Anda di halaman 1dari 2

MODUL 5

MENGANALISIS DAN MENGINTERPRETASIKAN DATA SERTA


MENINDAKLANJUTI HASIL PTK

KEGIATAN BELAJAR 2
KESIMPULAN DAN TINDAK LANJUT HASIL PENELITIAN TINDAKAN KELAS
(PTK)

Setelah menganalisis, menyajikan, dan menginterpretasikan hasil analisis data, maka kita akan
menyimpulkan dan menindaklanjuti hasil PTK, karena tanpa itu semua analisis data akan sia-
sia.

A. MENYIMPULKAN HASIL PTK


1. Pengertian
Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia hal. 942, makna menyimpulkan, simpulan, dan
kesimpulan adalah sebagai berikut:
1. Menyimpulkan:
a. Mengikatkan hingga menjadi simpul
b. Mengikhtisarkan berdasarkan apa-apa yang diuraikan di karangan
2. Simpulan:
a. Sesuatu yang disimpulkan atau diikatkan
b. Hasil menyimpulkan
c. Kesimpulan
3. Kesimpulan:
a. Iktisar
b. Kesudahan pendapat
c. Keputusan yang diperoleh berdasarkan metode berpikir induktif atau deduktif

Kata simpulan dapat digunakan dengan makna yang sama dengan kesimpulan. Menyimpulkan
adalah mengikhtisarkan atau memberi pendapat berdasarkan apa-apa yang diuraikan
sebelumnya. Kesimpulan atau simpulan adalah kesudahan pendapat atau pendapat yang dibuat
berdasarkan uraian sebelumnya.

Dalam PTK, kegiatan menyimpulkan merupakan proses yang akan menghasilkan jawaban
pertanyaan yang telah dirumuskan oleh peneliti sebagai tujuan perbaikan. Kesimpulan dapat
dihasilkan setelah temuan dalam interpretasi data disajikan dan dibahas.

2. Ciri-ciri sebuah kesimpulan


Sebuah kesimpulan memiliki ciri-ciri sebagai berikut:
a. Singkat, jelas, dan padat
b. Kesimpulan harus sesuai dengan uraian
c. Kesimpulan harus dibuat sesuai dengan tujuan perbaikan atau pertanyaan penelitian

3. Langkah-langkah Pembuatan Kesimpulan


a. cermati tujuan perbaikan atau pertanyaan penelitian satu persatu
b. cari temuan atau deskripsi temuan (dibuat berdasarkan hasil analisis data)
c. cermati uraian pada deskripsi temuan per pertanyaan penelitian/tujuan perbaikan
d. susun kesimpulan berdasarkan urutan pertanyaan penelitian/tujuan perbaikan
e. periksa kembali kesesuaian antara pertanyaan penelitian, uraian, dan kesimpulan
B. MENINDAKLANJUTI HASIL PENELITIAN TINDAKAN KELAS

1. Pengertian
Dalam KBBI hal. 880, saran dimaknai sebagai pendapat (usul, anjuran, cita-cita) yang
dikemukana untuk dipertimbangkan. Dalam menindaklanjuti hasil PTK, saran dibuat secara
jelas dan operasional agar dapat dilaksanakan.

2. Rambu-rambu Pembuatan Saran


a. saran harus sesuai dengan kesimpulan dan hakikat penelitian yang dilakukan
b. saran harus mempunyai sasaran yang jelas
c. saran harus mempertimbangkan metodologi atau prosedur penelitian yang dilaksanakan serta
bidang studi yang diajarkan

3. Langkah-langkah Membuat Saran Tindak Lanjut


a. cermati kesimpulan yang sudah dibuab. pikirkan apa yang ditindaklanjuti dari kesimpulan
yang sudah dibuat
b. tentukan kepada siapa saran akan ditujukan
c. tulis saran dengan kalimat yang tegas dan lugas, sehingga mudah dipahami dan menarik
untuk dicobakan

Anda mungkin juga menyukai