


SEKILAS TENTANG : SEKILAS TENTANG :
MINYAK BUMI, BENSIN DAN BILANGAN OKTANA MINYAK BUMI, BENSIN DAN BILANGAN OKTANA

23/06/2011
27
Alkena dan Alkuna 23/06/2011

LEBIH DEKAT DENGAN

TUGAS MANDIRI :

1. Kerjakan soal 3.33 – 3.61 (kecuali 3.45 - 3.48, 3.54, 3.55, 3.61) dalam buku Hart-
Suminar Edisi ke-11, ketiklah jawaban saudara menggunakan MS Word dengan sisipan
Chemdraw Pro untuk penggambaran struktur kimia (waktu : 2 minggu/ 1 kelompok 2
orang)
2. Pelajari materi “lebih dekat dengan…” untuk memperdalam pemahaman bab 3
melalui web :
www.college.cengage.com/chemistry/organic/hart/short_course/12e/student_home.html

Jimmy, ST, MT (Teknik Kimia - ITN Malang) 28

Anda mungkin juga menyukai