Anda di halaman 1dari 9

UKB BIO-3.6/4.

6/1/13

UNIT KEGIATAN BELAJAR (UKB)


PRAKTIKUM PROTISTA
1. Identitas
a. Nama Mata Pelajaran : Biologi
b. Semester : 1
c. Kompetensi Dasar :

3.6. Menerapkan prinsip klasifikasi untuk menggolongkan protista


berdasarkan ciri-ciri umum kelas dan perannya dalam kehidupan
melalui pengamatan secara teliti dan sistematis
4.6 Melakukan investigasi tentang berbagai peran protista dalam
kehidupan dan menyajikan hasilnya secara lisan atau tulisan

d. Indikator Pencapaian Kompetensi :

3.6.14 Melaksanakan praktikum untuk mengetahui ciri umum protista


4.6.2 Membuat laporan praktikum tentang protista

e. Materi Pokok : Praktikum protista


f. Alokasi Waktu : 2 JP (2 x 45 menit)
g. Tujuan Pembelajaran :

Melalui kegiatan praktikum, dan diskusi, peserta didik dapat


mengelompokkan protista berdasarkan ciri-ciri umum dan
mengaitkan peranannya dalam kehidupan, sehingga peserta didik
dapat menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya
melalui belajar Biologi, mengembangakan sikap jujur, peduli, dan
bertanggungjawab, serta dapat mengembangkan kemampuan
berpikir kritis, komunikasi, kolaborasi, kreativitas (4C).

h. Materi Pembelajaran
o Lihat dan baca pada Buku Teks Pelajaran (BTP):
UKB BIO-3.6/4.6/1/13

2. Peta Konsep

Filum
Filum Euglenophyta
Euglenophyta
Filum
Filum Myxomycota
Myxomycota Filum Chrysophyta
Filum Acrasiomycota Filum
Filum Phyrrophyta
Phyrrophyta
Filum
Filum Oomycota
Oomycota Filum Chlorophyta
Filum
Filum Phaeophyta
Phaeophyta
Filum Rhodophyta

Pendahuluan
Anda telah belajar tentang ciri umum protista, pengelompokan Protista yang mirip hewan dan jamur pada
kegiatan belajar 1. Sebelum masuk pada kegiatan belajar selanjutnya, perhatikan informasi berikut:

Pernakah kalian melihat air kolam yang berwarna hijau seperti


gambar di samping? Menurutmu mengapa air kolam tersebut
tampak berwarna hijau?

Untuk dapat menyelesaikan persoalan tersebut, silahkan kalian lanjutkan ke kegiatan belajar berikut dan
ikuti petunjuk yang ada dalam UKB ini.

a. Kegiatan Inti
1) Petunjuk Umum UKB
a) Baca dan pahami materi pada Buku Teks Pelajaran
b) Setelah memahami isi materi dalam bacaan berlatihlah untuk berfikir tinggi melalui tugas-tugas
yang terdapat pada UKB ini baik bekerja sendiri maupun bersama teman sebangku atau teman
lainnya.
c) Kerjakan UKB ini dibuku kerja atau langsung mengisikan pada bagian yang telah disediakan.
d) Kalian dapat belajar bertahap dan berlanjut melalui kegiatanayo berlatih, apabila kalian yakin
sudah paham dan mampu menyelesaikan permasalahan-permasalahan dalam kegiatan belajar Ciri
dan Peran Protista dalam kehidupan kalian boleh sendiri atau mengajak teman lain yang sudah siap
untuk mengikuti tes formatif agar kalian dapat belajar ke UKB berikutnya.

2) Kegiatan Belajar
Ayo……ikuti kegiatan belajar berikut dengan penuh kesabaran dan konsentrasi !!!
UKB BIO-3.6/4.6/1/13

Kegiatan Belajar

Langkah kegiatan :
1. Siapkan alat dan bahan dibawah ini!
a. Mikroskop
b. Pipet tetes
c. Kaca obyek dan kaca penutup
d. Air kolam dalam botol spesimen
e. Air sawah dalam botol spesimen
f. Air rendaman jerami dalam botol (± 5 hari)
g. HCl 2% atau formalin 4%
2. Lakukan prosedur berikut :
a. Dengan menggunakan pipet ambillah sediaan air kolam dan letakkan pada kaca obyek lalu tutup
dengan kaca penutup.
b. Untuk memudahkan pengamatan tetesilah sediaan air kolam dengan 1 tetes HCl 2% atau formalin
4 %.
c. Amati sediaan dengan menggakan mikroskop dan catat hasilnya.
d. Lakukan hal yang sama dengan sediaan air sawah dan rendaman jerami
3. Untuk meyakinkan, bandingkan hasil pengamatanmu dengan gambar yang ada di buku teks!
4. Untuk menambah wawasanmu tentang protista, bertanyalah kepada gurumu!
5. Analisis hasil kegiatan kalian dan tuliskan kesimpulannya!

Cara
Kerja
PENYIAPAN BIAKAN

Siapkan biakkan minimal 7 hari sebelum pengamatan!

1) Potong jerami, panjang ± 2 cm. Ambil kira-kira 2 genggam


2) Rebus jerami sampai mendidih dalam 1 liter air, tunggu ± 10 menit
3) Pisahkan jerami dengan air (saring)
4) Masukkan air rebusan jerami ke dalam tabung reaki ± ¾ bagian tabung reaksi, dan biarkan
dingin
5) Diamkan selama 2 hari

PENGAMATAN

a) Siapkan alat bahan yang diperlukan


b) Ambil mikroskop dengan cara memegang pemegang mikroskop dengan satu tangan, dan
tangan yang lain menyangga kaki mikroskop.
c) Letakkan mikroskop di meja yang datar dengan bagian pemegang di depan pengamat.
d) Sebelum digunakan periksalah dahulu apakah semua bagian-bagiannya lengkap, apabila
mikroskop kotor, bersihkan bagian-bagian non optiknya dengan flanel yang bersih. Bagian
optiknya terutama lensa, dibersihkan dengan hati-hati dengan menggunakan kertas lenssa.
e) Mikroskop diarahkan kesumber cahaya dan putarlah (geserkan) revolver sampai terdengar
“klik”, agar lensa objektif yang lemah (10x) tepat berada ditengah meja depan.
f) Naikkan kondensor sampai batas atas dan bukalah diafragmanya.
UKB BIO-3.6/4.6/1/13

g) Turunkan tabung sampai batas terbawah (lensa objektif sampai kira-kira ½ cm di atas meja
benda)
h) Tentukan diameter bidang penglihatan (lapang pandang) pada pengamatan dengan objek
lemah dan tentukan diameter bidang penglihatan (lapang pandang) pada pengamatan dengan
objek kuat
i) Siapkan kaca benda kemudian teteskan setetes air sampel bahan praktikum dengan
menggunakan pipet
j) Tutup tetesan air sampel tersebut dengan menggunakan kaca penutup. Lakukan perlahan-
lahan, arahkan kaca penutup dengan posisi miring (membentuk sudut 45 derajat)
k) Periksalah preparat tersebut dengan menggunakan mikroskop. Mula-mula dengan
perbesaran lemah (10x). Dengan meliat objek melalui lensa okuler, kini putarlah sekrup
pengarah kasar agar tabung naik kembali dengan perlahan-lahan, hingga banyangan objek
terlihat jelas. Setelah itu putarlah pengarah halus hingga tampak jelas.
l) Jika ingin mengamati dengan perbesaran yang lebih kuat (40x) tidak perlu mengangkat
tabung lagi, lensa objektif langsung dipindah dengan perbesaran 40x tidak dengan memutar
revolver. Biasanya bayangan menjadi kabur, untuk memperjelas bayangan, putarlah sekrup
pengatur halus dan jangan menggunakan sakrup pemutar kasar lagi supaya gelas penutup
tidak pecah.
m) Ukurlah besar objek/organisme yang terlihat.
n) Pada waktu ingin mengganti preparata, lensa objektif 10x dikembalikan ke atas preparat dan
preparat di ambil (tidak perlu mengangkat tabung karena akan memperlama pencarian
fokus).
o) Setelah pemakaian mikroskop periksa kembali bagian-bagiannya. Keluarkan preparat dan
bersihkan gelas benda dan gelas penutup sebelum disimpan.
p) Pada akhir kegiatan menggunakan mikroskop, anda diwajibkan mengatur mikroskop dalam
“posisi simpan”.
UKB BIO-3.6/4.6/1/13

TUGAS

a) Perhatikan dengan seksama spesies yang anda temukan, bagaimana bentuk, warna, alat
gerak, cara gerak, serta ciri-ciri khas yang membedakan satu spesies dengan spesies lainnya
b) Cermati alat geraknya, apakah Protozoa terrsebut bergerak dengan menggunakan flagel, silia,
pseudopodia, ataukah tidak memiliki alat gerak. Berdasrkan alat gerak tersebut, anda dapat
menentukan kelasnya. Apabila Protozoa tersebut bergerak dengan menggunakan flegel maka
cermati berapa jumlahnya. Apabila Protozoa tersebut bergerak dengan menggunakan silia
maka cermati ukuran dan sebaran silia, apakah semua silia berukuran sama atau tidak,
apakah silia terseber merata di seluruh permukaan tubuh. Berdasrkan ciri alat geraknya yang
lebih spesifik ini, anda dapat menentukkan ordonya.
c) Ukurlah setiap Protozoa yang anda temukan. Data ukuran ini penting untuk membandingkan
dengan buku identifiksi.
d) Gambarkan minimal 1 spesies Protozoa yang ditemukan pada saat pengamatan, lengkapi
gambar tersebut dengan keterangan bagian-bagian masing-masing spesies.
e) Buatlah deskripsi spesies Protozoa tersebut. Deskripsi meliputi ukuran, bentuk, warna, alat
gerak, serta ciri-ciri yang khas yang membedakan satu spesies dengan spesies yang lain
f) Berdasarkan hasil pengamatan, buatlah klasifikasi dari setiep spesies hingga kategori ordo.
Anda dapat menggunakan buku identifikasi yang sudah disediakan atau bisa menggunakan
internet.

Anda wajib melaporkan 1 spesies. Apabila anda melaporkan lebih dari 1 maka anda akan
memperoleh nilai tmabahan
UKB BIO-3.6/4.6/1/13

LEMBAR PENGAMATAN

NAMA :

NO. ABSEN :

SPESIMEN AMATAN :

TANGGAL :

Gambar

Deskripsi Klasifikasi
UKB BIO-3.6/4.6/1/13

Diskusikanlah
1. Berdasarkan hasil pengamatan, apa saja ciri kingdom protista!
2. Dari organisme yang ditemukan, adakah yang mirip hewan/tumbuhan/jamur? Jelaskan jawabanmu!
UKB BIO-3.6/4.6/1/13

Ayo berkreatifitas!!
Kegiatan praktikum adalah kegiatan yang menyenangkan, oleh karena itu pastikan kalian
mendokumentasikan dan melaporkan kegiatan praktikum kalian kali ini dalam bentuk vlog dan dilengkapi
format di bawah ini:

Setelah melakukan kegiatan diatas, tuliskan refleksi diri mengenai apa yang telah anda pelajari pada kegiatan
tersebut.

Refleks
i

Apabila anda dapat mengerjakan semua latihan diatas dengan benar, anda dapat melanjutkan ke kegiatan 3. Apabila
anda masih merasa belum paham, diskusikan dengan teman atau mintalah penjelasan dari guru.

b. Penutup
Bagaimana anda sekarang?
Setelah kalian belajar bertahap dan berlanjut melalui kegiatan belajar tentang Ciri dan Peranan
Protista berikut diberikan Tabel untuk mengukur diri kalian terhadap materi yang sudah kalian
pelajari.Jawablah sejujurnya terkait dengan penguasaan materi pada UKB ini di Tabel berikut.

Tabel Refleksi Diri Pemahaman Materi


No Pertanyaan Ya Tidak
1. Dapatkah kalian mengelompokkan protista berdasarkan ciri
morfologinya?
2. Apakah kalian telah memahami ciri protista mirip tumbuhan?
3. Apakah kalian mampu meganalisis peran protista?
4. Apakah kalian mmpu menyajikan laporan hasil investigasi
peran protista dalam kehidupan?

Jika menjawab “TIDAK” pada salah satu pertanyaan di atas, maka pelajarilah kembali materi
tersebut dalam Buku Teks Pelajaran (BTP) dan pelajari ulang kegiatan belajar Ciri dan Peranan
Protista yang sekiranya perlu kalian ulang dengan bimbingan Guru atau teman sejawat. Jangan
putus asa untuk mengulang lagi!. Dan apabila kalian menjawab “YA” pada semua pertanyaan,
maka lanjutkan berikut.
UKB BIO-3.6/4.6/1/13

Dimanakah posisimu?
Ukurlah diri kalian dalam menguasai materi Ciri dan Peranan Protista dalam rentang 0 – 100,
tuliskan ke dalam kotak yang tersedia.

………………..

Setelah kalian menuliskan penguasaanmu terhadap materi Ciri dan Peranan Protista lanjutkan
kegaitan berikut untuk mengevaluasi penguasaan kalian!.

Anda mungkin juga menyukai