Anda di halaman 1dari 5

1.

Balita perempuan usia 4 tahun dirawat di ruang anak dengan bronkhopneumonia, pasien
akan dipasangkan oksigen nasal. Perawat telah menyiapkan alat dan pasien, mencuci
tangan, menyiapkan kanul binasal dan tabung oksigen, menghubungkan kateter dengan
flowmeter pada tabung, membersihkan lubang hidung pasien, mengecek fungsi flowmeter
dengan memutar pengatur konsentrasi oksigen dan mengamati gelembung udara
humidifier
Apakah tindakan selanjutnya?
a. Mengecek aliran oksigen
b. Menuangkan air ke humidifier
c. Memposisikan pasien semifowler
d. Memasang kanul binasal ke lubang hidung
e. Mengatur aliran oksigen sesuai dengan program
2. Batita laki-laki berusia 3 tahun di rawat di ruang bedah anak, pasien telah terpasang
kolostomi dan perawat akan mengganti kantong kolostomi. Perawat telah menyiapkan
alat dan pasien, mencuci tangan, memasang sarung tangan, memasang perlak di
kiri/kanan sesuai letak kolostomi, meletakkan bengkok diatas perlak
Apakah tindakan selanjutnya?
a. Memposisikan pasien
b. Membuka kantong kolostomi
c. Mengobservasi produk stoma
d. Menyiapkan kantong kolostomi baru
e. Mengobservasi stoma dan kulit sekitar stoma
3. Batita perempuan usia 2 tahun dirawat di ruang anak dengan keluhan demam disertai
kejang. Pasien sedang mengalami kejang dan dokter telah menginjeksikan antikonvulsan.
Perawat memberikan pengobatan penunjang dengan membuka semua pakaian ketat,
membebaskan jalan napas, mengisap lendir secara teratur
Apakah tindakan lainnya yang sebaiknya dilakukan perawat?
a. Memberikan antipiretik
b. Memasang spatel pada lidah
c. Memposisikan kepala miring
d. Mengobservasi tanda-tanda vital
e. Memegang tangan dan kaki pasien
4. Seorang anak laki-laki berusia 8 tahun dirawat di ruang ortopedi post pemasangan gips
pada ekstremitas bawah kiri. Pasien mendapatkan terapi antibiotik gentamisin 250 mg.
Antibiotik di encerkan dengan 5 cc aquadest.
Berapa cc antibiotik yang diinjeksikan?
a. 1,25 cc
b. 1,5 cc
c. 1,75 cc
d. 2 cc
e. 2,5 cc
5. Batita laki laki dibawa oleh ibunya ke poliklinik tumbuh kembang pada tanggal 06 maret
2018 dengan keluhan belum lancar berbicara. Perawat hendak melakukan pemeriksaan
perkembangan dengan DDST II. Hasil anamnesa diketahui anak lahir pada tanggal 09 mei
2016.
Berapakah usia kronologis batita tersebut?
a. 1 tahun 7 bulan 21 hari
b. 1 tahun 2 bulan 3 hari
c. 1 tahun 9 bulan 27 hari
d. 1 tahun 10 bulan 27 hari
e. 2 tahun 2 bulan 3 hari

6. Bayi berusia 1 bulan dibawa ke klinik untuk imunisasi. Hasil pengkajian ditemukan bayi
telah diberikan imunisasi di rumah sakit tempatnya dilahirkan dan belum pernah dibawa
lagi untuk imunisasi, imunisasi yang telah di berikan adalah hepatitis 0 dan polio 0.
Apakah imunisasi utama yang akan diberikan saat ini?
a. BCG
b. DPT
c. Polio 1
d. Rotavirus
e. Pneumokokus
7. Balita perempuan berusia 4 tahun diruang perawatan anak dengan tetralogy of fallot.
Untuk kepentingan diagnosis maka perawat mengambil spesimen darah sehingga pasien
menangis, berteriak dan memberontak. Hasil observasi menunjukkan tiba tiba kulit anak
tampak kebiruan dan frekuensi napas 48 x/menit.
Apakah tindakan pertama yang dilakukan oleh perawat?
a. Jelaskan pada orang tua bahwa sakitnya hanya sementara
b. Kolaborasi pemberian obat sedasi untuk pasien
c. Kaji adanya frekuensi dan ritme denyut jantung
d. Menempatkan anak pada posisi lutut ke dada
e. Memberikan oksigen nasal pada pasien

8. Seorang anak laki-laki berusia 9 tahun dirawat di ruang anak dengan keluhan bengkak.
Hasil pengkajian ditemukan tampak bengkak pada perut, wajah, dan ekstremitas, nampak
lemah dan sesak saat duduk. Suhu 36,5°C, frekuensi napas 28x/ menit, TD 130/80
mmHg, BB 31,2 Kg, Albumin 1.2 g/dl, Protein urin +++/300 mg/dl, WBC 4.2 103/uL
Apakah masalah keperaawatan prioritas kasus tersebut?
a. Nutrisi kurang dari kebutuhan tubuh
b. Kelebihan volume cairan
c. Pola napas tidak efektif
d. Intoleran aktivitas
e. Resiko infeksi
9. Seorang anak usia 6 tahun dengan retinoblastoma. Dua orang perawat hendak mengganti balutan
pada pasien. Sementara perawat mengganti balutan, perawat lainnya mengambil gambar/foto
proses tersebut dan mengupload foto tersebut untuk update status di facebook
Apakah prinsip etik yang terkait kasus tersebut?
a. Non-Maleficience
b. Confidentiality
c. Beneficiency
d. Veracity
e. Justice
10. Seorang perawat baru saja dipindahkan di ruang NICU. Perawat tersebut belum pernah mengikuti
pelatihan NICU dasar. Kepala ruangan telah mengorientasikan awal tentang ruangan dan tugas
perawat tersebut.
Apakah yang sebaiknya dilakukan selanjutnya oleh perawat tersebut?
a. Beradaptasi dengan lingkungan NICU
b. Belajar dari perawat senior di ruang NICU
c. Mengikuti program mentoring ruang NICU
d. Mengobservasi semua tindakan yang ada di ruang NICU
e. Melakukan tugasnya sesuai dengan pengalaman di ruang sebelumnya
11. Seorang anak laki-laki berusia 8 tahun dirawat di ruang anak dengan keluhan sesak napas. Anak
didiagnosis asma bronkial. Saat ini anak telah diperbolehkan pulang. Perawat hendak memberikan
pendidikan kesehatan tentang perawatan asma di rumah
Apakah pendidikan kesehatan utama yang diberikan?
a. Mengenali faktor pencetus serangan asma
b. Mengajarkan tentang tanda bahaya di rumah
c. Mengajarkan untuk memberikan posisi semifowler
d. Mengajarkan tentang cara penggunaan bronkhodilator
e. Mengajarkan tentang aktivitas yang boleh dilakukan anak
12. Batita perempuan berusia 3 tahun dibawa ibunya ke IGD dengan BAB cair 10 kali sehari. Hasil
pengkajian menunjukkan adanya dehidrasi berat . Pasien telah diberikan terapi intravena 30 menit
pertama pertama dengan 500 ml Ringer laktat. Perawat melakukan evaluasi dengan mengkaji
mata cekung, cubitan kulit perut
Apakah evaluasi lainnya yang perlu dikaji?
a. Anak haus atau minum dengan lahap
b. Ubun – ubun cekung
c. Jumlah urine
d. Bibir kering
e. Nadi teraba
13. Balita laki –laki berusia 3 tahun dirawat di ruang anak dengan keluhan batuk disertai sesak. Hasil
pengkajian terdengar ronkhi pada kedua lapang paru, retraksi dada, napas cuping hidung,
frekuensi napas 50 x/menit, frekuensi nadi 120 x/menit, suhu 39°C. Perawat sedang menentukan
adanya kerusakan pertukaran gas
Apakah data yang perlu dikaji lebih lanjut?
a. Warna kulit pucat dan kehitaman
b. Penurunan kapasitas vital
c. Bunyi crackles
d. Foto thoraks
e. Sianosis
14. Seorang anak berusia 7 tahun dirawat di ruang anak dengan keluhan panas tinggi sejak 3 hari
yang lalu disertai muntah. Hasil pengkajian nyeri sendi, muncul bintik merah pada tungkai, tidak
ada riwayat perdarahan gusi, mukosa bibir kering,CRT>3 detik, suhu 39°C, TD 100/70 mmHg,
frekuesi nadi 108 x/menit, trombosit 30.000/cm.
Apakah masalah keperawatan utama kasus tersebut?
a. Nyeri
b. Hipertermi
c. Kerusakan integritas kulit
d. Kekurangan volume cairan dan elektrolit
e. Gangguan pemenuhan nutrisi kurang dari kebutuhan tubuh
15. Seorang anak perempuan berusia 13 tahun dirawat diruang anak dengan keluhan sering BAK
pada malam hari hingga 7 kali disertai dengan penurunan berat badan hingga 2 kg dalam 15 hari.
Hasil pengkajian sering merasa lapar dan haus, lemah, bibir kering, GDS 420 mg/dl, Gula darah
puasa 354 mg/dl, gula darah 2 jam PP 282 mg/dl
Apakah masalah keperawatan utama kasus tersebut
a. Ketidakseimbangan nutrisi kurang dari kebutuhan tubuh
b. Kekurangan volume cairan dan elektrolit
c. Gangguan pola eliminasi urine
d. Gangguan pola tidur
e. Kelemahan
16. Seorang perawat melakukan penilaian APGAR skor pada seorang bayi laki-laki yang baru lahir di
menit ke 5. Hasil pemeriksaan diperoleh frekuensi jantung 96x/menit, pernapasan tidak teratur,
tonus otot fleksi, refleks menunjukkan gerakan yang sedikit, tubuh kemerahan namun ekstrimitas
nampak sianosis. Berapakah skor APGAR menit ke 5 bayi tersebut :
a. 2
b. 3
c. 4
d. 5
e. 6
17. Bayi baru lahir hari kedua dirawat di ruang NICU dengan berat badan 1800 gram dan usia gestasi
35 minggu. Bayi ditempatkan didalam inkubator. Saat perawat melakukan observasi pada bayi
tersebut ditemukan suhu tubuh 38,4ºC, Setting incubator 34ºC. Apakah tindakan keperawatan
segera?
a. Menurunkan suhu inkubator
b. Memberikan bayi antipiretik
c. Memberikan kompres pada bayi
d. Mengeluarkan bayi dari inkubator
e. Melaporkan kondisi tersebut kepada dokter
18. Bayi berusia 5 bulan dirawat dengan diagnosis utama keperawatan gangguan perfusi jaringan
serebral berhubungan dengan peningkatan tekanan intrakranial. Perawat sedang melakukan
evaluasi terhadap intervensinya dan menemukan bahwa bayi masih muntah, terjadi penurunan
kesadaran, frekuensi napas 40 x/menit frekuensi nadi 140 x/menit suhu 38,5 0C. Apakah data
evaluasi yang sebaiknya di observasi lagi?
a. Nyeri kepala
b. Ubun- ubun
c. Fotofobia
d. Akral
e. CRT
19. Seorang perawat bertugas di ruang bayi sedang memberikan nutrisi melalui OGT dan menemukan
residu 6 cc, kemudian pada 3 jam berikutnya terdapat residu 8 cc yang berwarna kehijauan.
Perawat merekomendasikan pemeriksaan laboratorium sebagai pertimbangan untuk
penatalaksanaan asupan selanjutnya.
Apakah jenis pemeriksaan laboratorium utama untuk kasus diatas?
a. Urine rutin
b. Darah Rutin
c. Kultur Darah
d. Darah lengkap
e. Enzim lambung
20. Batita 2 tahun dibawa ibunya ke puskesmas dengan keluhan batuk pilek. Hasil pengkajian
ditemukan anak tidak mau makan, anak rewel dan susah tidur di malam hari, suara ronchi di
bagian basal paru, terdapat stridor, Suhu 38,9ºC, frekuensi nadi 102 x/menit, frekuensi napas 35
x/menit, apakah masalah keperawatan?
a. Nutrisi kurang dari kebutuhan tubuh
b. Bersihan jalan napas tidak efektif
c. Pola napas tidak efektif
d. Gangguan pola tidur
e. Hiperthermi

Anda mungkin juga menyukai