Anda di halaman 1dari 2

TUGAS 2

FORMULASI STRATEGI PT. GRAB TAXI INDONESIA


1. Alat
Kegiatan operasional dari PT. Grab Taxi Indonesia adalah menawarkan jasa
mengantar bagi pengguna aplikasi Grab. Alat yang digunakan oleh PT. Grab taxi
Indonesia untuk menunjang kegiatan operasonal tersebut adalah sebagai berikut:
a. Software (Perangkat Lunak)
Software di sini berkaitan dengan aplikasi Grab itu sendiri. Aplikasi
merupakan salah satu komponen alat yang sangat penting bagi perusahaan,
karena dengan aplikasi inilah yang menjadi poros kegiatan operasional
perusahaan. Grab sendiri telah menyediakan aplikasi yang dapat didownolad
oleh pengguna Andoid dan juga IOS, selain itu Grab juga telah menyediakan
website yang dapat diakses melalui komputer. Denga adanya aplikasi ini
pengguna bisa dengan mudah terhubung dan memanfaatkan informasi yang
ada.
b. Hardware (Perangkat Keras)
PT. Grab Taxi ndonesia menggunakan smartphone sebagai perangkat keras
yang siap diinstal oleh pengguna. Smartphone digunakan sebagai penghubung
bagi driver dan pengguna. Jika tidak memiliki smarthone maka kegiatan
operasional Grab tidak akan berjalan dengan seimbang karena jika hanya
memilik aplikasi tetapi tidak memiiliki perangkat untuk menginstal, maka
aplikasi tersebut akan sia – sia.
c. Kendaraan
Selain smartphone dan aplikasi kendaraan juga merupakan alat operasional
yang vital. Kendaraan tidak bisa terlepas dari perusahaan transportasi online
karena kegiatan utama dari perusahaan transportasi adalah menawarkan jasa
mengantar, maka perusahaan pasti membutuhkan kendaraan untuk menunjang
kegiatan operasionalnya.
d. Sumber Daya Manusia
SDM pada PT. Grab Taxi Indonesia meliputi driver, progammer,
administrator database dan yang lainnya. Sumber Daya Manusia disini
bertanggung jawab dalam pengembangan informasi dan penggunaan data.
Selain driver, programmer dan tim pengembang aplikasi lainnya juga sangat
penting karena merekalah yang membuat aplikasi hingga bisa layak digunakan
oleh para pengguna. Selain itu, para pengembang aplikasi ini juga berperan
dalam kegiatan perbaikan aplikasi yang dilakukan secara terus – menerus.
Perbakan aplikasi ini dilakukan agar perusahaan dapat meningkatkan daya
saingnya.

Anda mungkin juga menyukai