Anda di halaman 1dari 6

Konsep perhitungan perkalian matriks adalah mengalikan elemen-elemen baris pada matriks

pertama dengan elemen-elemen kolom pada matriks ke dua. Setiap anggotan elemen matriks
dikalikan dengan anggota elemen matriks lainnya sesuai urutan dan aturan yang berlaku pada
perkalian matriks. Halaman ini akan mengulas perkalian matriks 2 x 2, perkalian matriks 3 x
3, dan perkalian matriks (m x n) x (n x p).

Perhitungan pada perkalian antara dua buah matriks dtengan ukuran 2 x 2 dapat dibilang
merupakan perkalian matriks yang cukup sederhana untuk dilakukan. Sobat idschool hanya
perlu mengalikan baris dan kolom yang sesuai aturan perkalian matriks. Proses perkalian
matriks 3 x 3 akan lebih rumit dari perkalian matriks 2 x 2. Semakin besar ukuran matriks,
semakin rumit juga proses perkalian yang harus dilakukan untuk mendapatkan hasil perkalian
matriks.

Ukuran matriks dinyatakan dalam baris dikali kolom. Sehingga, matriks yang dinyatakan
dalam ukuran 2 x 2 artinya memiliki anggota matriks yang terdiri atas dua baris dan dua
kolom. Ukuran matriks yang dinyatakan dalam m x n artinya matriks tersebut disusun oleh
anggota bilangan yang terdiri atas m baris dan n kolom.

Dua buah matriks hanya dapat dikalikan jika matriks pertama memiliki jumlah kolom yang
sama dengan matriks ke dua. Misalkan, matriks 3 x 2 dengan matriks 2 x 3. Matriks 3 x 2
memiliki jumlah kolom sebanyak 2. Matriks 2 x 3 memiliki jumlah baris sejumlah 2. Karena
jumlah kolom pada matriks pertama sama dengan jumlah baris pada matriks ke dua, maka
kedua matriks tersebut dapat di kalikan. Hasil perkalian matriks 3 x 2 dengan matriks 2 x 3
adalah matriks 3 x 3. Secara umum, ukuran dari hasil perkalian dua matriks dinyatakan pada
persamaan di bawah.

Perhatikan perbedaan dua buah matriks yang dapat dikalikan dan dua buah matriks yang
tidak dapat dikalikan pada contoh yang diberikan di bawah.

Contoh dua matriks yang tidak dapat dikalikan

Matriks pertama mempunyai jumlah kolom sebanyak 3 dan matriks ke dua mempunyai
jumlah baris sebanyak 2. Karena jumlah kolom pada matriks pertama tidak sama dengan
jumlah baris pada kolom ke dua maka dua buah matriks tersebut tidak dapat dikalikan.

Contoh dua matriks yang dapat dikalikan

Matriks pertama pada contoh yang diberikan di atas memiliki jumlah kolom sebanyak 4
(empat) dan jumlah baris pada matriks ke dua adalah 4 (empat). Jumlah kolom pada matriks
pertama sama dengan jumlah baris pada matriks ke dua. Hasil perkalia dua buah matriks ini
adalah matriks dengan ukuran 2 x 2.

Selanjutnya, simak perkalian matriks yang akan diberikan lebih detail pada pembahasan di
bawah. Ulasan yang pertama adalah perkalian matriks 2 x 2.
Perkalian Matriks 2 x 2

Perkalian dua buah matriks di mana kedua matriks tersebut masing-masing memiliki ukuran
2 x 2 akan menghasilkan matriks dengan ukuran 2 x 2 juga. Proses perkalian matriks ini tidak
begitu rumit, hal ini dikarenakan anggota-anggota penyusun matriks dengan ukuran 2 x 2
hanya terdiri atas 4 anggota untuk setiap matriks. Sehingga, perkaliannya dapat dengan
mudah dilakukan dengan tingkat kerumitan yang rendah.

Cara mengalikan dua buah matriks adalah mengalikan antar baris dan kolom. Penjelasan
perkalian matriks 2 x 2 dalam gambar dapat dilihat seperti berikut.

Contoh soal perkalian matriks 2 x 2

Tentukan hasil perkalian matriks A dan B di bawah!

Jawab:

Perkalian Matriks 3 x 3
Perkalian matriks 3 x 3 sedikit lebih rumit dari perkalian matriks 2 x 2. Hal ini dikarenakan
ukuran matriks 3 x 3 mempunyai jumlah anggota lebih banyak. Matriks persegi dengan
ukuran 3 x 3 memiliki 9 anggota, yang terbagi dalam 3 baris dan 3 kolom. Pada matriks
dengan ukuran 3 x 3, setiap baris dan kolom terdiri atas 3 anggota. Konsep perkalian pada
matriks dengan ukuran 3 x 3 sama dengan proses perkalian matriks dengan ukuran 2 x 2,
hanya saja lebih rumit.

Perhatikan proses perkalian dua buah matriks yang masing-masing berukuran 3 x 3 pada
gambar di bawah.

Contoh soal perkalian matriks 3 x 3

Tentukan hasil perkalian matriks 3 x 3 di bawah!

Jawab:
Perkalian Matriks (m x n) x (n x p)

Ulasan terakhir yang akan dibahas melalui halaman ini adalah perkalian dua matriks dengan
ukuran berbeda. Konsep perkalian matriks masih sama dengan dua pembahasan sebelumnya,
yaitu mengalikan antar elemen-elemen matriks pada baris dan kolom. Sebagai contoh, akan
diulas perkalian matriks dengan ukuran 3 x 2 dan matriks dengan ukuran 3 x 2.

Perhatikan proses perkalian dua buah matriks yang masing-masing berukuran (3 x 3) x (3 x


2) pada gambar di bawah.

Perhatikan proses perkalian dua buah matriks yang masing-masing berukuran (3 x 3) x (3 x


2) pada gambar di bawah.

Contoh soal perkalian matriks (3 x 3) x (3 x 2)

Jawab:
Soal dan pembahasan matriks 2x2

Anda mungkin juga menyukai