Anda di halaman 1dari 3

PENUNTUN PRAKTEK

PENGUKURAN ROM EKSTREMITAS INFERIOR

NO LANGKAH/PROSEDUR PEMERIKSAAN

Pengukuran ROM Hip Joint


1 Menjelaskan kepada penderita tentang tujuan dan pelaksanaan pemeriksaan
yang akan dilakukan.

2 Memposisikan klien dengan posisi tidur


3 ROM fleksi : memposisikan klien tidur terlentang, meletakkan goniometer di
trochanter mayor, kemudian meminta pasien untuk melakukan gerakan fleksi
4 ROM ekstensi : memposisikan klien tidur tengkurap, meletakkan goniometer
di trochanter mayor, kemudian meminta pasien untuk melakukan gerakan
ekstensi
5 ROM abduksi : memposisikan klien tidur terlentang, meletakkan goniometer
di SIAS, kemudian meminta pasien untuk melakukan gerakan abduksi
6 ROM adduksi : memposisikan klien tidur terlentang, meletakkan goniometer
di SIAS, kemudian meminta pasien untuk melakukan gerakan adduksi
7 ROM internal rotasi dengan knee 90o : memposisikan klien tidur terlentang,
memfleksikan sendi hip dan knee 90o , meletakkan goniometer di tuberositas
tibia, kemudian menggerakkan tungkai klien internal rotasi
8 ROM eksternal rotasi dengan knee 90o : memposisikan klien tidur terlentang,
memfleksikan sendi hip dan knee 90o , meletakkan goniometer di tuberositas
tibia, kemudian menggerakkan tungkai klien eksternal rotasi
9 ROM internal rotasi dengan knee ekstensi : memposisikan klien tidur
terlentang, meletakkan goniometer di calcaneus, kemudian menggerakkan
tungkai klien internal rotasi
10 ROM eksternal rotasi dengan knee ekstensi : memposisikan klien tidur
terlentang, meletakkan goniometer di calcaneus, kemudian menggerakkan
tungkai klien eksternal rotasi
11 Mencatat hasil pemeriksaan dan interpretasinya
Pengukuran ROM Knee Joint
1 Menjelaskan kepada penderita tentang tujuan dan pelaksanaan pemeriksaan
yang akan dilakukan.
2 Memposisikan klien dengan posisi tidur
3 ROM fleksi : memposisikan klien tidur tengkurap, meletakkan goniometer di
epicondylus lateral, kemudian meminta pasien untuk melakukan gerakan
fleksi
4 ROM ekstensi : memposisikan klien tidur terlentang, meletakkan goniometer
di epicondylus lateral, kemudian meminta pasien untuk melakukan gerakan
ekstensi
5 Mencatat hasil pemeriksaan dan interpretasinya
Pengukuran ROM Ankle and Foot
1 Menjelaskan kepada penderita tentang tujuan dan pelaksanaan pemeriksaan
yang akan dilakukan.
2 Memposisikan klien dengan posisi tidur atau duduk
3 ROM dorsofleksi : memposisikan klien tidur terlentang, meletakkan
goniometer di maleolus lateral, kemudian meminta pasien untuk melakukan
gerakan dorsofleksi
4 ROM plantarfleksi : memposisikan klien tidur terlentang, meletakkan
goniometer di maleolus lateral, kemudian meminta pasien untuk melakukan
gerakan plantarfleksi
5 ROM inversi : memposisikan klien duduk dengan kaki menggantung dan lutut
fleksi 90o, meletakkan goniometer di calcaneus, kemudian meminta pasien
untuk melakukan gerakan inversi
6 ROM eversi : memposisikan klien duduk dengan kaki menggantung dan lutut
fleksi 90o, meletakkan goniometer di calcaneus, kemudian meminta pasien
untuk melakukan gerakan eversi
7 ROM fleksi MTP : memposisikan klien tidur terlentang, meletakkan
goniometer (khusus untuk jari-jari) di sendi metatarsophalangeal (MTP),
kemudian menggerakkan sendi klien ke arah fleksi MTP
8 ROM ekstensi MTP : memposisikan klien tidur terlentang, meletakkan
goniometer (khusus untuk jari-jari) di sendi metatarsophalangeal (MTP),
kemudian menggerakkan sendi klien ke arah ekstensi MTP
9 ROM fleksi IP : memposisikan klien tidur terlentang, meletakkan goniometer
(khusus untuk jari-jari) di sendi interphalangeal (IP), kemudian
menggerakkan sendi klien ke arah fleksi IP
10 ROM ekstensi IP : memposisikan klien tidur terlentang, meletakkan
goniometer (khusus untuk jari-jari) di sendi interphalangeal (IP), kemudian
menggerakkan sendi klien ke arah ekstensi IP
11 Mencatat hasil pemeriksaan dan interpretasinya

Anda mungkin juga menyukai