Anda di halaman 1dari 2

Batam ,18 April 2018

Kepada Yth,
Bapak Budy andoyo

Ruko Trafalgar Blok T no 27 Duta Mas

Perihal : Pengembalian kondisi awal bangunan sebelum diserahkan Ruko Trafalgar Blok T no 26,

Duta Mas
Dengan hormat,

Sehubungan dengan ketentuan Perjanjian Peralihan Hak dan pengikatan Jaul Beli Bawah tangan No:03
dihadapan Notaris Septa Dorothe Undap SH, MK pada tanggal 2-7-2015,(selanjutnya disebut "Perjanjian") oleh
dan antara Bapak Budy Andoyono dan Saya Etty Yahtini dan Bapak Almondra (suami) , bersama ini saya
sampaikan hal-hal sebagai berikut:

Dikarenakan kelalaian sdr Budy Andoyono tidak melakukan kewajiban pembayaran angsuran ke Bank
CIMB NIAGA Batam (3 tiga kali berturut-turut), sejak tanggal 13 Agustus 2015 s/d tanggal surat ini ,yang
mengakibatkan nama baik saya di Bank CIMB Niaga Batam tercemar , maka perjanjian tersebut BATAL,
sehingga Bapak Budy Andoyo diminta mengosongkan bangunan tersebut yang telah anda tempati sejak tanggal
29 -7-2015 hingga saat ini 9 Maret 2018 hampir mendekati 3 tahun, yang mana selagi belum terjual atau laku
dilelang masih merupakan hak milik saya (Sertipikat a/n Saya :Etty Yahtini).

Kondisi bangunan harus seperti semula diterima, antara lain:

1.) Dinding lantai 1 yang dijebol harus dikembalikan seperti semula yaitu ditutup beton/tembok, tidak
boleh ditutup gypsum.
2.) Lantai 2 terdapat kamar2, sebanyak 5 buah dan harus dikembalikan seperti semula.
3.) Lantai 3 terdapat kamar utama ukuran 4 x 3 meter, seperti awal harus dikembalikan.
4.) Dinding lantai 3 yang dijebol harus dikembalikan seperti semula,

Oleh karena hal-hal tersebut diatas, sebelum menempuh JALUR HUKUM lebih lanjut (melaporkan
ke pihak berwajib) dengan kasus pengrusakan, kami minta dengan hormat kepada Bapak Budy Andoyo,
selambat-lambatnya 3 x 24 jam terhitung paling lambat 19 April 2018 harus mengembalikan kondisi bagungan
seperti kondisi awal.

Tertanda

(Etty Yahtini)/(ALMONDRA)

Tembusan:
1.Bank CIMB Niaga Batam cq:Bagian Aset dan Manajemen
2. Notaris Septa Dorothe Undap SH, MK
3. Kapolsek Batam Kota.
4. Arsip.

Anda mungkin juga menyukai