Anda di halaman 1dari 16

PETUNJUK TEKNIS PEMILIHAN KOMANDAN RESIMEN MAHASISWA

PETUNJUK TEKNIS

PEMILIHAN PIMPINAN ORGANISASI RESIMEN MAHASISWA


Nomor: 001-Juknis/Menwa/2014

KOMANDO NASIONAL
RESIMEN MAHASISWA INDONESIA
2014
1
PETUNJUK TEKNIS PEMILIHAN KOMANDAN RESIMEN MAHASISWA

PETUNJUK TEKNIS
PEMILIHAN PIMPINAN ORGANISASI RESIMEN MAHASISWA

BAB I
PENDAHULUAN
Pasal 1
Umum

Regenerasi kepemimpinan dalam organisasi Resimen Mahasiswa adalah kebutuhan mutlak guna
terciptanya postur organisasi yang ideal serta tercapainya tugas pokok dan fungsi organisasi ditandai
dengan pemilihan pimpinan organisasi yang disebut dengan Komandan dengan mengedepankan prinsip
musyawarah & mufakat. Sebagai mekanisme organisasi proses pemilihan pimpinan dilaksanakan secara
legal dan formal melalui tahapan-tahapan yang diuraikan dalam suatu petunjuk teknis sebagai
pedoman.

BAB II
MAKSUD DAN TUJUAN
Pasal 2
Maksud

Petunjuk teknis ini dimaksudkan sebagai acuan dalam penyelenggaraan pemilihan pimpinan
organisasi Menwa melalui forum Rapat Komando (Rako).

Pasal 3
Tujuan

Tujuan dari petunjuk teknis ini adalah sebagai panduan dalam melaksanakan tahapan-tahapan
pemilihan pimpinan organisasi Menwa mulai dari proses pendaftaran sampai pemilihan pimpinan
organisasi.

BAB III
RUANG LINGKUP
Pasal 4
Rapat Komando

Kedaulatan organisasi diatur melalui mekanisme organisasi dalam Rapat Komando, baik bersifat
Nasional, Daerah, Sub, maupun Satuan (Rakomnas/Rakomda/Rakomsub/Rakomsat) Menwa yang
merupakan forum tertinggi dalam berbagai tingkatan struktur organisasi Menwa guna menentukan
kebijakan organisasi yang salah satu tujuannya adalah memilih dan menetapkan Komandan Menwa.

2
PETUNJUK TEKNIS PEMILIHAN KOMANDAN RESIMEN MAHASISWA

Pasal 5
Tingkatan Struktural Rapat Komando

Tingkatan Struktural Rapat Komando adalah;


1. Rapat Komando Nasional (Rakomnas)
2. Rapat Komando Daerah (Rakomda)
3. Rapat Komando Sub-Menwa (Rakomsub)
4. Rapat Komando Satuan (Rakomsat)

Pasal 6
Mekanisme Rapat Komando

Prinsip pelaksanaan Rapat Komando:


1. Dilaksanakan dengan merujuk tanggal masa berlaku jabatan Komandan Menwa sebagaimana
yang tertuang dalam Surat Keputusan Pengangkatan Dalam Jabatan Komandan.
2. Dibentuk Panitia Rapat Komando sebagai pelaksana (Panitia Pelaksana/Organizing Committee
dan Panitia Pengarah/Steering Committee) oleh Komandan yang menjabat atau dalam keadaan
tertentu oleh struktur organisasi diatasnya, dengan Surat Perintah.
3. Pimpinan Sidang Rapat Komando terdiri atas tiga unsur pimpinan Menwa dalam tingkatan
struktural yang berlaku.
- Rakomnas terdiri atas unsur Konas Menwa, Komenwa dan Kosub Menwa.
- Rakomda terdiri atas unsur Konas Menwa, Komenwa dan Kosub/Kosat Menwa.
- Rakomsub terdiri atas unsur Komenwa, Kosub dan Kosat Menwa.
- Rakomsat terdiri atas unsur Komenwa, Kosub dan Kosat Menwa.
4. Alat kelengkapan Rapat Komando terdiri dari Sidang Pleno dan Sidang Komisi (Komisi A
membahas tentang keorganisasian, Komisi B membahas tentang Program Kerja Organisasi dan
Komisi C membahas tentang Rekomendasi Organisasi).
5. Rapat Komando memiliki jadwal acara yang tetap dan disepakati seluruh peserta.
6. Dalam rangka memenuhi tertib organisasi hasil-hasil Rapat Komando dilaporkan secara tertulis
ke struktur organisasi satu tingkat diatasnya berupa Berita Acara guna mendapatkan
pengesahan.

Pasal 7
Peserta Rapat Komando

1. Peserta Rapat Komando terdiri atas Peserta Utusan dan Peserta Peninjau yang telah disetujui
oleh Pimpinan Sidang.
2. Peserta Utusan terdiri dari pimpinan Menwa distruktur yang bersangkutan serta pimpinan
Menwa distruktur satu tingkat diatas dan satu tingkat dibawahnya yang memiliki hak suara dan
hak bicara. Dalam hal pimpinan berhalangan dapat mewakilkan dengan melengkapi surat
perintah.
3. Peserta Peninjau adalah para peserta yang hanya memiliki hak bicara yang telah disetujui oleh
Pimpinan Sidang.

3
PETUNJUK TEKNIS PEMILIHAN KOMANDAN RESIMEN MAHASISWA

BAB IV
PIMPINAN RESIMEN MAHASISWA
Pasal 7
Tingkat Nasional

Pimpinan Resimen Mahasiswa ditingkat nasional adalah Komandan Komando Nasional Resimen
Mahasiswa Indonesia atau disingkat Dankonas adalah pemegang kepemimpinan tertinggi organisasi
Resimen Mahasiswa dalam lingkup nasional yang dipilih dalam Rapat Komando Nasional (Rakomnas)
untuk masa bakti 4 (empat) tahun.

Pasal 8
Tingkat Provinsi

Pimpinan Resimen Mahasiswa di tingkat provinsi adalah Komandan Komando Resimen


Mahasiswa disingkat Danmenwa adalah pemegang kepemimpinan tertinggi organisasi Resimen
Mahasiswa dalam lingkup wilayah provinsial yang dipilih dalam Rapat Komando Daerah (Rakomda)
untuk masa bakti 3 (tiga) tahun.

Pasal 9
Tingkat Kabupaten/Kotamadya

Pimpinan Resimen Mahasiswa di tingkat Kabupaten/Kota adalah Komandan Komando Sub


Resimen Mahasiswa disingkat Dansub Menwa adalah pemegang kepemimpinan tertinggi organisasi
Resimen Mahasiswa dalam lingkup Kabupaten/Kota yang dipilih dalam Rapat Komando Sub-Menwa
(Rakomsub) untuk masa bakti 2 (dua) tahun.

Pasal 10
Tingkat Perguruan Tinggi

Pimpinan Resimen Mahasiswa di tingkat Perguruan Tinggi adalah Komandan Satuan Resimen
Mahasiswa disingkat Dansat adalah pemegang kepemimpinan tertinggi organisasi Resimen Mahasiswa
dalam lingkup Perguruan Tinggi yang dipilih dalam Rapat Komando Satuan (Rakomsat) untuk masa bakti
1 (satu) tahun.

BAB V
PERSYARATAN
Pasal 11
Kriteria Calon Pimpinan Resimen Mahasiswa

Kriteria umum calon Pimpinan Resimen Mahasiswa adalah sebagai berikut:


1. Tingkat Nasional:
a) Bertakwa kepada Tuhan YME
b) Warga Negara Indonesia
c) Berusia antara 30 s/d 45 thn
4
PETUNJUK TEKNIS PEMILIHAN KOMANDAN RESIMEN MAHASISWA

d) Telah mengikuti Pendidikan Dasar Kemenwaan


e) Sehat jasmani dan rohani
f) Tidak dalam/sedang menghadapi proses hukum
g) Berpendidikan minimal S-1
h) Memiliki visi dan misi pengembangan organisasi
i) Minimal telah mengabdi selama 6 (enam) tahun di Menwa.
j) Pernah menjabat sebagai Danmen/Dansat atau Staf Komenwa.

2. Tingkat Provinsi:
a) Bertakwa kepada Tuhan YME
b) Warga Negara Indonesia
c) Berusia antara 30 s/d 40 thn
d) Telah mengikuti Pendidikan Dasar Kemenwaan
e) Sehat jasmani dan rohani
f) Tidak dalam/sedang menghadapi proses hukum
g) Berpendidikan minimal S-1
h) Memiliki visi dan misi pengembangan organisasi
i) Minimal telah mengabdi selama 6 (enam) tahun di Menwa
j) Pernah Menjabat sebagai Dansat/Wadansat

3. Tingkat Kabupaten/Kota :
a) Bertakwa kepada Tuhan YME
b) Warga Negara Indonesia
c) Berusia antara 22 s/d 30 thn
d) Telah Mengikuti Pendidikan Dasar Kemenwaan
e) Sehat Jasmani dan Rohani
f) Tidak dalam/sedang menghadapi proses hukum.
g) Berpendidikan minimal S-1
h) Memiliki visi dan misi pengembangan organisasi
i) Minimal semester 6 pendidikan S-1
j) Pernah menjabat sebagai Dansat/Wadansat

4. Tingkat Perguruan Tinggi:


a) Bertakwa kepada Tuhan YME
b) Warga Negara Indonesia
c) Berusia antara 20 s/d 22 thn
d) Telah mengikuti Pendidikan Dasar Kemenwaan
e) Sehat jasmani dan rohani
f) Tidak dalam/sedang menghadapi proses hukum
g) Memiliki visi dan misi pengembangan organisasi
h) Minimal semester 4 untuk strata S-1 dan semester 3 untuk strata D-3

5
PETUNJUK TEKNIS PEMILIHAN KOMANDAN RESIMEN MAHASISWA

Pasal 11
Kelengkapan Administrasi

1. Mengisi formulir biodata calon Komandan


2. Melampirkan fotocopy KTP/SIM yang masih berlaku
3. Melampirkan copy ijazah terakhir (untuk calon Dankonas dan Danmenwa)
4. Melampirkan copy Sertifikat Diksar/dokumen lainnya yang terkait dengan aktifitas kemenwaan
5. Melampirkan copy Surat Keputusan Pengangkatan Dalam Jabatan Dansat/Wadansat atau
melampirkan surat keterangan dari Satmenwa dimana pernah menjabat.
6. Menyerahkan pas foto ukuran 4 x 6 sejumlah 3 lembar

BAB VII
MEKANISME PEMILIHAN

Mekanisme pemilihan pimpinan dilaksanakan dalam Rapat Komando dengan tata tertib adalah sebagai
berikut:
1. Pemilihan Bakal Calon Komandan berdasarkan formulir yang sudah diisi dan disiapkan oleh
panitia Rapat Komando
2. Para Bakal Calon terlebih dahulu menanda tangani Nota Kesepakatan Damai dihadapan Pimpinan
Sidang Rapat Komando.
3. Bakal Calon Komandan yang lolos penyaringan sebagai calon, minimal didukung oleh 2 (dua)
suara dan ditetapkan oleh Pimpinan Sidang Rapat Komando
4. Menyampaikan visi , misi dan pengembangan organisasi secara tertulis.
5. Proses pemilihan dilaksanakan secara tertutup berdasarkan asas langsung, umum, bebas dan
rahasia.
6. Penghitungan suara dilakukan secara terbuka.
7. Jika dalam penghitungan suara terdapat 2 (dua) calon yang mendapatkan dukungan suara sama
jumlahnya maka diadakan pemilihan ulang guna menghasilkan Komandan terpilih yang diikuti
oleh 2 (dua) calon yang mendapatkan jumlah suara yang sama banyaknya tersebut.

BAB VIII
PENETAPAN CALON dan PIMPINAN TERPILIH
Pasal 12
Ketetapan Rapat Komando

1. Penetapan Bakal Calon Pimpinan menjadi Calon Pimpinan dilaksanakan oleh Pimpinan Sidang
Rapat Komando setelah memeriksa persyaratan umum dan administrasi.
2. Calon Pimpinan terpilih ditentukan berdasarkan perolehan suara terbanyak.
3. Komandan terpilih ditetapkan berdasarkan Ketetapan Rapat Komando yang ditandatangani oleh
Pimpinan Sidang Rapat Komando.

6
PETUNJUK TEKNIS PEMILIHAN KOMANDAN RESIMEN MAHASISWA

Pasal 13
Keputusan Organisasi

Setelah terpilihnya Komandan dan ditetapkan dalam forum Rapat Komando maka dilaporkan
secara tertulis berupa Berita Acara Hasil Rapat Komando kepada Struktur Organisasi diatasnya guna
mendapatkan Surat Keputusan.

BAB IX
ATURAN PERALIHAN
Pasal 14

Dalam kondisi tertentu dimana terdapat kekosongan kepemimpinan di tingkat Provinsi dan
Kabupaten/Kota maka Komando Nasional Menwa Indonesia (Konas Menwa) memiliki kewenangan
untuk menunjuk dan menetapkan Pejabat Sementara/Pejabat Definitif Danmenwa dan Dansub Menwa
hingga masa pelaksanaan Rapat Komando berikutnya.

BAB IX
PENUTUP

Demikianlah Petunjuk Teknis Pemilihan Pimpinan Resimen Mahasiswa Indonesia ini untuk
menjadi panduan dalam rangka pembinaan dan pemberdayaan organisasi Resimen Mahasiswa
Indonesia.

Ditetapkan di : Jakarta
Pada tanggal : 25 Januari 2015

KOMANDAN
KOMANDO NASIONAL
RESIMEN MAHASISWA INDONESIA

Ir. A.Riza Patria, MBA


NBP. 89690720536

7
PETUNJUK TEKNIS PEMILIHAN KOMANDAN RESIMEN MAHASISWA

JUKNIS LIHPIMORMENWA LAMPIRAN I


No. 001/PT/Menwa/2014

CONTOH

TATA TERTIB RAPAT KOMANDO


(REDAKSIONAL MENYESUAIKAN SESUAI TINGKATAN)

KOMANDO NASIONAL
RESIMEN MAHASISWA INDONESIA
8
PETUNJUK TEKNIS PEMILIHAN KOMANDAN RESIMEN MAHASISWA

TATA TERTIB PERSIDANGAN


RAPAT KOMANDO NASIONAL
RESIMEN MAHASISWA INDONESIA

BAB I
KETENTUAN UMUM
Pasal 1
Status Rapat Komando Nasional Resimen Mahasiswa Indonesia

Rapat Komando Nasional (Rakomnas) Resimen Mahasiswa Indonesia adalah Rapat tertinggi
untuk pengambilan keputusan dalam organisasi Resimen Mahasiswa Indonesia.

Pasal 2
Pelaksana

Panitia Rapat Komando Nasional Resimen Mahasiswa Indonesia adalah pelaksana berdasarkan
surat Perintah dari Komandan Komando Nasional Menwa Indonesia.

Pasal 3
Landasan

Landasan Rakomnas ini adalah Surat Keputusan Bersama Menteri Pertahanan, Menteri
Pendidikan Nasional, dan Menteri Dalam Negeri dan Otonomi Daerah Republik Indonesia Nomor :
KB/14/M/X/2000, 6/U/KB/2000, 39 A Tahun 2000 Tanggal 11 Oktober 2000 tentang Pembinaan dan
Pemberdayaan Resimen Mahasiswa. (dapat diganti dengan KB 4 Menteri 2014)

Pasal 4
Wewenang

Rapat Komando Nasional berwenang untuk;


1. Membahas kebijakan umum organisasi.
2. Menetapkan Program kerja dan rekomendasi Organisasi.
3. Mengesahkan laporan pertanggungjawaban Komandan Komando Nasional Resimen Mahasiswa
Indonesia.
4. Menetapkan dan mengesahkan hasil pemilihan calon Komandan Nasional periode 2014 – 2016.

9
PETUNJUK TEKNIS PEMILIHAN KOMANDAN RESIMEN MAHASISWA

BAB II
PESERTA
Pasal 5

Peserta Rakomnas terdiri dari;


1. Peserta Utusan, yaitu ;
a) Unsur Pimpinan Konas Menwa Indonesia
b) Unsur Pimpinan Komenwa se-Indonesia
c) Seluruh Kepala Staf Menwa se-Indonesia
d) 5 (Lima) Komandan Satuan setiap Komenwa

2. Peserta Peninjau yaitu ;


a) Unsur Skonas/Skomen
b) 3 (Tiga) orang dari unsur DPN I-ARMI
c) 2 (dua) orang dari unsur DPP I-ARMI se-Indonesia

Pasal 6

Hak Peserta Sidang Rakomnas III :


1. Seluruh peserta utusan dari unsur pimpinan mempunyai hak bicara dan hak suara.
2. Setiap peserta sidang mempunyai hak memilih dan dipilih.
3. Peserta peninjau hanya memiliki hak bicara dengan ijin pimpinan sidang.

Pasal 7

Kewajiban peserta sidang Rakomnas:


1. Setiap peserta sidang wajib menjaga kelancaran dan ketertiban sidang.
2. Setiap peserta sidang wajib hadir di ruangan 5 menit sebelum acara/sidang dimulai.
3. Peserta sidang diwajibkan memakai seragam Menwa kecuali peserta peninjau (seragam
Alumni/I-ARMI).
4. Peserta tidak diperkenankan keluar masuk ruangan tanpa seizin pimpinan sidang.
5. Peserta yang tidak mengikuti dua session pertemuan akan hilang haknya sebagai peserta sidang
kecuali atas rekomendasi kebijakan Pimpinan sidang.

BAB III
JENIS PERSIDANGAN
Pasal 8

Persidangan dalam Rakomnas ini terdiri dari:


1. Sidang Pleno
2. Sidang Komisi

10
PETUNJUK TEKNIS PEMILIHAN KOMANDAN RESIMEN MAHASISWA

BAB IV
PIMPINAN SIDANG
Pasal 9

Pimpinan Sidang, terdiri atas :


1. Sidang Pleno dipimpin oleh 5 (lima) orang terdiri dari unsur Komando Nasional Resimen
Mahasiswa Indonesia, unsur Panitia SC dan 3 (tiga) orang unsur perwakilan Komenwa.
2. Sidang Komisi dipimpin oleh 3 (tiga) orang yang dipilih dari dan oleh peserta Sidang Komisi.

BAB V
QUORUM
Pasal 10

Sidang dinyatakan sah apabila dihadiri oleh setengah plus satu dari jumlah peserta sidang.

Pasal 11

Apabila ketentuan pasal 11 tidak tercapai, maka sidang di skors sebanyak dua kali sepuluh menit,
selanjutnya sidang dinyatakan sah.

BAB VI
KEPUTUSAN
Pasal 12

Keputusan rapat diambil berdasarkan azas musyawarah dan mufakat.

Pasal 13

Jika ketentuan Pasal 12 tidak tercapai, maka keputusan diambil berdasarkan mekanisme suara
terbanyak (voting).

BAB VII
TAHAPAN PEMILIHAN
Pasal 14

Tahapan Pemilihan Pimpinan Menwa tingkat nasional terdiri dari:


1. Pendaftaran Bakal Calon Dankonas.
2. Verifikasi administrasi Bakal Calon dan Penetapan Calon Dankonas.

11
PETUNJUK TEKNIS PEMILIHAN KOMANDAN RESIMEN MAHASISWA

Pasal 15

Pendaftaran Bakal Calon Dankonas :


1. Bakal Calon Dankonas adalah seluruh anggota dan alumni Resimen Mahasiswa yang memenuhi
persyaratan.
2. Setiap peserta berhak mengajukan satu orang Bakal Calon Dankonas sebagai Calon Dankonas.
3. Bakal Calon Dankonas didukung oleh sekurang-kurangnya lima (5) suara, berhak diajukan sebagai
Calon.
4. Bakal calon berkewajiban untuk :
a. Menyatakan kesediaannya untuk dipilih menjadi calon Dankonas.
b. Menyerahkan data pribadi.
c. Memaparkan Visi dan Misi Menwa Indonesia periode 2014 - 2016

Pasal 16

Pemilihan Calon Dankonas :


1. Calon Dan Konas adalah bakal calon yang menyatakan kesediaanya.
2. Dankonas dan seluruh Danmenwa berhak memilih satu orang calon Dankonas
3. Seluruh unsur pimpinan yang akan menggunakan hak suara harus menunjukkan Surat Keputusan
Pengangkatan Danmenwa dari Konas Menwa.
4. Dalam hal Danmenwa berhalangan dapat diwakilkan dengan menunjukkan Surat Perintah dari
Dan Menwa bahwa anggota tersebut diberikan hak dan wewenang untuk mengikuti pemilihan
Dankonas dalam Rakomnas.
5. Suara terbanyak ditetapkan sebagai Dankonas.

Pasal 17

Kriteria Calon Dankonas :


1. Bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa
2. Warga Negara Indonesia
3. Sehat jasmani dan rohani
4. Tidak dalam / sedang menghadapi proses hokum
5. Pernah menjabat sebagai unsur pimpinan di jajaran Menwa
6. Mempunyai visi dan misi yang jelas
7. Bersedia dicalonkan sebagai Dankonas

BAB VIII
SANKSI-SANKSI
Pasal 18

a. Setiap peserta yang melanggar tata tertib akan mendapatkan teguran dari pimpinan siding,
sebagai peringatan.
b. Jika teguran yang dimaksud tidak diindahkan maka pimpinan sidang berhak mengeluarkan
peserta sidang tersebut dan mencabut haknya sebagai peserta.

12
PETUNJUK TEKNIS PEMILIHAN KOMANDAN RESIMEN MAHASISWA

BAB IX
PERATURAN TAMBAHAN
Pasal 19

a. Hasil Rakomnas dan Berita acara pemilihan Dankonas dilaporkan kepada


Mendagri/Menhan/Mendiknas/Menpora selambat-lambatnya satu minggu setelah pemilihan.
b. Dankonas terpilih dapat dilakukan pengukuhan.
c. Hal-hal yang belum diatur dalam tata tertib ini akan diatur kemudian bila dianggap perlu.
d. Tata tertib ini berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di : Jakarta,
Pukul : ………… WIB
Pada tanggal : ……………….. 2014

PIMPINAN SIDANG

_________________________ ________________________ ________________________


NBP. NBP. NBP.

13
PETUNJUK TEKNIS PEMILIHAN KOMANDAN RESIMEN MAHASISWA

JUKNIS LIHPIMORMENWA LAMPIRAN 2


No. 001/PT/Menwa/2014
CONTOH
BERITA ACARA PEMILIHAN KOMANDAN
KOMANDO RESIMEN MAHASISWA JAYAKARTA PERIODE 2015-2018
Rapat Komando Daerah yang telah diselenggarakan pada tanggal 09-11 Februari 2015 di Hotel Grand
Cempaka Propinsi DKI Jakarta yang dihadiri oleh 10 Komandan Satuan yang terdiri dari :

1. Universitas Muhammadiyah 6. Universitas Islam Negeri


2. Universitas Indonesia 7. Universitas Jayabaya
3. Universitas Negeri Jakarta 8. Universitas Borobudur
4. Universitas 17 Agustus 9. Universitas Mercu Buana
5. Universitas Islam jakarta 10. Universitas IST Al-Kamal
Berdasarkan Hasil Rapat Komando tersebut, maka diperoleh hasil sebagai berikut :
1. Calon Komandan Resimen Mahasiswa yang lolos seleksi administrasi dan mengikuti tahap pemilihan
berjumlah 3 orang yang terdiri dari ;
a. Sugiarto asal Perguruan Tinggi Universitas Indonesia
b. Sugiono asal Perguruan Tinggi Universitas Negeri Jakarta
c. Suseno asal Perguruan Tinggi Universitas 17 Agustus
2. Hasil pemilihan dari 3 (tiga) kandidat tersebut terdapat perolehan suara sebagai berikut
a. Sugiarto 7 Suara
b. Sugiono 2 Suara
c. Suseno 1 Suara
Atas Perolehan Suara tersebut diatas, maka Komandan terpilih adalah Bapak SUGIARTO.

Demikianlah Berita Acara tersebut dibuat dengan sebenarnya dan dapat dipertanggung jawabkan
sebagaimana mestinya
Ditetapkan di : Jakarta
Tanggal : 11 Februari 2015

PIMPINAN SIDANG RAPAT KOMANDO DAERAH


RESIMEN MAHASISWA JAYAKARTA
ANGGOTA KETUA ANGGOTA

TTD TTD TTD

ANDRE ERWIN H. AL- JAKARTATY ALASKA


NBP..... NBP............. NBP........

ANGGOTA ANGGOTA
TTD TTD
ALASKA ALASKA
NBP........ NBP........
14
PETUNJUK TEKNIS PEMILIHAN KOMANDAN RESIMEN MAHASISWA

CONTOH

DAFTAR ABSENSI PESERTA RAPAT KOMANDO


RESIMEN MAHASISWA JAYAKARTA

NO TELP DAN TANDA TANGAN DAN


NO NAMA PERTI JABATAN
EMAIL STEMPEL SATUAN
1

10

PIMPINAN SIDANG RAPAT KOMANDO DAERAH


RESIMEN MAHASISWA JAYAKARTA

ANGGOTA KETUA ANGGOTA

TTD TTD TTD

ANDRE ERWIN H. AL- JAKARTATY ALASKA


NBP..... NBP............. NBP........

ANGGOTA ANGGOTA

TTD TTD

ALASKA ALASKA
NBP........ NBP........

15
PETUNJUK TEKNIS PEMILIHAN KOMANDAN RESIMEN MAHASISWA

16

Anda mungkin juga menyukai