Anda di halaman 1dari 3

KERANGKA ACUAN KERJA (KAK) BANTUAN OPERASIONAL

PENDIDIKAN MADRASAH DINIYAH NURUL IMAN


TAHUN ANGGARAN 2018

1. LATAR BELAKANG
Untuk membentuk karakter yang baik, perlu adanya pendidikan agama sejak
dini. Dalam pelaksanaan pendidikan keagamaan khususnya bagi anak-anak perlu adaya
dukungan sarana dan prasarana serta keperluan lainnya yang memadai dan siap pakai
berupa Dana Operasional Pendidikan. Banyak faktor yang menunjang kegiatan
pembinaan rohani bagi generasi Islami, diantaranya tersedianya saran dan
prasarana/fasilitas yang memadai sehingga kegiatan tersebut dapat berjalan sesuai
dengan yang diharapkan.
Menyadari pentingnya Madrasah Diniyah, sebagai sarana pendidikan, maka
sarana pendidikan yang paling efektif dalam menyusun dan menghimpun potensi umat
Islam sebagai khalifah di muka bumi ini mempunyai tanggungjawab untuk terciptanya
“Baldatun Tayyibatun Wa Robbun Ghofur”. Perlu diketahui dan kami sampaikan, bahwa
dalam pelaksanaan pendidikan di Madrasah Diniyah Nurul Iman Keluharan
Arjowinangun Kecamatan Gedungkandang belum mempunyai dana yang cukup,
sedangkan kebutuhan operasional pendidikan harus dilaksanakan setiap bulannya.
Dengan melihat kenyataan dan didorong dengan rasa tanggungjawab yang
mendalam diiringi niat ikhlas lillahi ta’ala, kami terus melakukan pendidikan untuk
anak-anak generasi Islam masa depan supaya menjadi manusia yang insan kamil. Upaya
yang kami lakukan saat ini untuk menutupi kebutuhan tersebut yaitu melalui iuran
berupa infaq dari anak-anak santri,
biarpun pada kenyataannya tidak sesuai dengan apa yang kami harapkan, karena
kondisi ekonomi orang tua santri yang berbeda-beda.

2. MAKSUD DAN TUJUAN


Adapun maksud dan tujuan permohonan ini adalah sebagai berikut :
1. Berjalannya proses kegiatan pembelajaran di Madrasah Diniyah Nurul Imn
dengan baik.
2. Terpenuhinya segala kebutuhan yang memadai untuk kenyamanan dalam
melakukan kegiatan pendidikan baik untuk dewan guru maupun peserta
didik.
3. Untuk mengetuk hati para dermawan/donator baik instansi terkait maupun
individu untuk membantu meringankan beban pengurus diniyah.
4. Untuk mewujudkan aspirasi masyrakat tentang perlunya bantuan dari pihak
pemerintah.
5.
3. TARGET DAN SASARAN
a. Target

1. Santri Madin Nurul Iman diharapkan memiliki kemampuan dan wawasan serta

kecerdasan intelektual,beriman dan bertakwa kepada Allah SWT.


. 2. Memperbaiki dan meningkatkan mutu layanan kegiatan pembelajaran
Madin Nurul Iman

b. Sasaran
Tersedianya sistem sarana dan prasarana yang memadai di Madrasah
Diniyah Nuru Iman.

4. SUMBER DANA DAN PERKIRAAN BIAYA

a. Sumber Dana

Sumber dana yang digunakan untuk melengkapi sarana dan prasarana di


Madin Nurul Iman berasal dari : Infaq wali murid dan dana Bantuan Oprasional
Pendidikan (BOP).

b. Perkiraan Biaya

Biaya yang diperlukan dalam pengadaan sarana dan prasarana kurang lebi Rp
20.000.000,- (dua puluh juta rupiah)

5. RUANG LINGKUP DAN LOKASI PENGERJAAN

a. Ruang Lingkup

Ruang lingkup Bantuan Operasional Pendidikan Madrasah Diniyah Nurul Iman,


Perbaikan dan peningkatan sarana dan prasarana,
b. Lokasi Pekerjaan

Madrasah Diniyah Nurul Iman ini bertempat di Perum Puri Kartika Asri RT 01
RW 09 Kel. Arjowinangun Kec Kedungkandang Malang.

6. JANGKA WAKTU PELAKSANAAN


Waktu Pelaksanaan 1 tahun anggaran

7. ACUAN KERJA
Tentang acuan kerja Madrasah Diniyah Nurul Nurul Iman meliputi:
1) Petunjuk Teknis Bantuan operasional pendidikan Madrasah Diniyah
2) Rencana Anggaran Biaya (RAB)
3) Foto kegiatan belajar dan sarana belajar
4) Lain-lain yang Diperlukan

Malang, 13 Juli 2018


Kepala Madrasah Diniyah
Nurul Iman

MUH. QOSIM, S.Pd.

Anda mungkin juga menyukai