Anda di halaman 1dari 4

Dosen : Nurkhairunnisa Siregar

Mata Kuliah : Evaluasi Pembelajaran

RANAH KOGNITIF MENURUT TAKSONOMI BLOOM DALAM


MEMBUAT SOAL BERDASARKAN KATA KERJA OPERASIONAL

Sekolah : SD N. 200116
Mata Pelajaran : Matematika
Kelas/Semester : V/ Ganjil

A. Standar Kompetensi :
4. Menghitung volum kubus dan balok dan menggunakannya dalam pemecahan
masalah

B. Kompetensi Dasar
4.1 Menghitung volum kubus dan balok

C. Indikator
 Mengenal rumus volume kubus dan balok
 Mencari volume kubus dan balok
 Menghitung volume kubus dan balok dengan rumus
 Mengenal satuan volume yang baku

D. Materi Pokok dan Uraian Materi


Geometri dan Menemukan volume kubus dan balok (Hlm. 108)

E. Butir-butir Soal Berdasarkan Tingkat Ranah Kognitif

1. Tingkat C1 – Pengetahuan (Knowledge) atau Hafalan/Ingatan (Recall)


Soal C1 – dalam bentuk Tes Objektif (Plilihan Ganda)
Bangun ruang yang semua sisi atau rusuknya memiliki ukuran yang sama disebut...
a. Tabung c. Kubus
b. Balok d. Trapesium
Soal C1 – dalam bentuk Tes Essay
Sebutkan rumus volume kubus dan balok ?
Alasan :
Pada C1, kerja otak hanya mengambil informasi yang telah diingat dalam satu
langkah dan menulisnya secara apa adanya. Untuk menjawab soal di atas, otak tidak
berpikir dengan keras namun hanya mencari rumus volume kubus dan balok dalam
ingatan lalu kemudian menuliskannya.
2. Tingkat C2 – Pemahaman (Comprehension)
Soal C2 – dalam bentuk Tes Objektif (Pilihan Ganda)
Diantara gambar-gambar dibawah ini yang dapat disebut sebagai balok adalah...
a. c.

b. d.

Soal C2 – dalam bentuk Tes Essay


Jelaskan apa perbedaan dari volume kubus dan volume balok ?
Alasan :
Pada C2, kerja otak hanya mengambil informasi dalam satu langkah dan
menjelaskannya secara rinci. Untuk menjawab soal di atas, otak akan mengambil
informasi tentang volume kubus dan balok dalam sekali langkah kemudian
menjelaskan volume kubus dan balok secara bersama-sama untuk mengetahui
perbedaannya. Jawaban soal akan bervariasi. Jadi untuk memeriksanya dapat dilihat
apakah jawaban yang diberikan sudah mengandung poin-poin penting.

3. Tingkat C3 – Penerapan (Application)


Soal C3 – dalam bentuk Tes Objektif (Pilihan Ganda)
Jika diketahui panjang, lebar dan tinggi suatu balok adalah 12cm, 6cm, dan 10cm.
Maka volume balok tersebut adalah.....
a. 727 cm c. 720
b. 707 cm d. 702
Soal C3 – dalam bentuk Tes Essay
Berapa panjang setiap sisi kubus jika diketahui volume kubus adalah 512 cm3 ?
Alasan :
Pada C3, kerja otak mengambil informasi dalam satu langkah dan menerapkan
informasi itu untuk memecahkan permasalahan. Untuk menjawab soal di atas,
setelah mengetahui permasalahannya tentang volume kubus maka otak akan mencari
ingatan tentang rumus volume kubus. Setelah itu langsung diterapkan dan bisa
memecahkan permasalahan.
4. Tingkat C4 – Analisis (Analysis)
Soal C4 – dalam bentuk Tes Objektif (Pilihan Ganda)
Untuk keperluan olah raga, SDN. 200116 Padangsidimpuan membuat bak pasir di
halaman sekolah. Panjangnya 6 m, lebarnya 2,5 m, dan dalamnya 0.4 m. Bak itu
akan diisi penuh dengan pasir. Berapa meter kubik banyak pasir yang dibutuhkan
untuk memenuhi bak tersebut....
a. 6 m3 c. 10 m3
b. 9 m3 d. 8 m3
Soal C4 – dalam bentuk Tes Essay
Diego mengambil pita meteran dan berlari ke kamar mandi. Dia mengukur bak air.
Ternyata panjang setiap sisi bak air sama yaitu 2 m. Jika bak tersebut terisi penuh
dengan air, berapa liter air yang dibutuhkan untuk memenuhi volume bak air
tersebut?
Alasan :
Pada C4, kerja otak mengambil informasi dalam satu langkah dan menerapkan
informasi itu untuk memecahkan permasalahan. Akan tetapi informasi itu belum
bisa memecahkan permasalahan, sehingga dibutuhkan informasi lain yang berbeda
untuk membantu memecahkan permasalahan. Untuk menjawab soal diatas,
permasalahannya adalah berapa liter air yang harus disediakan Diego untuk mengisi
penuh bak air tersebut. Untuk itu perlu diketahui volume bak air dalam bentuk m3
terlebih dahulu, dalam hal ini sama dengan jumlah liter air dalam satuan liter yang
dibutuhkan karena bak akan diisi penuh dengan air.
5. Tingkat C5 – Sintesis (Syntesis)
Soal C5 – dalam bentuk Tes Objektif (Pilihan Ganda)
Suatu kolam renang memiliki luas permukaan 550 m2 dengan panjang 15 m dan
lebar 10 m. Kolam tersebut akan di isi air bersih. Berapa liter air yang dibutuhkan
untuk mengisi penuh kolam renang tersebut?
a. 6 m c. 7 m
b. 5 m d. 8 m
Soal C5 – dalam bentuk Tes Essay
Diketahui balok A dengan volume 12.000 cm3 dan panjang 8 m serta balok B
dengan luas permukaan 158 m2 dan lebar serta tingginya adalah 5 m dan 3 m.
Tentukan apakah balok A dan B merupakan balok dengan ukuran yang sama?
Jelaskan jawabanmu!
Alasan :
Pada C5, suatu permasalahan menuntut adanya keputusan. Keputusan diambil
setelah dilakukan analisa secara menyeluruh. Untuk menjawab soal di atas perlu
mengetahui apakah balok A dan B mempunyai panjang, lebar dan tinggi yang sama.
Oleh karena itu harus dicari panjang, lebar dan tinggi balok A dan balok B agar
kedua balok bisa dibandingkan ukurannya.
6. Tingkat C6 – Evaluasi (Evaluation)
Soal C6 – dalam bentuk Tes Objektif (Pilihan Ganda)
Persegi dengan kubus sama-sama memiliki sisi yang sama. Apa hubungan antara
persegi dengan kubus....
a. Kubus terdiri atas 6 buah persegi dengan sisi yang sama
b. Kubus memiliki bentuk seperti persegi dengan sisi yang sama
c. Persegi memiliki bentuk seperti kubus dengan sisi yang sama
d. Persegi memiliki 6 buah yang membentuk kubus dengan sisi yang berbeda
Soal C – dalam bentuk Tes Essay
Jelaskan secara matematika hubungan antara luas permukaan balok dengan volume
balok!
Alasan :
Pada C6, otak dituntut untuk memikirkan sesuatu yang baru yang bias digunakan
untuk memecahkan persoalan. Misalnya menurunkan rumus yang baru dari rumus
yang sudah ada.

Anda mungkin juga menyukai