Anda di halaman 1dari 1

A.

PERMAINAN ROUNDERS

a. Lapangan permainan berbentuk segi lima. Ditandai dengan empat tiang tegak
lurus yang masing-masing panjangnya 1,20 meter dan di pasang setiap sudut.
Jarak antara pemukul bola dengan tiang pertama 12 meter (jarak sama sampai
dengan tiang ketiga). Dari tiang ketiga ke tiang keempat 8,50 meter. Jarak
antara pemukul dengan pelontar bola 7,50 meter. Arena pelontar bola 2,50 ´
2,50 meter dan arena pemukul bola 2 ´ 2 meter. Stick (pemukul bola) berbentuk
panjang bulat. Stick terbuat dari kayu dengan ukuran panjang ± 46 cm dan
berat 370 gram. Bola bergaris tengah 19 cm dengan berat 70-85 gram.

b. Teknik Melempar Bola


Melempar merupakan hal utama dalam permainan rounders, yaitu pada waktu
regunya menjaga regu lapangan. Apabila setiap anggota regu itu dapat
melempar dengan kecepatan yang cukup besar dan ketepatan yang baik, maka
regu tersebut akan menjadi regu yang kuat
dalam pertahanan.
Teknik melempar bola adalah sebagai berikut.
1) Teknik lemparan bola melambung (parabola)
2) Teknik lemparan bola mendatar
3) Teknik lemparan menyusur tanah
4) Teknik lemparan bola bagi pelambung (Pitcher)
Pitcher adalah pemain yang pertama dapat mematikan lawan. Lemparannya
yang keras dan cepat akan menyulitkan pemukul sehingga ia dengan mudah
dapat mematikan regu pemukul.

c. Teknik Menangkap Bola


Menangkap bola merupakan faktor penentu keberhasilan sebuah regu. Teknik ini
merupakan salah satu unsur yang penting dalam pertahanan. Dilihat dari
datangnya bola, menangkap bola dapat dibedakan menjadi tiga macam,

d. Teknik Memukul Bola


Memukul bola dalam permainan rounders merupakan faktor utama untuk
mendapatkan nilai. Oleh karena itu, teknik memukul hendaklah mendapat
perhatian yang sungguh-sungguh. Untuk dapat menjadi seorang pemukul yang
baik, pelajarilah teknik memukul secara keseluruhan, yaitu mulai dari cara
memegang pemukul sampai akhir ayunan. Teknik memukul bola rounders
adalah sebagai berikut.
- Pegang alat pemukul di bagian pangkalnya dengan kedua tangan.
- Tangan kanan berada di atas tangan kiri.
- Kemudian berdiri menyamping sehingga pitcher berada di samping kiri
pemukul.
- Kedua kaki dibuka selebar badan.
- Letakkan alat pemukul di atas bahu sebelah kanan dengan menekuk kedua
siku tangan.
- Pandangan diarahkan ke arah pitcher.
- Ayunkan pemukul mendatar dengan meluruskan kedua siku tangan disertai
lecutan pergelangan kedua tangan saat bola dalam jangkauan pukulan.
- Pada saat memukul diusahakan sambil melangkahkan kaki kiri ke arah kiri
agar pukulan lebih keras.
Tips menangkap
Menangkap bola keras akan menyebabkan tangan sakit. Supaya
kecepatan bola dapat diredam, yang harus kita lakukan saat menangkap
bola adalah menjemput, dan menariknya searah pergerakan bola.

Anda mungkin juga menyukai