Anda di halaman 1dari 3

PENGERTIAN DAN FUNGSI MOUSE KOMPUTER

Pengertian dari mouse adalah sebuah perangkat keras (hardware) yang terhubung ke
komputer baik melalui kabel / nirkabel. Mengapa dinamakan mouse? jawabannya adalah
karena bentuk awal dari piranti ini menyerupai tikus. Selain itu, kabel yang menghubungkan
mouse dengan komputer bentuknya mirip dengan ekor tikus. Sebagai tambahan informasi
bagi pengetahuan kita, komputer pertama yang dijual satu paket bersama dengan mouse
adalah jenis Xerox Star yang diluncurkan pada tahun 1981. Walaupun saat ini keberadaan
mouse sudah banyak tergantikan dengan perangkat touchpad dimana semua fungsi dari
mouse bisa dilakukan dengan menggunakan touchpad ini, namun masih lebih banyak user
yang lebih memilih menggunakan mouse daripada touchpad.

Berikut ini adalah beberapa fungsi mouse:

1. Memasukkan perintah kepada komputer dimana cara kerja dari mouse ini adalah
dengan cara menggeser – geser mouse di permukaan papan yang datar.
2. Penggerak pointer untuk menunjukkan lokasi tertentu di layar monitor
3. Digunakan untuk melakukan kegiatan yang disebut dengan: klik (memilih item),
double klik (membuka file), klik tahan dan geser / drag drop (memindahkan item) dan
klik kanan (menampilkan pilihan menu perintah0.
4. Berfungsi untuk menggulung (scrolling) layar dengan menggunakan roda scroll
5. Mendeteksi gerakan 2 dimensi secara relatif terhadap posisinya sekarang.
6. Membuat pekerjaan menjadi lebih mudah dan cepat. Terlebih bagi kita yang sering
melakukan aktivitas mengedit foto atau membuat desain.
7. Memperbesar atau juga memperkecil tampilan worksheet
8. Mengaktifkan command button dan juga melakukan suatu aksi tertentu pada aplikasi
9. Untuk perintah yang tidak menyediakan menu shortcut, tombol kanan pada mouse
berfungsi sebagai tombol enter
10. Mouse juga bisa berfungsi sebagai pengontrol perbesaran tampilan objek
11. Mouse juga mampu berfungsi melakukan konversi dan isntruksi ke dalam bentuk
sinyal elektronik yang dapat dimengerti oleh computer
Bagian-bagian dari Mouse Optical diantaranya sebagai berikut :

1. LED (obscured by wheel).


2. Pendeteksi ketika Anda menekan tombol kiri mouse. Ada saklar yang sama di sebelah
kanan untuk mendeteksi tombol kanan mouse dan roda klik seluruh dipasang pada
tombol lain sehingga berfungsi sebagai tombol
3. Potentiometer (variable resistor) seberapa mengukur banyak memutar bola tersebut
4. LED
5. Resistor
6. Mica capacitor
7. Electrolytic capacitor
8. Prism bends light from LED through 90° down onto desk
9. Scroll wheel. CHIP yang mendeteksi peneriman dari LED sehingga di terjemahkan
oleh IC tersebut
10. Resistors
11. USB kabel untuk terhubung ke komputer
12. LED agar bersinar di atas meja

PENGERTIAN DAN FUNGSI KEYBOARD PADA KOMPUTER

Keyboard adalah perangkat keras pada komputer yang berbentuk papan dengan berbagai
macam fungsi perintah yang selanjutnya dikirim ke perangkat CPU. Keyboard terdiri dari
banyak tombol ketik dengan simbol masing-masing. Mulai dari awal ditemukannya sampai
sekarang, keyboard sudah mengalami banyak penyesuaian.

Keyboard yang banyak dipakai sekarang ini adalah keyboard model Qwerty, dimana
penyusunan tiap-tiap hurufnya sudah disesuaikan untuk kenyamanan mengetik dengan
menggunakan 10 jari.
Bagian-bagian Keyboard Pada Komputer

Sebuah keyboard komputer disusun atas bagian-bagian yang mempunyai fungsi masing-
masing. Bagian-bagian keyboard yaitu papan ketik, line PCB, dan kabel data.

Papan ketik

Salah satu bagian dari sebuah keyboard yaitu papan ketik. Papan ketik ini berupa tombol,
atau tuts yang bertuliskan karakter, baikn itu huruf, angka, simbol dan tanda-tanda perintah
yang lain. Papan ketik ini terbuat dari plastik dan merupakan bagian dari keyboar yang
berinteraksi dengan pengguna komputer.

Line PCB

Line PCB adalah bagian dari keyboard yang berfungsi sebagai konduktor untuk mengirimkan
perintah dari/ menuju CPU. PCB merupakan kepanjangan dari Printed Circuit Board, sebuah
papan sirkuit elektronik yang hampir selalu ada dalam setiap alat elektronik.

Kabel data

Kabel data merupakan penghubung antara keyboar dan CPU. Kabel data ini menjadi sebuah
jembatan untuk mengirimkan data apa yang pemakai komputer tekan, lalu mengirimkannya
kepada komputer untuk ditampilkan ke layar. Kabel data ini bisa berupa kabel USB maupun
kabel standar untuk keyboard.

Fungsi Keyboard Pada Komputer

Fungsi keyboard adalah mengirimkan perintah dari tiap huruf maupun angka yang kita
ketikkan kemudian menyampaikannya ke CPU dan selanjutnya perintah manual tersebut akan
di rubah menjadi sinyal-sinyal digital sehingga dapat dimengerti oleh prosessor.

Anda mungkin juga menyukai