Anda di halaman 1dari 4

CONTOH SOAL SETIAP LEVEL KOGNITIF MATERI FISIKA

A. MATERI : GERAK LURUS

1. LEVEL KOGNITIF : PENGETAHUAN DAN PEMAHAMAN (I)


INDIKATOR SOAL:
 Disajikan gambar, siswa dapat mengidentifikasi jenis gerak lurus berdasarkan
gambar tersebut.

SOAL:
1. Perhatikan gambar di bawah ini!

Seorang anak mengayuh sepeda di jalan lurus, mula-mula diam lalu bergerak. Berdasarkan data
pada gambar di atas, peristiwa tersebut merupakan contoh ....
A. gerak lurus berubah beraturan
B. gerak lurus diperlambat beraturan
C. gerak lurus beraturan
D. gerak lurus dengan kecepatan konstan

2. LEVEL KOGNITIF : APLIKASI (II)


INDIKATOR SOAL:
 Disajikan gambar, siswa dapat memprediksi kelajuan benda pada waktu tertentu
berdasarkan gambar tersebut.

SOAL:
2. Perhatikan gambar di bawah ini!

Seorang anak mengayuh sepeda di jalan lurus, mula-mula diam lalu bergerak. Berdasarkan data
pada gambar di atas, kelajuan sepeda tersebut pada detik ke-5 adalah ....
A. 9 m/s
B. 12 m/s
C. 15 m/s
D. 27 m/s

1
3. LEVEL KOGNITIF : PENALARAN DAN LOGIKA (III)
INDIKATOR SOAL:
 Disajikan tabel data, siswa dapat menganalisis data yang disajikan pada tabel
tersebut.

SOAL:
3. Perhatikan data pada tabel berikut!
Pelari I Pelari II
Waktu (detik ke-) Jarak (meter) Waktu (detik ke-) Jarak (meter)
1 5 1 4
2 9 2 8
3 12 3 10
4 13 4 14
5 16 5 16

Dua pelari mula-mula diam berada pada garis start yang sama. Pelari I dan Pelari II,
keduanya berlari menempuh jarak 16 meter pada lintasan lurus, dan menghasilkan data
seperti ditunjukkan pada tabel di atas. Berdasarkan tabel tersebut, pernyataan di bawah
ini yang TIDAK BENAR adalah ….
A. antara detik pertama dan kedua, kelajuan rata-rata kedua pelari adalah sama
B. kedua pelari, berlari dengan kelajuan semakin lama semakin meningkat
C. pada dua detik terakhir, kelajuan rata-rata Pelari I lebih besar daripada Pelari II
D. kelajuan rata-rata kedua pelari selama 5 detik adalah sama

B. MATERI : HUKUM NEWTON

1 LEVEL KOGNITIF : PENGETAHUAN DAN PEMAHAMAN (I)


INDIKATOR SOAL:
 Disajikan pernyataan, siswa dapat menyebutkan faktor-faktor yang mempengaruhi
percepatan gerak benda.

1 Sebuah mobil bergerak dengan kelajuan konstan. Menurut fisika, ketika mobil tersebut
bergerak dengan kelajuan konstan, maka percepatan gerak mobil tersebut adalah nol.
Faktor-faktor yang mempengaruhi percepatan gerak mobil tersebut adalah ….
A. besar gaya (kekuatan menginjak pedal gas) pada mobil dan massa total mobil
B. kecepatan mobil dan panjang lintasan yang dilewati mobil
C. panjang lintasan yang dilewati mobil dan resultan gaya yang bekerja pada mobil
D. resultan gaya yang bekerja pada mobil dan massa total mobil

2
2 LEVEL KOGNITIF : APLIKASI (II)
INDIKATOR SOAL:
 Disajikan gambar, siswa dapat menghitung/menentukan percepatan gerak suatu
benda.

SOAL:
2. Perhatikan gambar berikut!

Berdasarkan gambar di atas, jika balok tersebut bermassa 2 kg, maka percepatan balok
tersebut adalah ....
A. 5 m/s2 ke kanan
B. 5 m/s2 ke kiri
C. 10 m/s2 ke kanan
D. 10 m/s2 ke kiri

3 LEVEL KOGNITIF : PENALARAN DAN LOGIKA (III)


INDIKATOR SOAL:
 Disajikan cuplikan artikel, siswa dapat menemukan kalimat atau bagian kalimat
dalam cuplikan artikel tersebut yang terkait dengan penerapan hukum Newton I.

SOAL:
3. Bacalah artikel berikut!
KANTONG UDARA

Kantong udara adalah perangkat keamanan


yang terdiri dari sebuah tas kain besar yang berisi
udara dan memberikan perlindungan bagi kepala dan
tubuh bagian atas pengemudi selama tabrakan.
Dalam tabrakan dari depan (head-on collision),
biasanya pengemudi dan penumpang akan terlempar
ke depan di dalam kendaraan. Ketika kantong udara
diaktifkan, kantong udara langsung mengembang dan
menciptakan penghalang yang melawan atau
meredam gerakan maju dari pengemudi atau
penumpang depan.
Kantong udara tersebut dibuat untuk mencegah pengemudi atau penumpang depan
menabrak kaca depan atau dashboard kendaraan, sehingga mengurangi cedera mereka.

3
Kantong udara juga dikenal sebagai sistem pengendalian tambahan (SRS, supplemental
restrain system), atau pembatasan tambahan karet (SIR, supplemental inflatable
restrain).Kantong udara (air bag) dirancang untuk bekerja bersama dengan sabuk
pengaman. Namun, kantong udara sendiri dapat memberikan perlindungan bagi kendaraan
penghuni yang tidak mengenakan sabuk pengaman. (Sumber:
http://www.sharemyeyes.com/2013/06/peranan-kantong-udara-pada-mobil.html)

Berdasarkan artikel yang berjudul Kantong Udara di atas, bagian kalimat yang terkait dengan
penerapan Hukum I Newton adalah ....
A. kantung udara langsung mengembang dan menciptakan penghalang
B. melindungi kepala dan tubuh bagian atas pengemudi selama tabrakan
C. pengemudi dan penumpang akan terlempar ke depan di dalam kendaraan
D. melawan atau meredam gerakan maju dari pengemudi atau penumpang depan

C. MATERI : USAHA DAN ENERGI

1 LEVEL KOGNITIF : PENGETAHUAN DAN PEMAHAMAN (I)


INDIKATOR SOAL:
 Disajikan pernyataan, siswa dapat menjelaskan ….

SOAL:
1. …

Anda mungkin juga menyukai