Anda di halaman 1dari 2

Nama : Yuwilma

NPM : 1806269493

Tugas Baca Ekonomi Kesehatan


Klasifikasi Biaya

Direct Cost – Biaya langsung merupakan nilai semua barang, layanan, dan sumber daya lain
yang dikonsumsi dalam penyediaan intervensi, efek samping, konsekuensi saat ini dan masa
depan terkait dengan hal tersebut. Biaya langsung ada 2, yaitu :
1. Direct Medical Cost – Biaya langsung Medis
Biaya langsung medis adalah biaya yang secara langsung dibayarkan oleh pasien untuk
barang dan jasa disediakan oleh sistem perawatan kesehatan (terkait dengan jasa
pelayanan medis yang digunakan untuk mencegah, mendeteksi atau mengobati suatu
penyakit). Biaya langsung medis dapat dilihat dari catatan medis dan tagihan / biaya yang
dibuat untuk pasien yang menerima perawatan. Contoh dari biaya ini adalah biaya
konsultasi dokter, biaya obat-obatan, biaya bed rawat inap, biaya vaksin, biaya
laboratorium, biaya tindakan kedokteran/keperawatan, dll. Biaya ini dapat dibayarkan
oleh pihak ke-3 (asuransi).
2. Direct Nonmedical Cost – Biaya Langsung Nonmedis
Biaya langsung nonmedis adalah biaya barang dan jasa yang dikeluarkan pasien yang
digunakan untuk perawatan kesehatan yang tidak secara langsung disediakan oleh sistem
perawatan kesehatan (tidak terkait langsung dengan pelayanan medis). Biaya ini
mencakup semua biaya yang dikeluarkan karena perawatan, seperti makan, transportasi,
akomodasi untuk pemberi perawatan, dll. Selain itu juga, biaya “kepercayaan tambahan”
(sesajen, obat herbal) juga termasuk dalam biaya ini.

Indirect cost – Biaya tidak langsung merupakan keuntungan atau kerugian produktivitas
terkait penyakit atau kematian. Terbagi menjadi 2, yaitu :
1. Indirect medical cost – Biaya medis tidak langsung
Biaya ini adalah biaya konsumsi perawatan kesehatan selama tahun kehidupan diperoleh
sebagai hasil dari intervensi perawatan kesehatan. Perawatan menyelamatkan pasien dari
kematian akibat kanker, padahal biaya perawatan medis tersebut dapat menjadi biaya
untuk mengobati penyakit jantung coroner.
2. Indirect non-health care costs/Productivity cost – Biaya perawatan non-kesehatan
tidak langsung / Biaya produktivitas
Biaya produktivitas merupakan nilai kerugian produksi karena penyakit atau perawatan.
Contohnya adalah penghasilan yang hilang karena sakit atau menunggu pasien.

Intangible cost – Biaya tak terduga


Biaya tak terduga merupakan biaya yang tidak dapat diukur dalam mata uang. Biaya ini sulit
diukur karena sifatnya psikologis seperti rasa sakit/cacat, penderitaan, kesusahan kehilangan
kebebasan, efek samping, dll yang terkait dengan perawatan.

Anda mungkin juga menyukai