Anda di halaman 1dari 2

Hoist Crane

Created by http://www.blatindoputra.co.id/

Hoist adalah sebuah alat yang digunakan untuk mengangkat dan menurunkan beban berat dengan
media rantai atau kawat seling (vertical ). Hoist dapat dioperasikan secara manual, elektrik, dan juga
penumatic. Sedangkan Crane adalah alat yang digunakan untuk memindahkan barang berat secara
gorizontal. Sehingga pengertian Hoist Crane adalah alat yang digunakan untuk memindahkan beban
berat secara vertical dan horizontal. Hoist Crane banyak digunakan pabrik-pabrik dan juga bengkel.

Hoist Crane yang berkembang saat ini adalah Hoist Crane Wire Rope ( Hoist Crane yang menggunakan
seling sebagai media angkat) dan Hoist Crane Chain ( Hoist Crane yang menggunakan rantai sebagai
media angkat). Sedangkan sumber kekuatan/input power Crane hoist saat ini adalah Hydroulic, motor
listrik, dan udara (pneumatic). Namun yang banyak beredar adalah jenis Electrical crane hoist.

Hoist Crane yang beredar di Indonesia saat ini adalah

1. Hoist Crane Merk Toyo


Hoist Crane merk Toyo yang kebanyakan beredar saat ini adalah Hoist Crane buatan China
dengan CV. Blatindoputra Utama sebagai importirnya. Namun, walaupun buatan china, Toyo
Electric Hoist memiliki kualitas yang cukup baik, hal ini karena Toyo Electric Hoist sudah
menggunakan anti phase/Phase failure sebagai pengaman pada sistem kelistrikannya. Hoist
Crane merk Toyo terbagi menjadi beberapa tipe berdasarkan media angkatnya.
 Toyo Electric Chain Hoist ( Media angkat rantai)
 Toyo Electric Wire Rope Hoist (media angkat seling)
2. Hoist Crane Merk Hitachi
Hoist Crane Merk Hitachi adalah Hoist Crane buatan Jepang. Hoist Crane Hitachi memiliki
kualitas yang sangat baik dibanding hoist crane merk lain. CV. Blatindoputra Utama merupakan
salah satu agen/dealer resmi Crane Hoist Hitachi.
Sama seperti Toyo Crane Hoist, Hitachi Crane Hoist terbagi menjadi beberapa type berdasarkan
media angkatnya.
 Hitachi Electric Chain Hoist ( Media angkat rantai)
 Hitachi Electric Wire Rope Hoist (media angkat seling)
3. Hoist Crane Merk Mitsubishi
Hoist Crane merk Mitsubishi adalah Hoist Crane buatan jepang, namun saat ini untuk produksi
Mitsubishi Hoist Crane sudah bukan di jepang lagi,. Informasi yang beredar, Mitsubishi Hoist
Crane kini diproduksi di Thailand. CV. Blatindoputra Utama merupakan salah satu agen/dealer
resmi Mitsubishi Crane Hoist .
Mitsubishi Hoist Crane yang beredar di Indonesia, hanya Mitsubishi Hoist Crane jenis Wire Rope.
4. Hoist Crane merk Elephant
Hoist Crane Elephant adalah Hoist Crane buatan Jepang. Hoist Crane Elephant memiliki kualitas
yang sangat baik. Bahkan Hoist Crane ini adalah pionir Hoist Crane di Indonesia. Ciri khas Hoist
elephant sampai saat ini belum ada perubahan dari segi eksteriornya dan juga interiornya.
Sehingga sangat memudahkan pengguna dalam mencari spare part.
Elephant Hoist crane hanya memproduksi Hoist Crane jenis Chain.
5. Hoist Crane merk Kukdong
Kukdong Hoist Crane adalah Hoist Crane buatan Korea Selatan dan sangat familiar di Indonesia.
CV. Blatindoputra Utama adalah salah satu agen resmi dari Kukdong Hoist Crane. Kukdong Hoist
Crane yang beredar di Indonesia hanya jenis Kukdong Electric Chain hoist, sedangkan untuk
Kukdong Electric Wire Rope Hoist stocknya sangat terbatas. Dari segi bentuk/dimensi, kukdong
Electric Chain hoist sama dengan Toyo Electric Chain hoist. Namun, walaupun secara dimensi
sama, namun ada perbedaan dari segi sistem break dengan Toyo Electric Chain hoist. Kukdong
Electric Chain hoist menggunakan magnetik break, sedangkan Toyo Electric Chain Hoist
menggunakan mekanikal break. Pembahasan mengenai break system akan kami bahas pada
artikel selanjut.

Anda mungkin juga menyukai