Anda di halaman 1dari 2

TERM OF REFERENCES

LKMM Tingkat Dasar “RANGKUM RAMPUNG’


Desain Produk Industri
2019

A. Materi
“Komunikasi Antar Unit Kerja”

B. Latar Belakang
Latihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa (LKMM TD) memiliki tujuan untuk
membekali mahasiswa agar mampu menyelenggarakan kegiatan dengan sistematis
dan terencana baik di tingkat inisiasi hingga proses pertanggungjawaban. Proses
dalam pembuatan kegiatan yang tentunya melibatkan banyak manusia di dalamnya
dan banyaknya proses yang saling berkesinambungan mengharuskan mahasiswa
juga memiliki kemampuan berkomunikasi dengan efektif.
Komunikasi sebagai sebuah proses berjalannya informasi antara setiap bagian-
bagian kepanitiaan/organisasi demi terwujudnya tujuan bersama dirasa perlu untuk
dikenalkan dan diterampilkan kepada peserta untuk memberikan wawasan dan
keterampilan untuk mampu membangun sistem komunikasi yang efektif dan
mampu mengendalikan ketika terjadi kesalahan dan masalah dalam sistem
komunikasi.

C. Waktu
Hari/tanggal : Sabtu, 6 April 2019
Pukul : 10.40 - 12.10 WIB
Durasi : 90 menit

A. Karakteristik Peserta
- Kurang inisiatif
- Kurang kritis
- Kurang bisa memecahkan masalah

B. Sasaran Belajar
1. Peserta mengenal berbagai pola komunikasi antar unit kerja serta hal-hal yang
mendukung maupun menghambat efektifitas masing-masing pola komunikasi
2. Peserta mengetahui hal-hal yang perlu diusahakan untuk menjaga efektifitas
komunikasi antar unit kerja

G. Pokok Bahasan
- Pengertian komunikasi dan unit kerja
- Sifat komunikasi
- Jenis komunikasi
- Prinsip, elemen dan fungsi komunikasi
- Proses komunikasi
- Kesalahan komunikasi
- Hambatan komunikasi
- Jaring komunikasi dan alur komunikasi beserta contoh pengaplikasiaannya.
- Faktor dan penghambat terwujudnya komunikasi yang efektif.
- 5 hukum komunikasi yang efektif (REACH)
- Eksperimen untuk memberikan eksperimen nyata akan pentingnya komunikasi
yang efektif.

H. Proses
Secara umum proses penyampaian materi menjadi hak sepenuhnya dari pemateri.
Berikut kami sampaikan metode penyampaian materi yang dapat dilakukan.
- Pengantar : 10 menit
Pemandu memberikan sedikit overview akan pengertian komunikasi dan unit
kerja. Serta macam-macam tipe komunikasi dalam unit kerja
- Eksperimen 1 : 20 menit
Pemandu memberikan eksperimen akan macam-macam komunikasi dan
memberikan eksperimen nyata terhadap peserta akan proses komunikasi yang
efektif.
- Materi : 30 menit
Di dalam pembahasan materi dua, diberikan penjelasan lebih rinci akan
hambatan-hambatan dan faktor pendukung komunikasi yang efektif.
- Eksperimen 2 : 20 menit
Pemandu memberikan eksperimen secara langsung terhadap peserta untuk
mengaplikasikan komunikasi yang efektif antar unit kerja dan memberikan
eksperimen langsung terhadap peserta untuk mampu menguasai sistem
komunikasi ketika terjadi sebuah hambatan.
- Kesimpulan : 10 menit

Anda mungkin juga menyukai