Anda di halaman 1dari 3

Medan, 07 Januari 2020

KepadaYth :
Ketua Pengadilan Agama Medan
Di Medan

Perihal : Gugatan Cerai Gugat

Assalam‘alaikum wr wb

Yang bertanda tangan dibawah ini :

INDRA BUANA TANJUNG, S.H.

Advokat/Penasehat Hukum dari Kantor Hukum “ INDRA TAN & REKAN “ berkantor di Jalan
Amaliun Gg. Senggo No. 24 Medan, Hp. 081376751800/berdasarkan Surat Kuasa Khusus
tanggal 11 Pebruari 2019 (Surat Kuasa Terlampir) bertindak untuk dan atas nama serta
kepentingan hukum :

Rahmayani alias Rahmayani Siregar binti STN.MGR. Onggang, tempat tanggal lahir
Napa Lombang, 03 September 1981, umur 37 tahun, Warga Negara Indonesia, NIK:
1271144309810008, Agama Islam, Pendidikan S1, Pekerjaan Pegawai Honorer Dishub Kota
Medan, bertempat tinggal di Jalan Pinang Baris Gg. Pelangi No.23, Kelurahan Lalang,
Kecamatan Medan Sunggal, Kota Medan, selanjutnya disebut sebagai Penggugat.

Dengan ini, mengajukan Gugatan Cerai terhadap :

Andi Rahman Nasution bin Ali Musa Nasution, tempat tanggal lahir Panyabungan, 05
Desember 1980, umur 38 tahun, Warganegara Indonesia, Agama Islam, Pendidikan SMA,
Pekerjaan Wiraswasta, tempat tinggal di Jalan Letda Sujono Gg. Perguruan No. 5,
Kelurahan Bandar Selamat, Kecamatan Medan Tembung, Kota Medan, selanjutnya disebut
sebagai Tergugat.

Adapun yang menjadi alasan/dalil-dalil Gugatan Cerai adalah :

1. Bahwa Penggugat dengan Tergugat adalah suami istri yang sah menikah secara Islam
pada tanggal 11 Muharram 1430 H bertepatan pada tanggal 08 Januari 2009 M sesuai
bukti Kutipan Akta Nikah Nomor : 11/11/I/2009 yang dikeluarkan Kantor Urusan Agama
Kecamatan Portibi, Kabupaten Tapanuli Selatan, Propinsi Sumatera Utara, tanggal 20
Januari 2008 M;

2. Bahwa setelah pernikahan tersebut, Penggugat dengan Tergugat tinggal bersama di


rumah kontrakan yang beralamat Jalan Letda Sujono Gg. Setia selama enam tahun,
kemudian Penggugat dan Tergugat pindah dengan cara menyewa rumah di Tanggerang,
Jakarta selama delapan bulan, hingga akhirnya Penggugat dan Tergugat kembali
berpindah dengan cara menyewa rumah yang beralamat sebagaimana alamat Penggugat
saat ini;

====================================================
===========
Kantor : Jl. Amaliun Gg, Senggo No 24Kecamatan Medan Area- Medan- Sumatera
Utara. 1
Email: indkirab@gmail.com-Cp : 0813 7675 1800 / 0813 7040 8072
3. Bahwa selama masa perkawinan, Penggugat dan Tergugat telah menjalin hubungan
rumah tangga sebagaimana layaknya suami isteri dan telah dikaruniai 2 (dua) orang anak
yang bernama
a. Fauzul Azmy Nasution, laki-laki, lahir tanggal 03 Mei 2011 M;
b. Afiqha Fathina Rahman Nasution, perempuan, lahir tanggal 19 Agustus 2014 M;
Dan untuk saat ini kedua anak tersebut diasuh oleh Penggugat;

4. Bahwa dalil Penggugat sebagai alasan utama menggugat cerai dari Tergugat adalah
masalah hubungan Penggugat dengan Tergugat sebagai suami isteri terhitung sekitar
awal tahun 2012, telah berada dalam kondisi berselisih dan bertengkar secara terus
menerus disebabkan karena:
a. Tergugat bersifat pencemburu;
b. Tergugat kurang bertanggung jawab dalam memberikan nafkah rumah tangga
kepada Penggugat untuk kebutuhan rumah tangga Penggugat dan terguggat sehari-
harinya;
c. Tergugat pemarah, dan apabila marah Tergugat pernah memaki dan memukul
Penggugat;

5. Bahwa puncak perselisihan dan pertengkaran terakhir antara Penggugat dengan


Tergugat tersebut terjadi sekitar bulan April tahun 2019, disebabkan Penggugat yang
pulang kerumah melihat anak Penggugat dengan Tergugat tidak ada dirumah, Kemudian
Penggugat pun marah hingga terjadilah pertengkaran antara Penggugat dan Tergugat.
Selanjutnya Tergugat pergi meninggalkan rumah. Dikarenakan Tergugat yang tidak
kunjung berubah hingga saat ini. Maka Penggugat pun memutuskan untuk mengajukan
gugatan perceraian di Pengadilan Agama Medan;

6. Bahwa pihak keluarga Penggugat dan Tergugat sudah berusaha untuk mendamaikan dan
sudah menegur serta menasehati Penggugat dan Tergugat, akan tetapi tidak berhasil;

7. Bahwa berdasarkan uraian-uraian tersebut diatas, Penggugat sudah berketetapan hati


untuk mengakhiri hubungan perkawinan dengan perceraian atas dasar pertengkaran
yang terjadi terus-menerus dan tidak mungkin hidup rukun dalam suatu ikatan
perkawinan, hal mana telah sesuai dengan alasan-alasan yang diperbolehkan oleh
ketentuan hukum yang berlaku (Vide Pasal 19, PP No.9 Tahun 1975 huruf (f) jo Pasal
116 Huruf (f) Kompilasi Hukum Islam) ;

8. Bahwa berdasarkan dalil dan alasan tersebut diatas, maka dengan ini Penggugat
memohon kepada Bapak Ketua Pengadilan Agama Medan cq Majelis Hakim yang
memeriksa perkara ini untuk dapat menentukan suatu hari persidangan, kemudian
memanggil Penggugat dan Tergugat untuk diperiksa dan diadili, selanjutnya memberikan
putusan yang amarnya sebagai berikut :
a. Mengabulkan gugatan Penggugat
b. Menjatuhkan talak satu bain sughra Tergugat (Andi Rahman Nasution bin
Ali Musa Nasution) atas diri Penggugat (Rahmayani alias Rahmayani
Siregar binti STN.MGR. Onggang)
c. Membebankan biaya perkara ini sesuai dengan ketentuan peraturan
perundang-undangan yang berlaku.

====================================================
===========
Kantor : Jl. Amaliun Gg, Senggo No 24Kecamatan Medan Area- Medan- Sumatera
Utara. 1
Email: indkirab@gmail.com-Cp : 0813 7675 1800 / 0813 7040 8072
- Atau : apabila Majelis Hakim berpendapat lain mohon menjatuhkan putusan yang seadil-
adilnya (ex aeque et bono)

Demikian permohonan cerai thalak ini diajukan dengan harapan semoga Ketua Pengadilan
Agama Lubuk Pakam/Cq. Majelis Hakim yang mulia yang memeriksa dan memutus
permohonan ini dapat mengabulkannya.

Medan, Pebruari 2019

Hormat Pemohon/
Kuasanya :

INDRA BUANA TANJUNG, S.H. Wassalamu’alaikum wr wb.

Hormat Penggugat

Rahmayani alias Rahmayani Siregar binti STN.MGR. Onggang

====================================================
===========
Kantor : Jl. Amaliun Gg, Senggo No 24Kecamatan Medan Area- Medan- Sumatera
Utara. 1
Email: indkirab@gmail.com-Cp : 0813 7675 1800 / 0813 7040 8072

Anda mungkin juga menyukai