Anda di halaman 1dari 10

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Sekolah : SMK WIKARYA KARANGANYAR

Mata Pelajaran : Marketing

Kelas/Semester : X/1

Materi Pokok : Strategi Pemasaran

Alokasi Waktu : 2 x 45 menit (1 kali pertemuan)

A. KOMPETENSI INTI (KI)


KI. 1 Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
KI. 2 Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli
(gotong royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif, dan pro-aktif, serta
menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam
berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam
menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.
KI. 3 Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual,
prosedural berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni,
budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan
perdaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan
prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuh
memecahkan masalah.
KI. 4 Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait
dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu
menggunakan metode sesuai kaidah keilmuan.

B. KOMPETENSI DASAR (KD)


3.5 Menganalisis strategi segmentating, targeting, dan positioning produk
4.5 Melakukan strategi segmentating, targeting, dan positioning produk
C. INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI (IPK)
3.5.1 Menjelaskan strategi segmentating, targeting, dan positioning produk
4.5.1 Menyajikan hasil pengamatan strategi segmentating, targeting, dan positioning
produk

D. TUJUAN PEMBELAJARAN
Melalui pendekatan Saintifik dengan model Pembelajaran Contextual Teaching and
Learning (CTL) atau Pembelajaran Kontekstual berbentuk Diskusi, Ceramah, dan
Tanya Jawab dalam pembelajaran ini diharapkan peserta didik terlibat aktif dalam
kegiatan pembelajaran dan bertanggung jawab dalam menyampaikan pendapat,
menjawab pertanyaan, serta dapat:
1. Menganalisis strategi segmentating, targeting, dan positioning produk
2. Melakukan strategi segmentating, targeting, dan positioning produk

E. MATERI PEMBELAJARAN
 Pengertian strategi targeting
 Strategi memilih cakupan pasar
 Kriteria targeting
 Pengertian strategi positioning
 Langkah melakukan positioning

F. PENDEKATAN/MODEL/METODE PEMBELAJARAN
Pendekatan
 Pendekatan saintifik
Model
 Contextual Teaching and Learning (CTL)
Metode
 Diskusi, Ceramah. Tanya Jawab, Penilaian Harian

G. MEDIA, ALAT, DAN BAHAN PEMBELAJARAN


 Media : Teks dan Visual
 Alat : Papan Tulis, alat tulis
 Bahan : Kertas / buku tulis
H. SUMBER PEMBELAJARAN
Anggrahini, D. (2019). Marketing. Surakarta: CV Putra Nugraha.
Puspitasari, R. M. M. (2017). Marketing Program Keahlian Bisnis dan Pemasaran
SMK/MAK. Surakarta: PT Bumi Aksara.

I. LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN
a. Kegiatan Awal
Kegiatan Alokasi
Waktu
 Guru memulai pembelajaran dengan mengucapkan salam atau 10 menit
menyapa siswa
 Guru mengajak siswa untuk berdoa sebelum memulai segala kegiatan
di kelas
 Guru memperhatikan kesiapan fisik dan psikis siswa, bertanya kabar
dan menanyakan presensi siswa
 Guru mengajak siswa untuk membuat lingkungan belajar nyaman
dengan memperhatikan kerapian bangku, membuang sampah, dan
menyiapkan buku pelajaran
 Guru memberikan motivasi dan stimulus agar siswa semangat yaitu
dengan melakukan yel-yel
 Apersepsi
Guru mengajak siswa mengelompokkan klip kertas ke kelompok-
kelompok sesuai dengan warnanya.
 Guru menyampaikan tujuan belajar hari ini yaitu: siswa dapat
Menganalisis strategi segmentating, targeting, dan positioning produk
dan Melakukan strategi segmentating, targeting, dan positioning
produk

b. Kegiatan Inti
Kegiatan Alokasi
Waktu
 (Sintaks: modeling) Guru bertanya kepada seluruh kelas tentang 70 menit
pengertian targetting
 Guru menjelaskan tentang pengertian targetting
 (Sintaks: questioning) Guru melakukan tanya jawab dengan siswa
tentang strategi memilih cakupan pasar
 (Sintaks: learning community) Guru mengajak siswa untuk
membaca tentang kriteria targetting di buku
 (Sintaks: inquiry) Guru mengajak siswa untuk menelaah tentang
pengertian strategi positioning
 (Sintaks: Constructivism) Guru melakukan tanya jawab dengan
siswa tentang langkah dalam melakukan strategi positioning
 (Sintaks: authentic assessment) Guru meminta siswa untuk
mengerjakan soal penilaian harian di selembar kertas
 Guru meminta siswa mengumpulkan kertasnya

c. Kegiatan Penutup
Kegiatan Alokasi
Waktu
 (Sintaks: Reflection) Guru meminta siswa kembali duduk dengan 10 menit
tenang
 Guru membahas soal bersama-sama siswa
 Guru mengingatkan siswa untuk selalu belajar tidak hanya melalui
buku dan internet, tetapi juga lingkungan sekitar agar dapat lebih
mengenal tentang segmentasi pasar, bauran pemasaran, dan marketing
mix.
 Guru menyampaikan materi yang akan dipelajari pada pertemuan
selanjutnya yaitu Inovasi Produk
 Guru mengakhiri pembelajaran dengan ucapan terimakasih dan salam
J. PENILAIAN PROSES DAN HASIL
a. Penilaian Sikap
Indikator Kriteria Keterangan (*)
Disiplin a. Mendapat bagian dalam mencari 1. Jika 4 kriteria muncul maka
Menghargai informasi yang dibutuhkan diberi sebutan selalu
Kejujuran b. Mendapat bagian dalam diskusi 2. Jika 3 kriteria muncul maka
Percaya Diri pemecahan masalah diberi sebutan sering
c. Mendapat bagian dalam 3. Jika 2 kriteria muncul maka
berpendapat diberi sebutan kadang-
d. Mendapat bagian dalam menjawab kadang
pertanyaan 4. Jika 1 kriteria muncul maka
diberi sebutan jarang
(*) informasi ini selanjutnya
disampaikan kepada guru BK,
Agama, dan wali kelas untuk
dipertimbangkan menjadi nilai
sikap.

b. Penilaian Pengetahuan

Penilaian Harian (PH)

No IPK Indikator Butir Soal


Menjelaskan tentang Siswa menentukan definisi segmentasi pasar
segmentasi pasar
Siswa menguraikan kriteria dasar segmentasi

1. Soal
Perusahaan dalam memasarkan produknya sudah pasti melakukan berbagai strategi
pemasaran, salah satunya yaitu segmentasi pasar. Hal tersebut dilakukan untuk
mendukung agar tercapai tujuan penjualan yaitu produk terjual kepada konsumen.
Pertanyaan:
a. Apa yang dimaksud dengan segmentasi pasar? Jelaskan dengan bahasamu
sendiri!
b. Segmentasi pasar memiliki 3 kriteria, jelaskan dan berilah contoh produk
yang ada di sekitarmu!

Kunci Jawaban
a. Segmentasi pasar adalah kegiatan mengelompokkan pasar yang bersifat heterogen
ke dalam kelompok konsumen yang bersifat homogen
b. 3 Kriteria segmentasi pasar:
^ Pemasaran Massal:
Ditandai dengan produksi, distribusi, dan promosi yang dilakukan kepada semua
konsumen. Biasanya banyak ditemui produk harian. Contoh: promosi kebutuhan
rumah tangga, ajinomoto, minyak goreng, dsb
^Pemasaran Terdiferensiasi
Perusahaan mengidentifikasikan kelompok pembeli tertentu dengan cara membagi
pasar dalam beberapa segmen untuk ditawarkan jenis produk berbeda. Contoh:
Wafer tango, air mineral aqua, dsb.
^Pemasaran sasaran
Perusahaan memusatkan usaha pemasarannya pada satu atau beberapa kelompok
segmen pasar tertentu saja. Contoh: Mobil Mercedez Benz, Tas Luis Vuitton, dsb

Menjelaskan hasil Siswa menentukan diferensiasi produk yang


pengamatan tentang dilakukan perusahaan
segmentasi pasar
Siswa menguraikan segmentasi yang dilakukan
perusahaan

5. Soal
Buatlah analisis segmentasi pasar (secara geografis, demografis, dan psikografis) untuk
produk berikut ini:
#Tas berbahan kulit sintetis
#Kisaran harga Rp 30.000 - Rp 45.000
#Model kekinian
#Varian warna ceria
Kunci Jawaban
~Geografis
Pemasaran dari tas tersebut bisa dilakukan secara nasional ke seluruh daerah di
Indonesia, serta difokuskan ke daerah yang padat penduduk
~Demografi
>Umur (bisa dipakai oleh pra remaja – dewasa)
>Jenis Kelamin (hanya ditujukan untuk konsumen perempuan)
>Pendapatan (cocok bagi yang berpendapatan Rp 300.000- Rp 750.000)
>Pekerjaan (Segala pemilik pekerjaan bisa)
~Psikografis
>Gaya Hidup (cocok untuk yang menyukai gaya hidup modern dan simple)
>Kepribadian (cocok bagi mereka penyuka warna ceria)

Menjelaskan strategi Siswa diminta menjelaskan strategi memilih


segmentating, targeting, dan cakupan pasar dalam tagetting
positioning produk
Siswa diminta menjelaskan langkah positioning
2. Soal
Jelaskan tentang strategi memilih cakupan pasar dalam Targetting! (sertakan contohnya)

Kunci Jawaban
*Sumber daya perusahaan
Adalah segala sesuatu yang dimiliki perusahaan untuk dapat melakukan produksi.
Contoh: modal, sdm, sda, bahan baku
*Keberagaman produk
Merupakan keanekaragaman jenis produk yang dihasilkan perusahaan. Bisa dibedakan
atas: kualitas dan kuantitas
*Daur hidup produk
Merupakan masa lamanya produk tersebut dipakai. Contoh: produk sekali pakai dan
produk yang bisa dipakai berulang kali
*Varibilitas pasar
Adalah pasar yang bermacam-macam. Contoh: produk dipasarkan ke pasar berdasarkan
jenis barangnya (konsumsi-produksi), pasar berdasarkan transaksinya (abstrak-konkret),
dsb
*Strategi pemasaran pesaing
Adalah strategi yang selama ini telah digunakan oleh pesaing perusahaan. Maka kita
sebagai pemasar perlu melakukan analisis sehingga dapat menciptakan strategi baru
3. Soal
Sebut dan jelaskan tentang 4 langkah dalam positioning!
Kunci Jawaban
1) Identifikasi target segmen yang relevan
Yaitu melilhat secara dalam/jeli tentang perilaku konsumen yang menjadi sasarannya.
2) Merumuskan point of differentiation
Menetapkan kekhususan produknya disbanding dengan produk saingannya yang serupa
3) Menetapkan keunggulan kompetitif produk
Upaya meyakinkan konsumen bahwa ciri khas yang ditampilkan bukan hanya
permukaannya saha, tetapi benar-benar bisa dinikmati sebagai sesuatu yang benar ada
4) Reposisi pasar
Upaya untuk menempatkan dan menetapkan kembali posisi pasarnya pada benak
konsumen
Mendeskripsikan bauran Siswa diminta untuk menjelaskan variable dalam
pemasaran (marketing mix) marketing mix
4. Soal
Dalam Marketing Mix terdapat empat variable yang dapat digunakan oleh perusahaan
untuk dapat mempengaruhi tanggapan konsumen. Jelaskan tentang keempat variable
tersebut dan berikanlah contohnya!
Kunci Jawaban
#Product
Segala hal yang ditawarkan dalam pasar untuk dimiliki, dipakai, dan dikonsumsi.
Contoh: produk susu, produk kecantikan, produk rumah tangga, dsb
#Price
Suatu takaran perbandingan antara pengorbanan dan manfaat. Contoh: untuk
menukar sebuah permen konsumen harus mengeluarkan uang sejumlah Rp 1.500,-
#Place
Adalah tempat dimana produk tersebut dijual/didistribusikan. Contoh: pasar, toko,
swalayan, minimarket, supermarket, mall, dsb
#Promotion
Kegiatan memperkenalkan produk/aktivitas menyampaikan kelebihan dan
manfaat produk. Contoh: melalui media TV, Radio, social media, dsb
Pedoman Penilaian Pengetahuan

Skor Keterangan

Jika peserta didik mampu menjawab dengan jelas/tepat sesuai dengan kajian
Skor 10
teori pada modul pembelajaran.
Jika peserta didik mampu menjawab dengan jelas/mendekati kajian teori pada
Skor 8
modul pembelajaran.
Jika peserta didik menjawab tidak terlalu jelas/tepat sesuai dengan kajian teori
Skor 5
pada modul pembelajaran.
Jika peserta didik menjawab tidak sesuai dengan kajian teori pada modul
Skor 4
pembelajaran.
Skor 2 Jika peserta didik tidak menjawab satupun pertanyaan yang diberikan.

Skor = skor capaian x 2


= 50 x 2
Skor maks = 100

Karanganyar, Oktober 2019

Mengetahui, Dosen Pembimbing


Kepala SMK Wikarya Karanganyar Magang 3 Kependidikan

Dra. Sularmi, S.Pd Dr. Sudarno, M.Pd


NIP. NIP. 196811251994031002

Guru Mata Pelajaran Mahasiswa


Marketing Magang 3 Kependidikan

Sarwati, S.E Sekar Kinanthi


NIP. 196504161991032009 NIM. K7616061
Lampiran Soal

ULANGAN HARIAN MARKETING

Materi : Strategi Pemasaran

1. Perusahaan dalam memasarkan produknya sudah pasti melakukan berbagai strategi


pemasaran, salah satunya yaitu segmentasi pasar. Hal tersebut dilakukan untuk
mendukung agar tercapai tujuan penjualan yaitu produk terjual kepada konsumen.
Pertanyaan:

 Apa yang dimaksud dengan segmentasi pasar? Jelaskan dengan bahasamu


sendiri!
 Segmentasi pasar memiliki 3 kriteria, jelaskan dan berilah contoh produk yang
ada di sekitarmu!

2. Jelaskan tentang strategi memilih cakupan pasar dalam Targetting! (sertakan


contohnya)
3. Sebut dan jelaskan tentang 4 langkah dalam positioning!
4. Dalam Marketing Mix terdapat empat variable yang dapat digunakan oleh perusahaan
untuk dapat mempengaruhi tanggapan konsumen. Jelaskan tentang keempat variable
tersebut dan berikanlah contohnya!
5. Buatlah analisis segmentasi pasar (secara geografis, demografis, dan psikografis) untuk
produk berikut ini:

#Tas berbahan kulit sintetis

#Kisaran harga Rp 30.000 - Rp 45.000

#Model kekinian

#Varian warna ceria

You can do it
yourself, fighting!

Anda mungkin juga menyukai