Anda di halaman 1dari 12

BASIC SPEAKING BAHASA INGGRIS SEHARI-HARI

Belajar Bahasa Inggris terutama bicara bahasa inggris tidaklah sesulit yang kita bayangkan, kita cukup
mencoba dan terus berlatih supaya bisa mengerti dan menjadi terbiasa dalam berbahasa. Untuk yang
sama sekali tidak mengerti dan ingin sekali memulai belajar Bahasa Inggris mungkin bisa belajar dasar-
dasar Bahasa Inggris yang saya jabarkan di bawah ini.
Pertama, Anda bisa untuk memulai speaking atau berbicara dalam bahasa inggris dengan
menggunakan I’m atau I am. Hal ini digunakan dalam kombinasi dengan kata lain untuk memberitahu
seseorang mengetahui tentang diri Anda atau untuk menggambarkan sesuatu yang Anda lakukan.
Dalam konteks berbicara, kita tidak mengucapkan I am (ai em) namun cukup mengucapkan I’m (em).
Berikut beberapa contoh dasar penggunaan I’m dalam bahasa Inggris.

• I’m tired.
• I’m bad.
• I’m hungry.
• I’m fast.
• I’m alone.
Anda juga bisa menambahkan beberapa kata-kata deskriptif seperti sangat, begitu, benar-benar. Serta,
kesemuanya dapat dilakukan dengan cara berikut ini. Perlu Anda ketahui, bahwa arti dari very,
extremely, super, dan terribly mengungkapkan keseriusan dan penguatan deskripsi terhadap keadaan
seseorang.
• I'm extremely hungry.
• I'm very handsome.
• I'm terribly sorry.
• I’m super nervous.
Menggunakan “I’m + kata kerja”
Menggunakan “I’m + kata kerja” berarti Anda sedang mengekspresikan sebuah tindakan atau hal
mengenai diri Anda yang terjadi saat ini juga. Beberapa contohnya adalah sebagai berikut.
• I’m eating too much.
• I’m drawing a cartoon.
• I’m getting a lot of money.
• I’m having a child.
Menggunakan “I’m gonna”
Gonna dalam kalimat tertulis tentu saja salah, namun dalam konteks speaking tetap benar. Gonna
merupakan kata yang sejatinya merujuk pada Going to dan digunakan untuk memberitahukan rencana
Anda di masa depan kepada orang lain. Berikut adalah beberapa contoh penggunaan gonna.
• I’m gonna eat a pizza tonight.
• I’m gonna climb Semeru next week.
• I’m gonna teach mathematics in this class next year.
Sebenarnya masih ada banyak dasar-dasar berbicara atau speaking dalam bahasa inggris dan Anda
bisa juga untuk sesekali mendengarkan musik atau menonton film sehingga Vocab/ kata dalam Bahasa
Inggris Anda bisa semakin bertambah.
Contoh Percakapan Bahasa Inggris di Restoran

Wisata kuliner adalah salah satu alternatif yang bisa dipilih untuk menikmati liburan selain mengunjungi
obyek wisata.

Wisatan baik lokal maupun mancanegara biasanya mengunjungi beberapa tempat makan/ restoran
untuk berwisata kuliner.

Tak lengkap rasanya apabila berlibur tanpa mengunjungi tempat makan/restoran yang terkenal di suatu
daerah. Restoran yang kita pilih tentunya restoran yang cocok dengan selera makan kita.

Nah guys, jika kita bekerja di restoran tentunya kita harus menguasai bahasa Inggris agar nantinya kita
bisa melayani tamu yang berasal dari mancanegara.

Jika kita mengunjungi restaurant, tentunya kita pasti pernah mendengar dan melihat percakakapan
bahasa Inggris di restoran antara tamu dan pelayan. Mungkin beberapa dari kalian ada yang berprofesi
sebagai pelayan/waiter di suatu restoran.

Tentunya kalian harus menguasai bahasa Inggris jika ingin melayani tamu yang berasal dari luar
negeri.

Nah, bagi kalian yang belum tahu dan ingin tahu, berikut contoh percakapan bahasa Inggris di restoran
antara pelayan dengan pengunjung yang berasal dari luar negeri. Silahkan disimak baik-baik ya guys.

Waiter : Good evening Sir, welcome to Dewata Restaurant.

(Selamat sore Pak, selamat datang di Dewata Restoran).

Guest : Good evening. (Selamat sore).

Waiter : How may I help you, Sir?

(Bagaimana saya bisa membantu anda, Pak?)

Guest : I want to have my dinner. Can I have a table for one please? (Saya ingin makan
malam. Bisakah saya memesan meja untuk satu orang?)

Waiter : Yes Sir. Please come this way. (Iya Pak. Silahkan lewat sini).

Guest : Alright, thank you. (Baik, terima kasih).

Waiter : Please be seated Sir. Here is the menu. I will return in a moment to take your
order. (Silahkan duduk Pak. Ini menunya. Saya akan kembali sebentar lagi untuk mengambil pesanan
anda).

Guest : Oh, okay. (Oh, oke).

*After 15 minutes. (Setelah 15 menit).


Waiter : Are you ready to order Sir? (Apakah anda siap untuk memesan Pak?).

Guest : Yes, sure. (Iya, tentu saja).

Waiter : What would you like to have Sir? (Apa yang ingin anda pesan Pak?)

Guest : I would like to have spring rolls and chicken steak with mushroom sauce. (Saya
ingin memesan lumpia dan steak ayam dengan saus jamur).

Waiter : Yes, Sir. And what would you like for the drink? (Ya, Pak. Dan apakah yang anda
ingin pesan untuk minumannya?).

Guest : Hmm. I would like to have a glass of orange juice please. (Hmm. Saya ingin
segelas jus jeruk).

Waiter : Surely Sir. Please wait a moment. (Baik Pak, mohon tunggu sebentar).

Guest : Okay. (Oke).

*After 20 minutes. (Setelah 20 menit).

Waiter : Here are your foods Sir. Enjoy your dinner. (Ini makanan anda Pak. Selamat
menikmati makan malam anda).

Guest : Sure, thank you. (Tentu saja, terima kasih).

*After the guest has finished to eat. (Setelah tamu selesai makan).

Guest : Excuse me, waiter. (Permisi pelayan).

Waiter : Yes Sir. (Ya Pak).

Guest : May I have the bill? (Bisakah saya mendapat tagihan saya?).

Waiter : Here is your bill Sir. (Ini tagihan anda Pak).

Guest : Okay, thank you. (Oke, terima kasih).

Waiter : You are welcome Sir and thank you for visiting our restaurant. (Terima kasih
kembali Pak dan terima kasih karena sudah mengunjungi restoran kami).

Nah itu dia guys contoh percakapan bahasa Inggris di restoran. Semoga percakapan diatas dapat
membantu kalian jika suatu waktu kalian bekerja di restoran/ tempat makan.
Percakapan Bahasa Inggris Tentang Handling Complain

Ketika bekerja kita tidak bisa terlepas dari kesalahan. Tentunya, kita akan selalu berusaha untuk
meminimalisir kesalahan dalam bekerja. Kita harus bisa menangani masalah yang terjadi baik karena
kesalahan kita ataupun teman kerja kita dengan baik, seperti misalkan menangani komplain.

Cara menangani komplain dari konsumen dalam bahasa Inggris disebut dengan handling complain.
Komplain adalah hal yang biasa terjadi ketika apa yang diberikan tidak sesuai dengan apa yang
diinginkan.

Komplain yang dilontarkan pun bisa beragam, mulai dari yang sopan hingga komplain secara kasar
dan tentunya kita harus selalu siap menanganinya.

Contohnya, misalkan ketika ada seorang tamu yang memesan suatu makanan di restoran namun apa
yang disajikan tidak sesuai dengan apa yang dia pesan. Tentunya tamu tersebut akan mengungkapkan
komplain mereka.

Sebagai orang yang dikomplain (dalam hal ini adalah pelayan), orang tersebut pun harus menangani
komplain tersebut dengan baik agar tidak menyinggung perasaan tamu yang memesan makanan.

Nah, untuk memberikan contoh mengenai cara menanganinya, berikut sebuah contoh percakapan
bahasa Inggris tentang handling complain di suatu restoran antara pelayan dan tamu. Silahkan dibaca
baik – baik ya guys.

*This dialog happened after the guest has ordered the food. (Dialog ini terjadi setelah tamu
memesan makanan).

Waiter : These are your orders Sir, a chicken steak with mushroom sauce and a glass of
avocado juice. (Ini pesanan – pesanan anda Pak, sebuah steak ayam dengan saus jamur dan segelas
jus alpukat).

Guest : Excuse me, waiter. (Maaf, pelayan).

Waiter : Yes, Sir. What can I do for you? (Ya, Pak. Ada yang bisa saya bantu?).

Guest : I am sorry but this is not like what I have ordered. Would you mind telling me who’s the
chef? (Maaf makanan ini tidak seperti yang saya pesan. Bisakah anda memberitahu siapa kokinya?).

Waiter : I am so sorry Sir. Is there any problem with your order? (Saya minta maaf Pak. Apakah
ada masalah dengan pesanan anda?).

Guest : Yeah. I think there is something wrong about the food. Do you still remember what I’ve
ordered? (Ya. Saya rasa ada sesuatu yang salah dengan makanannya. Apakah anda masih ingat
dengan apa yang telah saya pesan?).

Waiter : Okay Sir, let me repeat your order. You ordered a chicken steak with mushroom sauce
and a glass of avocado juice. (Baik Pak, persilahkan saya untuk mengulangi pesanan anda. Anda
memesan sebuah steak ayam dengan saus jamur dan segelas jus alpukat).
Guest : Yes, but as you can see, I ordered a chicken steak with mushroom sauce but that is a
black pepper sauce and also the chicken is not well-cooked. (Ya, tapi seperti yang anda lihat, saya
memesan sebuah steak ayam dengan saus jamur tetapi itu adalah saus lada hitam dan juga ayamnya
tidak matang).

Waiter : I really apologize for this inconvenience Sir. Allow me to get you the new one. (Saya
sungguh meminta maaf atas ketidaknyamanan ini Pak. Persilahkan saya untuk memberi anda yang
baru).

Guest : That’s alright. This restaurant has been running for so long, I just don’t expect that
such things happen here. (Baiklah. Restoran ini sudah berjalan begitu lama, saya hanya tidak
menyangka hal – hal seperti itu bisa terjadi disini).

Waiter : I’m sorry Sir. I apologize on behalf of my chef. (Saya minta maaf Pak. Saya meminta maaf
atas nama koki saya).

Guest : Okay, no problem. Just make sure that such things will not happen again. (Oke, tidak
masalah. Hanya pastikan hal – hal seperti itu tidak terjadi lagi).

Waiter : Alright Sir. Thank you for your kindness. (Baik Pak. Terima kasih atas keramahan anda).

Guest : I would appreciate if you can replace it with the new one. (Saya akan menghargai apabila
anda dapat menggantinya dengan yang baru).

Waiter : Absolutely Sir, please wait a moment. (Tentu saja tuan, tolong tunggu sebentar).

Guest : Ok, thanks. (Ok, terima kasih).

Waiter : You are welcome Sir. (Terima kasih kembali Pak).

Dari percakapan diatas, dapat kita simpulkan bahwa kita harus sabar dalam menangani setiap
komplain dari tamu. Semakin banyak komplain yang pernah kita hadapi, semakin banyak juga solusi
yang kita punya.

Nah guys, semoga contoh percakapan bahasa Inggris tentang handling complain diatas dapat
menambah wawasan kalian ya mengenai cara menangani komplain.
Restaurant Conversation: Percakapan di Restoran tentang Enak/Tidaknya Makanan

Dalam materi kali ini, kita akan menyimak beberapa contoh percakapan singkat dalam bahasa Inggris
yang terjadi antara pengunjung restoran mengenai kualitas makanan yang ada di restoran tersebut.
Percakapan berkisar antara menu makanan apa yang paling enak dan menjadi spesialisasi, hingga
pendapat dan pilihan personal akan makanan di restoran tersebut.

Dalam tiga percakapan di bawah ini, si kembar Jaime dan Cersei sedang makan malam di suatu
restoran baru di Lannisport. Mereka berdua belum pernah makan di situ, sehingga mereka tidak tahu
apa-apa tentang apa yang ditawarkan oleh restoran tersebut.

Perhatikan terjemahan percakapan dalam parentesis yang berfungsi membantu Anda memahami arti
kosakata tertentu dalam bahasa Indonesia. Anda juga dapat memraktikkan percakapan tersebut
dengan kawan Anda untuk melatih kemampuan bercakap dalam bahasa Inggris.

DIALOGUE 1

Waiter: Hello, Sir and Ma’am. I’m your waiter for today, my name is Gendry and here are the menu.
May we offer you our today’s specialty? (Halo, Bapak dan Ibu. Saya adalah pelayan Anda untuk hari
ini, nama saya Gendry dan ini menunya. Boleh saya tawarkan menu spesial hari ini?)

Jaime : What is it, Gendry? (Apa itu, Gendry?)

Waiter: Chicken waffle and mashed potatoes with on-the-side sauce that you can choose. (Wafel ayam
dan kentang tumbuk dengan saus di pinggir yang bisa Anda pilih sendiri.)

Jaime: Is it any good? Do many people order it? (Apakah rasanya enak? Banyakkah orang yang
memesannya?)

Waiter: Well, our signature menu is the one with lamb, Sir. Lamb chop, lamb burger, and lamb steak.
They’re grilled with special sauce and served with either fries or mashed potatoes. (Sebenarnya menu
andalan kami adalah yang mengandung kambing, Pak. Kambing panggang, burger kambing, dan stik
kambing. Mereka dipanggang dengan saus khusus dan disajikan dengan kentang goreng mau pun
kentang tumbuk.)

Cersei: Can I have this special sauce for the chicken waffle? (Bisakah saya meminta saus khusus itu
untuk menu wafel ayam?)

Waiter: I can make it so if you wish, Ma’am. (Bisa saja kalau Anda berkenan, Bu.)

Cersei: Well, all right, then. I’ll have that. (Baiklah kalau begitu. Saya akan memesannya.)

Jaime: I’ll try the lamb burger with fries on the side, please. (Saya akan coba burger kambing dengan
kentang goreng, ya.)

Waiter: All right. What about the drinks? Would you like something hot,warm, or iced? (Baik.
Bagaimana dengan minumannya? Apakah Anda ingin sesuatu yang panas, hangat, atau dingin?)

Jaime: I’ll have iced tea without sugar. (Saya pesan es teh tanpa gula.)
Cersei: Make it two. Bring out the drinks first, would you? (Dua, ya. Bisakah mengeluarkan
minumannya terlebih dulu?)

Waiter: Certainly, Ma’am. If there’s anything you need, just call me. (Tentu, Bu. Bila ada yang Ibu
perlukan, cukup panggil saya.)

Cersei: Thank you very much. (Terima kasih banyak.)


Percakapan di Restoran: Memesan Makanan Kepada Pelayan Restoran dalam Bahasa Inggris

Waiter: Good evening, welcome to Enak Restaurant. Please have a seat.

Customer: Thank you.

Waiter: Would you like to order now?

Customer: Can I see the menu?

Waiter: Absolutely, Here’s the menu.

Customer: What’s the most famous dish here?

Waiter: We have ‘Enak Salad’ for appetizer, Rendang for main course and Cheesecake for dessert.

Customer: Can you tell me what does that salad consist of?

Waiter: It consists of vegetables such as tomato, lettuce, onion, and corn; and fruits like watermelon,
melon and pineapple sauced with mayonnaise or thousand island.

Customer: How many pieces per serving for rendang?

Waiter: Single piece per serving.

Customer: How about chicken grill?

Waiter: It’s 200 grams per serving.

Customer: Very well, I’ll take that and cheesecake for dessert.

Waiter: How would you like the chicken grill sir?

Customer: I’d like it well done.

Waiter: What would you like to drink sir?

Customer: I want a bottle of mineral water for main course and a half-cup of hot coffee along with the
dessert.

Waiter: Is there anything else sir?

Customer: Hand me a magazine while waiting for the meals.

Waiter: Alright sir.


Diatas adalah contoh percakapan antara tamu dan pelayan dalam restoran. Pada kesempatan kali ini
kita akan belajar mengenai ekspresi atau ungkapan-ungkapan yang lazimnya digunakan dalam
percakapan memesan makanan seperti:

 Memesan Makanan.
 Komposisi atau rasa dari makanan.
 Menanyakan Porsi.
 Satuan-satuan dalam hidangan.

1. Memesan makanan (Ordering food)

Dibawah ini adalah ekspresi atau ungkapan-ungkapan untuk memesan makanan.

 Can I see the menu?


 I want a chicken grill
 May I have a chicken grill
 Let me have medium-cooked chicken grill, rendang and a bottle of mineral water.
 I would like a cup of coffee without sugar
 Can I get some sugar?`
 What’s the most famous dish here?

Exercise

Waiter: Have you had enough time to look over the menu?

Customer: …

2. Komposisi atau rasa dari makanan

Terkadang banyak dari jenis makanan yang belum kita ketahui, biasanya kita akan menanyakan
terbuat dari apa makanannya dan bagaimana rasanya. Berikut adalah ekspresi atau ungkapan-
ungkapan yang bisa dipakai.

 Can you tell me what custard is?


 What does this Capcay consist of?
 What does this dish look like?
 How does it taste?
 Is it spicy?

Exercise

Customer: …

Waiter: It consists of vegetables, fruits, mushroom, and noodle.

Customer: …

Waiter: It’s spicy,tangy and tasty.


3. Menanyakan porsi (Portions)

Pada saat memesan makanan di restoran, jarang sekali kita menemukan gambar hidangan dalam
menu kecuali untuk hidangan-hidangan spesialnya. Kita sering menanyakan hal seperti ‘berapa potong
se porsi?’ ‘berapa gelas satu pitcher?. Berikut ini adalah ekspresi atau ungkapan-ungkapan yang bisa
kita pakai untuk percakapan.

 How many slices per serving?


 How many grams/kilograms per serving?
 How many glasses/liters per serving/ pitcher?
 Is it enough for 2 or 3 person?

Exercise

Customer: …

Waiter: There are 4 slices per serving.

Customer: …

Waiter: It’s enough for 3-4 glasses per pitcher.

Customer: …

Waiter: It’s enough for 2-3 person.

4. Satuan porsi makanan (Portion)

– A slice/ piece/ block/ bar of..

Satuan diatas biasanya digunakan untuk makanan padat dan bentuknya merupakan potongan dari
keseluruhan. Untuk block dan bar biasnaya digunakan untuk makanan yang sajiannya berbentuk kotak.

Contoh:

 A slice of bread.
 Two pieces of cake.
 Three blocks of cheese.
 Four bars of chocolate.

A glass/ bottle/ jar/ pitcher/ mug of..

Satuan diatas biasanya digunakan untuk minuman. Karena minuman adalah benda cair maka wadah
menjadi satuan hitungnya.

Contoh:

 A glass of water.
 Two bottles of wine.
 Three jars of pineapple jam.
 four pitchers of coke.
 Five mugs of beer.

– A teaspoon/ spoon/ scoop of..

Satuan diatas biasanya digunakan untuk menambah salah satu bumbu dalam makanan atau minuman
jika dirasa kurang mantap; seperti gula, garam, atau merica.

Contoh;

 A teaspoon of sugar.
 Two spoons of salt.
 Three scoops of ice cream.

– A serving/ plate/ bowl of..

Satuan diatas biasanya digunakan untuk memesan makanan yang sajiannya per piring dan makanan
yang tidak bisa dipecah menjadi satuan kecil.

Contoh:

 A serving of grilled turkey


 A plate of fried noodle
 A bowl of ramen noodle

– ..grams/ kilograms/ milliliters/ liters

Satuan diatas biasanya digunakan untuk memesan makanan atau minuman yang diukur berdasarkan
berat bahan utamanya. Sebutkan dulu jumlahnya lalu diikuti satuan.

Contoh:

 Five hundred grams of sirloin.


 A kilogram of smoked beef
 Two hundreds twenty five milliliters of coffee.
 A liter of coke.

Exercise

Terjemahkan percakapan singkat dibawah ini.

Waiter: What would you like to order sir?

Customer: Saya ingin pesan satu skup es krim dan dua potek coklat untuk hidangan pembuka; sepiring
nasi goreng, segelas bir dan dua buah chicken wings untuk hidangan utama; lalu sepotong kue untuk
hidangan penutup.

THINGS TO NOTE
Ada beberapa istilah seperti setengah matang, tiga perempat matang atau matang (degree of
doneness) untuk aneka steak kalian bisa memakai rare, medium dan well done untuk tingkat
kematangan.

Perhatikan untuk memakai satuan seperti a, an dan menambahkan s, es jika memesan lebih dari dua
porsi untuk makanan sejenis seperti:

 Two glasses of coke dan a glass of coke.


 Two pitchers of beer dan a pitcher of beer.

Anda mungkin juga menyukai