Anda di halaman 1dari 106

KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kepada Allah SWT yang


senantiasa memberikan rahmat, taufik, dan hidayah-Nya. Laporan ini
berjudul “Prosiding : Kumpulan Makalah Hasil Praktikum MK
Pengelolaan Satwaliar Departemen Konservasi Sumberdaya Hutan dan
Ekowisata tahun 2016 – 2017”.
Proses penulisan prosiding ini tidak terlepas dari bantuan
berbagai pihak, untuk itu penulis menyampaikan terima kasih kepada:
1) Dosen Mata Kuliah Pengelolaan Satwaliar, DKSHE IPB, Dr.
Ir. Jarwadi Budi Hernowo, MScF yang telah memberikan
bimbingan kepada kami;
2) Tim Asisten Praktikum Pengelolaan Satwaliar, Insan Kurnia.
S.Hut, MSi, Dera Syafrudin, S.Hut, Bayu Gagat Prasasti,
S.Hut, MSi yang telah memberikan bimbingan dalam
pelaksanaan praktikum ini;
3) Pihak Pengelola Taman Margasatwa Ragunan Jakarta,
Pengelola Suaka Margasatwa Muara Angke Jakarta, dan
Pengelola Pusat Penyelamatan Satwa Cikananga Sukabumi
yang telah memberikan izin dan mendampingi penulis
selama praktikum;
4) Orang tua penulis, yang telah memberikan doa dan
dukungannya;
5) Teman-teman Kelompok 17 PSL, Azhar Triramanda, Windi
Sugiharti, Wita Febriana Purba, Ajie Romanaputra,
Anggiantie Prahastrien, yang atas kerjasamanya selama
melaksanakan praktikum dan pengerjaan laporan;
6) Semua pihak yang tidak bisa disebutkan satu per satu yang
ikut berperan serta dalam proses penyelesaian karya tulis
ilmiah ini.

1
Penulis menyadari bahwa tulisan ini masih banyak memiliki
kekurangan. Oleh karena itu, penulis mengharapkan kritik dan saran
yang bersifat membangun demi kesempurnaan tulisan. Semoga tulisan
ini dapat bermanfaat. Amin.

Bogor, 15 Januari 2017

Penulis

2
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR ............................................................................................. 1
ANALISIS POPULASI RUSA TOTOL (Axis axis Erxl 1788) DI HALAMAN ISTANA
BOGOR1.............................................................................................................. 6
ABSTRAK ........................................................................................................ 6
PENDAHULUAN.............................................................................................. 6
METODE PRAKTIKUM .................................................................................... 6
HASIL .............................................................................................................. 6
PEMBAHASAN ................................................................................................ 6
SIMPULAN DAN SARAN ................................................................................. 6
DAFTAR PUSTAKA .......................................................................................... 6
LAMPIRAN...................................................................................................... 6
ANALISIS DAN EVALUASI HABITAT RUSA TOTOL (Axis axis Erxl 1788) DI
HALAMAN ISTANA BOGOR: ASPEK PELINDUNG (SHELTER DAN COVER),
PAKAN, DAN AIR1 ............................................................................................... 6
ABSTRAK ........................................................................................................ 6
PENDAHULUAN.............................................................................................. 7
METODE PRAKTIKUM .................................................................................... 8
HASIL ............................................................................................................ 10
PEMBAHASAN .............................................................................................. 13
SIMPULAN DAN SARAN ............................................................................... 18
DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................ 18
LAMPIRAN.................................................................................................... 19
PENGELOLAAN SATWALIAR BANTENG (Bos javanicus) DI TAMAN
MARGASATWA RAGUNAN, DKI JAKARTA1....................................................... 20
3
Abstrak ......................................................................................................... 21
PENDAHULUAN............................................................................................ 21
METODE PRAKTIKUM .................................................................................. 22
TINJAUAN PUSTAKA..................................................................................... 23
HASIL DAN PEMBAHASAN ........................................................................... 26
SIMPULAN.................................................................................................... 46
SARAN .......................................................................................................... 46
DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................ 46
LAMPIRAN.................................................................................................... 48
LAMPIRAN 2................................................................................................. 51
PENGELOLAAN SATWALIAR SECARA IN-SITU DI KAWASAN NON-KONSERVASI:
STUDI KASUS HUTAN AL-HURRIYYAH, KAMPUS IPB DRAMAGA1 .................... 53
ABSTRAK ...................................................................................................... 53
PENDAHULUAN............................................................................................ 54
METODE PRAKTIKUM .................................................................................. 54
HASIL DAN PEMBAHASAN ........................................................................... 55
SIMPULAN.................................................................................................... 63
SARAN .......................................................................................................... 63
DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................ 64
LAMPIRAN.................................................................................................... 65
PENGELOLAAN SATWALIAR SECARA IN-SITU KAWASAN KONSERVASI: STUDI
KASUS SUAKA MARGASATWA MUARA ANGKE DKI JAKARTA1 ........................ 66
ABSTRAK ...................................................................................................... 66
PENDAHULUAN............................................................................................ 67
METODE PRAKTIKUM .................................................................................. 68

4
HASIL DAN PEMBAHASAN ........................................................................... 69
SIMPULAN.................................................................................................... 80
SARAN .......................................................................................................... 80
DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................ 81
LAPORAN PERJALANAN KE PPS CIKANANGA, SUKABUMI ............................... 83
Penulis : Azhar Triramanda (E34130007) .................................................... 83
Penulis : Windi Sugiharti (E34130018) ........................................................ 87
Penulis : Wita Febriana Purba (E34130035) ................................................ 95
Penulis: Ajie Romanaputra (E34130077) ................................................... 100
Penulis : Anggiantie Prahasatrien E34130078 ........................................... 102

5
ANALISIS POPULASI RUSA TOTOL (Axis axis Erxl 1788) DI
HALAMAN ISTANA BOGOR1

ANALISIS DAN EVALUASI HABITAT RUSA TOTOL (Axis axis Erxl


1788) DI HALAMAN ISTANA BOGOR: ASPEK PELINDUNG
(SHELTER DAN COVER), PAKAN, DAN AIR1
Azhar Triramanda E34130007, Windi Sugiharti E34130018, Wita
Febriana Purba E34130035, Ajie Romanaputra E34130077,
Anggiantie Prahastrien E34130078
(email : azhar.dkshe50@gmail.com, Kontak :+62-81289082109)

ABSTRAK

Pengelolaan halaman Istana Bogor sebagai habitat rusa totol


merupakan hal yang penting agar keberlangsungan hidup rusa totol
dapat terjamin kesejahteraannya. Analisis aspek pakan, air dan
pelindung dan evaluasi habitat rusa totol di halaman Istana Bogor
bertujuan untuk mempelajari, menganalisis dan mengevaluasi
kebutuhan rusa totol dari segi pakan, ketersediaan air dan pelindung
yang menentukan keberlangsungan hidup rusa totol di halaman istana
Bogor. Data yang dikumpulkan berupa jenis karakteristik dan kondisi
pelindung, potensi rumput, jenis pakan yang dimanfaatkan oleh rusa
totol, produktivitas, pengelolaan, penutupan lahan, jenis sumber air,
karakteristik sumberdaya, dan pengelolaan air pada site 2, serta dengan
melakukan wawancara pada salah satu staf terkait.

Kata kunci :
Istana Bogor, pakan, air, pelindung dan evaluasi habitat rusa totol.

1 Praktikum ke-2 MK Pengelolaan Satwaliar Semester Ganjil 2016/2017

6
PENDAHULUAN

Latar Belakang
Rusa totol merupakan jenis rusa yang secara morfologi dicirikan
dengan totol atau bintik-bintik putih yang tersebar pada seluruh
tubuhnya (spotted deer). Jumlah awal rusa totol di halaman Istana Bogor
adalah enam pasang dan berfungsi sebagai sarana keindahan istana.
Populasi rusa totol di Istana Bogor semakin meningkat seiring
berjalannya waktu, maka diperlukan pengelolan yang tepat untuk
menjaga keberlangsungan populasi rusa totol tersebut.
Pengelolaan halaman istana bogor sebagai habitat rusa totol
merupakan hal yang penting agar keberlangsungan hidup rusa totol
dapat terjamin kesejahteraannya. Habitat adalah sebuah kawasan yang
terdiri dari komponen fisik maupun abiotik yang merupakan satu
kesatuan dan dipergunakan sebagai tempat hidup serta berkembang
biaknya satwa liar (Alikodra 1990). Habitat merupakan hal yang penting
bagi satwalia karena berfungsi sebagai tempat mencari makan dan
sebagai tempat berlindung. Satwaliar memerlukan tempat berlindung
sebagai tempat yang digunakan untuk melindungi diri dari cuaca panas
dan hujan serta berlindung dari pemangsa (predator).
Pakan dan air merupakan salah satu komponen habitat penting
yang menentukan keberlangsungan hidup rusa totol di halaman Istana
Bogor. Air merupakan komponen abiotik yang penting yang dibutuhkan
satwaliar untuk berbagai proses dan aktivitas. Ketersediaan air pada
suatu habitat dipengaruhi oleh iklim lokal. Kondisi air juga
mempengaruhi kondisi habitat secara umum seperti kualitas pakan.
Penyediaan pakan yang berkualitas bagi rusa totol dapat menjamin
keberlangsungan hidup rusa totol.

TUJUAN
Praktikum ini bertujuan untuk :
1. Mempelajari jenis karakteristik dan kondisi pelindung.

7
2. Mempelajari fungsi masing-masing jenis pelindung bagi rusa
totol.
3. Mempelajari pengelolaan pelindung.
4. Menganalisis dan mengevaluasi kecukupan pelindung serta
kegiatan pengelolannya.
5. Mempelajari potensi rumput.
6. Mempelajari jenis-jenis pakan rusa.
7. Mempelajari penutupan lahan oleh rumput.
8. Mempelajari produktivitas rumput.
9. Mempelajari pengelolaan pakan.
10. Menganalisis dan mengevaluasi daya dukung pakan untuk rusa
totol.
11. Mempelajari jenis-jenis sumber air.
12. Mempelajari fungsi dan manfaat sumber air oleh rusa totol.
13. Mempelajari pengelolaan sumber air.
14. Menganalisis dan mengevaluasi kebutuhan, pemanfaatan dan
pengelolaan air sebagai bagian habitat rusa totol.

METODE PRAKTIKUM

Lokasi dan Waktu


Praktikum dilaksanakan dari dalam halaman Istana Bogor.
Waktu pelaksanaannya yaitu pada tanggal 11 Oktober 2016 dan tanggal
18 Oktober 2016 mulai pukul 13.00 WIB hingga pukul 15.00 WIB (kloter
2).
Bahan dan Alat
Obyek yang diamati adalah pelindung (cover dan shelter ), jenis-
jenis rumput yang ada dan air serta sumber air yang berada di halaman
istana Bogor. Alat yang digunakan meteran, tali, hagameter, kompas
brunton, peta istana Bogor, sekop, timbangan, buku identifikasi rumput,
patok, gunting , plastik spesimen, bola pingong, stopwatch dan alat tulis.

Jenis dan Cara Pengambilan Data


1. Jenis karakteristik dan kondisi pelindung

8
Karakteristik pelindung diukur dengan membuat profi pohon
serta proyeksi tajuknya. Data yang dimbil berupa tinggi total
pohon, tinggi bebas cabang, bentuk tajuk, panjang tajuk dan
lebar tajuk. Data ini diambil dengan mengukur langsung objek
tersebut.
2. Potensi rumput
Pengukuran dilakukan dengan mengidentifikasi jenis-jenis
rumput yang ada di halamann istana Bogor. Inventarisasi jenis-
jenis rumput dilakukan dengan cara membuat plot berukuran
10x10 meter. Data ini di ambil dengan mencatat jenis rumput apa
saja yang terdapat di dalam plot berukuran 10x10 meter.
3. Jenis pakan yang dimanfaatkan oleh rusa totol
Diidentifikasi dari jenis-jenis rumput yang terdapat bekas
renggutan atau terlihat dimakan oleh rusa totol.
4. Produktivitas
Pengukuran produtivitas dilakukan dengan memotong seluruh
bagian rumput di plot berukuran 20x20cm. Rumput kemudian di
timbang satu minggu kemudian. Lakukan perbandingan antara
hasil yang pertama dan kedua.
5. Penutupan lahan
Pengukuran tingkat penutupan lahan dilakukan dengan
menggunakan metode injak. Pengukuran dilakukan pada plot
berukuran 10x10 meter. Injakan dilakukan sebanyak 100 kali di
setiap plot.
6. Pengelolaan
Pengelolaan pakan diketahui dari wawancara dengan pihak
pengelola istana Bogor.
7. Jenis sumber air
Diinventarisasi jenis sumber air yang ada ( alami, buatan, juga
asal/sumberdaya).
8. Karakteristik sumberdaya
Pengukuran karakteristik meliputi debit, volume, kejernihan dan
kondisi cuaca umum.

9
Pengukuran debit air dilakukan dengan cara meletakan bola
pingpong di atas sumber air yang mengalir yang telah diukur luas
penampang dan kedalamannya, kemudian di hitung waktu bola
pingpong dari titik awal ke titik akhir menggunakan stopwach
dengan jarak yang ditempuh sepanjang 3 meter.
9. Pengelolaan air
Pengelolaan dilakukan dengan pengamatan dan wawancara
kepada pihak pengelola istana Bogor.

Analisis Data

Analisis data meliputi analisis terhadap berbagai faktor yang


terkait terhadap pengelolaan habitat. Persamaan penghitungan debit air
adalah sebagai berikut:

Q=vxA

Keterangan :
Q : Debit air
v : Kecepatan
A : luas penampang

HASIL

Tingkat penutupan lahan di halaman Istana Bogor didominasi


oleh rumput dengan persentase individu sebanyak 90% atau sebanyak
90 x jumlah pertemuan di plot 1.. Sedangkan persentase perjumpaan
feses rusa dan akar pohon lebih kecil nilainya dibandingkan dengan
perjumpaan rumput masing-masing yaitu 9% dan 1% atau sebanyak 9 x
dan 1 x jumlah pertemuan pada plot 1 seperti terlihat pada tabel 1.
.
Tabel 1 Tingkat Penutupan Lahan di Halaman Istana Bogor

No Jenis Pakan / bukan Persentase individu Jumlah pertemuan di


pakan plot 1 plot 1
10
1 Rumput Pakan 90% 90 x
2 Feses Bukan pakan 9% 9x
rusa
3 Akar Bukan pakan 1% 1x
pohon
Jumlah jenis rumput yang ditemukan di site 2 yaitu sebanyak 9
jenis. Plot ke-1 merupakan plot contoh yang dilakukan perlakuan
pengambilan data aspek pakan Rusa Totol. Plot ke-1 terdiri atas 5 jenis,
yaitu Hydrocotyle sibthorphiodes, Axonopus compressus, Zoysia
matrella, Eleusin indica, Commelina diffora. Jenis rumput yang
mendominasi adalah jenis Axonopus compressus yang dapat dilihat
pada tabel 2 memiliki nilai kerapatan relatif yang paling tinggi yaitu
sebesar 58,36.

Tabel 2 Jenis-jenis rumput yang terdapat di site 2 Halaman Istana Bogor


N Jenis rumput Jumlah individu plot Tot K KR F FR INP
o ke- al
1 2 3 4
1 Pennisetum 0 0 13 0 130 3.25 11.6 0.2 7.14 18.7
purpureum 00 0 2 5 6
2 Cynodon dactylon 0 0 40 0 40 0.10 0.36 0.2 7.14 7.50
5
3 Hydrocotyle 120 19 60 0 910 2.28 8.13 0.7 21.4 29.5
sibthorphiodes 0 0 5 3 6
4 Axonopus 245 11 0 289 653 16.3 58.3 0.7 21.4 79.7
compressus 0 90 0 0 4 6 5 3 8
5 Zoysia matrella 200 61 0 0 810 2.03 7.24 0.5 14.2 21.5
0 9 4
6 Eleusin indica 150 0 0 0 150 0.38 1.34 0.2 7.14 8.48
5
7 Commelina diffora 120 0 0 0 120 0.30 1.07 0.2 7.14 8.22
5
8 Zoysia japonicus 0 0 0 107 107 2.68 9.56 0.2 7.14 16.7
0 0 5 0
9 Ophogiopogon 0 0 0 260 260 0.65 2.32 0.2 7.14 9.47
japonicus 5
TOTAL 304 19 19 422 111 27.9 100 3.5 100 200
0 90 40 0 90 75

Produktivitas rumput jenis pakan rusa totol di titik pengamatan


setelah satu minggu pencabutan dengan berat awal sebesar 32 gram
(ulangan ke-1) belum menunjukkan adanya pertumbuhan rumput seperti
terlihat pada tabel 3.

11
Tabel 3 Produktivitas Rumput Jenis Pakan Rusa Totol di Halaman Istana Bogor
Plot Ulangan ke- Berat (gram) minggu ke- Keterangan
1 2
1 1 32 0 Belum tumbuh

Jenis dan karakteristik sumber air untuk rusa totol di titik


pengamatan di halaman Istana Bogor berada dalam kondisi jernih dan
lancar dengan debit air yang diperoleh dari perhitungan sebesar 0,0042
m3/s seperti terlihat pada tabel 4.

Tabel 4 Jenis dan karakteristik sumber air untuk Rusa totol di Halaman Istana
Bogor
Sumber/asal Karakteristik
No Jenis U Kondisi Fungsi
muasal
V ld dl ls Q

1 1 0,65 0,08 0,052 0,0042


Sumber air
Untuk
Kali ciliwung, 2 1 0,65 0,08 0,052 0,0042 dalam
Parit minum rusa
1 Bendungan kondisi
buatan dan
Katulampa 3 1 0,65 0,08 0,052 0,0042 jernih dan
pengairan
Rata- lancar
rata 1 0,65 0,08 0,052 0,0042

Hasil wawancara dengan Bapak Ali Syarifudin selaku koordinator staf


administrasi halaman taman dan pemeliharaan satwa yaitu:

1. Shelter
Tempat berlindung untuk rusa totol dihalaman istana terdiri dari
empat jenis pohon yaitu: Pohon beringin, Pohon trembesi, Pohon karet
kerbau dan Pohon Ketapang. Biasanya rusa totol menggunakan shelter
tersebut untuk berlindung dari hujan dan untuk tidur, tetapi tidak semua
rusa tidur dibawah pohon. Pemeliharaan pohon dilakukan setiap hari
untuk mengecek kondisi shelter, biasanya dilakukan pembersihan gulma
dan ranting-ranting kering.
2. Makanan

12
Pakan utama dan disukai dari rusa totol istana yaitu rumput, pohon
beringin, trembesi, karet kerbau termasuk buah nya. Jenis rumput yang
ada di istana bogor adalah rumput gajah mini dan rumput ki pait, dan
tidak ada penambahan jenis lain. Rumput tumbuh secara alami dan tidak
diberi pupuk khusus. Pada musim kemarau rusa diberi makan tambahan
berupa garam jilat, gandum kering dan ubi jalar serta daunnya. Pakan
tambahan gandum kering disimpan di dalam kotak dan kemudian rusa-
rusa akan menghampiri, untuk ubi jalar cara pemberiannya dengan
disebar merata ke beberapa titik dan untuk garam jilat dibuat patok roll
untuk memudahkan rusa. Pakan tambahan tersebut diberikan pada
musim kemarau ketika rumput sulit untuk tumbuh, total pakan tambahan
sebanyak 50 ton untuk enam bulan, dalam satu hari diberi sebanyak
500kg pakan tambuhan dengan komposisi campur, tetapi lebih
diperbanyak ubi jalar, karena ubi jalar yang paling disukai oleh satwa.
Menurut bapak ali sebanyak 500kg per hari tidak cukup untuk memenuhi
kebutuhan pakan rusa, karena rusa yang ada di istana bogor sudah over
populasi. Pakan tambahan berupa gandum impor dari
Australia.Terdapat anggaran khusus untuk pakan rusa.
3. Air
Sumber air yang ada di halaman istana bogor berasal dari kali
ciliwung yaitu dari DAM bendungan katulampa yang kemudian dialirkan
oleh pipa bawah tanah ke kebun raya bogor kemudian ke kolam istana
dengan total 7 aliran air di istana. Pada musim kemarau tidak ada
masalah untuk ketersediaan air di istana, kecuali kali di cibolok akan
surut, menurut bapak Ali, air yang ada di Istana sudah mencukupi untuk
kebutuhan hidup rusa, dikarenakan rusa sendiri jarang sekali minum
langsung dari kolam, karena telah mendapatkan cukup air dari rumput.

PEMBAHASAN
Tempat bagi satwa untuk mencari makan, berlindung, bermain
dan berkembangbiak disebut dengan habitat yang merupakan areal
yang didalamnya terdapat faktor-faktor yang menunjang satwa untuk
melakukan aktifitas sekaligus sebagai tempat hidup satwa. Rusa totol
biasanya menempati padang rumput dan hutan yang terang, sehingga

13
padang rumput yang pendek merupakan daerah yang penting bagi rusa
karena sedikitnya tempat yang bersembunyi bagi pemangsa (Bailey,
1984).
Pelindung bagi rusa merupakan suatu areal yang dijadikan rusa
sebagai tempat berlindung dari cuaca buruk ataupun tempat istirahat
bagi satwa (Bailey, 1984). Biasanya, pohon digunakan oleh rusa sebagai
tempat berteduh dan berlindung (cover/shelter). Terdapat delapan
pohon yang berada di dalam site pengamatan. Pohon yang
mendominasi yaitu pohon beringin (Ficus benjamina). Semua pohon
yang berada dalam site pengamatan memiliki kondisi yang cukup baik.
Ada dua pohon yang dijadikan sebagai cover bagi rusa, yaitu pohon
beringin (Ficus benjamina) dan pohon mangga (Mangifera indica). Hal
ini karena kedua pohon tersebut memiliki tajuk yang lebar dan lebat
sehingga dapat melindungi rusa. Kondisi vegetasi yang berfungsi
sebagai cover/shelter cukup rimbun dan telah dapat memenuhi
fungsinya sebagai tempat berlindung bagi populasi rusa dari terik
matahari, terpaan air hujan dan angin. Hanya saja keberadaan shelter
yang terlalu rimbun menyebabkan berkurangnya persediaan rumput di
area sekitarnya akibat terhalanginya cahaya matahari ke permukaan
tanah sehingga menyebabkan terhambatnya pertumbuhan rumput.
Halaman Istana Bogor ditumbuhi berbagai macam rerumputan
yang dijadikan pakan rusa sekaligus estetika. Beberapa jenis rumput
yang terdapat di Site 2 yang berada tepat di depan gedung Istana Bogor
antara lain Pennisetum purpureum, Cynodon dactylon, Hydrocotyle
sibthorphiodes, Axonopus compressus, Zoysia matrella, Eleusin indica,
Commelina diffora, Zoysia japonicas, Ophagiopogon japonicas. Jumlah
jenis yang ada di Site 2 sebanyak 9 jenis. Plot ke-1 merupakan plot
contoh yang dilakukan perlakuan pengambilan data aspek pakan Rusa
Totol. Plot ke-1 terdiri atas 5 jenis, yaitu Hydrocotyle sibthorphiodes,
Axonopus compressus, Zoysia matrella, Eleusin indica, Commelina
diffora. Jenis rumput yang mendominasi adalah jenis Axonopus
compressus. Hal ini dikarenakan spesies tersebut memiliki nilai
kerapatan relatif lebih tinggi atau jumlah individu per satuan uas areal
lebih banyak dari jenis lainnya.

14
Tingkat penutupan lahan di halaman Istana Bogor didominasi
oleh rumput dengan persentase perjumpaan sebanyak 90%. Sedangkan
persentase perjumpaan feses rusa dan akar pohon lebih kecil nilainya
dibandingkan dengan perjumpaan rumput dengan persentase masing-
masing 9% dan 1%. Rumput merupakan pakan utama Rusa Totol Istana
Bogor. Selain fungsinya sebagai pakan utama, rumput juga berfungsi
sebagai sarana keindahan istana (Garsetiasih dan Herlina 2005). Jenis
rumput yang paling disukai oleh Rusa Totol dapat diidentifikasi dari
rumput bekas renggutan Rusa Totol. Jenis rumput yang paling disukai
yang ditemukan di plot 1, yaitu Axonopus compressus. Rumput tersebut
kaya akan protein, kalsium, dan fosfor. Hijauan ini merupakan salah satu
hijauan bergizi baik untuk Rusa Totol. Hijauan tersebut juga merupakan
pakan yang palatable untuk Rusa Totol (Garsetiasih dan Herlina 2005).
Daya dukung halaman Istana Bogor untuk menampung rusa totol
bergantung pada jumlah hijauan yang tersedia, yaitu rumput yang ada di
halaman Istana Bogor. Berat rumput yang diambil pada plot contoh 20
m x 20 m sebesar 32 gram pada minggu pertama. Namun, satu minggu
pasca pemotongan rumput di plot yang sama belum ada rumput yang
tumbuh. Hal ini dikarenakan proses pertumbuhan rumput di halaman
Istana Bogor tidak begitu cepat. Saat pemotongan rumput, akar rumput
juga ikut dicabut sehingga memungkinkan tidak tumbuhnya rumput dari
akar yang lama. Selain itu, faktor cuaca mempengaruhi tumbuhnya
rumput, seperti curah hujan dan intensitas matahari.
Berdasarkan hasil wawancara, pakan rusa totol yang paling
disukai adalah rumput, buah pohon karet kerbau, dan buah pohon
trembesi. Rumput yang ada di Istana tumbuh secara alami dan tidak
diberi pupuk khusus. Saat musim kemarau rusa totol diberi pakan garam
untuk dijilat, gandum, dan ubi jalar serta daunnya. Pakan tambahan
berupa gandum impor dari Australia. Pakan tambahan gandum kering
disimpan di kotak sehingga rusa menghampiri kotak pakan tersebut. Ubi
jalar diberikan dengan menyebarnya di halaman istana secara merata
ke beberapa titik. Garam jilat dibuat patok roll untuk memudahkan rusa.
Pakan tambahan tersebut diberikan pada musim kemarau ketika rumput
sulit untuk tumbuh. Total pakan tambahan sebanyak 50 ton untuk enam

15
bulan. Dalam satu hari diberi sebanyak 500 kg pakan tambahan dengan
komposisi campur. Namun, ubi jalar diperbanyak karena ubi jalar yang
paling disukai oleh Rusa Totol. Pengelola mengatakan bahwa sebanyak
500 kg per hari tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan pakan rusa. Hal
tersebut dikarenakan jumlah rusa totol yang ada di Istana Bogor sudah
melebihi kapasitas habitat.
Kondisi umum air di Istana Bogor berbentuk selokan atau parit
dengan lebar kurang lebih 50-60 cm. Kondisi air cukup jernih dan lancar,
terdapat sedikit endapan tanah, kedalaman air di site yang diamati
berkisar 8-9 cm. Jenis sumber air yang terdapat di Istana Bogor berupa
sumber air buatan berupa kolam-kolam kecil dan dibuat beberapa aliran
parit.. Berdasarkan hasil wawancara dengan Bapak Ali, sumber air di
Istana berasal dari kali Ciliwung Bendungan Katulampa yang di
distribusikan melalui pipa-pipa bawah tanah menuju danau Kebun Raya
kemudian dialirkan ke kolam di Istana Bogor. Menurut Ramadhani
(2014) menunjukkan bahwa sebelum sumber air Istana Bogor diganti
dengan sumber air yang baru yaitu Bendungan Katulampa, sumber air
yang lama, Sungai Cibalok, mengandung telur cacing aktif yang
menyebabkan adanya satwa yang menderita cacingan. Hal tersebut
terjadi karena sumber air yang lama membawa limbah rumah tangga,
sehingga air yang dibawa oleh Sungai Cibalok membawa berbagai
bakteri. Pada tahun 2002, oleh Presiden terpilih pada waktu tersebut,
sumber airpun diganti dengan sumber air baru yaitu Bendungan
Katulampa. Kemudian kolam dialirkan menuju saluran-saluran parit di
sekeliling istana.
Pengukuran debit air dilakukan oleh kelompok 17 pada site
kedua yaitu pada parit dekat kolam utama Istana Bogor. Debit air adalah
jumlah air yang mengalir dari suatu penampang tertentu (sungai,
saluran, mata air) persatuan waktu (L/s). Dalam kegiatan pengukuran
debit air di halaman istana bogor ini digunakan metoda Apung. Metode
ini adalah metode tidak langsung dalam pengukuran debit air, karena
hanya kecepatan aliran yang di ukur, yaitu dengan mengukur waktu yang
dibutuhkan benda apung untuk melewati jarak yang telah di tentukan
pada suatu aliran sungai (Sumantry 2012). Jarak yang ditentukan adalah

16
3m dan waktu yang didapat dari lamanya bola pingpong mengalir adalah
3 detik, hal tersebut menunjukan bahwa air di parit tersebut sangat
lancar. Debit air yang diperoleh dari perhitungan adalah 0,0042 m3/s.
Namun masing-masing parit memiliki debit yang berbeda, hal ini
disebabkan karena luasan dan kecepatan masing-masing parit
berbeda. Sumber air dari bendungan katulampa yang kemudian
dialirkan ke Kebun Raya Bogor kemudian ke kolam istana terdiri dari
tujuh aliran air yang tersebar di halaman istana.

Gambar 1 Lokasi perhitungan debit air di Halaman Istana Bogor

Gambar 2 Lokasi Pengukuran debit air dan Lokasi Sumber air

Pemanfaatan sumberdaya air di halaman istana oleh rusa totol


dipergunakan untuk minum, menurut Bapak Ali, Rusa totol jarang minum
dari sumber air tersebut dikarenakan rusa banyak mengkonsumsi
rumput yang banyak mengandung air. Hasil penelitian Gunawan et al.
(1990) bahwa konsumsi minum rusa sebagian besar dipenuhi oleh air
yang terdapat pada hijauan sekitar 72-87%. Sumber daya air yang ada
di halaman istana sangat memadai bagi kebutuhan hidup rusa, karena

17
pada musim kemarau sumber utama air di istana berasal dari
bendungan katulampa yang tidak pernah mengalami kekeringan.
Pengelolaan sumber air di Istana masih belum berjalan secara periodik
karena sudah secara otomatis mengalir dari kolam istana yang berasal
dari bendungan katulampa.

SIMPULAN DAN SARAN

Simpulan
Tingkat penutupan lahan di halaman Istana Bogor didominasi
oleh rumput dengan jenis rumput dominan Axonopus compressus yang
memiliki nilai kerapatan relatif tertinggi sebesar 58,36. Adapun pohon
beringin dan pohon manga digunakan oleh rusa sebagai tempat
berteduh dan berlindung (cover/shelter). Jenis dan karakteristik sumber
air untuk rusa totol berada dalam kondisi jernih dan lancar dengan debit
sebesar 0,0042 m3/s yang berasal dari bendungan katulampa yang tidak
pernah mengalami kekeringan. Jenis pakan yang disukai rusa totol
berupa: rumput, buah pohon karet kerbau, dan buah pohon trembesi.
Pakan tambahan berupa gandum kering, garam jilat dan ubi jalar
diberikan terutama pada musim kemarau saat rumput sulit tumbuh yang
terkadang tidak cukup akibat poplasi rusa totol yang sudah melebihi
kapasitas habitat.

Saran
Pengambilan data seharusnya dibekali dengan peralatan yang
baik terutama dalam menghitung debit air sehingga data yang didapat
akan lebih baik dan lebih akurat daripada hanya menggunakan metode
apung.

DAFTAR PUSTAKA

Alikodra HS. 1990. Pengelolaan Satwaliar I. Bogor (ID): Direktorat


Jenderal Perguruan Tinggi Pusat Antar Universitas Ilmu Hayat
Institut Pertanian Bogor.

18
Bailey JA. 1984. Principles of Wildlife Management. USA:Colorado State
University.
Garsetiasih R, Herlina N. 2005. Evaluasi Plasma Nutfah Rusa Totol
(Axis-axis) di Halaman Istana Bogor. Buletin Plasma Nutfah. Vol
(II)1:34-40.
Gunawan, K Ma’sum, D.B. Wijono, L. Affandhy. 1990. Efek
pengandangan terhadap pertambahan berat badan, konsumsi
pakan dan tingkah laku rusa Bawean (Axis kuhlii) : Pengamatan
pendahuluan. J. Ilmiah Penelitian Ternak Grati 1 : 35-38.
Ramadhani F. 2014. Kecacingan pada rusa totol (Axis axis) di Halaman
Istana Kepresidenan Bogor (ID). [skripsi]. Fakultas Kehutanan:
Institut Pertanian Bogor.
Sumantry. 2012. Pengukuran debit dan kualitas air sungai cisala pada
tahun 2012. Jurnal Hasil Penelitian dan Kegiatan PLTR. Bogor (ID)
: Pusat Teknologi Limbah – BATAN

LAMPIRAN

Gambar 1 Profil tajuk pohon di site pengamatan

19
Gambar 2 Beberapa pohon yang dijadikan sebagai cover/shelter oleh rusa

Pembagian tugas kelompok:


 Azhar Triramanda: Pembahasan hasil aspek pakan
 Wita Febriana Purba : Abstrak, simpulan, saran, finishing.
 Windi Sugiharti: Hasil wawancara dan pembahasan air
 Anggiantie Prahastrien : Pembahasan cover/shelter
 Ajie Romanaputa: Pendahuluan, tujuan, dan metode.

PENGELOLAAN SATWALIAR BANTENG (Bos javanicus) DI


TAMAN MARGASATWA RAGUNAN, DKI JAKARTA1
Azhar Triramanda E34130007, Windi Sugiharti E34130018, Wita
Febriana Purba E34130035, Ajie Romanaputra E34130077, Anggiantie
Prahastrien E34130078

20
(email : azhar.dkshe50@gmail.com, Kontak :+62-81289082109)

Abstrak

Taman Margasatwa Ragunan (TMR) merupakan salah satu


lembaga konservasi yang diketahui memiliki jenis satwa banteng (Bos
javanicus). Dalam praktek pengelolaan satwanya, manajemen TMR
harus mengacu pada ketentuan yang berlaku tentang prisip
kesejahteraan satwa, sehingga satwa banteng yang berada di sana tidak
mengalami kondisi yang tertekan. Praktikum ini dilakukan bertujuan
untuk mempelajari pengelolaan satwaliar di TMR serta persepsi
pengunjung terhadap pengelolaan kebun binatang. Metode
pengambilan data mencakup kondisi populasi, kandang/habitat,
pandangan pengunjung, dan pengembangan pengelolaan TMR.

Kata kunci : Air, Banteng, Kandang, Kesehatan, Pakan, Pengunjung,


Pengelolaan.

1 Praktikum ke-3 MK Pengelolaan Satwaliar Semester Ganjil 2016/2017

PENDAHULUAN

Latar belakang
Lembaga Konservasi adalah lembaga yang bergerak dibidang
konservasi tumbuhan dan/satwa liar di luar habitatnya (ex-situ) baik
berupa lembaga pemerintah maupun lembaga non pemerintah yang
dalam peruntukkan dan pengelolaannya difokuskan pada fungsi
penyelamatan atau rehabilitasi satwa. Kebun binatang merupakan salah
21
satu Lembaga Konservasi yang fungsi utamanya adalah
pengembangbiakkan terkontrol dan/atau penyelamatan tumbuhan dan
satwa dengan tetap mempertahankan kemurnian jenisnya. Selain itu
fungsi kebun binatang juga sebagai sarana rekreasi. Pengelolaan kebun
binatang dilakukan berdasarkan prinsip etika dan kesejahteraan satwa
(Permenhut No.31 Tahun 2012).
Taman Margasatwa Ragunan (TMR) terletak di daerah Pasar
Minggu, sekitar 20 km dari pusat Kota Jakarta. Secara geografis TMR
terletak pada 104o 48l BT dan 106o 15l LS. TMR berada pada ketinggian
50 m di atas permukaan laut. Taman Margasatwa Ragunan (TMR) DKI
Jakarta memiliki luasan sekitar 135 Ha yang memiliki fungsi sebagai
sarana perindungan dan pelestarian alam (konservasi), sarana
pendidikan, sarana penelitian, serta sarana rekreasi dan apresiasi
terhadap alam.
Taman Margasatwa Ragunan (TMR) merupakan salah satu
lembaga konservasi yang diketahui memiliki jenis satwa banteng (Bos
javanicus). Dalam praktek pengelolaan satwanya, manajemen TMR
harus mengacu pada ketentuan yang berlaku tentang prisip
kesejahteraan satwa, sehingga satwa banteng yang berada di sana tidak
mengalami kondisi yang tertekan. Selain fungsi perindungan dan
pelestarian alam (konservasi), sarana pendidikan, sarana penelitian,
TMR juga sebagai sarana rekreasi bagi masyarakat sehingga perlulah
mengetahui persepsi dari pengunjung dan pihak pengelola tentang
satwa banteng (Bos javanicus) yang terdapat di TMR agar pengeolaan
banteng di TMR semakin baik kedepannya.

TUJUAN
Praktikum ini bertujuan untuk :
1) Mempelajari pengelolaan satwaliar di TMR
2) Mempelajari persepsi pengunjung terhadap pengelolaan kebun
binatang

METODE PRAKTIKUM

22
Lokasi dan Waktu
Praktikum dilaksanakan di Taman Margasatwa Ragunan,
Jakarta pada hari Minggu, 11 November 2016.

Bahan dan Alat


Obyek yang diamati, satwa banteng (Bos javanicus), kandang,
dan pengelolaannya. Alat yang digunakan, yaitu tallysheet, kuesioner
pengunjung, kamera, dan alat tulis.

Jenis dan Cara Pengambilan Data


1. Kondisi Populasi dan Pengelolaannya
Mencakup jumlah, nisbah kelamin, struktur umur, kondisi
kesehatan, serta pengelolaannya.
2. Kondisi Kandang/Habitat dan Pengelolaannya
Mencakup tipe dan ukuran kandang, minum dan penyajiannya,
pelindung, vegetasi/pohon, sanitasi, dan fasilitas lainnya.
Seluruh kegiatan pengukuran dapat dilakukan langsung maupun
wawancara dengan pengelola/penjaga kandang.
3. Pandangan Pengunjung
Mencakup karakteristik pengunjung (usia, pekerjaan, dll) serta
pandangan terhadap kegiatan pengelolaan satwaliar secara
khusus terhadap TMR. Data diambil dengan metode wawancara
langsung.
4. Pengelola
Mencakup struktur, wewenang, serta sumberdaya manusia
pengelola.

TINJAUAN PUSTAKA

Bio-Ekologi Banteng
Banteng (Bos javanicus) memiliki nama lain sapi alas (Jawa),
klebo dan temadu (Kalimantan) (Innayah 2011). Menurut Lekagul dan
McNeely (1977) serta Alikodra (1983), secara taksonomi banteng dapat

23
diklasifikasikan dalam kelas Mamalia dan masuk dalam famili Bovidae
dan sub famili Bovinae, memiliki genus Bos dan spesies Bos javanicus
d’Alton 1832. Ciri khas yang dimiliki banteng adalah pada bagian pantat
terdapat belanga putih, bagian kaki dari lutut ke bawah seolah-olah
memakai kaos kaki berwarna putih, serta pada bagian atas dan bawah
bibir berwarna putih. Banteng jantan memiliki warna tubuh yang hitam,
semakin tua umurnya semakin hitam warnanya serta memiliki sepasang
tanduk berwarna hitam, mengkilap, runcing dan melengkung simetris ke
dalam (Innayah 2011). Berikut ini merupakan gambar fisik banteng
secara keseluruhan.

Gambar 1 Banteng di Taman Margasatwa Ragunan

Penyebaran banteng meliputi Burma, Thailand, Indo China, dan


Indonesia (Lekagul & McNeely 1977). Banteng juga pernah ditemukan
di Semenanjung Malaysia (Medway 1977). Alikodra (1979) menemukan
juga jejakjejak banteng di Suaka Margasatwa Bali Barat. Banteng
merupakan satwaliar yang menyukai daerah hutan yang terbuka dan
bervegetasi rumput, oleh karena itu diduga bahwa pola penyebaran
banteng di pulau Jawa dan Kalimantan mengikuti pola penyebaran hutan
yang terbuka. Penyebaran banteng meliputi wilayah yang cukup luas
yaitu dari daerah pantai pada ketinggian 0 meter dari permukaan laut
sampai dengan daerah pegunungan dengan ketinggian 2.132 m dpl
(Hoogerwerf 1970). Menurut Alikodra (1983), di Pulau Jawa banteng
hanya dapat ditemukan di kawasan pelestarian alam seperti Taman

24
Nasional Ujung Kulon, Taman Nasional Baluran, Taman Nasional Alas
Purwo dan Taman Nasional Meru Betiri.
Banteng merupakan satwa yang berkelompok yang sering di
temukan pada lokasi padang rumput. Alikodra (1983) menyatakan
bahwa lingkungan hidup banteng yang paling ideal, terdiri atas
komposisi hutan alam yang berfungsi sebagai tempat berlindung dan
bersembunyi dari segala macam gangguan, baik cuaca, manusia
maupun pemangsa. Hoogerwerf (1970) menyatakan banteng akan mulai
merumput jika cuaca cukup cerah, kelompok banteng tersebut akan
memilih hari yang agak berawan dibandingkan hari yang amat terik.
Alikodra (1983), menyatakan bahwa jenis rerumputan yang dimakan
oleh banteng diantaranya: jampang piit (Cytococum patens), rumput
geganjuran (Paspalum commersonii), rumput bambu (Panicum
montanum), rumput memerakan (Themeda arquens), ki pait (Axonopus
compresus) dan alang-alang (Imperata cylindrical).

Kondisi Umum Taman Margasatwa Ragunan


Sekitar 147 tahun yang lalu di Batavia (kini Jakarta) pelukis
ternama Indonesia yaitu Bapak Raden Saleh menghibahkan lahan
seluas 10 Ha di Jalan Cikini Raya No.73 Jakarta Pusat untuk Taman
Margasatwa yang kemudian tepatnya pada tanggal 19 September 1864
diresmikan dengan nama ”Planten en Dierentuin” dan dikelola oleh
perhimpunan penyayang flora dan fauna Batavia (Culture Vereniging
Panten en Dierentuin of Batavia). Setelah kemerdekaan Indonesia
diproklamirkan oleh Ir. Soekarno, maka pada tahun 1949 ”Planten en
Dierentuin” diubah namanya menjadi ”Kebun Binatang en Dierentuin”.
Pada tanggal 22 Juni 1966 Kebun Binatang diresmikan oleh Gubernur
DKI (Daerah Khusus Ibukota) Jakarta, Mayor Jenderal Ali Sadikin,
dengan nama Taman Margasatwa Ragunan (Ragunan Zoo 2016).
Berikut ini merupakan gambar lokasi Taman Margasatwa Ragunan pada
Google Maps.

25
Gambar 2 Lokasi Taman Margasatwa Ragunan pada Google Maps

TMR terletak di daerah Pasar Minggu, sekitar 20 km dari pusat


Kota Jakarta. Secara geografis TMR terletak pada 104o 48l BT dan 106o
15l LS. TMR berada pada ketinggian 50 m di atas permukaan laut. TMR
memiliki empat pintu masuk, yaitu Pintu utara, Pintu selatan, Pintu timur,
dan Pintu barat. Pintu utara berbatasan dengan Kelurahan Ragunan,
Pintu selatan berbatasan dengan Kelurahan Jagakarsa yang terletak di
Jalan Sagu, Pintu timur berbatasan dengan Kelurahan Kebagusan yang
terletak di Jalan Jati padang dan Pintu barat berbatasan dengan
Kelurahan Ragunan yang terletak di Jalan Raya Cilandak. Karakteristik
lingkungan TMR memiliki kelembaban pertahunnya antara 60-80% dan
curah hujan sekitar 2.291- 2.300 mm. Lahan TMR saat ini adalah milik
Pemda DKI Jakarta dengan luas areal adalah 147 ha yang digunakan
untuk konservasi satwa. Sarana dan 6 prasarana di TMR antara lain
loket tiket, kamar kecil, rumah sakit hewan, tempat sampah, mushola,
telepon umum, rumah makan, Pusat Primata Schmutzer, rakit wisata,
area memancing, perahu angsa, piknik area, taman satwa anak, area
bermain anak, kantor TMR, Pusat Informasi, dan souvenir (Laela 2013).

HASIL DAN PEMBAHASAN

26
Kondisi Populasi dan Pengelolaannya
Menurut Alikodra (1987) hal yang berkaitan dengan kondisi
fluktuasi populasi yaitu: bio-ekologis spesies, keadaan lingkungan fisik
kawasan, keadaan tekanan masyarakat, dan dedikasi petugas lapangan
(keeper). Keempat faktor tersebut sangat berkaitan dan mempunyai
hubungan yang sangat kompleks, sehingga kondisi keberhasilan
pelestarian dapat dicapai dengan teknik pengelolaan yang tepat agar
populasi spesies yang dilestarikan mampu mengatasi berbagai kendala
lingkungannya.
Berdasarkan hasil wawancara, banteng di Ragunan merupakan
banteng jawa yang berasal dari sumbangan pihak TN Ujung Kulon pada
masa yang lalu. Awalnya banteng di Ragunan hanya berjumlah
sepasang yang kemudian bertambah banyak hingga pernah berjumlah
hingga 25 ekor. Namun patut disayangkan, akibat adanya perebutan
betina, beberapa jantan mati akibat berkelahi dan beberapa mati karena
sakit, sehingga saat ini banteng yang terdapat di Ragunan terdiri atas
tiga pasang jantan-betina dan seekor anakan (terdapat pada kandang
yang brseberangan dengan kandang yang diamati), yang berjumlah 7
(tujuh) ekor saja. Banteng yang diamati di kandang pertama yaitu Rama
(23 tahun) dan Rida (7 tahun), sedangkan pada kandang kedua diisi oleh
Mandala (17 tahun), Julia (7 tahun) dan Anjani (3 tahun). Anjani dulunya
memiliki anak, namun sudah mati karena sakit, sedangkan pasangannya
mati akibat berkelahi. Berikut ini merupakan gambar beberapa banteng
yang ada di TMR.

(a)
(a) (b) (c)
27
Gambar 3 (a) Banteng betina dewasa; (b) Banteng jantan dewasa; (c)
Banteng dewasa dan anakan

Menurut keeper, pasangan banteng tesebut merupakan anakan


dari indukan yang sama. Belum ada upaya yang dapat dilakukan
pengelola Ragunan untuk mengawinkan banteng Ragunan dengan
banteng dari luar mengingat minimnya sarana transportasi yang dapat
mengangkut banteng tanpa membuat banteng stress dan letak taman
nasional yang memiliki satwa banteng yang relatif jauh dari Ragunan.
Berikut ini data populasi banteng yang ada di Taman Margasatwa
Ragunan.

Tabel 1 Data populasi banteng di Taman Margasatwa Ragunan


Kelas Umur Jumlah (ekor) Keterangan
Dewasa Jantan 5 1 ekor luka, 4 ekor
sehat
Betina 6 Sehat
Remaja / Muda - -
Anak 1 Sehat

Pakan diberikan sebanyak dua kali dalam sehari, pada pagi hari
dan sore hari. Adapun jenis pakan yang diberikan berupa campuran
dedak dan pellet dengan perbandingan 3 : 1, serta rumput halus.
Biasanya setiap pagi setelah kandang dibersihkan sekitar pukul 06.30-
07.00 WIB dan pukul 13.30-14.00 WIB, dedak dan pellet yang telah
dicampur dengan perbandingan 3 : 1 dimasukkan dalam tempat pakan
dengan berat pakan sekitar 60 kg untuk dimakan oleh sepasang
banteng. Adapun rumput halus yang diperoleh dari Bogor biasanya tiba
sekitar pukul 09.00 WIB dan pemberiannya diberikan langsung dengan
melemparkan gumpalan rumput tersebut dalam kandang. Pakan berupa
dedak dan pellet biasanya dikirim dari pusat yang diperoleh dari Jakarta
Timur dan didistribusikan secara berkala sebagai pakan untuk banteng.
Berikut ini merupakan pakan banteng yang ada di TMR.

28
(a) (b)

Gambar 4 (a) Dedak dan pellet; (b) Rumput halus

Selain pakan tersebut, banteng juga diberikan vitamin berupa


“sangobion” untuk menambah nafsu makan dan “neurobion (biru)” yang
biasanya dilarutkan dalam air sebanyak lima butir. Aktivitas banteng
sehabis makan biasanya beristirahat (dominan), berjalan-jalan sedikit
lalu istirahat. Secara umum, banteng terlihat sehat dilihat dari perawakan
badannya yang subur, bagian bokong yang montok, dan ruas-ruas
tulang rusuk yang tidak tampak dari luar. Menurut keeper, sakit yang
umumnya diderita banteng yaitu: penyakit akibat faktor cuaca (mis: flu),
feses banteng yang tidak padat (mencret), infeksi dan koreng yang
umumnya ditemukan pada bagian bawah perut dan leher banteng.
Berikut ini merupakan kondisi luka dan pengobatan banteng di TMR.

(a) (b)

29
(c)
Gambar 5 (a) Luka pada bagian bawah perut banteng; (b) Penyemprotan
antiseptik pada luka banteng; (c) Cairan antiseptik banteng

Ciri-ciri banteng sakit biasanya banteng menjadi cenderung


kurang aktif (pasif), dari hidung/moncong banteng muncul lendir berlebih
seperti ingus, nafsu makan kurang dan kondisi banteng yang terlihat
kuyu. Biasanya banteng yang kuat/tahan terhadap air tidak menjadi
masalah baginya apabila terkena hujan, sebaliknya yang kurang tahan
akan mudah terserang flu bila musim penghujan tiba. Adapun mencret
pada banteng dapat terjadi bila banteng memakan rumput gajah.
Menurut pengakuan keeper, pemberian rumput halus sebagai pakan
banteng dilakukan setelah banteng mengalami mencret akibat diberikan
rumput gajah. Upaya yang dilakukan guna memulihkan kondisi banteng
yang sakit yaitu dengan memberikan obat dan vitamin serta melakukan
injeksi (bila diperlukan) oleh dokter hewan. Penyakit luar berupa koreng
biasanya diatasi dengan menyemprotkan cairan antiseptik (Gambar 3b)
pada bagian tubuh yang luka sebagai upaya penyembuhan dan untuk
mencegah lalat hinggap pada luka tersebut.

Kondisi Habitat dan Pengelolaannya

30
Alikodra (1990) menyatakan bahwa habitat adalah kawasan
yang terdiri dari berbagai komponen baik komponen fisik maupun biotik
yang merupakan kesatuan yang digunakan sebagai tempat hidup dan
berkembangbiaknya satwa liar. Komponen habitat yang terpenting untuk
kehidupan satwa liar terdiri dari makanan, pelindung dan air. Pelindung
adalah bagian dari habitat yang berfungsi sebagai tempat berlindung,
beristirahat atau tempat berkembangbiak. Satwa liar menempati habitat
sesuai dengan keadaan lingkungan yang dibutuhkan untuk
kelangsungan hidupnya. Habitat yang sesuai untuk satu jenis satwa
belum tentu sesuai untuk jenis satwa yang lain karena tiap jenis satwa
menghendaki kondisi habitat yang berbeda. Keseluruhan fungsi habitat
itu ditentukan oleh interaksi sejumlah komponen habitat baik fisik atau
abiotik (topografi, air, dan tanah) maupun komponen biologis atau biotik
(satwa liar, vegetasi, dan penggunaan lahan oleh manusia).
Kondisi habitat banteng di Ragunan dapat dilihat dari kondisi
kandang atau manajemen perkandangannya. Idealnya, kandang harus
didesain sesuai dengan kebutuhan biologis dan perilaku satwa, serta
harus dapat membuat satwa merasa aman, nyaman, dan
memungkinkan satwa melakukan gerakan khusus sesuai dengan
kecenderungan gerakan dan perilaku spesies satwa tersebut.
Lingkungan fisik yang disediakan bagi satwa dalam kurungan atau
kandang berhubungan langsung dengan kesejahteraan satwa karena
lingkungan tersebut adalah lingkungan untuk berinteraksi bagi satwa
setiap harinya. Bentuk kandang yang benar sekaligus fasilitas kandang
yang lengkap dapat mendukung faktor keberhasilan penangkaran satwa
liar.
Kandang banteng yang ditemukan di Ragunan ada lima kandang
yang terdiri atas dua kandang saling bersebelahan dan letaknya
berseberangan dengan tiga kandang bersebelahan lainnya. Hanya saja
karena keeper pada kandang yang lain tidak ada, praktikan hanya
mendapatkan data pada dua kandang yang bersebelahan saja.
Berdasarkan hasil wawancara dengan keeper, luas kandang dalam satu
plot adalah sekitar 200 m2 yang terdiri dari kandang peraga dan kandang
peneduh (istirahat). Luasan kandang peneduh yang saling menyatu

31
antar dua kandang yang bersebelahan sekitar 16 meter x 8,5 meter dan
tinggi sekitar 4 meter dan sisanya merupakan kandang peraga sebagai
tempat untuk aktivitas banteng. Kandang peraga ditutupi oleh rumput
hijau dan dinaungi oleh pohon yang berfungsi untuk tempat berteduh
banteng saat musim panas, tempat untuk tinggal binatang lain (mis:
burung), sekaligus untuk penghijauan dan sumber resapan air. Berikut
ini merupakan kondisi kandang istirahat dan kandang peraga banteng di
TMR.

(a) (b)

32
(c)

Gambar 6 (a) Kandang istirahat; (b) Kandang peraga; (c) Pohon sebagai
peneduh

Di dalam kandang istirahat, terdapat tempat pakan berbentuk


persegi panjang dengan ukuran 1,5 m x 60 cm dan ember berukuran
sedang sebagai tempat air untuk minum banteng. Pengkayaan kandang
menurut keeper tidaklah diperlukan bagi satwa sejenis banteng. Adapun
kegiatan pengkayaan yang pernah dilakukan yaitu pemberian jerami
kering pada sudut-sudut tertentu dalam kandang bila induk betina
melahirkan (tetapi kebanyakan indukan tidak mau) agar anakan banteng
tetap hangat. Setiap kandang terdiri dari satu pasang yang ditempatkan
sesuai dominan pasangan yang disukai banteng, kecuali satu kandang
yang berhasil didata yang terdiri atas dua betina dan satu jantan dalam
satu kandang, karena ada jantan yang mati berkelahi. Hal tersebut
dilakukan guna menghindari terjadinya kematian banteng lebih lanjut
akibat perkelahian dalam memperebutkan betina. Berikut ini merupakan
gambar tempat pakan dan tempat minum banteng.

(a) (b)
33
Gambar 7. (a) Tempat pakan; (b) Tempat minum

Kandang banteng dibersihkan setiap dua kali dalam satu hari,


yaitu pada pagi hari sekitar pukul 06.00 WIB dan pada sore hari sekitar
pukul 14.30 WIB. Kegiatan pembersihan kandang yang rutin dilakukan
yaitu pembersihan areal kandang peneduh yang meliputi pembersihan
tempat pakan dan tempat minum banteng, serta pengambilan kotoran
banteng untuk digunakan sebagai pupuk alami tumbuhan di sekitar
kandang. Menurut keeper, tempat pakan perlu dicek secara berkala,
karena banteng terkadang makan sambil memasukkan kakinya ke
dalam tempat pakan guna menghindari kontaminasi pada pakan. Hal
yang sama dilakukan pada tempat minum banteng yang perlu diganti
secara teratur guna menghindari adanya kuman atau bakteri yang dapat
berasal dari moncong banteng yang gemar mengendus-endus tanah.

Aktivitas Dan Persepsi Pengunjung


Persepsi pengunjung terhadap pengelolaan satwa di Taman
Margasatwa Ragunan dilakukan dengan cara pengisian kuesioner oleh
pengunjung. Ada 30 responden yang merupakan pengunjung Taman
Margasatwa Ragunan. Karakteristik responden tersaji pada Gambar 8
sampai Gambar 11 di bawah ini.

34
16,5
16
16
15,5
15
14,5
14
14
13,5
13
Laki-Laki Perempuan

Gambar 8 Jumlah responden berdasarkan jenis kelamin


16
14 15
12
10
8
6 8

4
2 4
2
1
0
s1 s2 sma smk smp

Gambar 9 Perbandingan responden berdasarkan pendidikan terakhir

35
12
10
8 10
9
6
4 5
2 1 3 2
0

Gambar 10 Perbandingan responden berdasarkan pekerjaan

30

25 28

20

15

10

5
2 0
0
1x/bulan Setiap Akhir Jarang
Pekan

Gambar 11 Frekuensi kunjungan responden TMR

Berdasarkan grafik yang tersaji pada Gambar 8 hingga 11,


terlihat bahwa responden terbanyak yaitu berjenis kelamin perempuan.
Pengunjung yang mendominasi yaitu pelajar dan mahasiswa. Hal ini
karena, pengambilan data wawancara dilakukan pada saat hari libur
sehingga pelajar dan mahasiswa memiliki waktu luang untuk
mengunjungi Taman Margasatwa Ragunan. Responden umumya
berpendidikan terakhir SMA. Responden biasanya jarang datang ke
Taman Margawatwa Ragunan. Menurut responden, kegiatan
mengunjungi Taman Margasatwa Ragunan hanya dilakukan apabila ada
36
acara khusus atau memang sudah direncanakan dari jauh hari. Hanya 2
responden yang setiap satu bulan sekali mengunjungi Taman
Margasatwa Ragunan.

Lainnya
14%
Rekreasi
32%
Perlindungan
20%

Pendidikan
24%
Penelitian
10%

Gambar 12. Manfaat TMR menurut responden

Menurut responden, terdapat 5 manfaat Taman Margasatwa


Ragunan (TMR), yaitu rekreasi, pendidikan, penelitian, perlindungan,
dan lainnya. Manfaat terbesar yang dirasakan oleh pengunjung yaitu
manfaat rekreasi. Pengunjung menjadi senang dan terhibur dengan
melihat berbagai satwa yang ada di Taman Margasatwa Ragunan.
Selain itu, pengunjung dapat melihat berbagai jenis satwa yang belum
pernah dilihat oleh pengunjung secara langsung. Rekreasi, pendidikan,
dan penelitian memang merupakan fungsi dari adanya Taman
Margasatwa Ragunan. Menurut wawancara dengan pengelola, terdapat
5 fungsi Taman Margasatwa Ragunan, yaitu lembaga konservasi eksitu,
pendidikan dan penelitian, rekreasi, daerah resapan air, dan ruang
terbuka hijau.

37
Herpetofauna
22%
Burung
9%
Mamalia
69%

Gambar 13 Pengetahuan responden mengenai satwa yang dilindungi

Semua satwa yang berada dalam Taman Margasatwa Ragunan


merupakan satwa yang dilindungi. Namun, tidak semua pengunjung
mengetahui satwa yang dilindungi. Ada 69% responden mengetahui
beberapa jenis mamalia yang dilindungi, 22% pengunjung mengetahui
jenis herpetofauna yang dilindungi, sedangkan hanya 9% pengunjung
yang mengetahui jenis burung yang dilindungi.
Responden juga ditanyakan terkait pengelolaan Banteng yang
ada di Taman Margasatwa Ragunan. Ada beberapa alasan pengujung
mengunjungi kandang banteng yang telah tersaji pada Gambar 14.

38
0%

29% 28%

43%

Tidak pernah/jarang melihat Fisiknya Karena melewati Lainnya

Gambar 14 Pandangan responden terhadap daya tarik banteng

Alasan terbesar pengunjung mengunjungi kandang banteng


yaitu sebesar 43%. Hal ini karena fisik banteng yang menarik.
Responden tertarik karena ukuran banteng yang besar, terlihat galak,
dan gagah. Selain itu, terdapat 29% pengunjung tertarik karena belum
pernah atau jarang melihat banteng secara langsung.

lainnya
0%
Luka
21%

sehat
sakit 66%
13%

sehat sakit Luka lainnya

Gambar 15 Pandangan responden terhadap kondisi fisik dan psikis banteng

39
Banteng yang ada dalam Taman Margasatwa tergolong sehat.
Terlihat bahwa 66% pengunjung menyatakan bahwa banteng terlihat
sehat. Namun, 21% pengunjung menyatakan bahwa ada beberapa luka
pada tubuh banteng. Umumnya luka ada di leher, dan kaki banteng.
Terdapat 13% pengunjung menyatakan bahwa banteng terlihat sakit.
Kondisi fisik banteng berbanding positif dengan kondisi psikis banteng.
Menurut 87% pengunjung mengatakan bahwa banteng terlihat normal
atau tidak stress. Umumnya pengunjung mengkaitkan kondisi fisik
banteng yang terlihat sehat dengan kondisi psikis banteng. Terdapat
13% pengunjung mengatakan bahwa banteng terlihat stress. Menurut
pengunjung, banteng stress karena hanya terlihat diam saja dan terlalu
banyak tidur.

kurang tidak baik


baik 0%
10%

baik
90%

baik kurang baik tidak baik

Gambar 16 Penilaian pengunjung terhadap pengelolaan pakan banteng

40
tidak baik
0%

kurang
baik
27%

baik
73%

baik kurang baik tidak baik

Gambar 17 Penilaian pengunjung terhadap pengelolaan kandang banteng

Menurut 90% pengunjung, pengelolaan pakan banteng sudah


cukup baik, 10% mengatakan kurang baik, dan 0% mengatakan tidak
baik. Dalam pengelolaan pakan, pengunjung menyarankan untuk
menambahkan pemberian pakan pada banteng. Untuk pengelolaan
kandang, 73% pengunjung mengatakan bahwa pengelolaan sudah
cukup baik, 27% mengatakan kurang baik, dan 0% mengatakan tidak
baik. Kebanyakan pengunjung menyarankan agar kandang lebih
dibersihkan dan lebih dirawat. Selain itu, juga perlu dilakukan perluasan
kandang.

41
14

12

10

0
<50 50-60 61-70 71-80 81-90 >90

Gambar 18 Penilaian pengunjung terhadap pengelolaan banteng dengan


bobot skor

Pada akhir wawancara, pengunjung memberikan penilaian


terhadap pengelolaan banteng. Umumnya, pengunjung memberikan
nilai sebesar 71-80. Terbanyak kedua yaitu dengan nilai 61-70. Menurut
pengunjung, pengelolaan banteng harus lebih ditingkatkan terutama
dalam perawatan kandang, pemberian pakan, dan pengecekan
kesehatan banteng.

Pengelolaan dan Struktur Organisasi


Berdasarkan Peraturan Gubernur Provinsi DKI Jakarta No. 135
Tahun 2009 tentang Pembentukan Organisasi dan Tata Kerja Unit
Pengelola TMR Provinsi DKI Jakarta, pengelolaan wisata TMR dibawah
kewenangan Dinas Kelautan dan Pertanian. Unit pengelola TMR
dipimpin oleh seorang Kepala Unit dimana pengangkatannya ditunjuk
langsung oleh Gubernur. Kepala Unit TMR membawahi empat bidang,
yaitu: Subbagian Tata Usaha, Seksi Pelayanan Pengunjung, Seksi
Kesejahteraan dan Peragaan Satwa, dan Subkelompok Jabatan
Fungsional. Kepala Unit TMR dalam melaksanakan tugas dan fungsinya

42
berada dibawah naungan dan bertanggungjawab kepada Kepala Dinas
Kelautan dan Pertanian (Kurniawan 2013). Berikut ini merupakan bagan
struktur pengelolaan Taman Margasatwa Ragunan.

Kepala Kantor

Satuan Pengawas Sub Bagian


Internal Tata Usaha
Satuan Pelaksana

Seksi Pelayanan dan Seksi Konservasi,


Seksi Sarana dan
Informasi Peragaan, Penelitian
Prasarana
Pengunjung dan Pengembangan
Satuan Pelaksana Satuan Pelaksana Satuan Pelaksana

Sub Kelompok
Jabatan Fungsional

Gambar 19 Struktur organisasi pengelola Taman Margasatwa Ragunan

43
KEPALA UNIT

Sub Bagian Tata Usaha :


-Urusan keuangan
-Urusan Kepegawaian
-Urusan Perencanaan dan Evaluasi
-Urusan Rumah tangga dan keamanan
-Urusan umum
Seksi Kesejahteraan dan Peragaan
Satwa:
-Koordinator tata lingkungan
-Urusan Rancang Teknis
Seksi Pelayanan Pengunjung : -Urusan Pertamanan
-Urusan pelayanan pengunjung -Urusan Kebersihan
-Urusan pendapatan -Koordinasi konservasi
-Urusan teknologi informasi -Urusan primata
-Urusan promosi dan pameran -Urusan Karantina
-Urusan reptile,Aves,dan Pisces
-Urusan mamalia
-Urusan bayi satwa dan Taman
satwa anak
-Urusan pendidikan dan peneliian
-Urusan Pakan satwa
-Urusan tukar menukar satwa

SUB KELOMPOK JABATAN


FUNGSIONAL

Gambar 20 Struktur organisasi pengelola TMR (lanjutan)

Pelaksanaan kegiatan wisata tidak dapat berjalan tanpa adanya


sumberdaya manusia yang mengelolanya. Sumberdaya manusia yang
dimilki TMR berjumlah 409 orang dari berbagai latar belakang
pendidikan yang memilki tugas masing-masing yang berbeda (Tabel 2).

44
Tabel 2 Data Jumlah Pegawai Taman Margasatwa Ragunan Menurut
Tingkat Pendidikan

No Pendidikan PNS CPNS PTT Non Harian Jumlah


PNS PPS
1 Pasca 3 - - - - 3
sarjana
2 Sarjana 16 3 - - - 19

3 D3 40 4 1 2 - 47

4 D2/D1 8 - - - - 8

5 SMA 121 39 1 18 32 211

6 SMP 31 - 2 - - 33

7 SD 50 - 38 - - 88

Jumlah 269 46 42 20 32 409

Pengembangan Pengelolaan
Pengembangan pengelolaan yang direncanakan oleh pihak
pengelola Taman margasatwa ragunan berupa pengembangan
pembangunan kandang, pemberian pakan, pembersihan sanitasi
kandang, penambahan satwa, usaha mencari pasangan hidup
contohnya untuk Gorila dan penambahan kandang.
Pengembangan pengelolaan wisata juga perlu diperhatikan
karena pengelolaan wisata tersebut merupakan faktor yang dapat
menarik minat pengunjung untuk berwisata di TMR. Koleksi satwa
merupakan ciri khas yang dimiliki tempat wisata Taman Margsatwa
Ragunan. Tidak hanya satwa-satwa berasal dari seluruh nusantara
tetapi juga dari sebagian dari luar Indonesia yang berhabitat tropis dapat
dijumpai disini. Kondisi kandang dan satwa sendiri merupakan penilaian
dari pengunjung karena mereka memperhatikan kedua faktor tersebut.
Hal ini menandakan semakin baik kondisi kandang dan satwa maka
semakin tertarik pengunjung untuk berwisata kembali ke TMR
(Kurniawan 2013) .

45
Pengelola harus lebih memperhatikan kondisi satwa-satwa
koleksi TMR yang jumlahnya tiap tahun terjadi penurunan. Pengelola
lebih memperhatikan kebersihan satwa dan kandang, terjaminnya
makanan guna menjaga kondisi kesehatan satwa-satwa, selain itu
campur tangan pengelola dalam membantu perkembangbiakkan satwa
sangat perlu dilakukan agar keberlangsungan hidup satwa dan
keberadaannya tidak terancam punah. Lingkungan di dalam kawasan
TMR perlu lebih diperhatikan kondisinya kebersihannya untuk itu
pengelolaan obyek wisata harus ditingkatkan kualitasnya sehingga akan
memberikan kepuasan pengunjung selama berwisata di TMR
Menurut Helabumi (2015) dalam artikelnya mengatakan bahwa
Kepala TMR Marsawitri Gumay mengatakan, rencana pengembangan
tengah disusun untuk menjadikan kebun binatang itu tempat pelestarian
satwa endemis asli Indonesia, dan usaha-usaha pengembangan lain
yang mulai diterapkan oleh TMR agar lebih baik lagi berupa penerapan
sistem tiket elektronik. Perubahan itu untuk menghemat kertas, efisiensi
pekerja, dan transparansi anggaran.

SIMPULAN
Pengelolaan Banteng (Bos javanicus) di Taman Margasatwa
Ragunan (TMR) meliputi aspek populasi, kandang/habitat, pakan dan
minum. Pencatatan populasi dan pengelolaannya sudah baik dilakukan.
Kandang/habitat banteng sudah memadai dan baik kondisinya. Kandang
dan minum banteng juga tersedia dan cukup untuk banteng. Kemudian,
pengelolaan banteng dinyatakan baik berdasarkan pandangan
pengunjung dengan skor 71 – 80.

SARAN
Dalam peningkatan kualitas populasi, sebaiknya banteng
dikawinkan dengan banteng yang didatangkan dari luar. Hal ini untuk
mengurangi risiko cacat karena kawin antar kerabat dekat (inbreeding).

DAFTAR PUSTAKA

46
Alikodra, HS. 1987. Masalah pelestarian jalak bali. Media Konservasi.
Vol 1(4): 21 - 28.
Alikodra, HS. 1990. Pengelolaan Satwaliar. Bogor (ID): Departemen
Pendidikan dan Kebudayaan, Direktorat Jendral Pendidikan
Tinggi, Pusat Antar Universitas Ilmu Hayat.
Alikodra HS, 1979. Dasar-Dasar Pembinaan Margasatwa. Bogor (ID):
Fakultas Kehutanan Institut Pertanian Bogor.
Alikodra HS. 1983. Ekologi banteng (Bos javanicus d’Alton) di Taman
Nasional Ujung Kulon [tesis]. Bogor (ID): Institut Pertanian Bogor.
Hoogerwerf A. 1970. Ujungkulon The Land of The Javan Rhinocheros.
E. J. Brilol Leiden
Innayah F H . 2011. Karakteristik habitat banteng (Bos javanicus d’alton
1832) di Taman Nasional Meru Betiri, Jawa Timur. [skripsi].
Bogor (ID): Institut Pertanian Bogor.
Lekagul B dan McNeely JA. 1977. Mammals of Thailand. Shakaranbhat
Co. Bangkok.
Medway L. 1977. Mammals of Borneo. Monograph of The Malaysian
Branch of The Royal Asiatic Society: 7. Percetakam Mas Sdn.
Bhd. Kuala Lumpur :150-151
Helabumi. 2015. Sejarah Panjang Kebun Binatang Ragunan. [Internet].
[Diunduh pada 2016 Nov 24]. Tersedia pada:
http://travel.kompas.com/read/2015/03/31/Sejarah-panjang-
kebun-binatang-ragunan.
Kurniawan. 2013. Analisis persepsi dan preferensi pengunjung serta
tingkat kesejahteraan pedagang di lokasi Taman Margasatwa
Ragunan Jakarta. Bogor (ID): Institut Pertanian Bogor.

47
LAMPIRAN
LAMPIRAN 1

KUESIONER PENGUNJUNG TAMAN MARGASATWA RAGUNAN


Nama responden :
Jenis Kelamin :
Usia :
Pekerjaan :
Asal daerah :
Pendidikan terakhir :

A. PENGELOLAAN UMUM TMR


1. Seberapa seringkah anda mengunjungi TMR?
a. 1x sebulan
b. Setiap akhir pekan
c. Jarang
2. Sebutkan minimal 3 kandang peraga satwa yang pertama kali ingin
dikunjungi?
____________________________________________________________
3. Menurut anda, bagaimana penilaian anda terhadap fasilitas dan
sarana/prasarana
yang ada di TMR?
a. Sudah baik
b. Kurang baik, alasan :
c. Tidak baik, alasan :
4. Menurut anda, seberapa pentingkah papan interpretasi / papan pengenal
satwa di
TMR?
a. Penting, alasan :
b. Kurang penting, alasan :
c. Tidak penting, alasan :
5. Menurut anda, seberapa pentingkah keberadaan TMR dalam pelestarian
satwa di Indonesia?
a. Penting, alasan :
b. Kurang penting, alasan :
c. Tidak penting, alasan :
6. Menurut anda, sebutkan minimal 3 manfaat keberadaan TMR!
___________________________________________________________
48
7. Menurut anda, apakah jumlah jenis satwa di TMR sudah cukup?
a. Sudah cukup, alasan :
b. Kurang cukup, alasan :
8. Menurut anda, jenis satwa apa saja yang termasuk satwa yang dilindungi
yang ada di TMR?
__________________________________________________________
9. Menurut anda, bagaimana penilaian anda terhadap kondisi kesehatan satwa
keseluruhan yang ada di TMR?
a. Sudah baik
b. Kurang baik, alasan :
c. Tidak baik, alasan :
10. Menurut anda, bagaimana penilaian anda terhadap kondisi kandang satwa
keseluruhan yang ada di TMR?
a. Sudah baik
b. Kurang baik, alasan :
c. Tidak baik, alasan :
11. Berikan skor dari pengelolaan satwa keseluruhan di TMR mulai dari angka
10-100!
__________________________________________________________

B. PENGELOLAAN KHUSUS SATWA BANTENG


1. Menurut anda, apa yang menjadi daya tarik anda sehingga mengunjungi
kandang
banteng?
__________________________________________________________
2. Menurut anda, bagaimana kondisi banteng yang ada di TMR?
a. Sehat b. Sakit c. Lainnya,……….
3. Menurut anda, bagaimana kondisi fisik banteng yang ada di TMR?
a. Gemuk b. Kurus c. Normal
4. Menurut anda, bagaimana kondisi kesehatan banteng yang ada di TMR?
a. Terlihat sehat dan normal
b. Terdapat luka di bagian………
5. Menurut anda, bagaimana kondisi psikis banteng yang ada di TMR?
a. Terlihat normal
b. Terlihat stress
6. Menurut anda, bagaimana penilaian anda terhadap pengelolaan pakan
banteng yang ada di TMR?
49
a. Sudah baik
b. Kurang baik, alasan :
c. Tidak baik, alasan :
7. Menurut anda, bagaimana seharusnya pengelolaan pakan banteng yang baik
di TMR?
_________________________________________________________
8. Menurut anda, bagaimana penilaian anda terhadap pengelolaan kandang
banteng yang ada di TMR?
a. Sudah baik
b. Kurang baik, alasan :
c. Tidak baik, alasan :
9. Menurut anda, bagaimana seharusnya pengelolaan kandang banteng yang
baik di TMR?
___________________________________________________________
10. Menurut anda, bagaimana penilaian anda terhadap sanitasi kandang
banteng di TMR?
a. Sudah baik
b. Kurang baik, alasan :
c. Tidak baik, alasan :
11. Menurut anda, bagaimana penilaian anda tentang pengelolaan banteng
yang ada di TMR?
a. Sudah baik
b. Kurang baik, alasan :
c. Tidak baik, alasan :
12. Berikan skor dari pengelolaan banteng yang ada di TMR mulai dari angka
10-100!
_________________________________________________________
13. Menurut anda, bagaimana seharusnya pengelolaan banteng yang dilakukan
oleh pengelola TMR?
________________________________________________________

50
LAMPIRAN 2

Dokumentasi Kelompok

Foto 1 Dari kiri ke kanan : Wita Febriana Purba, Azhar Triramanda, Ajie
Romanaputra, Anggiantie Prahastrien, Windi Sugiharti

Foto 2 Pengisian kuesioner oleh pengunjung TMR

51
Foto 3 Wawancara dengan pengunjung TMR

Foto 4 Usai wawancara dengan Animal keeper (banteng) TMR


52
PENGELOLAAN SATWALIAR SECARA IN-SITU DI KAWASAN
NON-KONSERVASI: STUDI KASUS HUTAN AL-HURRIYYAH,
KAMPUS IPB DRAMAGA1

Azhar Triramanda E34130007, Windi Sugiharti E34130018, Wita


Febriana Purba E34130035, Ajie Romanaputra E34130077,
Anggiantie Prahastrien E34130078

(email : azhar.dkshe50@gmail.com, Kontak :+62-81289082109)

ABSTRAK
Kampus IPB Darmaga memiliki keanekaragaman hayati, baik
flora maupun fauna. Adanya perubahan lansekap yang terjadi di
Kampus IPB Darmaga beberapa tahun terakhir ini dapat mengganggu
dan mengancam keberadaan satwaliar yang hidup di berbagai habitat
yang ada di Kampus IPB Darmaga. Praktikum ini bertujuan untuk
menganalisis kondisi populasi satwa, menganalisis kondisi habitat
satwa, dan menyusun perencanaan pengelolaan satwaliar. Metode yang
dilakukan dengan pengamatan secara langsung dan studi literatur, pada
Bulan Oktober, November, dan Desember 2016, dengan menggunakan
alat dan bahan seperti binokuler, tallysheet, dan kamera.

Kata kunci : Hutan Al-Hurriyyah, Kampus IPB, Pengelolaan,


Perencenaan, Satwaliar

1 Praktikum Ke-4 MK Pengelolaan Satwaliar Semester Ganjil 2016/2017

53
PENDAHULUAN

Latar Belakang
Kampus IPB Darmaga memiliki keanekaragaman hayati, baik
flora maupun fauna. Kampus IPB Darmaga menyimpan
keanekaragaman habitat yang mencapai 72 patches (Kurnia 2003). Ada
22 jenis mamalia yang dapat ditemukan berdasarkan penelitian Mustari
(2011). Selain itu, terdapat beberapa ordo yang hidup di Kampus IPB
Darmaga, seperti burung, amfibi, dan reptil. Keanekaragaman hayati
tersebut perlu dikelola agar tidak semakin menurun keberadaannya.
Adanya perubahan lansekap yang terjadi di Kampus IPB
Darmaga beberapa tahun terakhir ini dapat mengganggu dan
mengancam keberadaan satwaliar yang hidup di berbagai habitat yang
ada di Kampus IPB Darmaga. Jika dilihat dari sudut pandang kelestarian
satwa, maka terdapat sebagian satwa yang mampu beradaptasi dengan
lanskap baru. Namun, sebagian berpindah mencari habitat baru yang
masih alami, atau hilang dan punah karena tidak mampu berpindah dan
beradaptasi. Adanya pembangunan perlu memperhatikan aspek ekologi
demi pembangunan berkelanjutan. Hal tersebut perencanaan
pengelolaan yang baik agar pembangunan dan ekologi yang ada di
dalamnya dapat seimbang.
TUJUAN
Praktikum ini bertujuan untuk:
1) Menganalisis kondisi populasi satwa
2) Menganalisis kondisi habitat satwa
3) Menyusun perencanaan pengelolaan satwaliar

METODE PRAKTIKUM
Lokasi dan Waktu
Praktikum dilaksanakan di Hutan Belakang Masjid Al Hurriyyah,
Kampus IPB Darmaga. Waktu yang dilakukan sebanyak tiga bulan

54
secara berkelanjutan, yaitu pada Bulan Oktober, November, dan
Desember 2016.
Bahan dan Alat
Obyek yang diamati, yaitu satwaliar dan habitatnya di Hutan
Belakang Masjid Al Hurriyyah, Kampus IPB Darmaga. Peralatan yang
digunakan, yaitu peralatan pengamatan satwaliar dan habitatnya, seperti
binokuler, tallysheet, dan kamera.
Jenis dan Cara Pengambilan Data
1. Populasi satwaliar
Mencakup parameter jumlah, nisbah kelamin, struktur umur,
dinamika populasi, dan kesehatannya.
2. Habitat satwaliar
Mencakup kondisi fisik dan biotik sesuai kelompok satwa yang
dikaji. Kondisi biotik yang utama adalah kondisi vegetasi serta
fenologinya. Kondisi fisik yang utama adalah kondisi air dan
kelembapan. Selain itu, dikaji data dan pemanfaatan habitat oleh
satwaliar.
3. Kondisi sosial
Mencakup jenis aktivitas manusia, intensitas serta potensi
gangguan di kawasan tersebut.
Analisis Data
Analisis data dilakukan secara deskriptif kualitatif, yaitu analisis
yang dilakukan dengan cara menafsirkan dan mendeskripsikan data
yang ada. Analisis ini juga didukung dengan grafik dan tabel yang
menunjukkan data yang berhasil dihimpun.

HASIL DAN PEMBAHASAN

Populasi Satwaliar
Pengamatan populasi satwaliar dilakukan terhadap populasi
monyet ekor panjang. Jumlah individu yang didapatkan dari perhitungan
jumlah Monyet ekor panjang di Hutan Al-Hurriyyah berjumlah 14 individu
dengan komposisi jantan dewasa sebanyak 4 ekor, betina dewasa 3
ekor, remaja 4 ekor dan anakan sebanyak 3 ekor (Gambar 1).

55
Jumlah

Anakan

Remaja

Dewasa Betina

Dewasa Jantan

0 1 2 3 4 5

Gambar 1 Grafik jumlah populasi Monyet ekor panjang

Jumlah individu Monyet ekor panjang yang dijumpai sebanyak 14


individu, jumlah tersebut menandakan bahwa ukuran populasi monyet
ekor panjang yang dijumpai terdiri dari 1 kelompok saja, hal tersebut
diperkuat dengan pernyataan Medway (1977) bahwa dalam satu
kelompok monyet ekor panjang terdiri dari 8 sampai 40 individu.
Pernyataan ini diperkuat oleh Nowak (1999) yang mengatakan bahwa
dalam satu kelompok monyet ekor panjang rata-rata terdiri dari 6 – 100
individu. Berdasarkan hasil pengamatan terdapat nisbah kelamin dalam
kelompok monyet ekor panjang ini.
Nisbah kelamin merupakan perbandingan jumlah individu jantan
dan jumlah individu betina pada kelas umur yang sama. Perbandingan
jumlah jantan dan betina dewasa yang didapatkan pada pengamatan di
Hutan Al-Hurriyyah sebesar 1:1,3 atau 57% : 43% (Gambar 2) dengan
komposisi jantan dan betina sebanyak 4 ekor. Perbandingan jumlah
jantan dan betina sebesar 1:1,3 perbandingan tersebut bisa dikatakan
cukup baik tetapi seharusnya perbandingan yang baik adalah 1:2.
menurut Napier dan Napier (1985) bahwa rasio perbandingan normal
jumlah jantan dan betina dalam satu grup lebih kurang 1:2.

56
Betina
43%

Jantan
57%

Gambar 2 Persentase perbandingan jantan dewasa dan betina dewasa

Struktur umur merupakan perbandingan jumlah individu pada


setiap kelas umur. Menurut Alikodra (2002), struktur umur dapat dipakai
untuk menilai keberhasilan perkembangbiakan satwaliar, sehingga
dapat digunakan pula untuk menilai prospek kelestarian satwaliar.
Struktur umur yang didapatkan pada perhitungan di Hutan Al-Hurriyah
jumlah individu Monyet ekor panjang dewasa sebanyak 7 ekor, yang
terdiri dari betina berjumlah 3 dan jantan berjumlah 4 ekor dan jumlah
individu remaja sebanyak 4 ekor serta anakan berjumlah 3 ekor. Struktur
umur Monyet ekor panjang yang di dapatkan dari pengamatan dan
perhitungan menunjukan bahwa struktur umur Monyet ekor panjang di
Hutan Al-Hurriyyah tidak baik, dikarenakan jumlah populasi dewasa
lebih banyak dibandingkan jumlah populasi anaknya (Gambar 3).
Sehingga dengan kondisi tersebut tidak dapat menjaminnya kelestarian
pada Monyet ekor panjang tersebut.

57
Dewasa

Remaja

Anakan

-6 -4 -2 0 2 4 6

Betina Jantan

Gambar 3 Struktur umur Monyet ekor panjang

Kondisi monyet ekor panjang yang dijumpai saat pengamatan


cukup sehat namun ada beberapa individu yang terlihat kurus. Hal
tersebut dapat disebabkan oleh kurangnya pakan di habitatnya atau
terjadinya persaingan antar individu dalam memenuhi kebutuhannya.
Selain melakukan pengamatan populasi monyet ekor panjang,
dilakukan pula pengamatan terhadap keanekaragaman jenis burung dan
mamalia lainnya. Daftar jenis burung dan mamalia yang teramati saat
praktikum telah tersaji pada Tabel 1.
Tabel 1 List Jenis Burung dan Mamalia yang ditemukan saat pengamatan
Nama Lokal Nama ilmiah
Bajing Callosciurus notatus
Tekukur biasa Spilopelia chinensis
Walet Collocalia vestita
Gagak Corvus enca
Kekep babi Artamus leucorynchus
Wiwik uncuing Cacomantis sepulcralis

58
Jenis mamalia lain yang ditemukan di lokasi pengamatan adalah
Bajing kelapa, tetapi tidak bisa dihitung ukuran populasinya karena sulit
membedakan kelamin jantan dan betina dari bajing. Serta untuk
membedakan anakan dan remaja kami masih belum bisa dan merasa
kesulitan dikarenakan keterbatasan alat yang digunakan.
Jenis lain yang ditemukan selain mamalia adalah burung. Burung
yang kami temukan saat pengamatan baik langsung maupun dari
jejaknya melalui suara antara lain burung Tekukur biasa (Spilopelia
chinensis), Walet (Collocalia vestita), Gagak (Corvus enca), Kekep babi
(Artamus leucorynchus) dan Wiwik uincing (Cacomantis sepulcralis).
Kesehatan dari satwa yang ditemukan yaitu bajing cukup baik
dan untuk kesehatan beberapa jenis burung tidak dapat kami nilai
dikarenakan kami hanya mendengarkan suaranya saja tanpa bertemu
langsung, dan untuk burung Wiwik yang ditemukan langsung kondisi
kesehatannya cukup baik, tetapi tidak dapat kami pastikan secara detail
dikarenakan keterbatasan alat untuk melihat satwa tersebut dengan
lebih dekat.
Kondisi Habitat
Habitat adalah sebuah kawasan yang terdiri dari komponen fisik
maupun abiotik yang merupakan satu kesatuan dan dipergunakan
sebagai tempat hidup serta berkembang biaknya satwaliar (Alikodra
1990). Hutan Al-Hurriyyah terletak di dalam kamus IPB Dramaga
tepatnya berada di belakang Masjid Al-Hurriyyah IPB. Hutan Al-
Hurriyyah merupakan hutan yang dahulunya merupakan hutan karet.
Jenis-jenis vegetasi yang terdapat di lokasi pengamatan sepert Karet
(Hevea brasiliensis), Kecrutan (Spathodea campanulata), Pala
(Myrystica fragrans), Gmelina (Gmelina arborea), dan Sawit (Elaeis
guineensis). Pohon karet merupakan jenis pohon yang mendominasi di
lokasi pengamatan, hal tersebut disebabkan oleh kondisi awal hutan ini
yang dahulu merupakan hutan karet.
Kondisi habitat di Hutan Al-Hurriyyah dapat dikatakan tidak
terlalu baik, hal tersebut terlihat dari kondisi tutupun tajuk pohon yang
tidak rapat serta adanya beberapa pohon yang tumbang. Jika dilihat dari
jenis vegetasi yang terdapat di lokasi pengamatan, hutan Al-Hurriyyah

59
merupakan hutan homogen yang didominasi oleh pohon karet, sehingga
keanekaragaman satwa yang terdapat disana tidak banyak. Dempster
(1975) menyatakan bahwa keanekaragaman satwa dipengaruhi oleh
komposisi jenis-jenis tumbuhan yang ada, yang menyediakan bahan
makanan bagi satwa. Jenis-jenis burung yang terdapat di Hutan Al-
Hurriyyah juga tidak terlalu banyak hal tersebut disebabkan karena
tutupan lahan di lokasi pegamatan yang terbuka serta kondisi vegetasi
yang memiliki homogenitas yang cukup tinggi. Dickson et al. (1979)
menyatakan bahwa sifat-sifat vegetasi yang mendukung kehidupan
burung adalah keanekaragaman jenis, struktur, kerapatan populasi, dan
kerapatan tajuk-tajuknya.

Gambar 4 Kondisi habitat di lokasi pengamatan (Hutan Al-Hurriyyah)


Menurut klasifikasi Schmidt dan Ferguson, Kawasan IPB
Darmaga termasuk ke dalam kawasan beriklim tropis basah dengan

60
curah hujan tipe A (Dewi 2011). Iklim A, yaitu iklim hujan tropis, dengan
ciri temperatur bulanan rata-rata lebih dari 18 oC, suhu tahunan 20 oC –
25 oC dengan curah hujan bulanan lebih dari 60 mm. Curah hujan rata-
rata dikampus IPB Dramaga sebesar 345 mm/thn, suhu rata-rata
dikampus IPB sebesa 31,7oC dengan kelembaban rata-rata sebesar
61% (Verta 2004). Jenis tanah yang ada di Kampus IPB Dramaga
dimasukkan dalam jenis tanah latosol coklat kemerahan dengan tekstur
tanah halus dan drainase sedang (Rossi 2012).

Kondisi Sosial
Kampus IPB Darmaga tidak pernah sepi dari aktivitas manusia.
Aktivitas yang paling banyak dilakukan seperti berkendaraan roda dua
atau roda empat dan berjalan kaki di dalam maupun di sekitar kampus.
Hutan Al-Hurriyyah yang letaknya di belakang Masjid Al-Hurriyyah tidak
lepas dari beberapa aktivitas manusia, seperti kegiatan praktikum yang
dilakukan beberapa mahasiswa di dalam hutan dan aktivitas beribadah
di dalam maupun di pelataran masjid.
Adapun aktivitas manusia yang mengancam dan mengganggu
keberadaan satwaliar maupun habitatnya di Hutan Al-Hurriyyah adalah
perburuan liar dan pembangunan. Menurut Mustari et al (2014), terdapat
tiga jenis mamalia dilindungi yang diburu, antara lain landak jawa, tupai
kekes, dan monyet ekor panjang. Adapun satwa-satwa tersebut berada
di Hutan Al-Hurriyyah. Pada perburuan landak jawa, ditemukan sisa-sisa
perburuan berupa adanya bekas pembakaran di sekitar sarang dan di
dalam mulut sarang (lubang utama). Menurut keterangan warga,
perburuan landak jawa tersebut didasari oleh faktor ekonomi. Satwa
didapat tersebut umumnya dijual sebagai konsumsi dan terkadang
sebagai objek penelitian. Berbeda dengan jenis tupai kekes dan monyet
ekor panjang yang dibur karena menjadi hama pengganggu bagi
tanaman di sekitar perumahan warga.
Berdasarkan hasil pengamatan di lapang, gangguan yang ada di
Hutan Al-Hurriyyah, yaitu adanya kebisingan yang bersumber dari
pengeras suara Masjid Al-Hurriyyah dan suara kendaraan yang
melewati sekitar hutan. Selain itu, terdapat sampah dan tali rafia bekas

61
penandaan orang-orang yang pernah memasuki hutan Al-Hurriyyah.
Adanya gangguan-gangguan tersebut dapat mengancam keberadaan
satwaliar, seperti monyet ekor panjang yang kerapkali keluar Hutan Al-
Hurriyyah untuk mencari makanan. Dengan kejadian tersebut, tentunya
juga mengganggu aktivitas manusia.

Perencanaan Pengelolaan
Pengamatan jenis-jenis burung yang dilakukan kebanyakan
dengan merekam suara yang didengar, sebab yang dapat terlihat oleh
pengamat yaitu hanya burung walet. Suara burung yang terekam
diidentifikasi dengan menanyakan pada teman yang cukup mengenal
baik berbagai jenis burung. Dengan demikian, pembangunan menara
pengamatan burung yang diperlengkapi dengan pengadaan binokuler
sebagai media bantu untuk mengamati burung-burung di Hutan Al-
Hurriyyah dapat dilakukan. Teropong binokuler dan monokuler dapat
digunakan untuk membantu mengamati burung dari jarak jauh.
Dalam perencanaan pengelolaan, perlu dilakukan pengelolaan
habitat, khususnya terhadap keberadaan pakan dan vegetasi. Perlu
dilakukan penelitian guna mengetahui kemungkinan tempat yang dipilih
dan digunakan oleh burung ataupun mamalia untuk bertengger atau
beristirahat. Menurut Wardhani et al (2014), tempat bertengger atau
beristirahat umumnya mengacu pada tempat yang aman dimana burung
atau mamalia dapat beristirahat tanpa adanya gangguan yang nyata.
Burung dan mamalia dapat memanfaatkan berbagai jenis objek untuk
dijadikan tempat bertengger, seperti pohon. Dengan mengetahui pohon
yang sering digunakan oleh burung ataupun mamalia untuk beristirahat,
maka dapat dibuat pula papan interpretasi yang memudahkan pengamat
untuk mengamati suatu jenis burung ataupun mamalia seperti Macaca
fascicularis.
Pembuatan jalur pengamatan yang aman perlu dilakukan karena
di beberapa titik kondisi jalan cukup licin karena berada pada lereng
yang cukup miring, sehingga bila hujan turun dikhawatirkan dapat
menyebabkan pengamat terpeleset atau terjatuh. Adapun pembuatan

62
jalur yang dilapisi dengan bebatuan dapat dilakukan pada titik-titik yang
cukup curam untuk keselamatan pengunjung.

SIMPULAN
Satwa yang terdapat di Hutan Al-Hurriyyah yaitu monyet ekor
panjang di berjumlah 14 individu dengan komposisi jantan dewasa
sebanyak 4 ekor, betina dewasa 3 ekor, remaja 4 ekor dan anakan
sebanyak 3 ekor. Selain monyet ekor panjang, mamalia yang ditemukan
di Hutan Al-Hurriyyah yaitu bajing. Terdapat pula berbagai jenis burung,
seperti Tekukur biasa, wallet, gagak, kekep babi, dan wiwik uncuing.
Hutan Al-Hurriyyah merupakan hutan yang dahulunya
merupakan hutan karet. Kondisi habitat di Hutan Al-Hurriyyah dapat
dikatakan tidak terlalu baik, hal tersebut terlihat dari kondisi tutupun tajuk
pohon yang tidak rapat serta adanya beberapa pohon yang tumbang.
Jika dilihat dari jenis vegetasi yang terdapat di lokasi pengamatan, Hutan
Al-Hurriyyah merupakan hutan homogen yang didominasi oleh pohon
karet, sehingga keanekaragaman satwa yang terdapat disana tidak
banyak.
Dalam perencanaan pengelolaan, perlu dilakukan pengelolaan
habitat, khususnya terhadap keberadaan pakan dan vegetasi. Perlu
dilakukan penelitian guna mengetahui kemungkinan tempat yang dipilih
dan digunakan oleh burung ataupun mamalia untuk bertengger atau
beristirahat

SARAN
Adapun beberapa saran penulis terkait pengelolaan satwaliar di
Hutan Al-Hurriyyah, diantaranya:
1) Perlu melengkapi peralatan yang membantu pengamatan,
seperti binokuker atau teropong.
2) Perlu adanya pengelolaan habitat, khususnya terhadap pakan
dan vegetasi sebagai tempat berlindung.
3) Perlu dilakukan penelitian lebih lanjut guna mengetahui
kemungkinan tempat yang dipilih dan digunakan oleh burung
ataupun mamalia untuk bertengger atau beristirahat.
63
DAFTAR PUSTAKA

Alikodra HS. 1990. Pengelolaan Satwaliar I. Bogor (ID): Direktorat


Jenderal Perguruan Tinggi Pusat Antar Universitas Ilmu Hayat
Institut Pertanian Bogor.
Alikodra HS. 2002. Pengelolaan Satwaliar Jilid 1. Bogor (ID): Yayasan
Penerbit Fakultas Kehutanan Institut Pertanian Bogor.
Dempster JP. 1975. Animal Population Ecology. London (UK): Academic
Press.
Dewi M. 2011. Model persmaan allometrik massa karbon akar dan root
to shoot ratio biomassa dan massa karbon pohon Mangium
(Accasia mangium Wield) [skripsi]. Bogor (ID): Institut Pertanian
Bogor.
Dickson JG, Conner, RN, Fleet RR, Croll JC, Jacson JA .1979. The Role
of Insectivorous Birds in Forest Ecosystems. New York:
Academic Press.
Kurnia I. 2003. Studi keanekragaman jenis burung untuk pengembangan
wisata birdwatching di Kampus IPB Dramaga [skripsi]. Bogor
(ID): Institut Pertanian Bogor.
Medway L. 1977. Mammals of Borneo : Field Keys and Annotated
Checklist. Kualalumpur (ML): Percetakan Sdn. Bhd.
Mustari AH. 2011. Buku Panduan Lapang Mamalia Kampus IPB
Dramaga. Bogor (ID): IPB Press.
Mustari AH, Zulkarnain I, Rinaldi D. 2014. Keanekaragaman jenis dan
penyebaran mamalia di Kampus IPB Dramaga Bogor. Media
Konservasi. 19(2): 117 – 125.
Napier JR, Napier PH. 1985. The Natural History of the Primates.
Cromwell, London (UK): The British Museum (Natural History).
Nowak RM. 1999. Waklker’s Primates of The World. Baltimore, London
(UK): The Johns Hopkins University Press.
Rossi J K. 2012. Rancangan Hidrolika Bangunan Pengendali Limpasan
di Wilayah Kampus IPB Dramaga, Bogor [skripsi]. Bogor (ID) :
Institut Pertanian Bogor.

64
Verta L. 2004. Pengaruh Vegetasi Terhadap Iklim Mikro di Kampus
Institut Pertanian Bogor [Skripsi]. Bogor (ID) : Institut Pertanian
Bogor.
Wardhani PK, Sukandar P, Isfaeni H. 2014. Studi tempat bertengger
burung cikalang di Suaka Margasatwa Pulau Rambut. BIOMA.
Vol 10(1):12-18.
LAMPIRAN

Dokumentasi

Gambar 1 Foto saat kegiatan pengamatan di Hutan Al-Hurriyyah

65
PENGELOLAAN SATWALIAR SECARA IN-SITU KAWASAN
KONSERVASI: STUDI KASUS SUAKA MARGASATWA MUARA
ANGKE DKI JAKARTA1

Azhar Triramanda E34130007, Windi Sugiharti E34130018, Wita


Febriana Purba E34130035, Ajie Romanaputra E34130077,
Anggiantie Prahastrien E34130078

(email : azhar.dkshe50@gmail.com, Kontak :+62-81289082109)

ABSTRAK
Suaka Margasatwa Muara Angke merupakan salah satu
kawasan konservasi yang terletak di Kecamatan Penjaringan, Jakarta
Utara. Kawasan Suaka Alam ini berada di bawah pengelolaan Balai
Konservasi Sumber Daya Alam DKI Jakarta. Keberadaan Suaka
Margasatwa Muara Angke kini semakin terancam seperti pencemaran
lingkungan dan degradasi habitat yang menyebabkan ekosistem di
dalamnya terganggu. Praktikum ini bertujuan untuk mempelajari potensi
SMMA, menganalisis dan mengevaluasi kegiatan pengelolaan SMMA,
dan menyusun pengembangan pengelolaan SMMA. Metode yang
dilakukan dengan wawancara dan survey lapang, pada tanggal 4
Desember 2016, dengan menggunakan alat dan bahan seperti
tallysheet, binokuler, dan alat tulis.

Kata kunci : Pengelolaan, Pengembangan, Satwa, SMMA

1 Praktikum Ke-5 MK Pengelolaan Satwaliar Semester Ganjil 2016/2017

66
PENDAHULUAN

Latar Belakang
Kawasan konservasi merupakan salah satu cara yang ditempuh
oleh Pemerintah untuk melindungi keanekaragaman hayati dan
ekosistemnya dari kepunahan. Balai Konservasi Sumber Daya Alam DKI
Jakarta sebagai salah satu Unit Pelaksana Teknis Direktorat Jenderal
Konservasi Alam dan Ekosistem Kementerian Lingkungan Hidup dan
Kehutanan memiliki 4 (empat) Kawasan Konservasi, yang terdiri dari 3
(tiga) Kawasan Suaka Alam dan 1 (satu) Kawasan Pelestarian Alam.
Salah satu Kawasan Suaka Alam yang berada di bawah pengelolaan
Balai Konservasi Sumber Daya Alam DKI Jakarta adalah Suaka
Margasatwa Muara Angke (SMMA).
Suaka Margasatwa Muara Angke merupakan salah satu
kawasan konservasi yang terletak di Kecamatan Penjaringan, Jakarta
Utara. Suaka Margasatwa Muara Angke ditetapkan sebagai Cagar Alam
berdasarkan keputusan Gubernur Jenderal Hindia Belanda (GHB)
Nomor 24 tanggal 18 Juni 1939 seluas 15,40 Ha. Keberadaan Suaka
Margasatwa Muara Angke kini semakin terancam. Mulai dari
pencemaran lingkungan dan degradasi habitat yang menyebabkan flora
dan fauna yang ada di dalamnya juga ikut terganggu. Untuk itu, perlu
diketahui kondisi flora, fauna, serta kondisi fisik SMMA sebagai dasar
evaluasi untuk melakukan perencanaan pengembangan pengelolaan
SMMA.

TUJUAN
Praktikum ini bertujuan untuk:
1) Mempelajari potensi SMMA.
2) Menganalisis dan mengevaluasi kegiatan pengelolaan SMMA.
3) Menyusun pengembangan pengelolaan SMMA.

67
METODE PRAKTIKUM

Lokasi dan Waktu


Praktikum dilaksanakan di Suaka Margasatwa Muara Angke, DKI
Jakarta. Waktu pelaksanaannya yaitu pada hari Minggu tanggal 4
Desember 2016.

Bahan dan Alat


Obyek yang diamati yaitu semua potensi fisik dan biologi yang
ada di Suaka Margasatwa Muara Angke, Jakarta. Peralatan yang
digunakan yaitu binokuler dan alat tulis menulis.

Jenis dan Cara Pengambilan


1. Potensi Habitat
Mencakup kondisi fisik (air, tanah, suhu, kelembapan, dll) serta
kondisi biologi (vegetasi, ikan, serta fauna lain).
2. Potensi Keanekaragaman Fauna
Mencakup mamalia, aves, reptilia, amphibi, ikan, dan satwa
lainnya.
3. Kegiatan Pengelolaannya
Mencakup jenis dan tingkat keberhasilan kegiatan, serta
pelaksanaan setiap kegiatan.
4. Pengelola
Mencakup struktur, wewenang, serta sumber daya manusia
pengelola.
5. Gangguan dan Kendala
Mencakup aktivitas manusia, pencemaran, serta berbagai
gangguan lainnya.

68
Analisis Data
Analisis data dilakukan secara deskriptif kualitatif, yaitu analisis
yang dilakukan dengan cara menafsirkan dan mendeskripsikan data
yang ada. Analisis ini juga didukung dengan grafik dan tabel yang
menunjukkan data yang berhasil dihimpun.

HASIL DAN PEMBAHASAN

Kondisi Habitat
Habitat adalah sebuah kawasan yang terdiri dari komponen fisik
maupun abiotik yang merupakan satu kesatuan dan dipergunakan
sebagai tempat hidup serta berkembang biaknya satwaliar (Alikodra
1990). Suaka Margasatwa Muara Angke memiliki tipe ekosistem
mangrove, secara definisi hutan mangrove adalah hutan yang terutama
tumbuh pada tanah lumpur aluvial di daerah pantai dan muara sungai
yang dipengaruhi pasang surut air laut, dan terdiri atas jenis-jenis pohon
Aicennia, Sonneratia, Rhizophora, Bruguiera, Ceriops, Lumnitzera,
Excoecaria, Xylocarpus, Aegiceras, Scyphyphora dan Nypa
(Soerianegara, 1987 dalam Noor et al. 1999). Suaka Margasatwa Muara
Angke merupakan salah satu kawasan konservasi yang memiliki fungsi
pokok untuk pengawetan keanekaragaman hayati. Suakamargasatwa
muara angke terletak di wilayah ibu kota negara sehingga menyebabkan
kawasan ini mendapatkan berbagai tekanan (Noor 2002).
Kondisi habitat di SMMA dapat dikatakan kurang baik, hal
tersebut terlihat dari banyaknya zat pencemar yang terdapat di sana. Zat
pencemar tersebut berasal dari limbah masyarakat yang tinggal di
samping kawasan yaitu sampah dan bahan bakar kapal yang melewati
kawasan tersebut. Sampah merupakan limbah yang terbanyak yang
terdapat di sana, sampah tersebut merupakan sampah yang terbawa
dari laut ketika pasang. Sumber pencemar yang berasal dari aktivitas
rumah tangga yang mengandung bahan organik akan mempengaruhi
kondisi ekosistem mangrove terutama sedimen. Bahan organik yang
ada pada ekosistem mangrove secara alami berasal dari serasah

69
mangrove. Selain itu, bahan organik juga akan mempengaruhi derajat
keasaman (Setyawan 2008)
Suaka Margasatwa Muara Angke memiliki beberapa jenis
vegetasi yang dijadikan sebagai habitat satwaliar. Jenis-jenis pohon
mangrove yang terdapat di sana seperti : nipah (Nypa fruticans), pedada
(Sonneratia sp), bakau (Rhizophora sp), Ketapang (Terminalia catappa)
dan Bruguiera sp. Pada bagian pintu utama banyak ditumbuhi jenis
pedada (Sonneratia sp) yang merupakan jenis pohon yang buahnya
dijadikan sebagai makanan oleh monyet ekor panjang. Sedangkan pada
bagian tengah banyak ditumbuhi jenis nipah (Nypah fruticans). Secara
umum, pH air di Suakamargasatwa muara angke berkisar 7,53 - 7,68,
dan suhu udara 28.50-290 C (Hamzah dan Setiawan 2010). Berikut ini
merupakan tabel kondisi fisik di SMMA.

Tabel 1 Kondisi Fisik di Suaka Margasatwa Muara Angke


No Kriteria Pustaka
Kualitas Pengukuran
1 Topografi Permukaan tanah datar, dengan -
ketinggian dari permukaan laut
antara 0-1 meter (Yustriani 2008)
Jenis tanah Alluvial kelabu tua dengan
tekstur lempung liat berdebu
(Sutrisno 2009)
Keterangan - -
2 Iklim

Tipe iklim Tropis (Yustriani 2008) -


Curah hujan Curah hujan setiap tahun rata- -
rata 115,12 m (Yustriani 2008)
Suhu 28.5 – 290 C (Hamzah dan -
Setiawan 2010)
Kelembaban Kelembaban udara rata-rata 72% -
(Hamzah dan Setiawan 2010)
Angin Kecepatan sekitar 2,4 knot -
(Yustriani 2008)
*Keterangan : (-) = Tidak melakukan pengukuran

Kawasan SMMA merupakan dataran rendah dengan topografi


datar mendekati pantai. Ketinggian tempatnya hingga 2 m, jenis tanah di
sebelah Utara dan Tenggara pantai adalah alluvial kelabu tua dengan
70
tekstur lempung liat berhumus rendah, sebelah Selatan termasuk tanah
regosol coklat yang terbentuk dari endapan pasir. Iklim SMMA termasuk
ke dalam tipe A (Schmidt dan Ferguson). Suhu maksimum udara rata-
rata harian berkisar sebesar 27,3°C, suhu minimum sebesar 25,9°C.
Sedimen dasar perairan merupakan habitat bagi jenis bentos, sekaligus
juga mengakumulasi berbagai bahan pencemar yang mengendap
terutama logam-logam berat.
Berikut ini merupakan kondisi biologi yang ditemukan selama
praktikum.

Tabel 2 Kondisi biologi di Suaka margasatwa Muara Angke


No Kriteria Uraian
A Jenis Vegetasi
1 Pedada (Sonneratia sp.) Banyak ranting yang patah dan
buah berjatuhan
2 Bakau (Rhizophora sp.) Kondisi pohon baik. Terdapat
banyak semai pada satu tempat
hasil dari gerakan menanam bakau
3 Api-Api (Avicennia spp.) Kondisi pohon baik. Terdapat
banyak di lokasi
4 Bruguiera sp. Kondisi pohon baik
5 Talas (Collocasia esculenta) Terdapat banyak di antara
pepohonan
6 Nipah (Nypa fruticans) Terdapat banyak di lokasi.
Beberapa daunnya menghalangi
jalan setapak
7 Rumput Gelagah (Saccharum Tumbuh di antara tumbuhan yang
spontaneum) ada
8 Paku Laut (Acrostichum Terdapat banyak di tengah rawa
aureum)
B Fauna
1 Katak hijau (Fejervarya Bergerombol di ranting pohon yang
cancrivora) mengapung di rawa
2 Monyet Ekor Panjang (Macaca Hanya terlihat satu ekor da sedang
fascicularis) beristirahat di ranting
3 Kuntul Besar (Egretta alba) Terlihat sedang terbang
4 Kuntul Kecil (Egretta garzetta) Terlihat sedang terbang
5 Blekok Sawah (Ardeola Terlihat sedang terbang
speciosa)
71
No Kriteria Uraian
A Jenis Vegetasi
6 Pecuk Padi (Phalacrocorax Terlihat sedang terbang
sulcirostris)
7 Pecuk Ular (Anhinga Terlihat sedang terbang
melanogaster)
8 Cangak Abu (Ardea cinerea) Terlihat sedang terbang
9 Cekakak Sungai (Todiramphus Terlihat sedang terbang
chloris)
10 Punai Gading (Treron vernans) Terlihat sedang terbang
11 Merbah Cerukcuk (Pycnonotus Terlihat sedang terbang
goiavier)
12 Cucak Kutilang (Pycnonotus Terlihat sedang terbang
aurigaster)

Hutan mangrove merupakan tipe hutan khusus yang terdapat


disepanjang pantai atau muara sungai yang dipengaruhi oleh pasang
surut air. Ekosistem hutan mangrove tumbuh di pantai datar atau di
pantai yang berair tenang. Vegetasi mangrove memiliki komposisi
vegetasi yang hampir seragam, tersusun dari jenisjenis pohon atau
perdu yang mempunyai persamaan adaptasi morfologi dan fisiologi
terhadap habitat yang dipengaruhi oleh pasang surut seperti yang
diperlihatkan oleh system perakaran yang khas, yaitu akar tunjang pada
Rhizophora dan Ceriops, akar napas pada Sonneratia dan Avicennia
serta akar lutut pada Breequeira, Lumnitzera dan Xylocarpus (Hewindati
et al 2013).
Menurut Hewindati et al (2013), tercatat terdapat sekitar 30 jenis
tumbuhan dan 11 di antaranya adalah jenis pohon yang hidup di Suaka
Margasatwa Muara Angke (SMMA). Pohon-pohon mangrove itu di
antaranya adalah jenis-jenis bakau (Rhizophora mucronata, R.
apiculata), api-api (Avicennia spp.), pidada (Sonneratia caseolaris), dan
kayu buta-buta (Excoecaria agallocha). Beberapa jenis tumbuhan
asosiasi bakau juga dapat ditemukan di kawasan ini seperti ketapang
(Terminalia catappa) dan nipah (Nypa fruticans). Di kawasan Muara
Angke terdapat pula beberapa jenis pohon yang ditanam untuk
reboisasi. Salah satu contohnya yaitu asam Jawa (Tamarindus indica),
bintaro (Cerbera manghas), kormis (Acacia auriculiformis), nyamplung
72
(Calophyllum inophyllum), tanjang (Bruguiera gymnorrhiza), dan waru
laut (Hibiscustiliaceus).
Namun, akibat kerusakan yang tinggi, sebagian besar hutan
bakau di SMMA berubah menjadi rawa yang didominasi tumbuhi Eceng
Gondok (Eichchornia crassipes), Nipah (Nypa fruticans) dan Rumput
Gelagah (Saccharum spontaneum). Dari keseluruhan area, diperkirakan
hanya 10 % saja dari luas kawasan yang ditumbuhi pohon-pohon
(Hewindati 2013).
Berdasarkan pengamatan saat praktikum, kondisi vegetasi di
SMMA kurang baik. Banyak ranting-ranting pohon yang patah sehingga
ranting dan daun-daun pohon menghalangi jalan setapak. Pohon-pohon
dan nipah sebagian besar berada di dekat jalan setapak. Talas
(Collocasia esculenta) dan Rumput Gelagah (Saccharum spontaneum)
berada di antara pepohonan.
Menurut data yang dimiliki pengelola, Kawasan SMMA memiliki
4 (empat) tapak berbeda, yaitu dominasi Rhizophora sebelah Barat
kawasan sebanyak 6 (enam) jenis, dominasi rumput dan semak belukar
merupakan daerah terluas di kawasan SMMA sebanyak 15 jenis,
dominasi peralihan rumput dijumpai dekat tanah merah sebanyak 10
jenis dan dapat dijumpai asosiasi jenis pidada (Sonneratia caseolaris).
Tapak tanah kering (semak belukar) dapat dijumpai di sebelah Barat
sepanjang Sungai Angke yang memiliki ciri khas tumbuhan pembeda
dengan tapak lainnya seperti ketapang (Terminalia catappa), akasia
(Acacia auriculiformis), kelapa (Cocos nucifera), dan lain-lain.
Potensi Fauna
Mangrove merupakan habitat bagi berbagai jenis satwa liar
seperti primata, reptillia dan burung. Satwa liar yang terdapat di
ekosistem mangrove merupakan perpaduan antara fauna ekosistem
terestrial, peralihan dan perairan. Satwa liar terestrial kebanyakan hidup
di pohon mangrove sedangkan satwa liar peralihan dan perairan hidup
di batang, akar mangrove dan kolom air (Dedi et al 2007).
Suaka Margasatwa Muara Angke dihuni oleh burung dengan
jenis yang sama dengan penghuni suaka margasatwa Pulau Rambut,
oleh karena sebagian besar burung tersebut mencari makan di pesisir

73
Teluk Jakarta. Menurut Ruskhanidar dan Hambal (2007) burung air
merupakan sekelompok satwa yang ditemukan hidup dan tinggal di
daerah perairan seperti rawa, paya, hutan bakau/paya, muara
sungai/estuaria, dan pantai. Oleh karena itu, burung yang ada di Suaka
Margasatwa Muara Angke didominasi oleh jenis burung air.
Menurut Paramita et.al (2015) salah satu vegetasi yang paling
sering dimanfaatkan oleh burung adalah pohon Bakau. Vegetasi ini
banyak dimanfaatkan oleh kuntul kecil bersama kuntul kerbau dan
blekok sawah untuk bersarang, bertengger, berjemur, dan beristirahat.
Berikut ini merupakan tabel keanekaragaman jenis burung yang
ditemukan selama praktikum.
Tabel 3 Potensi keanekaragaman jenis burung di SM Muara Angke
No Nama Jumlah
1 Kuntul Besar (Egretta alba) 4
2 Kuntul Kecil (Egretta garzetta) 6
3 Blekok Sawah (Ardeola speciosa) 1
4 Pecuk Padi (Phalacrocorax sulcirostris) 2
5 Pecuk Ular (Anhinga melanogaster) 3
6 Cangak Abu (Ardea cinerea) 2
7 Cekakak Sungai (Todiramphus chloris) 1
8 Punai Gading (Treron vernans) 2
9 Merbah Cerukcuk (Pycnonotus goiavier) 3
10 Cucak Kutilang (Pycnonotus aurigaster) 4

Macaca fascicularis yang dikenal sebagai Monyet Ancol juga


menghuni kawasan ini, yang diperkirakan jumlahnya tinggal 40 ekor.
Fauna liar lainnya yang dijumpai adalah kelompok reptilia, seperti
Biawak (Varanus salvator), Kadal (Mabula multifasciata), ular Hijau
(Dryophis prasinus), dan ular Cincin (Boiga dendrophila) (Setiawan
2012). Berikut ini merupakan tabel keanekaragaman jenis mamalia yang
ditemukan selama praktikum.

Tabel 4 Potensi Keanekaragaman Jenis Mamalia di SM Muara Angke


No Nama Jumlah
1 Monyet ekor panjang (Macaca fascicularis) 1

74
Menurut data milik pengelola, jenis fauna mamalia yang ada di
kawasan SMMA hanya dijumpai monyet ekor panjang (Macaca
fascicularis). Potensi jenis aves di kawasan SMMA yang berdekatan
dengan Hutan Lindung sekitar 17 individu jenis yang dilindungi, 10 jenis
burung migran, dan 50 jenis burung menetap. Jenis reptil yang dapat
dijumpai adalah kura-kura, biawak (Varanus salvator), ular welang
(Bungarus fasciatus), ular daun (Dryopis sp.), dan lain-lain (Hasil
Inventarisasi Satwa Liar LPPM-RPSMMA, 2000). Biota perairan di
kawasan SMMA dijumpai jenis ikan sapu-sapu (Hypotamus sp.), gabus
(Ophiocephalus striatus), dan lain-lain yang jumlahnya sudah sangat
sedikit.
Berikut ini merupakan tabel keanekaragaman jenis amfibi yang
ditemukan selama praktikum.

Tabel 5 Potensi keanekaragaman jenis amfibi di SM Muara Angke


No Nama Jumlah
1 Katak hijau (Fejervarya cancrivora) 23

Pengelolaan
Organisasi dan Struktur
Bagan Struktur Organisasi Balai Konservasi Sumber Daya Alam DKI
Jakarta sesuai SK Menteri Kehutanan Nomor P.02/MENHUT-II/2007
tanggal 1 Februari 2007 adalah sebagai berikut:

75
Kepala Balai
Konservasi
Sumberdaya Alam DKI
Jakarta

Kepala Sub Bagian


Tata Usaha

Kepala Seksi Kepala Seksi Kepala Seksi


Konservasi Konservasi Konservasi
Wilayah I Wilayah II Wilayah III

Kelompok Jabatan
Fungsional Polisi
Kehutanan dan Teknisi
Kehutanan

Gambar 1 Bagan Struktur Organisasi BKSDA DKI Jakarta

Pegawai yang berada di Suaka Margasatwa Muara Angke terdiri


dari 4 orang, yaitu 2 orang bekerja sebagai polisi kehutanan (polhut), 1
orang sebagai Operator, dan 1 orang sebagai petugas kebersihan dan
seorang penyuluh kehutanan. Polisi Hutan bertugas sebagai pelindung
dan pengamanan kawasan SMMA terutama flora dan fauna yang
terdapat di kawasan, serta jasa lingkungan yang ada. Operator bertugas
sebagai teknisi kehutanan, serta petugas kebersihan yang merawat
kawasan agar tetap terlihat indah.

Program Pengelolaan dan Keberhasilan


Peraturan Menteri Kehutanan No. P.41/Menhut-II/2008 merupakan
Pedoman Penyusunan Rencana Pengelolaan Kawasan Suaka Alam
dan Kawasan Pelestarian Alam. Kawasan Suaka Alam dan Pelestarian
Alam dikelola berdasarkan satu Rencana Pengelolaan dan disusun
berdasarkan kajian aspek-aspek ekologi, teknis, ekonomis dan sosial
budaya. Balai Konservasi Sumberdaya Alam (BKSDA) Jakarta akan
76
melakukan penyusunan rencana pengelolaan SMMA untuk periode
2016-2025 (jangka waktu 10 tahun) yang didasarkan pada Rencana
Pengelolaan kawasan konservasi, peraturan perundangan terkait, serta
kebijakan pemanfaatannya. Program yang akan dilaksanakan untuk
jangka waktu 10 tahun diantaranya :
1. Penyusunan Program dan Paket Pendidikan Lingkungan
2. Peningkatan Kapasitas SDM
3. Pembangunan/Penyediaan Sarana dan Prasarana
4. Pengawetan Keanekaragaman Hayati
5. Pemanfaatan SM Muara Angke sebagai lokasi wisata alam
(terbatas)
6. Pengembangan Kerjasama/Kolaborasi dan Koordinasi
Pengelolaan Kawasan
7. Pengelolaan Data Base Potensi Kawasan
Keberhasilan pada program yang direncanakan belum dapat
dinilai dikarenakan rencana kerja program tersebut masih panjang yaitu
hingga tahun 2025, akan tetapi untuk penilaian saat ini ada beberapa
program yang belum terlihat terlaksana, diantaranya adalah program
pembangunan atau penyediaan sarana dan prasarana, saat ini dilokasi
untuk pembangunan dan pemeliharaan jalur tracking di dalam kawasan
sedikit mengecewakan, dikarenakan jalur tracking di dalam kawasan
yang terputus dan rusak, sehingga pengunjung terbatas mengelilingi
kawasan dan terbatas untuk melihat potensi lain yang ada di SM Muara
Angke Tersebut. Selain pembangunan tracking, banyak bangunan yang
rusak didalam kawasan yaitu toilet dan kantor atau pusat informasi yang
kondisi nya kurang baik.

Permasalahan
Menurut hasil wawancara kepada pengelola Suaka Margasatwa
Muara Angke (SMMA), kendala atau permasalahan yang terjadi di
Suaka margasatwa tersebut berupa pencemaran akibat sampah dari
sungai yang meluap, juga pencemaran minyak dari kapal dan Angin
besar yang mengakibatkan pohon sering tumbang. Manurung (2005)
menyebutkan permasalahan yang terdapat di kawasan hutan muara
77
angke yaitu : 1. Tumbuhan mangrove yang rusak akibat pencemaran
limbah cair dan padat, juga banjir yang membawa sedimen dan sampah
masyarakat. 2. Pencemaran limbah domestik, industri dan perahu,
pencemaran tersebut terjadi sepanjang tahun terutama musim kemarau,
dan kurangnya kesadaran masyarakat untuk membuang sampah pada
tempat yang tersedia dan kurangnya kesadaran industri akan bahaya
limbah serta kontrol pemerintah yang masih lemah.
Rencana Pengembangan
Kawasan Suaka Margasatwa Muara Angke memiliki vegetasi asli
di ekosistem mangrove. Jenis mangrove yang terdapat di SM Muara
Angke didominasi oleh bakau (Rhizophora mucronata, R. apiculata), api-
api (Avicennia alba), pidada (Sonneratia caseolarisI), dan buta-buta
(Excoecaria agallocha). Beberapa jenis tumbuhan asosiasi bakau juga
dapat ditemukan di kawasan ini seperti ketapang (Terminalia catappa)
dan nipah (Nypa fruticans) (Sutrisno 2008). Pengembangan wisata
mangrove trail dapat dilakukan sebagai media rekreasi sekaligus media
pendidikan untuk menambah pengetahuanwisatawan/pengunjung
mengenai mangrove.
Pembangunan menara pengamatan burung yang diperlengkapi
dengan pengadaan binokuler sebagai media bantu untuk mengamati
burung-burung air di SM Muara Angke dapat dilakukan. Sutrisno (2008)
menyatakan bahwa BirdLife International-Indonesia Programme
memasukkan SM Muara Angke dalam daerah penting bagi burung yang
memiliki sekitar 91 jenis burung, dimana satu diantaranya adalah jenis
endemik di pesisir Jawa, yaitu Bubut jawa (Centropus nigrorufus),
sehingga pengamatan burung-burung air dapat dijadikan sebagai bagian
dari destinasi wisata utama yaitu wisata pendidikan di SM Muara Angke
. Selain itu sebagai habitat dari berbagai satwa seperti monyet ekor
panjang (Macaca fascicularis), ular sanca (Phyton reticulatus), biawak
(Varanus salvator), kadal kebun (Mabuya multifasciata), ular kobra (Naja
sputatrix), ular welang (Bungarus fasciatus), ular kadut (Homalopsis
buccata), ular cincin mas (Boiga dendrophylla), ular daun (Ahaetula
prassina) dan ular air (Cerberus rhynchops) Sutrisno (2008), sehingga

78
pengamatan monyet ekor panjang dan reptil di SM Muara Angke juga
berpotensial untuk dikembangkan.
Saat observasi dilakukan, jenis satwa yang ditemui dari total jenis
burung di SM Muara Angke adalah kuntul kecil (Egretta garzetta), kareo
padi (Amaurornis phoenicurus), pecuk ular (Anhinga melanogaster),
cangak abu (Ardea cinerea), merbah cerucuk (Pycnonotus goiavier),
bambangan, dan kowak (Nycticorax nycticorax), serta seekor monyet
ekor panjang (Macaca fascicularis).
Ancaman cukup nyata terhadap keberadaan satwaliar di Suaka
Margasatwa Muara Angke adalah permasalahan sampah dan
pencemaran dari aliran kali Angke (terutama saat musim hujan) dan
menyusutnya habitat akibat degradasi lahan. Sampah-sampah yang
terbawa ke ekosistem mangrove menyebabkan jenis mangrove berakar
nafas seperti Sonneratia alba mengalami gangguan untuk respirasi
akibat sampah-sampah yang menutupi permukaan akarnya, yang pada
kondisi terburuk dapat menyebabkan kemungkinan terjadinya kematian
jenis mangrove tersebut. Menimbang permasalahan tersebut, perlu
dikembangkan kegiatan pembersihan yang lebih teratur, karena
berdasarkan hasil observasi, kegiatan pembersihan yang dilakukan
pihak pengelola sebanyak sekali sebulan dinilai kurang mumpuni.
Kegiatan patroli kawasan yang diakui oleh pengelola hanya
dilakukan saat emergency karena keterbatasan SDM juga perlu untuk
ditingkatkan, mengingat kawasan SM Muara Angke seluas 25,02 ha
tersebut terletak di sekitar kawasan pemukiman, kawasan pengolahan
hasil perikanan tradisional (PHPT), kawasan pelabuhan perikanan (dan
TPI) dan tambak di wilayah Jakarta Utara (Priyono et al 2014) yang
rentan dimasuki orang-orang yang tidak berkepentingan untuk kegiatan
memancing ikan, berburu satwaliar, dan kegiatan lain yang dapat
menimbulkan gangguan pada kawasan.
Perlu dilakukan pembangunan dan penyediaan sarana
prasarana untuk mendukung kegiatan di SM Muara Angke, terutama
perlu dilakukan pembangunan dan pemeliharaan jalur track ke
dalam/mengelilingi kawasan hingga ke bagian ekosistem rawa.
Pembangunan dan pemeliharaan pusat informasi kawasan dan visitor

79
centre dan pembuatan, pengembangan dan pemeliharaan papan
informasi mengenai flora-fauna yang ada di kawasan SM Muara Angke.

SIMPULAN
Suaka Margasatwa Muara Angke memiliki potensi flora dan
fauna yang berlimpah dengan ekosistem mangrove. Flora yang terdapat
di SMMA merupakan vegetasi khas yang dapat beradaptasi dengan air
laut dan air payau. Fauna yang terdapat di SMMA merupakan satwaliar
yang khas, dan beberapa merupakan satwa yang dilindungi, satwa
migran, dan satwa menetap. Beberapa ancaman keberadaan SMMA
seperti pencemaran air, sampah, degradasi habitat, merupakan hal yang
harus dievaluasi untuk pengelolaan ke depannya. PePengembangan
pengelolaan perlu disusun agar fungsi kawasan dapat terwujud.

SARAN
Adapun beberapa saran penulis terkait pengelolaan dan
pengembangan SM Muara Angke, diantaranya :
1) Perlu melakukan pembangunan dan penyediaan sarana
prasarana untuk mendukung kegiatan di SM Muara Angke.
2) Perlu melakukan pembangunan dan pemeliharaan jalur track ke
dalam/mengelilingi kawasan hingga ke bagian ekosistem rawa.
3) Perlu menambah personil dalam melakukan pengawasan dan
patroli.
4) Perlu membangun pusat informasi kawasan atau visitor centre.
5) Perlu melakukan pembuatan, pengembangan dan pemeliharaan
papan informasi atau interpretasi mengenai flora-fauna yang ada.
6) Perlu melakukan kegiatan pembersihan sampah yang ada di SM
Muara Angke secara berkala dengan mengajak masyarakat
sekitar atau komunitas peduli lingkungan.

80
DAFTAR PUSTAKA

Alikodra HS. 1990. Pengelolaan Satwaliar I. Bogor (ID): Direktorat


Jenderal Perguruan Tinggi Pusat Antar Universitas Ilmu Hayat
Institut Pertanian Bogor.
BKSDA Jakarta. 2016. Suaka Margasatwa Muara Angke. (Internet).
Diunduh pada 2016 Des 10. Tersedia pada :
http://www.bksdadki.com/index.php/page/kawasan_dki/Suaka-
Margasatwa-Muara-Angke.
Hamzah F, Setiawan A. 2010. Akumulasi logam berat Pb, Cu, dan Zn
di Hutan Mangrove Muara Angke, Jakarta Utara. Ilmu dan
Teknologi Kelautan Tropis. 2(2): 41-52.
Hewindati, Mulyadi YT, Utomo A, Warno S. 2013. Manfaat pengelolaan
hutan mangrove Suaka Margasatwa Muara Angke terhadap
aspek ekologis, kesehatan, dan ekonomi masyarakat [artikel
ilmiah]. Jakarta (ID) : Universitas Terbuka.
Manurung. 2005. Pengembangan peran serta masyarakat dalam
pengelolaan Suaka Margasatwa Muara Angke [tesis]. Bogor (ID)
: Sekolah Pascasarjana Institut Pertanian Bogor.
Noor YR, Khazali M, Suryadiputra INN. 1999. Panduan Pengenalan
Mangrove di Indonesia. Bogor (ID) : PKA/WI-IP,
Noor I Y. 2002. Suaka Margasatwa Muara Angke : Evaluasi terhadap
statusnya. [tesis]. Bogor (ID) : IPB
Paramita EC, Kuntjoro S, Ambarwati R, 2015. Keanekaragaman dan
kelimpahan jenis burung di kawasan Mangrove Center Tuban.
LenteraBio. 4(3): 161-167.
Priyono A, Haryadi S, dan Santoso R. 2014. Beban pencemaran
Kawasan Muara Angke [hasil kajian]. Tidak diterbitkan.
BKSDA DKI Jakarta. 2000. Rencana Pengelolaan Jangka Panjang
Suaka Margasatwa Muara Angke. Jakarta (ID): BKSDA DKI
Jakarta.
Ruskhanidar dan Hambal M. 2007. Kajian tentang keanekaragaman
spesies burung di hutan mangrove Aceh Besar pasca tsunami
2004. Kedokteran Hewan. 1(2): 76-84.

81
Setiawan D. 2012. Valuasi ekonomi kawasan hutan Mangrove Muara
Angke Jakarta perbandingan hasil penelitian 2002 dan 2012
[skripsi]. Jakarta (ID): Universitas Indonesia.
Setyawan AD. 2008. Biodiversitas Ekosistem Mangrove di Jawa;
Tinjauan Pesisir Utara dan Selatan Jawa Tengah. Surakarta (ID): Pusat
Penelitian dan Pengembangan Bioteknologi dan Biodiversitas UNS
Soedharma D, Kawaroe M, Manurung. 2005. Pengembangan
Peranserta Masyarakat Dalam Pengelolaan Suaka Margasatwa
Muara Angke [tesis]. Bogor (ID) : Sekolah Pascasarjana Institut
Pertanian Bogor.
Sunuddin A, Hawis H. 2007. Ekosistem mangrove [artikel ilmiah].
Ekologi Laut Tropis. Bogor (ID): IPB
Sutrisno E. 2009. Laporan akhir kampanye bangga melestarikan alam
Suaka Margasatwa Muara Angke. Bogor (ID) : IPB
________ . 2008. Laporan akhir kampanye bangga melestarikan alam
Suaka Margasatwa Muara Angke Jakarta-Indonesia. Jakarta
Green Monster.
Yustriani A. 2008. Kajian pendapatan nelayan dari usaha penangkapan
ikan dan bagian retribusi pelelangan ikan di Pangkalan
Pendaratan Ikan (PPI) Muara Angke [skripsi]. Bogor (ID): IPB

82
LAPORAN PERJALANAN KE PPS CIKANANGA, SUKABUMI
Penulis : Azhar Triramanda (E34130007)

Kamis (29/12) 2016, mahasiswa/i Departemen Konservasi


Sumberdaya Hutan dan Ekowisata angkatan 50 telah melaksanakan
Praktikum Pengelolaan Satwaliar di Pusat Penyelamatan Satwa
Cikananga, Sukabumi, Jawa Barat. Kegiatan ini bertujuan untuk
mempelajari pengelolaan satwaliar di PPS Cikananga. PPS Cikananga
merupakan salah satu pusat penyelamatan satwa yang ada di
Indonesia. Aktivitas utama PPS Cikananga adalah menyelamatkan
satwaliar dengan memberikan fasilitas dan dukungan untuk
keberlangsungan hidup satwaliar yang terancam dan di re-introduksi ke
habitat alaminya.
Keberangkatan menuju PPS Cikananga menghabiskan waktu ±
6,5 jam dengan menaiki truk TNI AU-RI sebanyak 3 armada. Perjalanan
diawali dari ATM Center IPB Darmaga – Tol Lingkar Luar Bogor –
Cigombong – Cibadak – Jalan Lingkar Luar Sukabumi – Baros –
Nyalindung – PPS Cikananga. Tepat pukul 14.30 WIB, rombongan
sampai di PPS Cikananga dengan selamat. Kedatangan kami disambut
oleh pengelola PPS Cikananga dan beberapa volunteer yang sedang
bekerja di PPS Cikananga. Setelah itu, kami briefing dengan pengelola
terkait beberapa kegiatan yang akan kami lakukan di PPS Cikananga.
Berikut ini adalah susunan kegiatan yang sudah kami lakukan selama
praktikum di PPS Cikananga.
Kegiatan Praktikum di PPS CIKANANGA
Kamis 29 Desember 2016
Jam Kegiatan Tempat Keterangan
16.30 – Sambutan Aula Pemateri : Kang
18.00 WIB pengelola Iing
Materi I (Tentang Pemateri : Kang
PPS Cikananga) Iing
18.00 – ISHOMA - -
19.00 WIB
19.30 – Materi II Aula Pemateri : Inge
21.00 WIB (Conservation and Tielen (Wanicare

83
Kamis 29 Desember 2016
Jam Kegiatan Tempat Keterangan
Release Program Foundation
at Cikananga) Volunteer)
21.00 – Briefing untuk Aula Pengisi : Achmad
21.30 WIB Enrichment, Reza Maulana
Pembagian (PJ Praktikum)
kelompok
21.30 WIB Istirahat Mess -
Jumat, 30 Desember 2016
Jam Kegiatan Tempat Keterangan
07.00 – Wawancara dan Kandang Pemateri : Animal
10.30 WIB survey lapang ke habituasi keeper dan
kandang habituasi Volunteer
08.00 – Pembuatan Halaman Pendamping :
10.30 WIB Enrichment Volunteer dan
Asisten Praktikum
10.30 – Istirahat dan Shalat - -
13.30 WIB Jumat
13.30 WIB Pulang - -

Materi pertama tentang selayang pandang PPS Cikananga yang


diisi oleh Kang Iing (Perwakilan pengelola PPS Cikananga) telah
menjelaskan tentang visi, misi, program kegiatan, serta kendala yang
dihadapi di PPS Cikananga. Satwaliar yang diselamatkan oleh pihak
PPS Cikananga merupakan satwa prioritas atau dilindungi oleh
Pemerintah. Namun, ada beberapa spesies satwa yang diselamatkan
walaupun bukan satwa yang dilindungi. Standar pengelolaan yang
dianut yaitu berdasarkan IUCN Guidelines. PPS Cikananga membantu
Pemerintah dalam menampung dan mengkarantina satwaliar hasil
penegakan hukum, seperti satwa sitaan, satwa hasil perburuan liar,
satwa hasil illegal trafficking, dan satwaliar peliharaan yang tidak
menggunakan izin dari BKSDA. Selain itu, beliau juga menjelaskan
beberapa prosedur untuk satwaliar dapat diterima untuk dikarantina dan
diselamatkan oleh PPS Cikananga. Satwa yang diterima tidak hanya
spesies endemik maupun lokal, tetapi ada juga spesies eksotik. Adapun
beberapa permasalahan yang dihadapi PPS Cikananga hingga saat ini
adalah rumitnya birokrasi terkait administrasi izin angkut satwa untuk
84
kegiatan translokasi, kurangnya penegakan hukum, serta kurangnya
dana pengelolaan PPS Cikananga. Dana pengelolaan PPS Cikananga
sampai saat ini berasal dari sponsor beberapa perusahaan CSR
lingkungan hidup, NGO (Wanicare Foundation), dan dan Perusahaan
Vaksin Internasional.

Gambar 1 Pemaparan pertama oleh Kang Iing

Materi selanjutnya diisi oleh Inge Tielen, salah satu perwakilan


volunteer dari Wanicare Foundation. Beliau memaparkan tentang
Conservation and Release Program at Cikananga. Topik yang dibahas
mengenai program yang sedang oleh PPS Cikananga, seperti
Cikananga Raptor Program, Silvery Gibbon Program at Lengkong, dan
Cikepuh Release Program. Adapun program yang akan dijalankan,
salah satunya adalah Javan Leopard Program. Saat pemaparan,
terdapat diskusi atau tanya jawab terkait program-program Cikananga
tersebut. Setelah pemaparan materi kedua selesai, dilanjutkan dengan
briefing dan pembagian kelompok untuk wawancara dan survey lapang
ke kandang karantina dan pembuatan enrichment.

85
Gambar 2 Inge Tielen, Wanicare Foundation sedang memberikan pemaparan

Keesokan pagi harinya, tepat pukul 07.00 WIB, perwakilan tiap


kelompok bergegas menuju kandang karantina. Tim pembuatan
enrichment telah siap di depan halaman aula pada pukul 08.00 WIB.
Pembuatan enrichment didampingi oleh asisten praktikum dan beberapa
volunteer. Setiap kelompok membuat enrichment yang berbeda-beda
berdasarkan jenis satwa, seperti untuk beruang madu, orang utan, owa
jawa, dan kukang jawa.

Gambar 3 Pembuatan enrichment kukang jawa

86
Gambar 4 Enrichment yang telah jadi

Kegiatan ini berakhir pada pukul 10.30 WIB dan dilanjutkan


dengan istirahat dan shalat jumat bagi laki-laki muslim. Kegiatan
praktikum ini diakhiri dengan foto bersama dengan pihak pengelola PPS
Cikananga. Perjalanan pulang menuju Kampus IPB Darmaga
menghabiskan waktu hingga ± 6 jam dengan menggunakan truk AU-RI.

LAPORAN PERJALANAN KE PPS CIKANANGA, SUKABUMI

Penulis : Windi Sugiharti (E34130018)


Bogor, Kamis 29 Desember 2016 (Hari Pertama)
Hari pertama perjalanan dimulai pada pukul 07.30 WIB dengan
berkumpul di parkiran ATM Center IPB Dramaga Bogor dengan
membawa peralatan yang dibutuhkan untuk satu hari kedepan di PPS
Cikananga. Setelah truck yang akan kami tumpangi sudah datang, kami
bergegas masuk kedalam truck sesuai dengan kelompok dan kloter
masing-masing.

Gambar 1 Kumpul persiapan keberangkatan ke PPS Cikananga

Keberangkatan dimulai kurang lebih pukul 08.30 WIB dari


kampus IPB Dramaga dengan jumlah 3 truk Auri yang kami tumpangi.
Truk melaju dengan cepat sambil menyalakan sirinenya, sehingga pada

87
awalnya perjalanan hampir tidak terkena macet, tetapi sesampainya
kami diwilayah Ciawi Bogor kami mulai mengalami hambatan dengan
terjebak macet di beberapa titik walaupun macetnya tidak terlalu parah.
Pada pukul 12.00 – 13.00 WIB kami beristirahat di SPBU terdekat untuk
makan siang dan sholat dzuhur. Kemudian perjalanan yang tersisa
kurang lebih satu jam kami lanjutkan kembali. Pada pukul 15.00 WIB
kami tiba di PPS Cikananga. Sesampainya di Cikananga kami
dibariskan untuk diberi informasi mengenai tempat penginapan, toilet
dan ruangan lain yang dibutuhkan serta kami diberitahu mengenai
jadwal selanjutnya.

Gambar 2 Kondisi perjalanan dengan menggunakan Truk AURI

Sehabis sholat ashar yaitu pada pukul 16.30 kami berkumpul di


Aula untuk menerima materi dari pihak PPS Cikananga mengenai
pengenalan, permasalahan yang dihadapi, dan fungsi dari PPS
Cikananga itu sendiri serta sponsor yang bekerjasama dengan PPS
Cikananga . Pusat Penyelamatan Satwa Cikananga (PPSC) berdiri pada
27 Agustus 2001, begitu pun dengan delapan PPS lain di Indonesia yang
didirikan untuk mendorong dan membantu penegakan hukum terhadap
perdagangan satwa dilindungi, dan memfasilitasi penempatan satwa-

88
satwa hasil sitaan, seperti yang telah di implementasikan dalam
Konvensi CITES. PPS Cikananga telah menampung total satwa yang
disita sejumlah 3.750 satwa sampai saat ini. Dalam kegiatannya PPS
Cikananga memiliki beberapa program, yaitu : 1. Animal rescue, 2.
Learning center, 3. Breeding conservation program dan satu tambahan
program lain adalah Bussines unit. Visi dan Misi dari PPS Cikananga
adalah sebagai berikut :

 Misi
Misi PPS Cikananga adalah membantu pemerintah Indonesia
dalam rangka menyelamatkan dan melindungi satwaliar dilindungi
dengan cara profesional, dan bermanfaat bagi masyarkat lokal.
Aktifitas utama dari pusat kami adalah menyediakan fasilitas dan
tenaga manusia untuk memfasilitasi penyitaan satwaliar dan
melakukan re-introduksi kedalam habitatnya. Kegiata lainnya
meliputi: penyelamatan satwaliar, merawat satwa yang sedang
dalam proses hukum, rehabilitasi satwa, program penyadartahuan
dan edukasi, dan mengadakan pelatihan tentang konservasi dan
satwaliar.

 Visi
Visi Cikananga adalah menjadi pusat penyelamatan satwa liar
yang terakreditasi secara internasional, mampu menyediakan
perawatan dan rehabilitasi untuk menyelamatkan satwa liar
Indonesia dan memulangkan satwa asli Indonesia dari luar negeri
(Cikananga wild life center 2016).

89
Gambar 4 Kumpul di Aula untuk menerima materi pengenalan PPS
Cikananga

Gambar 5 Pemberian materi dari Bapak Iing

Selain itu pihak PPS Cikananga menjelaskan juga mengenai


sponsor yang mendukung atau yang memberi bantuan kepada PPS
Cikananga sehingga PPS tersebut dapat terus beroperasi dengan baik
karena pasokan dana yang mencukupi untuk pakan satwa yang
diselamatkan serta dana untuk pegawai yang bertugas. Beberapa
sponsor yang ikut membantu PPS Cikananga adalah Orangutan Out
Reach, ZGAP, LA Zoo, WROCLAW Zoo, Zoo Heidelberg, Prague Zoo
Praha, Vereinigung Artenschutz, Oregon Zoo, Waddesdon, WAZA,
Kolner Zoo, PLZEN Zoo, Zoo Lyon, IOSF, Humane Society International,
Disney Worldwide Conservation Fund, Singapur Zoo dan masih banyak
lagi, bahkan PT. Freeport Indonesia pernah memberikan sponsor
kepada pihak PPS Cikananga dalam membantu program pelepasliaran.
Setelah makan malam dan sholat maghrib kami berkumpul
kembali di Aula untuk mendapatkan materi dari Volunteer PPS
Cikananga yaitu materi dari Miss. Inge terkait program yang ada di PPS
Cikananga.

1. Learning Center : program edukasi dan pembelajaran tentang


pengetahuan hidupan liar Indonesia. Program tersebut
diperuntukan baik untuk umum maupun kalangan pelajar seperti
memberikan pelatihan identifikasi jenis satwa yang dilindungi ,
90
penanganan (handling) satwa liar dan pelatihan regulasi CITES.
Para peserta pelatihan berasal dari anggota pemerintah, Polisi
Hutan, anggota LSM, mahasiswa dan pelajar. Adapun kegiatan
aksi lainnya adalah kampanye dan pameran lingkungan hidup.
Program training dan edukasi yang diselenggarakan oleh PPSC
ini bertujuan:

 Penyadaran dan pemahaman tentang arti penting


pelestarian satwa liar
 Pengetahuan dan penambahan nilai-nilai lingkungan
yang dapat ditanamankan kepada masyarakat.
 Menambah pengetahuan mengenai konsep-konsep
pelestarian satwa liar dan tekhniknya dalam
mengimplikasikannya dimasyarakat.
 Perubahan pola fikir tentang pentingnya pelestarian
satwa liar dan dapat ditularkan kepada masyarakat.

2. Animal rescue dan Manajemen : Program ini bertujuan untuk


menyelamatan satwa-satwa yang dilindungi terutama satwa-
satwa prioritas yang banyak disalah gunakan oleh masyarakat,
serta mengelola satwa-satwa hasil sitaan tersebut bagaimana
penindaklanjutan selanjutnya sehabis penangkapan, apakah
ditaruh di kandang rehabilitasi atau di kandang lain sesuai
dengan kondisi satwa saat itu. Kemudian mengecek satwa-satwa
tersebut terutama satwa-satwa yang kemudian akan dilepas
liarkan dinilai dari perilaku satwa tersebut yang siap atau tidak
siap untuk release. Apabila sudah merelease satwa di habitat
alaminya maka dilakukan monitoring kembali, apakah dia survive
atau diburu oleh manusia.

3. Breeding conservation program : Yayasan Cikananga


Konservasi Terpadu (YCKT) telah memulai mengembangbiakan
satwa-satwa terancam punah. Program penangkaran satwa-
satwa terancam punah ini didasari atas orientasi untuk
dilepasliarkan dalam upaya memulihkan populasi di alam. Dalam
proses pengembangbiakan tersebut, baik penanganan dan
91
fasilitasi yang disediakan bersifat alami, serta penanganan dan
perawatannya dikerjakan secara akurat dan teliti agar satwa
tetap merasakan atmosfir habitat aslinya. Kemudian pelatihan
untuk mengasah perilaku alaminya pun dikembangkan secara
teratur, seperti latihan terbang, mencari makanan secara
mandiri, berkompetisi dengan kawanannya dan bertahan hidup.
Program pengembangbiakan species terancam punah ini disebut
juga Penangkaran non-komersial, atau Cikananga Conservation
Breeding Center (CCBC), mempunyai tujuan untuk
menangkarkan spesies yang terancam punah, seperti Jalak putih
(Sturnus melanopterus), Ekek keling (Cissa Thalassina), Poksay
sumatera (Garrulax bicolor) dan Poksay kuda (Garrulax rufifrons)
serta 1 jenis mamalia Babi Kutil (Sus verrucosus), untuk
kemudian di-reintroduksi kembali ke habitat yang aman di daerah
distribusi alaminya, dan dengan program ini bertujuan dapat
membangun populasi-populasi baru di alam untuk mencegah
spesies tersebut dari kepunahan. Induk dari penangkaran
tersebut diperoleh dari beberapa kegiatan evakuasi dan
penyelamatan serta dari Lembaga Konservasi Eks-situ, dan dari
Kementrian Kehutanan (PHKA) (Cikananga wild life center
2016).

Gambar 6 Pemberian materi dari Miss. Inge

92
Setelah mendapatkan materi mengenai program PPS Cikananga
kami berdiskusi untuk jadwal keesokan harinya yaitu untuk mengikuti
kegiatan bersama Animal Keeper dan Kegiatan membuat enrichment
atau pengkayaan objek untuk kandang satwa. Kegiatan bersama animal
keeper diwakilkan oleh 10 orang dari kami yang terdiri dari 5 orang
perempuan dan 5 orang laki-laki, sedangkan untuk pembuatan
enrichment tersebut dilakukan oleh mahasiswa selain yang mengikuti
kegiatan bersama animal keeper. Setelah selesai berdiskusi, kami
kembali ke kamar masing-masing untuk beristirahat dan untuk persiapan
keesokan harinya.

Gambar 7 Diskusi untuk kegiatan selanjutnya

Sukabumi, Jumat 30 Desember 2016 (Hari kedua)

Hari kedua di PPS Cikananga yaitu dimulai pada pukul 07.00


WIB, yaitu bagi kesepuluh orang yang mengikuti kegiatan bersama
animal keeper untuk melakukan kegiatan lebih pagi dikarenakan lokasi
kandang satwa yang cukup jauh sehingga harus lebih pagi. Sedangkan
untuk mahasiswa lain pukul 07.00 WIB dimulai dengan sarapan dan
kemudian pada pukul 08.00 WIB mulai membuat enrichment untuk
kandang satwa diantaranya untuk satwa Kukang, Jenis-jenis Primata
seperti Orangutan, Merak, Monyet ekor panjang, Beruang, Berang-
berang dan yang lainnya, sebisa mungkin enrichment yang dibuat akan
merangsang satwa-satwa berperilaku seperti perilaku alaminya dalam
berjuang memperoleh makanan.
93
Gambar 8 Team Animal Keeper

Gambar 9 Kegiatan sebagai animal keeper

94
Gambar 10 Hasil akhir pembuatan beberapa enrichment

Setelah selesai membuat enrichment kemudian beberapa


perwakilan akan memasang enrichment tersebut ke kandang satwa
masing-masing. Setelah selesai untuk yang laki-laki bersiap-siap untuk
melaksanakan sholat jumat, setelah selesai kami berfoto kelompok dan
berfoto bersama dengan pihak pengelola PPS Cikananga. Kurang lebih
pada pukul 13.30 WIB kami kembali ke Bogor.

LAPORAN PERJALANAN KE PPS CIKANANGA, SUKABUMI

Penulis : Wita Febriana Purba (E34130035)

Perjalanan ke Cikananga Wildlife Centre (PPS Cikananga)


merupakan praktikum terakhir yang dilakukan oleh mahasiswa/I KSHE
semester 7 dibawah MK Pengelolaan Satwaliar yang bertujuan untuk
meningkatkan pengetahuan praktikan dan melihat kondisi sebenarnya di
lapangan bagaimana pengelolaan satwa dilakukan, sehingga hari
95
Kamis-Jumat tanggal 29-30 Desember 2016 dijadwalkan untuk
melakukan kegiatan praktikum lapang ke Cikananga.
Praktikum menuju Pusat Penyelamatan Satwa Cikananga
(PPSC) diawali dengan berkumpulnya praktikan di ATM Center pukul
07:30 WIB, kemudian praktikan berangkat dengan menggunakan truk
TNI sekitar pukul 08:10 WIB. Perjalanan menuju Pusat Peyelamatan
Satwa Cikananga memakan waktu sekitar 6 jam dengan jeda waktu
istirahat, makan, buang air dan solat satu kali di Pertamina kira-kira
setelah menempuh setengah waktu perjalanan. Puji Tuhan, tidak ada
hambatan yang berarti selama perjalanan menuju PPS Cikananga.
Setibanya di Pusat Peyelamatan Satwa Cikananga, kegiatan diawali
dengan penyambutan dari pihak pengelola yaitu Pak Iing yang disertai
dengan pembagian mess serta penyampaian agenda selanjutnya yang
akan dijalani praktikan selama berada di sana. Setelah itu, setiap
praktikan dapat memasuki mess dan diberi waktu istirahat hingga pukul
16.30 WIB. Setelah istirahat, mandi, dan melakukan beberappa kegiatan
kecil lainnya, seluruh praktikan memasuki aula untuk berdiskusi dan
mendengarkan penjelasan dari pengelola Pusat Penyelamatan Satwa
Cikananga.

Gambar 1 Pengenalan Pusat Penyelamatan Satwa Cikananga oleh Pak Iing

Bapak IIng selaku Humas dan Staf Edukasi Informasi


memaparkan kepada praktikan dan melakukan pengenalan mengenai
Pusat Penyelamatan Satwa Cikananga yang mencakup
background/latar belakang pendirian, kondisi dan banyak hal yang
menjadi wadah bagi praktikan untuk mengenal dan mengetahui lebih
dekat bagaimana pengelolaan di dalamnya.
96
Pusat Penyelamatan Satwa Cikananga merupakan organisasi
non pemerintah yang bersifat dirlaba. Didirikan pada 27 Agustus 2001
dengan visi menjadi pusat penyelamat satwaliar terbaik. Awal mula
berdiri sebagai KSM namun kemudian berubah menjadi NGO (Non
Government Organization). Pusat Penyelamatan Satwa Cikananga
memiliki luas kawasan sekitar 14 ha dengan jumlah satwaliar yang
terdapat di dalamnya sampai saat ini yaitu 300 ekor. Pusat
Penyelamatan Satwa Cikananga menampung satwaliar hasil penegakan
hukum yang dilakukan oleh pemerintah dan adapula hassil penyerahan
oleh masyarakat yang telah sadar akan larangan memelihara satwaliar
(terutama yang berstatus dilindungi) tanpa izin.
Pengelolaan Pusat Penyelamatan Satwa Cikananga
menerapkan sistem animal management yang terdiri atas tim dokter
hewan, tenaga kerja, keeper, serta volunter asing maupun dalam negeri
yang ingin membantu. Semua satwa yang masuk ke Pusat
Penyelamatan Satwa Cikananga harus melewati proses pengecekan
kesehatan guna mengetahui kondisi satwaliar yang baru datang untuk
memutuskan apakah satwa perlu dikarantina atau diisolasi terlebih
dahulu karena membawa potensi penyakit yang dapat menular pada
satwa lain maupun pada manusia atau perlu disembuhkan dulu luka
pada satwa, dst. Setelah pemaparan oleh Pak Iing dilanjutkan sesi tanya
jawab antara praktikan dan Pak Iing hingga petang. Setelah itu seluruh
praktikan dipersilahkan untuk persiapan mencakup istirahat, mandi,
makan dan sholat dan akan dilanjutkan oleh pemaparan dari pengelola
yang bertugas dalam program-program Cikananga yang dipaparkan
dengan baik oleh volunter, Mrs. Inge. Inti dari diskusi dengan Mrs. Inge
yaitu ada beberapa program yang tengah dijalankan di Cikananga,
namun mereka secara teknis terkendala karena kurangnya SDM yang
dapat membantu, sehingga Mrs. Inge berharap ada teman-teman yang
bias membantu mereka dalam upaya konservasi tersebut. Setelah itu,
diskusi dilanjutkan yaitu briefing untuk kegiatan keesokan harinya
sebelum praktikan dipersilahkan untuk tidur dan beristirahat.
Aktivitas keesokan harinya dimulai pada pukul 07:00 WIB untuk
praktikan yang mendapat tugas membantu animal keeper ke kandang

97
satwa, sedangkan yang bertugas membuat enrichment, aktivitas dimulai
pada pukul 08.00 WIB. Aktivitas pada pukul 08:00 WIB diawali dengan
pembagian jenis satwaliar yang akan dibuat enrichment-nya oleh
masing-masing kelompok. Praktikan dibagi kedalam 10 kelompok.
Kelompok 8 dan 9 mendapat jenis satwaliar kukang. Pembuatan
enrichment ditujukan untuk belasan kukang yang ada di Cikananga.
Pembuatan enrichment menggunakan alat berupa parang, pisau dapur,
gergaji, kawat halus, dan bahan yaitu pakan yang akan diberikan berupa
buah mangga, buah pisang, dan ulat hongkong, tempat pakan berupa
bambu, botol plastik bekas, dan daun pisang.

Gambar 2 Kegiatan awal pembuatan enrichment untuk kukang

Pembuatan enrichment untuk kukang dibuat dengan bambu,


daun pisang untuk menciptakan kondisi alami bagi satwa dan beberapa
lainnya dengan menggunakan botol bplastik bekas yang
telahdimodifikasi agar kukang tidak terlalu mudah untuk mengambil
pakan tersebut, karena tujuannya bukan untuk memberi makan, tetapi
agar perilaku alaminya keluar. Pembuatan enrichment berkisar 1 jam.

98
Gambar 3 Hasil enrichment kelompok 8 dan 9

Setelah pembuatan enrichment dilanjutkan untuk perwakilan


setiap kelompok memberikannya menuju kandang masing-masing jenis
satwaliar yang ditugaskan. Perwakilan setiap kelompok dibatasi
sebanyak 3 orang yand ditemani oleh volunteer asing dan ditemani Pak
Iing. Hanya saja karena harus solat jumat, kelompok saya dan kelompok
10 tidak dapat memberikannya ke kandang satwa. Selanjutnya
sekembalinya praktikan laki-laki yang solat ke mess, makan siang dan
selanjutnya persiapan akan pulang menuju Bogor. Setelah makan siang
acara diakhiri dengan foto bersama sebagai kenang-kenangan
praktikum di Cikananga..

99
Gambar 4 Mahasiswa KSHE angkatan 50 bersama asisten praktikum
dan pihak pengelola PPSC

Setelah sesi foto bersama dilanjutkan untuk setiap praktikan


mengkondisikan mess yang ditempati agar bersih ketika ditinggalkan.
Setelah itu setiap praktikan menuju truk TNI untuk perjalanan pulang ke
Bogor. Sesampainya di Bogor sekitar pukul 18:20 WIB.

LAPORAN PERJALANAN KE PPS CIKANANGA, SUKABUMI

Penulis: Ajie Romanaputra (E34130077)


Keberangkatan perjalanan menuju PPS Cikananga pada pukul
08.30 menggunakan truk Auri TNI sebanyak 3 truk. Perjalanan
membutuhkan waktu sekitar 6 jam sehingga sampai di lokasi sekitar
pukul 15.00. Pada pukul 16.30 kegiatan dilanjutkan dengan
penyampaian materi tentang Pusat Penyelamat Satwa oleh pa Iing
selaku salah satu staff Humas dan Divisi Pendidikan PPS Cikananga.
Beliau menjelaskan awal sejarah berdirinya PPS Cikananga. PPS
Cikananga berawal sebagai Kegiatan Swadaya Masyarakat (KSM) yang
kini menjadi lembaga Non-Government Organization (NGO) yang
bertujuan untuk melestarikan kehidupan liar dan habitatnya di Indonesia.
PPS Cikananga ini bertugas untuk menampung, merawat, dan melatih
satwaliar hasil sitaan atau serahan sukarela dari masyarakat yang
selanjutnya dilepas kembali ke habitat alaminya. Pak Iing juga
menjelakan beberapa permasalahan PPS Cikananga yaitu terkait
dengan birokrasi dengan pemerintah, khususnya mengenai perizinan
yang begitu rumit alur birokrasinya. Sehingga, hal ini menghambat PPS
dalam melakukan kegiatannya pelepas liaran, pengangkutan satwa
ataupun pertukaran satwa.
Pak Iing menjelaskan tahapan dalam melakukan rehabilitasi
pada satwa. Pada saat satwa masuk ke PPS, maka satwa dikarantina
terlebuh dahulu agar mengurangi resiko adanya penyakit menular.
Setelah melalui masa karantina, satwa dipindahkan ke kandang pre-
release atau kandang habituasi kandang tersebut berfungsi agar satwa
100
berlaku sama dengan di habitatnya. Setelah dirasa satwa sudah dapat
berprilaku sesuai prilaku di habitatnya, barulah satwa dilepas ke
Kawasan Konservasi sesuai dengan karakteristik habitat satwa,
contohnya seperti Suaka Margasatwa Cikepuh, dan Cagar Alam
Takokak
Pada pukul 20.00 penjelasan mengenai PPS Cikananga oleh
volunteer asing yaitu Miss. Ange Tiehlen. Miss. Ange menjelaskan lebih
rinci terkait program-program yang dijalankan di PPS Cikananga. Selain
Miss. Ange, terdapat pula beberapa volunteer asing yang membantu
pelaksanaan program PPS. Pada esok harinya, kelompok 17
mendaptakan tugas untuk membuat pengkayaan satwa kukang.
Kelompok 17 membuat pengkayaan berupa tempat makan yang terbuat
dari bahan bekas, kayu dan bambu yang di lubangi tengahnya,
sebangak 19 buah. Tempat makan terebut diberi pakan berupa ulat yang
diolesi madu di pinggiran lubangnya. Pengkayaan tersebut bertujuan
agar menyesuaikan cara makan kukang dihabitat aslinya. Pukul 14.00
perjalanan pulang menuju Bogo dan tiba dikampus IPB Dramaga pada
pukul 19.00

Gambar 1 Pembuatan Pengkayaan Kukang

101
Gambar 2 Foto kelompok 17

LAPORAN PERJALANAN KE PPS CIKANANGA, SUKABUMI

Penulis : Anggiantie Prahasatrien E34130078

Jadwal keberangkatan menuju Pusat Penyelaatan Satwaliar


(PPS) Cikananga yaitu pada pukul 07.30 WIB. Perjalanan menuju PPS
Cikananga menggunakan truk Auri TNI sebanyak 3 truk. Perjalanan
membutuhkan waktu sekitar 6 jam sehingga praktikan sampai di lokasi
sekitar pukul 15.00 WIB. Setelah itu, praktikan diberikan waktu untuk
beristirahat sejenak di dormitory yang telah disiapkan. Pada pukul 17.00
WIB, praktikan berkumpul di Aula untuk mendengarkan penjelasan
mengenai PPS Cikananga oleh Pak Iing selaku salah satu staff Humas
dan Divisi Pendidikan PPS Cikananga. Beliau menjelaskan awal sejarah
berdirinya PPS Cikananga. PPS Cikananga berawal sebagai Kegiatan
Swadaya Masyarakat (KSM) yang kini menjadi lembaga Non-
Government Organization (NGO) yang bertujuan untuk melestarikan
kehidupan liar dan habitatnya di Indonesia.
PPS Cikananga ini bertugas untuk menampung, merawat, dan
melatih satwaliar hasil sitaan atau serahan sukarela dari masyarakat
102
yang selanjutnya dilepas kembali ke habitat alaminya. Pak Iing juga
menjelaskan berbagai kegiatan yang dilakukan PPS Cikananga secara
garis besarnya, yaitu penertiban satwa, medis satwa, penyadartahuan
masyarakat, pusat edukasi tentang satwaliar, dan pusat
perkembangbiakan, dll. Tentunya dalam melakukan pengelolaan dan
kegiatannya, PPS Cikananga menghadapi beberapa masalah.
Dalam penjelasannya, Pak Iing juga menuturkan beberapa
permasalahan dalam berjalannya PPS Cikananga. Permasalahan yang
paling besar dirasakan yaitu terkait dengan birokrasi dengan
pemerintah, khususnya mengenai perizinan yang begitu rumit alur
birokrasinya. Sehingga, hal ini menghambat PPS dalam melakukan
kegiatannya, seperti pelepas liaran, atau pengangkutan satwa. Dapat
pula terjadi kegagalan bagi satwa release untuk bertahan hidup di lokasi
yang baru. Hal ini karena kurangnya ataupun salah dalam kegiatan
habitat assessment dan juga adanya konflik satwa dengan masyarakat.
Terdapat beberapa jenis kandang dan juga tahapan dalam
melakukan rehabilitasi pada satwa yang telah diselamatkan. Ketika
satwa masuk ke PPS, maka satwa dikarantina terlebuh dahulu selama
kurang lebih 3 bulan. Setelah melalui masa karantina, satwa tadi
dipindahkan ke kandang pre-release atau kandang habiatus. Setelah
satwa dinilai cukup mampu untuk dilepaskan ke alam liar, satwa tersebut
dikeluarkan dari PPS dan masuk ke pusat Rehabilitasi sebelum satwa
dilepasliarkan kembali ke alam. Pengelola PPS juga melakukan kegiatan
habitat assessment sebelum melakukan pelepas liaran guna mencari
lokasi yang tepat dan cocok untuk satwa yang akan dilepasliarkan.
Pengelolaan kandang dirancang semirip mungkin dengan habitat
asalnya. Ukuran kandang berbeda-beda sesuai dengan kebutuhan
satwanya. Jenis kandang di PPS Cikananga terbagi atas 3 jenis yaitu
kandang karantina, kandang sosialisasi dan kandang pre-release.
Satwa-satwa eksotik yang dikelola oleh PPS Cikananga, akan
ditranslokasi ke Kebun Binatang atau sebagai obyek tukar menukar
dengan negara lain. Satwa Indonesia akan dilepasliarkan di Kawasan
Konservasi sesuai dengan karakteristik habitat satwa, contohnya seperti

103
Taman Nasional Florens, dan Suaka Margasatwa Cikepuh, dan Cagar
Alam Takokak.
Sekitar pukul 18.00 WIB, kegiatan pengenalan PPS Cikananga
diberhentikan terlebih dahulu untuk diisi oleh kegiatan ibadah dan makan
malam. Kemudian, setelah makan malam, praktikan kembali ke Aula
untuk melanjutkan kegiatan. Kegiatan penjelasan mengenai PPS
Cikananga dilakukan oleh volunteer asing yaitu Miss. Ange Tiehlen.
Beliau adalah seorang peneliti yang fokus pada bidang ekologi dan
satwaliar. Miss. Ange menjelaskan lebih rinci terkait program-program
yang dijalankan di PPS Cikananga. Selain Miss. Ange, terdapat pula
beberapa volunteer asing yang membantu pelaksanaan program PPS.
Kemudian, setelah penjelasan oleh Miss Ange selesai,
dilanjutkan oleh briefing untuk kegiatan keesokan harinya. Beberapa
praktikan diberikan tugas untuk membantu kegiatan animal keeper, dan
sisanya bertugas untuk membuat pengkayaan (enrichment) untuk
beberapa jenis satwa, seperti monyet, kukang, berang-berang, beruang,
dan lainnya. Kegiatan usai pada sekitar pukul 22.00 WIB dan praktikan
bergegas untuk istirahat.
Keesokan harinya, tepatnya pada hari Jumat, kegiatan dimulai
pada pukul 07.00 WIB. Beberapa praktikan yang bertugas membantu
animal keeper berangkat menuju kandang satwa bersama dengan
beberapa volunteer. Praktikan yang lainnya memulai membuat
pengkayaan pada pukul 08.00 WIB. Praktikan mendapatkan arahan
Miss Ange terkait pengkayaan yang dibutuhkan oleh satwa. Pembuatan
pengkayaan menggunakan berbagai barang-barang bekas seperti botol
bekas, kardus, kaleng, dan tali. Selain itu juga menggunakan bahan-
bahan alami, seperti bambu, kayu, dan berbagai jenis dedaunan.
Pengkayaan dibuat sesuai dengan arahan yang diberikan oleh Miss
Ange, karakteristik satwa, serta perilaku satwa. Kemudian, setelah
selesai membuat pengkayaan, beberapa praktikan memasang
pengkayaan tersebut ke kandang satwa. Kegiatan ditunda sementara
waktu untuk makan siang dan Sholat Jumat.

104
Kegiatan Praktikan Membuat Pengkayaan (Enrichment)
Pada pukul 14.00 WIB, praktikan siap untuk pulang menuju
Bogor yang sebelumnya melakukan foto bersama dengan pengelola
PPS Cikananga dan volunteer asing. Perjalanan pulang membutuhkan
waktu sekitar 5 jam. Praktikan sampai di Kampus IPB Dramaga pada
sekitar pukul 19.00 WIB.

Foto Kelompok 17

105
106

Anda mungkin juga menyukai