Anda di halaman 1dari 11

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP )
KURIKULUM 2013

MUATAN PELAJARAN :

MATEMATIKA

KELAS IV
SEMESTER I
TAHUN PELAJARAN 2017/2018

SD NEGERI DANARAJA
UPK BANYUMAS
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
KURIKULUM 2013

Sekolah : SD Negeri Danaraja


Mata Pelajaran : Matematika
Kelas/Semester : IV/1 (satu)
Materi Pokok : Penaksiran Hasil Penjumlahan dan Pengurangan
Pertemuan ke : 1
Alokasi Waktu : 3 x 35 menit (1 kali pertemuan)
Hari, tanggal : Rabu, 20 September 2017

A. Kompetensi Inti (KI)

1. Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya.


2. Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri
dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru, dan tetangganya.
3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati (mendengar, melihat, membaca)
dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan
kegiatannya, serta benda-benda yang dijumpainya di rumah dan di sekolah..
4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis dan logis, dalam
karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan
yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi

Matematika

Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi


3.3 Menjelaskan dan melakukan 3.3.1 Mengidentifikasi cara menentukan
penaksiran dari jumlah, selisih, taksiran dari hasil penjumlahan,
hasil kali, dan hasil bagi dua dan hasil pengurangan dua
bilangan cacah maupun pecahan bilangan cacah
dan desimal

4.3 Menyelesaikan masalah penaksiran 4.3.1 Menyelesaikan masalah yang terkait


dari jumlah, selisih, hasil kali, dan dengan taksiran hasil pengoperasian
hasil bagi dua bilangan cacah penjumlahan dan pengurangan dua
maupun pecahan dan desimal bilangan pecahan

C. Tujuan Pembelajaran
1. Setelah berdemonstrasi, siswa mampu mengidentifikasi cara menentukan taksiran dari
hasil penjumlahan dan hasil pengurangan dua bilangan cacah.
2. Setelah mengamati benda konkret (gambar dan kartu bilangan) dan menyimak penjelasan
dari guru, siswa mampu menyelesaikan masalah yang terkait dengan penaksiran hasil
penjumlahan dan hasil pengurangan dua bilangan cacah.
3. Selama belajar, siswa dapat membaca dan menggunakan elemen teks/visual untuk
memahami konsep yang disajikan dalam bacaan. (Catatan : Tujuan nomor 3 ini digunakan
untuk mengembangkan kemampuan literasi siswa).
4. Setelah membaca atau mengikuti pembelajaran, siswa dapat memberikan respon terhadap
materi pembelajaran secara verbal dan tulisan. (Catatan : Tujuan nomor 4 ini digunakan
untuk mengembangkan kemampuan literasi siswa).
D. Materi Pembelajaran.
 Penaksiran Hasil Penjumlahan dan Pengurangan (terlampir)

E. Metode Pembelajaran

Metode Pembelajaran : Tanya jawab, diskusi, dan penugasan


Pendekatan Pembelajaran : Saintifik
Model Pembelajaran : Cooperative Learning

F. Langkah-langkah Pembelajaran

Alokasi
Kegiatan Deskripsi
Waktu
Pendahuluan 1. Kelas dibuka dengan salam, menanyakan kabar dan 30 menit
mengecek kehadiran siswa.
2. Kelas dilanjutkan dengan doa dipimpin oleh salah
seorang siswa berdasarkan absen.
3. Siswa difasilitasi untuk bertanya jawab pentingnya
mengawali setiap kegiatan dengan doa. Selain berdoa,
guru dapat memberikan penguatan tentang sikap
syukur.
4. Menyanyikan Lagu Indonesia Raya. Guru memberikan
penguatan tentang pentingnya menanamkan semangat
kebangsaan.
5. Siswa diminta untuk memeriksa kerapian diri dan
kebersihan kelas.
6. Siswa memperhatikan penjelasan guru tentang tujuan
aktivitas pembelajaran yang akan dilakukan.
7. Guru menanyakan kepada siswa perihal kegiatan
literasi 15 menit sebelum masuk pembelajaran yaitu
pertanyaan-pertanyaan berikut:
1. Apakah kalian sudah melakukan kegiatan
membaca di pagi ini?
2. Apakah sudah dicatat dalam buku harian kalian?
8. Sebelum memulai pembelajaran, guru menampilkan
gambar-gambar daftar harga dari berbagai macam
barang dan gambar-gambar jual beli melalui LCD
Proyektor.
9. Guru menanyakan kepada siswa:
“Apakah kaitan antara gambar-gambar yang disajikan
dengan materi yang akan kita pelajari hari ini?”
10. Guru menyampaikan kompetensi yang akan dicapai,
dan mengaitkan materi yang akan dipelajari dengan
materi pembelajaran sebelumnya yaitu pembulatan
bilangan.
11. Guru menyampaikan manfaat pembelajaran yang akan
dipelajari, dan memberikan informasi tentang penilaian
yang akan dilakukan selama proses pembelajaran.
12. Guru menerangkan hal-hal yang perlu diperhatikan
terutama sikap kerjasama, keaktifan, percaya diri dan
tanggung jawab masing-masing siswa selama diskusi
kelompok dan penugasan individu.

Kegiatan inti 1. Siswa mengamati gambar-gambar daftar harga berbagai 60menit


barang dan mengamati gambar kegiatan jual beli
melalui LCD Proyektor.
2. Siswa diberi kesempatan untuk bertanya perihal gambar
kegiatan jual beli yang melibatkan penaksiran jumlah
harga barang.
Alokasi
Kegiatan Deskripsi
Waktu
3. Guru memperlihatkan kartu bilangan cacah puluhan dan
ratusan, kemudian siswa diminta menunjukkan
pembulatan ke puluhan terdekat ataupun pembulatan ke
ratusan terdekat dari bilangan cacah tersebut.
4. Siswa bersama guru mendemonstrasikan penaksiran
hasil penjumlahan dan pengurangan.
5. Siswa diminta membentuk kelompok secara
berpasangan.
6. Siswa secara berpasangan diminta untuk masing-
masing mengambil kartu bilangan dan siswa diminta
untuk mendiskusikanhasil pembulatan dari kartu
bilangan tersebut, serta melakukanpenaksiran
penjumlahan bilangan cacah tersebut
7. Kelompok yang berhasil menjawab dengan tepat
terlebih dahulu akan mendapatkan penghargaan yang
berupa kertas bintang.
8. Siswa diminta mempresentasikan hasil diskusi dan
menuliskannya di papan tulis.
9. Untuk selingan siswa dan guru melakukan gerak senam
tangan dan jari sambil menyanyikan lagu “Kupu-kupu”
dengan syair :
“Lima jari, tangan kananku, lima jari tangan kiriku,
kugabung jadi satu, jumlah jadi sepuluh, ini seperti
kupu-kupu”. Hal ini dilakukan untuk memotivasi dan
membangun semangatpara siswauntukmengikuti
pembelajaran.
10. Siswa kembali diingatkan bahwa pentingnya dapat
mengidentifikasi cara menentukan hasil penaksiran
penjumlahan dan pengurangan pada kehidupan sehari-
hari.
11. Guru memberikan contoh permasalahan sehari-hari
yang berkaitan dengan penaksiran penjumlahan dan
pengurangan.
12. Siswa diminta menyelesaikan contoh permasalahan
yang disajikan oleh guru.
13. Siswa dalam kelompoknya mendiskusikan dan
mencatat jawabannya.
14. Siswa diingatkan untuk aktif, saling bekerjasama,
danmenghargaidengan teman satu kelompoknya saat
kegiatan berlangsung.
15. Guru berkeliling memastikan setiap kelompok dapat
bekerjasama dengan baik.
16. Hasil diskusi siswa dibahas secara klasikal.
17. Guru memberikan soal penugasan individu untuk
kegiatan penilaian.

Penutup 1. Siswa bersama guru menyimpulkan hasil 15 Menit


pembelajaran.
2. Guru memberikan penguatan terhadap materi
pembelajaran.
3. Siswa bersama guru melakukan refleksi (renungan)
atas pembelajaran yang telah berlangsung ;
 Apa saja yang telah dipahami siswa?
 Apa yang belum dipahami siswa?
 Bagaimana perasaan selama pembelajaran?
4. Siswa menyimak penjelasan guru tentang aktivitas
pembelajaran pada pertemuan selanjutnya. Termasuk
Alokasi
Kegiatan Deskripsi
Waktu
menyampaikan kegiatan bersama orangtua,yaitu
:meminta orangtua untuk menceritakan
pengamalannya melakukan penaksiran hasil
penjumlahan dan pengurangan, dan menceritakan
hasilnya kepada guru.
5. Siswa diminta membaca kembali buku paket materi
hasil penaksiran penjumlahan dan pengurangan untuk
lebih memahami materi yang sudah diberikan.
6. Siswa menyimak pesan motivasi tentang pentingnya
sikapkerjasama, syukur, percaya diridan peduli.
7. Guru menutup pembelajaran.

G. Penilaian

1. Pengetahuan

Muatan Indikator Teknik Penilaian Bentuk


Instrumen
Matematika 3.3.1Mengidentifikasi cara menentukan Tes tertulis Soal Isian
taksiran dari hasil penjumlahan, dan
hasil pengurangan dua bilangan
cacah

2. Keterampilan
Kriteria Sangat Baik Baik Cukup Perlu
Pendampingan
(4) (3) (2) (1)
Menyelesaikan Tidak mampu
Mampu Mampu Mampu
masalah yang menyelesaikan
menyelesaikan menyelesaikan menyelesaikan
terkait dengan lembar kerja
lembar kerja lembar kerja lembar kerja
taksiran hasil individu
individu dalam individu dalam individu dalam
pengoperasian dalam waktu
waktu singkat waktu yang cukup waktu yang cukup
penjumlahan yang
dengan dengan dengan
dan ditentukan.
maksimum tanpa maksimum 1 – 2 maksimum 3 – 4
pengurangan kekeliruan kekeliruan kekeliruan
dua bilangan
pecahan.

Penilaian (penskoran) = total nilai siswa x 100


total nilai maksimal

H. Media/Alat, Bahan dan Sumber Belajar

Media/Alat : LCD Proyektor, Laptop, Kartu Bilangan.


Bahan : -
Sumber Belajar : - Buku Mari Belajar Matematika,Pendidikan Matematika Untuk
SD/MI Kelas IV. 2016. Surakarta : Penerbit CV Usaha Makmu,
Halaman : 30 – 33
- Matematika Untuk SD/MI Kelas IV. 2017. Klaten : Intan Pariwara
Refleksi Guru

Danaraja, 19 September 2017


Mengetahui,
Kepala Sekolah Guru Kelas IV

UMI SUKAPTI, S.Pd. NOVITA DIYAH UTAMI, S.Pd


NIP 19580806 197911 2 003 NIP -
1. LEMBAR KERJA SISWA
2. LEMBAR TUGAS SISWA

3. Soal Pengetahuan

Kerjakan soal berikut !


A. Taksirlah hasil penjumlahan dan pengurangan ke puluhan terdekat.
1. 46 + 64 = ....
2. 23 – 11 = ....

B. Taksirlah hasil penjumlahan dan pengurangan ke ratusan terdekat.


3. 659 – 584 = ....
4. 746 + 615 = ....
5. 867 – 648 = ....

4. Soal Keterampilan

Kerjakan soal berikut !


1. Adit membeli kue jajan pasar seharga Rp750,00 dan es lilin seharga Rp 550,00. Taksiran
jumlah belanja Adit dalam ratusan terdekat adalah ....
2. Ayah memiliki bola tenis 24 buah, paman memiliki bola tenis 45 buah. Taksiran jumlah
bola ayah dan paman dalam puluhan terdekat adalah ….
3. Jumlah penonton yang duduk di sisi kanan stadion adalah 587 orang. Sementara jumlah
penonton yang ada di sisi kiri stadion adalah 229 orang. Sementara itu jumlah penonton
yang belum masuk ke stadion adalah 183 orang. Taksiran jumlah keseluruhan penonton
yang nantinya akan berada di dalam stadion adalah ….
4. Adik memiliki 25 buah kelereng, 11 kelereng adik sudah rusak. Taksiran sisa kelereng
adik yang masih bisa digunakan adalah ….
5. Marina membeli penghapus seharga Rp 625,00. Marina membawa uang Rp. 850,00.
Taksiran sisa uang Marina adalah ….
KUNCI JAWABAN :
1. Soal Pengetahuan
1. 46 dibulatkan menjadi 50
64 dibulatkan menjadi 60
50 + 60 = 110
2. 23dibulatkan menjadi 20
11 dibulatkan menjadi 10
20 – 10 = 10
3. 659 dibulatkan menjadi 700
584 dibulatkan menjadi 600
700 – 600 = 100
4. 746 dibulatkan menjadi 700
615 dibulatkan menjadi 600
700 + 600 = 1.300
5. 867 dibulatkan menjadi 900
648 dibulatkan menjadi 600
900 – 600 = 300

2. Soal Keterampilan
1. 750 + 550 = ….
750 dibulatkan menjadi 800
550 dibulatkan menjadi 600
800 + 600 = 1.400
Jadi taksiran jumlah belanja Adit dalam ratusan terdekat adalah Rp. 1.400,00
2. 24 + 45 = ….
24 dibulatkan menjadi 20
45 dibulatkan menjadi 50
20 + 50 = 70
Jadi taksiran jumlah bola ayah dan paman dalam puluhan terdekat adalah 70
3. 587 + 229 + 183 = ….
587 dibulatkan menjadi 600
229 dibulatkan menjadi 200
183 dibulatkan menjadi 200
600 + 200 + 200 = 1.000
Jadi taksiran jumlah keseluruhan penonton yang nantinya akan berada di dalam stadion
adalah 1.000
4. 25 – 11 = ….
25 dibulatkan menjadi 30
11 dibulatkan menjadi 10
30 – 10 = 20
Jadi taksiran sisa kelereng adik adalah 20
5. 850 – 625 = ….
850 dibulatkan menjadi 900
625 dibulatkan menjadi 600
900 – 600 = 300
Jadi taksiran sisa uang Marina adalah Rp. 300,00
3. RINGKASAN MATERI PEMBELAJARAN
Penaksiran:
Penaksiran adalah perkiraan yang dilakukan untuk hasil dari sebuah operasi hitung.Untuk
melakukan penaksiran, kita harus menggunakan aturan-aturan pembulatan sehingga hasilnya bisa
mendekati hasil operasi hitung yang sebenarnya.
Menaksir hasil operasi hitung berarti memperkirakan hasil operasi hitung.Menaksir hasil operasi
hitung dilakukan dengan membulatkan bilangannya terlebih dahulu.
Untuk memahami konsep penaksiran dalam matematika, perhatikan contoh soal berikut ini:

Contoh Soal 1
Cobalah untuk menaksir hasil dari penjumlahan berikut menuju puluhan terdekat!
A. 32 + 65 = ...
Cobalah untuk menaksir hasil dari penjumlahan berikut menuju ratusan terdekat!
B. 765–242= ...
Penyelesaian:
A. Kita bulatkan dulu angka-angka tersebut menuju puluhan terdekat.
32 dibulatkan menjadi 30
65 dibulatkan menjadi 70
Maka hasil penaksirannya adalah : 30 + 70 = 100

B. Kita bulatkan dulu angka-angka tersebut menuju ratusan terdekat


765 dibulatkan menjadi 800
242 dibulatkan menjadi 200
Maka hasil dari penaksirannya adalah: 800 – 200 = 600

Contoh Soal 2
Jumlah penonton yang duduk di sisi kanan stadion adalah 468 orang.Sementara jumlah penonton
yang ada di sisi kiri stadion adalah 632 orang.Sementara itu jumlah penonton yang belum masuk
ke stadion adalah 358 orang. Taksirlah jumlah keseluruhan penonton yang nantinya akan berada
di dalam stadion.

Penyelesaian:
Lakukan pembulatan ratusan :
468 menjadi 500
632 menjadi 600
358 menjadi 400
Barulah kita jumlahkan: 500 + 600 + 400 = 1.500 orang
4. RUBRIK PENILAIAN
5. FOTO-FOTO KEGIATAN
6. GAMBAR-GAMBAR ALAT PERAGA

Anda mungkin juga menyukai