Anda di halaman 1dari 1

Nama : Alya Saraswati

NIM : 0551911133209
Kelas : D-2019
Ubahlah menjadi kalimat efektif!
1. Untuk membuat sebuah penelitian harus menguasai metodologi penelitian.
2. Sektor pariwisata yang mana merupakan tulang punggung perekonomian negara harus
senantiasa ditingkatkan.
3. Banyak pemikiran-pemikiran yang dilontarkan dalam pertemuan tersebut.
4. Peristiwa Bandung Lautan Api telah menimbulkan efek psikologi dunia internasional
waktu itu.
5. Dalam acara sumpah jabatan itu dilakukan secara Islam, Kristen, Hindu, dan Budha.
6. Ia ke Jakarta kemarin.
7. Untuk mengetahui tinggi rendahnya pendidikan seseorang dapat dinilai dari cara dia
berbicara.
8. Bahasa adalah merupakan sarana komunikasi yang penting.
9. Mereka selalu saling tolong-menolong dalam setiap kesulitan.
10. Kemacetan selalu dijadikan masalah di kota-kota besar.

Jawaban:
1. Untuk membuat sebuah penelitian, seorang peneliti harus menguasai metodologi
penelitian.
2. Sektor pariwisata yang merupakan tulang punggung perekonomian negara harus
ditingkatkan.
3. Banyak pemikiran yang dilontarkan dalam pertemuan tersebut.
4. Peristiwa Bandung Lautan Api menimbulkan efek psikologis dunia internasional
waktu itu.
5. Acara sumpah jabatan itu dilakukan secara keagamaan.
6. Kemarin Ia pergi ke Jakarta
7. Tinggi rendahnya pendidikan seseorang dapat diketahui dari cara dia berbicara.
8. Bahasa merupakan sarana komunikasi yang penting.
9. Mereka saling menolong dalam setiap kesulitan.
10. Kemacetan selalu menjadi masalah di kota-kota besar

Anda mungkin juga menyukai