Anda di halaman 1dari 16

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) HALAMAN RPP

Nama Sekolah : SMP NEGERI 5 Mataram


Mata Pelajaran : Matematika
kelas/semester : 7 (tujuh) / I (Satu)
Materi Pokok : Operasi Pada Himpunan
Tahun pelajaran : 2021/2022
Alokasi waktu : 2 x 30 menit
1. TUJUAN PEMBELAJARAN
Setelah mengikuti proses pembelajaran peserta didik diharapkan dapat memahami konsep/
menganalisis/ menyelesaikan masalah kontekstual yang berkaitan dengan Irisan dan Gabungan

2. MEDIA ALAT DAN SUMBER BELAJAR


a. Media : Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) dan Lembar penilaian
b. Alat/ bahan : Spidol, Laptop dan Proyektor
c. Sumber belajar : Buku Matematika siswa kelas 7 (tujuh) / I (Satu)
3. KEGIATAN PEMBELAJARAN
a. Kegiatan pendahuluan
- membuka pelajaran dengan membuka salam dan doa untuk memulai pembelajaran
- memeriksa kehadiran peserta didik
- mengaitkan materi pembelajaran yang akan dilakukan dengan pengalaman peserta
- menyampaikan motivasi tentang manfaat mempelajari Irisan dan Gabungan sejajar
- menjelaskan indikator yang akan dicapai dan metode pembelajaran yang akan ditempuh
b. Kegiatan inti
Peserta didik diberi motovasi dan panduan untuk melihat, mengamati,
Kegiatan Literiasi membaca dan menuliskannya kembali dari tayangan dan bahan bacaan terkai
materi Irisan dan Gabungan
Guru memberikan kesempatan untuk mengidentifikasi sebanyak mungkin hal
Critical Thinking yang belum dipahami, dimulai dari pertanyaan faktual sampai kepertanyaan
yang bersifat hipotetik yang berkaitan dengan materi Irisan dan Gabungan

Peserta didik dibentuk dalam beberapa kelompok untuk mendiskusikan,


Collaboration mengumpulkan informasi, mempresentasikan ulang, dan saling bertuka
informasi mengenai materi Irisan dan Gabungan

Communication Peserta didik mempresentasikan hasil karya kelompok dan ditanggapi oleh
kelompok lain untuk saling berdiskusi
Guru dan peserta didik membuat kesimpulan tentang hal-hal yang telah
Creativity dipelajari terkait materi. Peserta didik diberi kesempatan untuk menanyakan
kembali hal-hal yang belum dipahami
c. Kegiatan Penutup
- Guru bersama peserta didik membuat rangkuman tentang materi yang telah dipelajari
Guru memberikan pertanyaan tentang materi yang sudah dipelajari dengan memberikan
-
penugasan dan menyampaikan rencana pembelajaran selanjutnya serta diakhiri salam penutup
4. PENILAIAN
a. Penilaian Pengetahuan : berupa tes tertulis uraian, serta
penugasan
b. Penilaian Keterampilan : berupa penilaian proyek, dan fortofolio

Mengetaui Mataram, Juli 2021


Kepala Sekolah Guru mata pelajaran

Dra. Ida Ayu Putu Armyani Murham, S.Pd.


NIP. 196511131992032002 NIP. 197412312006041079
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

Sekolah : SMPN 5 MATARAM


Mata Pelajaran : Matematika
Kelas/Semester : VII (Tujuh)/ I (Satu)
Materi Pokok : Operasi Pada Himpunan
Alokasi Waktu : 5 JP ( 5 x 40 menit )

A. Kompetensi Inti
KI-1 : Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya.

KI-2 : Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli


(toleransi, gotong royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif
dengan lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan
keberadaannya.
KI-3 : Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa
ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena
dan kejadian tampak mata
KI-4 : Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai,
merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca,
menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di
sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori
B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi

Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi


3.5 Menjelaskan dan melakukan 3.5.1 Menjelaskan pengertian irisan dua
operasi biner pada himpunan himpunan
menggunakan masalah 3.5.2 Menentukan irisan dua himpunan
kontekstual. 3.5.3 Menjelaskan pengertian gabungan dua
himpunan
3.5.4 Menentukan gabungan dua himpunan

4.5 Menyelesaikan masalah 4.5.1 Menyelesaikan permasalahan sehari-hari


kontekstual yang berkaitan yang berkaitan dengan irisan dan gabungan
dengan operasi biner pada dua himpunan
himpunan.

Nilai Karakter : jujur, kerjasama, kreatif dan bertanggung jawab

C. Tujuan Pembelajaran
Melalui pembelajaran berbasis masalahPeserta didik diharapkan dapat :
1. Menyatakan irisan dari dua himpunan
2. Menyelesaikan masalah kontekstual yang berkaitan dengan irisan dua himpunan
3. Menyatakan gabungan dari dua himpunan
4. Menyelesaikan masalah kontekstual yang berkaitan dengan gabungan dari dua himpunan

D. Materi Pembelajaran
1. Materi pembelajaran regular
a. Pengertian irisan dua himpunan
b. Menentukan irisan dua himpunan
c. Pengertian gabungan dua himpunan
d. Menentukan gabungan dua himpunan
2. Materi pembelajaran pengayaan
Menyelesaikan masalah sehari-hari yang berkaitan dengan irisan dan gabungan
3. Materi pembelajaran remedial
Menggambar diagram venn irisan dan gabungan dua himpunan

E. Metode Pembelajaran
Pendekatan/ model : Saintifik/ Discovery Learning
Metode : Demonstrasi, diskusi, tanya jawab, dan penugasan.

F. Alat/Bahan/Sumber Belajar
Alat : Papan tulis, penghapus, spidol ..
Sumber Belajar
1. Buku Matematika Pegangan Guru Untuk Kelas VII SMP/MTs/ Kurikulum 2013 Edisi
Revisi 2018 Kemendikbud.
2. Buku Matematika Siswa Untuk Kelas VII SMP/MTs/ Kurikulum 2013 Edisi Revisi 2018
Kemendikbud.
3. Lembar Kerja Siswa (Terlampir)

G. Kegiatan Pembelajaran

Pertemuan 1 (Pertama) (3 Jam Pelajaran/120 menit)


Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
waktu
Pendahuluan a. Guru memberi salam, mengajak peserta didik untuk 10 menit
merapikan kelas dan penampilan mereka, mengajak
peserta didik untuk mengawali kegiatan dengan
berdoa, memeriksa kehadiran peserta didik,
meminta peserta didik mempersiapkan
perlengkapan dan peralatan yang diperlukan,
dengan tujuan mengondisikan suasana belajar yang
menyenangkan
b. Guru mengecek penguasaan kompetensi yang sudah
dipelajari sebelumnya tentang relasi himpunan
dengan cara tanya jawab.
c. Guru menyampaikan kompetensi yang akan dicapai,
yaitu Menjelaskan dan menentukan irisan dan
gabungan dua himpunan, menggunakan masalah
kontekstual
d. Guru menyampaikan garis besar cakupan materi dan
kegiatan yang akan dilakukan, yaitu megamati Buku
Pegangan siswa halaman 131-132 dan halaman 137-
138 kemudian mengerjakan LK dengan cara diskusi
kelompok.
e. Guru menyampaikan lingkup penilaian, yaitu
penilaian pengetahuan dan teknik penilaian yang
akan digunakan, yaitu teknik tes

Inti A. Stimulasi : Pada tahap awal pembelajaran , Siswa 65 menit


diberikan permasalahan untuk diamati pada buku
paket siswa halaman 131-132 dan halaman 137-138,
kemudian siswa dibagi dalam kelompok yg
beranggotakan 4 orang dengan kemampuan yang
berbeda
B. Identifikasi Masalah : Setelah siswa mencermati
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
waktu
(mengamati) masalah di atas, diberikan kesempatan
kepada siswa dalam kelompok untuk memahami
permasalahan yang muncul dengan menuliskan
pertanyaan yang berkaitan dengan irisan dan
gabungan dua himpunan.
C. Mengumpulkan Data : Siswa mendiskusikan LK yang
diberikan dengan kelompok yang sudah ditentukan
melaui bimbingan guru serta petunjuk yang ada
dalam LK.
D. Pegolahan Data : Bersama teman dalam
kelompoknya, siswa diminta mengumpulkan
informasi melalui pengamatan pada buku paket
siswa halaman 133, 136 dan 139, 142 sehingga siswa
dapat membedakan irisan dan gabungan dari dua
himpunan
E. Pembuktian (Verification): Guru meminta masing-
masing kelompok untuk menyajikan hasil kerja
nya di depan kelas , dan kelompok yang lain diminta
untuk memberikan tanggapan.
F. Generalization (menarik kesimpulan): Bersama
guru, siswa menyimpulkan pengertian dari irisan
dan gabungan dua himpunan
Penutup - Secara klasikal siswa dibimbing untuk merangkum 15 menit
isi pelajaran tentang irisan dan gabungan dua
himpunan
- Secara individu siswa melakukan refleksi yang
berkaitan dengan proses pembelajaran yang telah
berlangsung.
- Siswa mencermati tugas yang diberikan oleh guru.
- Siswa mencermati informasi gari besar materi yang
akan dipelajari pada pertemuan berikutnya, yakni
komplemen dan selisih himpunan

PR:
a. Soal pada buku paket siswa halaman 137 ayo kita menalar Dan halaman 143 no 2

H. Penilaian
Penilaian dilakukan selama kegiatan pembelajaran yaitu penilaian sikap, pengetahuan dan
keterampilan.
1. Sikap
a. Spiritual : Jurnal
b. Sosial : Jurnal

2. Pengetahuan
a. Teknik Penilaian: Tes
b. Bentuk Instrumen: Uraian
Kisi-kisi:

No. Indikator Pencapaian Kompetensi Skor


1 Menentukan irisan dua himpunan
6
2 Menentukan gabungan dua himpunan
8
3 Menyelesaikan permasalahan sehari-hari yang berkaitan
dengan irisan dan gabungan dua himpunan 11

Total Skor 25

c. Keterampilan
a. Teknik Penilaian: Tes
b. Bentuk Instrumen: Uraian
c. Kisi-kisi:

Kisi-kisi Penilaian Kinerja


Teknik
No. Kompetensi Dasar Materi Indikator
Penilaian
1. 4.5 Menyelesaikan Menggamb Siswa dapat
masalah ar diagram menentukan irisan
kontekstual yang venn irisan dan gabungan dua
berkaitan dengan dan himpunan dan
operasi biner pada gabungan menggambar
himpunan. dua diagram vennya
himpunan

Tugas ::

Agar kalian dapat menentukan irisan dan gabungan dua himpunan serta menggambar
diagram vennya, lakukanlah observasi kesiswa sekelas dengan jenis kelamin sama.
Berikan pertanyaan kepada teman kelasmu yang sama jenis untuk memilih masuk SMA,
memilih masuk SMK atau tidak memilih kedua-keduanya.Buatlah laporan hasil
kegiatanmu dalam bentuk himpunan dan gambar diagram vennya.

Rubrik Penskoran Penilaian

Skor
No Aspek Deskripsi
1 2 3 4
1. Perencanaan 1. Rencana kegiatan tidak lengkap
2. Rencana kegiatan kurang
lengkap
3. Rencana kegiatan cukup
lengkap
4. Rencana kegiatan sangat
lengkap
2. Pelaksanaan
a) Sistematika 1. Pelaksanaan kegiatan tidak
runtut
Kegiatan 2. Pelaksanaan kegiatan kurang
runtut
3. Pelaksanaan kegiatan cukup
runtut
4. Pelaksanaan kegiatan sangat
runtut

a) Analisis Data 1. Analisis data tidak menjawab


permasalahan
2. Analisis data kurang menjawab
permasalahan
3. Analisis data cukup menjawab
permasalahan
4. Analisis data sangat menjawab
permasalahan

1. Kesimpulan tidak berdasarkan


b) Penarikan perolehan data
kesimpulan
2. Kesimpulankurang berdasarkan
perolehandata
3. Kesimpulan cukup berdasarkan
perolehan data
4. Kesimpulan sangat berdasarkan
perolehan data
Pelaporan
a) Performan 1. Laporan tidak lengkap
2. Laporan kurang lengkap
3. Laporan cukup lengkap
4. Laporan sangat lengkap

b) Penguasaan 1. Tidak menguasai kegiatan


2. Kurang menguasai kegiatan
3. Cukup menguasai kegiatan
4. Sangat menguasai kegiatan

skor perolehan
Nilai = × 100
6x4
PROGRAM REMEDIAL / PENGAYAAN
Mata Pelajaran : Matematika
Materi : Irisan dan Gabungan
Kelas / Semester : VII / 1
Waktu : 40 menit
REMEDIAL
MATERI
NO KEGIATAN
Menggambar diagram venn irisan dan Bimbingan perorangan
gabungan dua himpunan

PENGAYAAN
MATERI KEGIATAN
NO
Menyelesaikan masalah sehari-hari Memberikan tugas mengerjakan soal-
yang berkaitan dengan irisan dan soal yang tingkat kesulitannya lebih
gabungan tinggi

Mataram, Juli 2021


Guru Mata Pelajaran

...MURHAM, S.Pd...
Lembar Kerja (LK)

Sub Materi Pokok: Irisan dan


LEMBAR KERJA (LK)
Gabungan dua himpunan
Nama Kelompok : .......................................... Kelas : VII ...
Anggota : 1 .......................................... 3 ................................
2 .......................................... 4 ................................
Waktu : 30 menit 5 ...............................

A. PETUNJUK UMUM:
1. Bacalah Lembar Kerja ini dengan seksama, dan tanyakan kepada guru jika ada hal yang
kurang dipahami,
2. Setiap kelompok akan mengerjakan permasalahan yang berkaitan dengan irisan dan
gabungan dua himpunan

B. TUGAS/LANGKAH-LANGKAH KEGIATAN:
Amatilah Buku Siswa halaman , …………….. .Diskusikan dengan kelompok,
1. Lengkapilah tabel berikut :
NO Himpunan-himpunan Diagram Venn Irisan Gabungan
1 S = {1,2,3,4,5,6,7,8,9} S A∩B= A∪B=
A = {1,2,3,4,5} { ………………….} { …………………}
B = {2,3,5,7}

2 S = {1,2,3,4,5,6,7,8,9} M∩N= M∪N=


s
M = { 1,2,3} {......……………..} { …………………}
N = {1,2,3,4,5,6}

3 S = {1,2,3,4,5,6,7,8,9} K∩L= K∪L=


S
K = { 1,3,5} { .....……………..} { …………………}
L = { 2,4,6,8}

2. Diketahui S = { bilangan asli yang kurang dari 13 }


A = {1, 3, 5, 7, 9 }
B = {bilangan prima kurang dari 10 }
C = { x / 7 ≤ x ≤ 11 , x ∈ Bilangan asli }
Tentukan anggota dari :
a. A ∩ B = { ……………………………………………}
b. B ∪ C = { ……………………………………………}
c. A ∩ B ∩ C = { ……………………………………………}
d. A ∪ B ∪ C = { …………………………………………………………..}
d. Dalam suatu kelas terdapat 35 siswa, setelah ditanya ternyata ada 18 siswa gemar
minum susu, 20 siswa gemar minum teh, dan 6 siswa gemar keduanya.
a. Gambarlah diagram venn dari keterangan diatas
b. Tentukan banyak siswa yang tidak gemar minum susu maupun teh.
Kisi-Kisi Tes Tertulis

Nama Sekolah : SMPN 5 Mataram


Kelas/Semester : VII/1
Tahun Pelajaran : 2021/2022
Mata Pelajaran : Matematika

Kompetensi Materi/
No Bentuk Jumlah
Dasar Sub Indikator Soal
Soal Soal
Materi
1 3.5 Menjelaskan Irisan dua Menentukan irisan dua
dan himpunan himpunan Uraian 1
melakukan
operasi biner
pada
himpunan
menggunaka
n masalah
kontekstual. Uraian 1
Menentukan
gabungan dua
himpunan

2 4.5Menyelesaika Menyelesai
kan
Menyelesaikan Uraian
n masalah permasalahan sehari- 1
kontekstual permasalah
an sehari- hari yang berkaitan
yang dengan irisan dan
hari dengan
berkaitan gabungan dua
konsep
dengan irisan dan himpunan
operasi biner gabungan
pada
himpunan.
KARTU SOAL
Jenis Sekolah : SMP
Mata Pelajaran : Matematika Nama Penyusun : Murham
Tahun Pelajaran : 2021/2022 Tempat Tugas : SMPN 5 Mataram
Bentuk Soal : Uraian
Materi Buku Sumber : Buku Siswa Matematika, Kemendikbud 2021
Rumusan Butir Soal:
Irisan dua himpunan No.Soal Diketahui S = {0, 1, 2, 3, …, 10}
A = {bilangan prima kurang dari 10 }
Indikator Soal B = {bilangan ganjil kurang dari 10 }
1
Menentukan irisan C = {factor dari 10 }
dua himpunan Tentukan anggota dari :
. a. A ∩ B
Kunci
Jawaban b. B ∩ C

c. A∩B∩C

KARTU SOAL
Jenis Sekolah : SMP
Mata Pelajaran : Matematika Nama Penyusun : Murham
Tahun Pelajaran : 2021/2022 Tempat Tugas : SMPN 5 Mataram
Bentuk Soal : Uraian
Materi Buku Sumber : Buku Siswa Matematika, Kemendikbud 2021
Gabungan dua himpunan Rumusan Butir Soal:
No.Soal Diketahui :
S = {bilangan asli yang kurang dari 12 }
Indikator Soal P = { x / 2 ≤ x < 10 , x ∈ bilangan prima }
2
Menentukan gabungan Q = { 1, 3, 5, 7, 9 }
dua himpunan Tentukan anggota dari :
a. P U Q
Kunci b. Gambarkan diagram vennya
Jawaban
KARTU SOAL
Jenis Sekolah : SMP
Mata Pelajaran : Matematika Nama Penyusun : .Murham
Tahun Pelajaran : 2021/2022 Tempat Tugas : SMPN 5 Mataram
Bentuk Soal : Uraian
Materi Buku Sumber : Buku Siswa Matematika, Kemendikbud 2021
Menyelesaikan masalah Rumusan Butir Soal:
sehari-hari dengan konsep
irisan dan gabungan No.Soal Dalam suatu kelas terdapat 36 siswa.
Diantaranya 18 siswa gemar pelajaran
Indikator Soal matematika, 20 siswa gemar Bahasa
3
Menyelesaikan permasalahan Indonesia, dan 2 siswa tidak gemar
sehari-hari yang berkaitan keduanya.
dengan irisan dan gabungan a. Gambarlah diagram venn keterangan
dua himpunan Kunci
Jawaban tersebut
b. Berapa banyak siswa yang gemar kedua
pelajaran tersebut !
Nomor
Penyelesaian/Kunci Jawaban Skor
Soal
1 A = { 2, 3, 5, 7 } 1

B = { 1, 3, 5, 7, 9 } 1

C = { 1, 2, 5, 10 } 1

a. A ∩ B = { 3, 5, 7 } 1
b. B ∩ C = { 1, 5 } 1
c. A ∩ B ∩ C = { 5 } 1

Skor maksimum 6

2 S = { 1, 2, 3, 4, 5, …, 11 } 1

P = { 2, 3, 5, 7 } 1

a. P ∪ Q = { 1, 2, 3, 5, 7, 9 } 1

b.
S
P Q

.4 .3 5
.2 .1
.5
.7 .9
.6
.8 .10 .11

Skor maksimum 8

3 a.
S
M B

5
18 - x x 20 - x

b. Banyak siswa yang gemar keduanya = x 1


36 = ( 18 – x ) + ( x ) + (20 – x ) + 2 1
36 = ( 40 – x ) 1
x = 40 – 36 1
x=4
1
Jadi banyak siswa yang gemar keduanya adalah 4 siswa 1

Skor maksimum 11
total skor perolehan
Nilai = × 100
total skor maksimum
TABEL SKOR
SKOR
NILAI SKOR NILAI SKOR NILAI SKOR NILAI

88,0
1 4,0 8 32,0 15 60,0 22

92,0
2 8,0 9 36,0 16 64,0 23

96,0
3 12,0 10 40,0 17 68,0 24

100,0
4 16,0 11 44,0 18 72,0 25

5 20,0 12 48,0 19 76,0

6 24,0 13 52,0 20 80,0

7 28,0 14 56,0 21 84,0


INSTRUMEN PENILAIAN

Petunjuk:
Kerjakan soal berikut secara individu, tidak boleh menyontek dan tidak boleh bekerjasama.
1. Diketahui S = {0, 1, 2, 3, …, 10}
A = {bilangan prima kurang dari 10 }
B = {bilangan ganjil kurang dari 10 }
C = {factor dari 10 }
Tentukan anggota dari :
a. A ∩ B
b. B ∩ C c. A ∩ B ∩ C

2. Diketahui :
S = {bilangan asli yang kurang dari 12 }
P = { x / 2 ≤ x < 10 , x ∈ bilangan prima }
Q = { 1, 3, 5, 7, 9 }
Tentukan anggota dari :
a. P U Q
.b. Gambarkan diagram vennya

3. Dalam suatu kelas terdapat 36 siswa. Diantaranya 18 siswa gemar pelajaran


matematika, 20 siswa gemar Bahasa Indonesia, dan 2 siswa tidak gemar keduanya.
c. Gambarlah diagram venn keterangan tersebut
d. Berapa banyak siswa yang gemar kedua pelajaran tersebut !

Anda mungkin juga menyukai