Anda di halaman 1dari 61

PEMERINTAH DAERAH

KABUPATEN ROKAN HULU

BAB I
PENDAHULUAN

1.1. LATAR BELAKANG

Berdasarkan Undang-undang Republik Indonesia Nomor 12 Tahun 2008


tentang Perubahan Kedua Atas Undang-undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang
Pemerintahan Daerah, mengamanatkan pemberian otonomi luas kepada daerah
diarahkan untuk mempercepat terwujudnya kesejahteraan masyarakat melalui
peningkatan pelayanan, pemberdayaan dan peran serta masyarakat. Dalam
penyelenggaraan pemerintahan daerah, Kepala Daerah dibantu oleh perangkat
daerah. Perangkat daerah terdiri atas sekretariat daerah, sekretariat DPRD, dinas
daerah, lembaga teknis daerah, kecamatan dan kelurahan. Selain dari pada itu, untuk
meningkatkan pelayanan masyarakat dan melaksanakan fungsi-fungsi pemerintahan
Kabupaten, maka Kecamatan sebagai bawahan secara birokrasi dari Kabupaten yang
pelaksanaan tugasnya memperoleh limpahan dari Bupati. Selain dari pada itu,
Kecamatan mempunyai tugas pokokmelaksanakan kewenangan pemerintahan yang
dilimpahkan Bupati untuk menangani sebagian urusan otonomi daerah yang
berpedoman pada peraturan perundang-undangan. Selain itu, Camat
menyelenggarakan tugas umum pemerintahan yang meliputi: (1) mengkoordinasikan
kegiatan pemberdayaan masyarakat; (2) mengkoordinasikan upaya
penyelenggaraan ketentraman dan ketertiban umum; (3) mengkoordinasikan
penerapan dan penegakan peraturan perundang-undangan; (4) mengkoordinasikan
pemeliharaan prasarana dan fasilitas pelayanan umum; dan (5) mengkoordinasikan
penyelenggaraan kegiatan pemerintahan di tingkat kecamatan; (6) membina

RENSTRAKECAMATAN
1
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

penyelenggaraan pemerintahan desa dan/atau kelurahan; (7) melaksanakan pelayanan


masyarakat yang menjadi ruang lingkup tugasnya dan/atau yang belum dapat
dilaksanakan pemerintahan desa atau kelurahan. Dalam hal pelimpahan tugas dari
Bupati kepadaCamat, maka Pemerintah Daerah perlu memverifikasi tugas-tugas
yang dilimpahkan secara proporsional. Pelaksanaan tugas Camat akan terlaksana
secara optimal apabila diikuti dengan pemberian sumber-sumber keuangan yang
besarnya disesuaikan dan diselaraskan dengan pelaksanaan kegiatan pemerintahan
dan tuntutan kebutuhan masyarakat dalam lingkungan Kecamatannya.
Salah satu instrumen untuk dapat meningkatkan kualitas pelayanan prima
terhadap masyarakat adalah perumusan rencana strategis yang merupakan
serangkaian rencana tindakan dan kegiatan mendasar yang dibuat secara
partisipatif antara pimpinan dan seluruh komponen organisasi untuk
diimplementasikan oleh seluruh jajarannya dalam rangka pencapaian visi dan
misi Kecamatan. Demi kelancaran pelaksanaan tugas Camat, maka dapat dibantu
oleh jajaran terendahnya yaitu desa/kelurahan yang berada dilingkungannya.
Untuk mewujudkan tercapainya tujuan penyelenggaraan otonomi daerah,
pemerintah berkewajiban melakukan pembinaan atas penyelenggaraan pemerintahan
daerah termasuk pemerintahan terendah yaitu desa guna menjamin penyelenggaraan
pemerintahan yang dilaksanakan berjalan sesuai dengan rencana dan
ketentuan yang berlaku maka Pemerintah, Pemerintah Provinsi, Pemerintah
Kabupaten dan Camat melakukan pengawasan.Camat sebagai perangkat daerah
dalam wilayah kerja kecamatannya, yang dapat menguraikan gambaran secara
menyeluruh tentang karakter desa-desa yang ada diwilayahnya yang meliputi data
dasar keluarga, potensi sumber daya alam, sumber daya manusia, kelembagaan,
prasarana dan sarana serta perkembangan kemajuan dan permasalahan yang
dihadapi oleh desa-desa yang ada diwilayah kecamatannya.

RENSTRAKECAMATAN
2
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

Tingkat perkembangan suatu kecamatandapat dicerminkan melalui


keberhasilan pembangunan kecamatan terhadap desa-desa yang ada setiap
tahunnya dan setiap lima tahun diukur dari laju kecepatan perkembangan ekonomi
masyarakat, pendidikan masyarakat, kesehatan masyarakat, keamanan dan
ketertiban, kedaulatan politik masyarakat, peran serta masyarakat dalam
pembangunan, pembinaan dan pengawasan serta kinerja pemerintahan.
Pembangunan daerah Kabupaten Rokan Hulu bertujuan untuk
meningkatkan kesejahteraan masyarakat diberbagai aspek kehidupan, untuk
mencapai tujuan dimaksud Pemerintah Daerah telah menetapkan landasan, arah
dan kebijakan yang dituangkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah
Daerah (RPJMD) Tahun 2016-2021, sebagai acuan Pemerintah Daerah untuk
menetapkan kebijakan tahunan/Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) dalam
rangka melaksanakan pembangunan daerah yang berkesinambungan.
Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten
Rokan Hulu bertujuan pada pencapaian agenda pembangunan daerah yaitu:
pembangunan infrastruktur daerah, peningkatan sumber daya manusia serta
penanggulangan kemiskinan sebagaimana yang akan dituangkan di dalam Rencana
Strategis dan Rencana Kerja Pemerintah Daerah Kabupaten Rokan Hulu.
Salah satu misi Kepala Daerah yang tertuang di dalam RPJMD Tahun 2016-
2021 adalah peningkatan tewujudnya otonomi desa meliputi: memberdayakan
masyarakat desa, memberdayakan kelembagaan pemerintahan desa dan
pemanfaatan potensi desa yang bertujuan untuk mewujudkan keseimbangan
pembangunan daerah, pembangunan antar wilayah desa dan wilayah perkotaan.
Wujud keseimbangan pembangunan antar wilayah ditandai oleh adanya
peningkatan kapasitas pemerintahan desa, pemenuhan sarana prasarana tingkat
desa, serta mendorong terbentuknya desa mandiri dan sejahtera, dengan sasaran
pokok (1) meningkatnya kemandirian masyarakat dalam pembangunan; (2)

RENSTRAKECAMATAN
3
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

penguatan infrastruktur pedesaan; dan (3) penguatan kelembagaan desa dan


kemandirian desa.
Perencanaan menurut Undang-undang Nomor 25 Tahun 2004 adalah suatu
proses untuk menentukan tindakan masa depan yang tepat, melalui urutan pilihan,
dengan memperhitungkan sumber daya yang tersedia. Sedangkan Pembangunan
Nasional adalah upaya yang dilakukan oleh semua komponen bangsa dalam
mencapai tujuan bernegara.
Untuk menjamin agar kegiatan pembangunan berjalan efektif, efisien dan
bersasaran dalam rangka pencapaian tujuan negara maka diperlukan suatu Sistem
Perencanaan Pembangunan Nasional yang disusun secara sistematis, terarah,
terpadu, menyeluruh dan tanggap terhadap perubahan.
Menurut Undang-undang Nomor 25 Tahun 2004, Sistem Perencanaan
Pembangunan Nasional adalah satu kesatuan tata cara perencanaan pembangunan
untuk menghasilkan rencana-rencana pembangunan dalam jangka panjang, jangka
menengah dan tahunan yang dilaksanakan oleh unsur penyelenggara negara dan
masyarakat di tingkat Pusat dan Daerah.
Rencana Strategis Satuan Kerja Perangkat Daerah merupakan suatu
dokumen perencanaan Satuan Kerja Perangkat Daerah untuk periode 5 (lima)
tahun. Rencana Strategis Satuan Kerja Perangkat Daerah merupakan turunan dari
Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) yang memuat visi, misi,
tujuan, strategi, kebijakan, program dan kegiatan pembangunan yang disusun sesuai
dengan tugas pokok dan fungsi Satuan Kerja Perangkat Daerah.
Kecamatan Bangun Purba merupakan Satuan Kerja Perangkat Daerah
Kabupaten Rokan Hulu, melalui sistem manajemen pembangunan Kecamatan yang
partisipatif dalam menyusun perencanaan, pelaksanaan pemanfaatan dan
pemeliharaan serta pengembangan tindak lanjut hasil pembangunan dilakukan
secara partisipatif.

RENSTRAKECAMATAN
4
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

Penyusunan Rencana Strategi Kecamatan Bangun Purba Tahun 2016-2021


pada dasarnya dilatarbelakangi oleh keinginan untuk menjalankan amanat yang
ditetapkan dalam peraturan perundang-undangan yang berlaku, serta untuk turut
mendukung suksesnya pencapaian sasaran pembangunan daerah sebagaimana yang
telah ditetapkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah
Kabupaten Rokan Hulu Tahun 2016-2021. Untuk itu dalam rangka melaksanakan
tugas sesuai dengan fungsi yang dimiliki Kecamatan Bangun Purba, maka disusunlah
Rencana Strategi Kecamatan Bangun Purba sebagai satu bagian yang utuh dari
manajemen kerja di lingkungan Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu. Rencana
Strategi Kecamatan Bangun Purba memuat gambaran keadaan yang ingin dicapai
dalam melaksanakan tugas yang di formulasikan dalam bentuk pernyataan visi, misi
hingga strategi yang akan dijalankan selama kurun waktu 5 tahun kedepan 2016-
2021.
Perencanaan strategis Kecamatan Bangun Purba dirumuskan melalui
tahapan yang bersifat konseptual sampai dengan bersifat teknis/kualitatif dalam
rangka untuk menyesuaikan alur waktu masa berlakunya Rencana Pembangunan
Jangka Menengah Daerah Kabupaten Rokan Hulu Tahun 2016-2021.
Dengan perencanaan strategis Kecamatan Bangun Purba diharapkan dapat
dikomunikasikan kepada seluruh jajaran dan lembaga/dinas instansi yang berkaitan.
Semangat kompetitif dan inovatif ini dan penguasaan ilmu serta teknologi oleh
seluruh aparat dijajaran Kecamatan Bangun Purba perlu dibina dan dikembangkan
serta diberdayakan melalui penciptaan iklim kerja yang kondusif dan organisasi yang
terus belajar.
Rencana strategis tersebut kemudian wajib dikomunikasikan ke seluruh
elemen yang terlibat untuk membantu mengarahkan semua kegiatan yang dilakukan
oleh Kecamatan Bangun Purba untuk memajukan Kabupaten Rokan Hulu.

RENSTRAKECAMATAN
5
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

1.2. LANDASAN HUKUM

Penyusunan Rencana Strategis Kecamatan Bangun Purba untuk


pengembangan Kabupaten Rokan Hulu ini dibuat dengan mengacu pada Sistem
Perencanaan Pembangunan Nasional yang tertera pada Undang-undang Nomor 25
Tahun 2004, dimana undang-undang tersebut adalah salah satu pendekatan penting
untuk menunjang kesinambungan pembangunan nasional serta dapat mendorong
efektifitas dan efesiensi melalui sinkronisasi dan peningkatan sinergi program antara
pusat dengan daerah serta program pembangunan lintas sektor di daerah. Undang-
undang Nomor 25 Tahun 2004 juga dapat dipandang sebagai instrumen bagi
pelembagaan perencanaan parisipatif. Untuk memudahkan dalam tahapan dan tata
cara penyusunan, maka disusunlah Rencana Strategis berdasarkan sistematika yang
terdapat di dalam Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 54 Tahun 2010 tentang
Pelaksanaan Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata
Cara Penyusunan, Pengendalian, dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan
Daerah.
Landasan hukum yang digunakan dalam penyusunan Rencana Strategis
SKPD Kecamatan Bangun Purba adalah:
1. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 53 Tahun 1999 tentang
Pembentukan Kabupaten Pelalawan, Kabupaten Rokan Hulu, Kabupaten
Rokan Hilir, Kabupaten Siak, Kabupaten Karimun, Kabupaten Natuna,
Kabupaten Kuantan Sengingi dan Kota Batam sebagaimana telah diubah
beberapa kali, terakhir dengan Undang-undang Republik Indonesia Nomor 34
Tahun 2008, tentang Perubahan Ketiga Atas Undang-undang Republik
Indonesia Nomor 53 Tahun 1999;
2. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan
Negara;

RENSTRAKECAMATAN
6
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

3. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem


Perencanaan Pembangunan Nasional;
4. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 32 Tahun 2004 tentang
Pemerintahan Daerah sebagaimana telah diubah beberapa kali, terakhir
dengan Undang-undang Republik Indonesia Nomor 12 Tahun 2008 tentang
Perubahan Kedua Atas Undang-undang Nomor 32 Tahun 2004;
5. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 33 Tahun 2004 tentang
Perimbangan Keuangan Antara Pemerintah Pusat dan Pemerintahan Daerah;
6. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 17 Tahun 2007 tentang Rencana
Pembangunan Jangka Panjang Nasional Tahun 2005-2025;
7. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 26 Tahun 2007 tentang Penataan
Ruang;
8. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 12 Tahun 2011 tentang
Pembentukan Peraturan Perundang-undangan;
9. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 58 Tahun 2005 tentang
Pengelolaan Keuangan Daerah;
10. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 72 Tahun 2005 tentang
Desa;
11. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 79 Tahun 2005 tentang
Pedoman Pembinaan dan Pengawasan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah;
12. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 8 Tahun 2006 tentang
Pelaporan Keuangan dan Kinerja Instansi Pemerintah;
13. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 39 Tahun 2006 tentang Tata
Cara Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan;
14. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 38 Tahun 2007 tentang
Pembagian Urusan Pemerintahan Antara Pemerintah, Pemerintah Daerah
Provinsi, dan Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota;

RENSTRAKECAMATAN
7
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

15. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 41 Tahun 2007 tentang


Organisasi Perangkat Daerah;
16. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 6 Tahun 2008 tentang
Pedoman Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah;
17. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 8 Tahun 2008 tentang
Tata Cara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana
Pembangunan Daerah;
18. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 19 Tahun 2008 tentang
Kecamatan;
19. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 26 Tahun 2008 tentang
Rencana Tata Ruang Wilayah Nasional;
20. Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 5 Tahun 2010 tentang
Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional Tahun 2010-2014;
21. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman
Pengelolaan Keuangan Daerah sebagaimana telah diubah dengan Peraturan
Menteri Dalam Negeri Nomor 59 Tahun 2007 tentang Perubahan Peraturan
Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006;
22. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 54 Tahun 2010 tentang Pelaksanaan
Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata Cara
Penyusunan, Pengendalian, dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan
Daerah;
23. Peraturan Daerah Kabupaten Rokan Hulu Nomor 19 Tahun 2003 tentang
Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten Rokan Hulu;
24. Peraturan Daerah Kabupaten Rokan Hulu Nomor 4 Tahun 2009 tentang
Rencana Pembangunan Jangka Panjang (RPJP) Daerah Kabupaten Rokan
Hulu Tahun 2005-2025;
25. Peraturan Daerah Kabupaten Rokan Hulu Nomor 4 Tahun 2011 tentang
Organisasi Perangkat Daerah;
RENSTRAKECAMATAN
8
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

26. Peraturan Bupati Rokan Hulu Nomor 78 Tahun 2011 tentang Uraian Tugas
Jabatan Struktural pada Kecamatan;
27. Peraturan Bupati Rokan Hulu Nomor 84 Tahun 2011 tentang Rencana
Strategis Satuan Kerja Perangkat Daerah Kabupaten Rokan Hulu Tahun 2017-
2021.

1.3. MAKSUD DAN TUJUAN

Rencana Strategis Kecamatan Bangun Purba ini disusun sebagai sarana untuk
mencapai visi dan misi Kecamatan Bangun Purba yang mana pada gilirannya
mendukung penuh visi dan misi Kabupaten Rokan Hulu. Fokus utama yang
dilakukan adalah meningkatkan pelayanan prima kepada masyarakat dan
mewujudkan penyelenggaraan pemerintahan yang bersih (clean governance) dan
pemerintahan yang baik (good government).
Penyusunan Rencana Strategis Kecamatan Bangun Purba dimaksud untuk
menyediakan tolok ukur dan alat bantu bagi unit-unit kerja yang ada pada
lingkungan Kecamatan Bangun Purba untuk secara konsekuen dan konsisten
menyelenggarakan kegiatan sesuai dengan fungsi dan peran yang diemban.
Secara umum esensi dari penyusunan Rencana Strategis Kecamatan Bangun
Purba adalah mengidentifikasi kondisi yang ada pada saat ini, kemudian
memprediksi dan memproyeksikan kondisi yang diinginkan di masa yang akan
datang dalam rangka peningkatan kinerja, sekaligus memenuhi amanat yang
terkandung dalam peraturan perundang-undangan yang berlaku dimana pada
pelaksanaan kinerjanya nanti akan dipertanggungjawabkan kepada Bupati Rokan
Hulu atas keberhasilan ataupun kegagalannya.

RENSTRAKECAMATAN
9
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

Secara khusus, tujuan yang ingin dicapai dari penyusunan Rencana


StrategisKecamatan Bangun Purba adalah:
1. Menjabarkan visi dan misi Kecamatan Bangun Purba dengan memperhatikan
dan mendukung sepenuhnya visi dan misi Kabupaten Rokan Hulu ke dalam
bentuk program yang lebih terarah dan terukur.
2. Sebagai dokumen perencanaan komprehensif yang menjamin konsistensi
perumusan kondisi dan masalah daerah yang ada saat ini, perencanaan arah
kebijakan, pembuatan strategi, sampai kepada pemilihan program strategis
yang sesuai guna mengatasi isu yang berkembang sesuai kebutuhan daerah
atas program-program dan kegiatan pembangunan.
3. Sebagai acuan utama dalam melaksanakan program-program pembangunan
selama 5 (lima) tahun ke depan yang dijabarkan lebih lanjut dalam bentuk
Rencana Kinerja Tahunan dan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah
(APBD) Kabupaten Rokan Hulu pada Tahun 2016-2021.
4. Sebagai tolok ukur untuk lebih memantapkan terselenggaranya program dan
kegiatan skala prioritas pada Kecamatan Bangun Purba dalam upaya turut
mendukung suksesnya pencapaian sasaran pembangunan daerahyang telah
ditetapkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah
Kabupaten Rokan Hulu Tahun 2016-2021.
5. Sebagai dasar bagi Bupati Rokan Hulu dalam mengukur dan menilai kinerja
Kecamatan Bangun Purba pada setiap akhir pelaksanaan tahun anggaran.

1.4. HUBUNGAN RENSTRA DENGAN DOKUMEN PERENCANAAN LAINNYA

Hubungan dokumen Rencana Strategis Kecamatan Bangun PurbaTahun


2016-2021 dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Kabupaten
Rokan Hulu Tahun 2016-2021 adalah bahwa Rencana Strategis Kecamatan Bangun
Purba merupakan salah satu dokumen teknis operasional dan merupakan

RENSTRAKECAMATAN
10
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

penjabaran teknis dari Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Kabupaten


Rokan Hulu yang memuat visi, misi, tujuan, sasaran, strategi, kebijakan dan indikasi
perencanaan program lima tahunan meliputi program internal maupun eksternal,
yaitu yang merupakan program Kecamatan Bangun Purba dan program lintas SKPD.
Dalam kaitan dengan Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional
sebagaimana yang telah diamanatkan dalam Undang-undang Nomor 25 Tahun
2004, maka keberadaan Rencana Strategis Kecamatan Bangun Purba merupakan
suatu bagian yang utuh dari manajeman kerja di lingkungan Pemerintah Kabupaten
Rokan Hulu, khususnya dalam menjalankan agenda pembangunan yang telah
tertuang dalam RPJM Daerah Kabupaten Rokan Hulu Tahun 2016-2021, serta dari
keberadaanya untuk setiap tahunnya selama periode perencanaan akan dijadikan
pedoman bagi penyiapan Rencana Kerja Kecamatan Bangun Purba yang dalam
penyusunannya mengacu pada Rencana Kerja Pemerintah Daerah Kabupaten Rokan
Hulu.
Rencana Kerja Satuan Kerja Perangkat Daerah Kecamatan Bangun Purba
adalah turunan dari Rencana Strategis Kecamatan Bangun Purba yang merupakan
dokumen perencanaan Kecamatan Bangun Purba untuk periode 1 (satu) tahun.
Renja-Kecamatan Bangun Purba disusun dengan berpedoman kepada Rencana
StrategisKecamatan Bangun Purba dan mengacu kepada Rencana Kerja Pemerintah
Daerah Kabupaten Rokan Hulu, yang memuat kebijakan, program, dan kegiatan
pembangunan baik yang dilaksanakan langsung oleh Pemerintah Kabupaten Rokan
Hulu maupun yang ditempuh dengan mendorong partisipasi masyarakat.
Berikut hubungan Rencana Strategis Kecamatan Bangun Purba dengan
dokumen perencaan lainnya akan digambarkan dalam pola keterkaitan RPJPD,
RPJMD, RENSTRA-SKPD, RKPDdan RENJA-SKPD sebagai berikut:

RENSTRAKECAMATAN
11
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

POLA KETERKAITAN RPJPD, RPJMD,


RENSTRA-SKPD, RKPD DAN RENJA-SKPD
RPJPD
1. Visi
2. Misi
3. Arah Pembangunan Daerah

RPJMD Renstra-SKPD
1. Isu Strategis 1. Isu Strategis
2. Visi 2. Visi
3. Misi 3. Misi
4. Strategi dan Kebijakan 4. Strategi dan Kebijakan
5. Tujuan dan Sasaran 5. Tujuan dan Sasaran
6. Program* 6. Program*
7. Indikasi Kegiatan* 7. Indikasi Kegiatan*

RKPD Renja-SKPD
1. Mengadopsi Komponen 1 – 5 pada 1. Mengadopsi Komponen 1 – 5
RPJMD pada Renstra-SKPD
2. Kegiatan* (berpedoman pada 2. Kegiatan* (berpedoman pada
Indikasi Kegiatan RPJMD) Indikasi Kegiatan pada Renstra-
SKPD)

Keterkaitan Antar Dokumen Perencanaan Keterkaitan Antar Komponen Dokumen Perencanaan


Saling Mempengaruhi Mempedomani Rumusan
Mempedomani Keselarasan Rumusan
* Substansi yang Ditekankan

RENSTRAKECAMATAN
12
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

1.5. SISTEMATIKA PENULISAN

Sistematika penulisan Rencana Kecamatan Bangun Purba Kabupaten Rokan


Hulu Tahun 2016-2021 merujuk pada ketentuan sistematika penulisan Rencana
Strategis menurut Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 8 Tahun 2008
tentang Tahapan, Tata Cara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan
Rencana Pembangunan Daerah dan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 54
Tahun 2010. Sistematika penulisan Rencana Strategis Kecamatan Bangun Purba
Kabupaten Rokan Hulu Tahun 2016-2021 terdiri atas 7 (tujuh) Bab dengan uraian
sebagai berikut:
KATA PENGANTAR
DAFTAR ISI
BAB I PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang
1.2. Landasan Hukum
1.3. Maksud dan Tujuan
1.4. Hubungan Renstra dengan Dokumen Perencanaan Lainnya
1.5. Sistematika Penulisan
BAB II GAMBARAN UMUMKECAMATAN BANGUN PURBA
2.1. Kondisi Umum Daerah Masa Kini
2.2. Tugas, Fungsi dan Struktur Organisasi Kecamatan Bangun Purba
2.3. Sumber Daya Kecamatan Bangun Purba
2.4. Kinerja Pelayanan Kecamatan Bangun Purba
2.5. Tantangan dan Peluang Pengembangan Pelayanan Kecamatan Bangun
Purba
BAB III ISU-ISU STRATEGIS BERDASARKAN TUGAS DAN FUNGSI
3.1. Identifikasi Permasalahan Berdasarkan Tugas dan Fungsi Pelayanan
Kecamatan Bangun Purba
RENSTRAKECAMATAN
13
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

3.2. Telaahan Visi, Misi dan Program Kepala Daerah dan Wakil Kepala
Daerah
3.3. Telaahan Rencana Tata Ruang Wilayah
3.4. Penetuan Isu-isu Strategis
BAB IV VISI, MISI, TUJUAN, SASARAN, STRATEGI, DAN KEBIJAKAN
4.1. Visi dan Misi Kecamatan Bangun Purba
4.2. Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah Kecamatan Bangun Purba
4.3. Strategi dan Kebijakan Jangka Menengah Kecamatan Bangun Purba
BAB V RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN, INDIKATOR KINERJA,
KELOMPOK SASARAN DAN PENDANAAN INDIKATIF
BAB VI INDIKATOR KINERJA DAN PROGRAM KEGIATAN KECAMATAN
BANGUN PURBA
BAB VII PENUTUP
LAMPIRAN

RENSTRAKECAMATAN
14
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

BAB II
GAMBARAN PELAYANAN
KECAMATAN BANGUN PURBA

Rokan Hulu merupakan salah satu Kabupaten yang dimekarkan dari


Kabupaten Kampar, berdasarkan Undang-undang Nomor 34 Tahun 2008 tentang
Perubahan Ketiga Atas Undang-undang Nomor 53 Tahun 1999 tentang
pembentukan Kabupaten Pelalawan, Kabupaten Rokan Hulu, Kabupaten Rokan
Hilir, Kabupaten Siak, Kabupaten Karimun, Kabupaten Natuna, Kabupaten Kuantan
Singingi dan Kota Batam. Dalam perkembangannya saat ini Kabupaten Rokan Hulu
terdiri dari 16 Kecamatan, 6 Kelurahan dan 146 Desa, luas wilayah Kabupaten
Rokan Hulu +7.449,85 km2, dengan jumlah penduduk 515.724jiwa.
Kabupaten Rokan Hulu disebelah Utara berbatas dengan Propinsi Sumatra
Utara dan Kabupater Rokan Hilir sebelah Selatan berbatas dengan Kecamatan XIII
Koto dan Kecamatan Bangkinang Barat Kabupaten Kampar, disebelah Barat
berbatas dengan Propinsi Sumatera Barat, dan disebelah Timur berbatas dengan
kecamatan Tapung Kabupaten Kampar.
Kecamatan Bangun Purba merupakan salah satu Kecamatan dari 16
Kecamatan di Kabupaten Rokan Hulu yang terletak di wilayah Barat Kabupaten
Rokan Hulu. Luas wilayah Kecamatan Bangun Purba adalah +413,99km2yang
membawahi 8 Desa, 1 desa merupakan desa persiapan (Desa Payung Bersama).

RENSTRAKECAMATAN
15
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

Berdasarkan pembentukannya batas Kecamatan Bangun Purbaadalah sebagai


berikut:
Sebelah Utara berbatasan dengan Kecamatan Tambusai
Sebelah Selatan berbatasan dengan Kecamatan Rambah
Sebelah Barat Berbatasan dengan Kabupaten Padang Lawas Sumatera Utara
Sebelah Timur berbatasan dengan Kecamatan Rambah dan Kecamatan Rambah
Hilir.
Kepadatan penduduk di Kecamatan Bangun Purba219.79/km2. Jumlah
penduduk Kecamatan Bangun Purba sampai dengan November2017 Tahun 2017
sebanyak 18,351 jiwa terdiri dari 9.509 penduduk laki-laki (51.79%) dan 8.842
penduduk perempuan (48,18%).

2.1. KONDISI UMUM DAERAH MASA KINI

Kecamatan Bangun Purba merupakan salah satu kecamatan yang ada di


Kabupaten Rokan Hulu yang resmi terbentuk berdasarkan Peraturan Daerah
Kabupaten Rokan Hulu Nomor 3 Tahun 2001 tentang Pembentukan
KecamatanBangun Purba.
Sebagai organisasi daerah, Kecamatan Bangun Purba merupakan unsur
penunjang Pemerintah Daerah yang dipimpin oleh seorang Camat, yang dalam
melaksanakan tugas dan fungsinya melakukan koordinasi dengan Bupati dan instansi
vertikal yang berada di wilayah kerjanya.
Kecamatan Bangun Purba dalam melaksanakan tugas pokoknya
menyelenggarakan urusan pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan yang
dilimpahkan oleh Bupati yang disesuaikan dengan kebutuhan kecamatan dengan
memperhatikan prinsip efisiensi dan peningkatan akuntabilitas disertai dengan
sarana, prasarana, pembiayaan dan personil.
Mengingat pentingnya peran kecamatan tersebut dan adanya tuntutan dari

RENSTRAKECAMATAN
16
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

warga masyarakat untuk mendapatkan pelayanan publik yang lebih baik, maka
diperlukan kemampuan dan kapasitas pemerintah kecamatan yang memadai.
Pemerintah kecamatan sendiri sudah berupaya untuk memperbaiki pelayanannya
dalam kerangka memenuhi kebutuhan warganya. Penerapan loket pelayanan
terpadu di Kecamatan merupakan contoh upaya perbaikan pelayanan yang
dilakukan oleh kecamatan.
Salah satu upaya untuk itu adalah pelimpahan kewenangan dari Bupati
kepada Camat untuk menyelenggarakan sebagian urusan pemerintahan dan
pembangunan. Dengan adanya pelimpahan kewenangan ini diharapkan beberapa
pelayanan publik seperti pemberian izin dan pelayanan non perizinan dapat
diselesaikan secara langsung di kecamatan. Hal ini jelas akan memberikan semangat
yang cukup kuat kepada pemerintah kecamatan untuk meningkatkan kinerjanya
terutama dalam pemberian pelayanan kepada masyarakat dan memudahkan warga
masyarakat untuk memperoleh pelayanan yang murah, cepat dan berkualitas.
Pelimpahan wewenang dari Bupati kepada Camat ini selain merupakan
tuntutan dari masyarakat untuk mendapatkan pelayanan yang mudah, murah, cepat
dan berkualitas, juga merupakan amanat dari Undang-undang Republik Indonesia
Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah, khususnya pasal 126 ayat 2
yang berbunyi ”Kecamatan dipimpin oleh Camat yang dalam pelaksanaan tugasnya
memperoleh pelimpahan sebagian wewenang Bupati atau Walikota untuk
menangani sebagian urusan otonomi daerah”.
Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu telah menerbitkan Peraturan Bupati
Rokan Hulu Nomor 39 Tahun 2011 tentang Pelimpahan Sebagian Kewenangan
Bupati Rokan Hulu kepada Camat untuk melaksanakan urusan pemerintahan
daerah, yang meliputi aspek perizinan, rekomendasi, koordinasi, pembinaan,
pengawasan, fasilitasi, penetapan dan penyelenggaraan dengan memperhatikan (1)
standar, norma dan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku; (2)
eksternalitas dan efesiensi penyelenggaraan pelimpahan kewenangan; dan (3)
RENSTRAKECAMATAN
17
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

standar pelayanan minimal. Dalam menyelenggarakan kewenangan yang berkaitan


dengan kebijakan strategis dan operasional pemerintah daerah, Camat wajib
berkoordinasi dengan SKPD yang secara fungsional melaksanakan dan mengelola
sesuai dengan kewenangannya dengan menerapkan prinsip koordinasi, integrasi,
sinkronisasi dan simplikasi.
Kondisi perekonomian di Kecamatan Bangun Purba pada umumnya sudah
mulai maju. Masyarakat sudah mulai berperan aktif dalam perekonomian yang
dapat dilihat dari jumlah sarana perekonomian yang ada di Kecamatan Bangun
Purbayang terdiri dari 5 unit pasar umum, 62 unit toko, 403 unit warung/kios, 1
unit KUD, 7 BUMDes.
Untuk kondisi pendidikan di Kecamatan Bangun Purbaterdapat 17 Paud,10
TK, 12 SD/MI, 6 SMP/MTs dan 3 SMA/SMK. Tenaga pengajar berjumlah 637 orang
dengan jumlah murid3.427orang. Sedangkan dari segi pelayanan kesehatan di
Kecamatan Bangun Purba terdapat 2 unit Puskesmas, 8 unit Poskesdes, 56
Posyandu, dibantu oleh tenaga medis terdiri dari 4 orang dokter12 perawatdan 31
orang bidan.
Keterbatasan infrastruktur telah dirasakan sejak berdirinya Kabupaten
Rokan Hulu terutama infrastruktur jalan dan jembatan, listrik dan telekomunikasi
yang sampai dengan saat ini baru mampu membangun jalan poros yang
menghubungkan ibukota kecamatan dan ibukota kabupaten. Dari segi sarana dan
prasarana kondisi jalan sudah mulai bagus dikarenakan Kecamatan Bangun Purba
merupakan jalur Lintas Propinsi Riau Kabupaten Rokan Hulu menuju ke
Perbatasan Sumatera Utara.

RENSTRAKECAMATAN
18
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

2.2. TUGAS, FUNGSI DAN STRUKTUR ORGANISASI KECAMATAN BANGUN


PURBA

a. Struktur Organisasi

Rokan Hulu merupakan Kabupaten pertama yang memberlakukan


Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 41 Tahun 2007 tentang Organisasi
Perangkat Daerah. Sebelumnya telah diterbitkan Peraturan Daerah Nomor 24
Tahun 2007 tentang Organisasi Kecamatan dan Kelurahan Kabupaten Rokan Hulu
dan berdasarkan pertimbangan perlu ditinjau kembali denganmemperhatikan
peraturan perundang-undangan yang lebih tinggi dan prinsip-prinsip pembentukan
perangkat daerah antara lain urusan yang dimiliki, karakteristik, potensi, kebutuhan,
kemampuan serta visi dan misi daerah, dipandang perlu untuk membentuk,
mengatur dan menata kembali susunan Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten
Rokan Hulu dengan menetapkan Peraturan Daerah tentang Organisasi Perangkat
Daerah. Berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Rokan Hulu Nomor 4 Tahun
2011 tentang Organisasi Perangkat Daerah sebagai berikut:
Adapun Struktur Organisasi Kecamatan Bangun Purbaberdasarkan Peraturan
Bupati Nomor 56 Tahun 2016 tentang Kedudukan, Susunan Organisasi, Tugas Dan
Fungsi Serta Tata Kerja Kecamatanadalah sebagai berikut:
1. Camat;
2. Sekretaris, membawahi :
a. Subbagian Umum dan Perlengkapan
b. Subbagian Perencanaan dan Keuangan
3. Seksi Pelayanan Umum
4. Seksi Tata Pemerintahan;

RENSTRAKECAMATAN
19
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

5. Seksi Pemberdayaan Masyarakat;


6. Seksi Ketentraman dan Ketertiban Umum;
Untuk lebih jelasnya, bagan struktur organisasi Kecamatan Bangun Purba
dapat dilihat pada lampiran.Uraian tugas pokok dan fungsi Kecamatan Bangun
Purba sesuai dengan adalah sebagai berikut:
Tugas pokok Kecamatan Bangun Purba adalah membantu Bupati dalam
penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan dan pembinaan kemasyarakatan
serta melaksanakan tugas pemerintahan lainnya yang tidak termasuk dalam tugas
perangkat daerah berdasarkan peraturan perundang-undangan.Sedangkan fungsi
Kecamatan Bangun Purba adalah:
penyusunan visi dan misi kecamatan yang sesuai dengan visi dan misi
daerah;
mengkoordinasikan kegiatan-kegiatan pemerintahan, pembangunan dan
pembinaan kemasyarakatan;
pengkoordinasian setiap kebijakan kecamatan;
pembinaan administrasi perkantoran;
pendistribusian tugas-tugas kepada bawahan menurut prinsip-prinsip
manajemen;
penyelenggaraan pembinaan dan pelayanan masyarakat;
pengkoordinasian penyelenggaraan ketentraman dan ketertiban umum;
pengkoordinasian pelaksanaan perlindungan dan pemberdayaan masyarakat;
pembinaan tata laksana pemerintahan kecamatan.
1. Camat
- Camat menyelenggarakan tugas umum pemerintahan yang meliputi:
Menyelenggarakan Urusan Pemerintahan Umum;
Mengoordinasikan kegiatan pemberdayaan masyarakat;
Mengoordinasikan upaya penyelenggaraan ketentraman dan
ketertiban umum;
RENSTRAKECAMATAN
20
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

Mengoordinasikan penerapan dan penegakan Peraturan Daerah


dan Peraturan Bupati;
Mengoordinasikan pemeliharaan prasarana dan sarana
pelayanan umum;
Mengoordinasikan penyelenggaraan kegiatan pemerintahan
yang dilakukan Perangkat Daerah di tingkat Kecamatan;
Membina dan mengawasi penyelenggaraan kegiatan Desa
dan/atau Kelurahan;
Melaksankan Urusan Pemerintahan yang menjadi kewenangan
Kabupaten yang tidak dilaksanakan oleh unit kerja Pemerintah
Daerah Kabupaten yang ada di Kecamatan:
Mengevaluasi perencanaan pembangunan Desa/Kelurahan;
Memberikan petunjuk dan arahan kepada bawahan;
Melaksanakan tugas lain yang diperintahkan oleh peraturan
perundang-undangan;dan
Melaksanakan tugas yang dilimpahkan oleh Bupati untuk
menangani sebagian Urusan Pemerintahan yang menjadi
kewenangan Daerah.
- Camat melaksanakan kewenangan pemerintahan yang dilimpahkan oleh
Bupati untuk menangani sebagian urusan otonomi daerah yang meliputi
aspek:
perizinan;
pekomendasi;
koordinasi;
pembinaan;
pengawasan;
fasilitasi;
penetapan;

RENSTRAKECAMATAN
21
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

penyelenggaraan; dan
kewenangan lain yang dilimpahkan.
- Pelaksanaan kewenangan Camat mencakup penyelenggaraan urusan
pemerintah pada lingkup Kecamatan sesuai peraturan perundang-
undangan.
- Pelimpahan sebagian wewenang Bupati kepada Camat dilakukan
berdasarkan kriteria eksternalitas dan efisiensi.
- Ketentuan lebih lanjut mengenai tugas dan wewenang Camat diatur lebih
lanjut dengan peraturan Bupati berpedoman pada Peraturan Pemerintah.
2. Sekretariat Camat
Sekretariat Kecamatan dipimpin oleh seorang Sekretaris Camat yangmempunyai
tugas pokok sebagai berikut:
pembinaan terhadap seluruh Staf Pegawai Kantor Camat Bangun Purba;
menyelenggarakan terlaksananya penatausahaan dan administrasi Kantor
Camat Bangun Purba.
Rincian Tugas Jabatan Sekretaris Camat meliputi:
Menerima petunjuk dan arahan sesuai dengan disposisi atasan;
Mendistribusikan surat- surat sesuai dengan disposisi atasan;
Meneliti surat- surat dinas yang akan ditandatangani oleh Camat;
Mengkoordinasi pelaksanaan tugas setiap Kepala Seksi dan Kasubbag
Memberikan saran dan pertimbangan kepada Camat sebagai bahan untuk
pengambilan keputusan;
Mengadakan pembinaan Administrasi organisasi dan tata laksana serta
memberikan pelayanan teknis administrasi kepada seluruh staf;
Membuat program kerja tahunan sebagai pedoman dalam melaksanakan
tugas; dan
Melaksanakan tugas- tugas lain yang diberikan oleh pimpinan.

RENSTRAKECAMATAN
22
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

Dalam melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud, SekteratarisCamat dibantu


oleh:
a. Sub Bagian Umum dan Perlengkapan
Rincian tugas Sub Bagian Umum dan Perlengkapan meliputi:
Melakukan penataausahaan administrasi Kantor,
Melaksanakan urusan kepegawaian ASN Kecamatan,
Mempersiapkan dan mengatur perjalanan dinas ASN, Kepala Desa, dan
BPD,
Mempersiapkan rapat-rapat pertemuan, upacara-upacara resmi;
Mendistribusikan surat- surat sesuai dengan disposisi Camat/ Sekcam;
Menyiapkan laporan harian Camat;
Melaksanakan/melayani urusan pelayanan tamu-tamu Pimpinan;
Melaksanakan tugas informasi dan komunikasi ditingkat Kecamatan;
Melaksanakan tugas kebersihan lingkungan dan bangunan Kantor;dan
Mengelola dan penatausahaan aset Kecamatan
Melayani/ mengawasi gedung- gedung kantor dan rumah dinas;
Melayani/mengawasi pemakaian kendaraan dinas dilingkungan
Kecamatan; dan
Melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh pimpinan.

b. Sub Bagian Perencanaan dan Keuangan


Rincian tugas Sub Bagian Perencanaan dan Keuangan meliputi:
Merencanakan kegiatan Kecamatan berdasarkan kegiatan tahunan
sebelumnya serta sumber data yang ada sebagai bahan untuk
melaksanakan kegiatan sesuai dengan peraturan yang telah ditetapkan;
Menghimpun dan mempelajari peraturan perundang- undangan
kebijakan tekhnis serta bahan- bahan lain yang berhubungan dengan
perencanaan;

RENSTRAKECAMATAN
23
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

Menghimpun dan mengolah data dan informasi yang berhubungan


dengan perencanaan;
Menyiapkan bahan- bahan dalam rangka penyusunan kebijakan,
pedoman dan petunjuk tehnis mengenai bidang perencanaan;
Melakukan pengkajian masalah strategis Kecamatan;
Menyiapkan laporan kegiatan fisik dan keuangan
Memberikan saran pertimbangan kepada Sekretaris Kecamatan tentang
langkah- langkah atau tindakan yang perlu diambil dibidang tugasnya;
Melaksanakan penyusunan anggaran keuangan Kecamatan;
Menyelenggarakan pengkajian atas realisasi pengeluaran untuk gaji,
tunjangan pokok, dan tambahan penghasilan ASN Kecamatan
Melakukan pengurusan dan penyimpanan surat- surat berharga dan
dokumen lain yang bernilai uang;
Memeriksa, mengoreksi dan mengevaluasi pelaksanaan kegiatan
administrasi keuangan, penyusunan perubahan dan perhitungan
anggaran;dan
Melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh pimpinan.

3. Seksi Pelayanan Umum


Seksi Pelayanan Umum dipimpin oleh kepala yang berkedudukan dibawah dan
bertanggung jawab kepada Camat melalui Sekretaris Camat dengan
tugasmelaksanakan kegiatan Pelayanan Publik.administrasi kependudukan,
administrasi desa/kelurahan serta penyusunan RAPBDesa.
Rincian tugas Jabatan Kepala Seksi Pelayanan Umum meliputi:
Melakukan koordinasi dengan satuan kerja perangkat daerah dan/ atau
instansi vertikal yang tugas dan fungsinya dibidang pemeliharaan prasarana
dan sarana pelayanan umum;

RENSTRAKECAMATAN
24
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

Melakukan koordinasi dengan pihak swasta dalam pelaksanaan pemeliharaan


urusan dan fasilitas pelayanan umum;
Mempersiapkan, melaksanakan dan melakukan evaluasi terhadap
pelaksanaan Pelayanan Perizinan dan Pelayanan Non Perizinan di
Kecamatan;dan
Melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh pimpinan.

4. Seksi Tata Pemerintahan

Seksi Tata Pemerintahan dipimpin oleh seorang Kepala Seksi, mempunyai tugas
pokok melakukan pembinaan dibidang pemerintahan umum desa/kelurahan
yang mencakup batas desa/kelurahan, pertanahan (agraria), administrasi
kependudukan, administrasi desa/kelurahan serta penyusunan RAPBDesa.
Rincian tugas jabatan Kepala Seksi Tata Pemerintahan meliputi:
Melakukan koordinasi dengan satuan kerja Perangkat Daerah dan Instansi
vertikal dibidang penyelenggaraan kegiatan Pemerintah;
Melakukan koordinasi dan singkronisasi perencanaan dengan satuan kerja
Perangkat Daerah dan instansi vertical bidang penyelnggaraan kegiatan
Pemerintahan;
Melakukan evaluasi penyelenggaraan kegiatan Pemerintah ditingkat
Kecamatan, Desa/Kelurahan;
Melakukan pembinaan dan pengawasan tertib administrasi Desa/ Kelurahan;
Melakukan pembinaaan dan pengawasan tertib administrasi pendataan
penduduk, pertanahan ( Agraria ) dan batas wilayah;
Menyiapkan laporan kecamatan meliputi :
- Laporan bulanan perkembangan penduduk;
- Laporan Monografi Desa/ Kelurahan;
- Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah;
- Laporan Evaluasi Kinerja Kecamatan.

RENSTRAKECAMATAN
25
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

Melakukan pengawasan terhadap penerimaan dan penyetoran PBB disetiap


Desa/ Kelurahan;
Melakukan pembinaan dan pengawasan terhadap penyusunan dan
pelaksanaan RPJMDesa, RKPDesa dan RAPBDesa;
Melakukan pembinaan dan pengawasan terhadap aset Desa
Melakukan pembinaan terhadap Kepala Desa/Lurah, BPD serta perangkat
Desa;dan
Melakukan tugas lain yang diberikan oleh pimpinan.

5. Seksi Pemberdayaan Masyarakat

Seksi Pemberdayaan Masyarakat dipimpin oleh seorang Kepala Seksi,


mempunyai tugas pokok menyelenggarakan pembinaan dan pengembangan
perekonomian, peningkatan produksi, menyusun program pembangunan
kecamatan dan desa/kelurahan melalui forum musyawarah rencana
pembangunan kecamatan, desa/kelurahan (MRPK D/K) serta pembinaan
kelembagaan desa/kelurahan.
Rincian tugas jabatan Kepala Seksi Pemberdayaan Masyarakat meliputi:
Mendorong Partisipasi masyarakat untuk ikut serta dalam perencanaan
pembangunan, pada Forum Musyawarah perencanaan Pembangunan di
Desa/Kelurahan dan Kecamatan;
Melakukan Pembinaan dan Pengawasan terhadap keseluruhan unit kerja
baik Pemerintahan maupun swasta yang mempunyai program kerja dan
Kegiatan Pemberdayaan Masyarakat diwilayah kerja Kecamatan;
Melaksanakan evaluasi terhadap berbagai kegiatan Pemberdayaan
Masyarakat diwilayah Kecamatan baik yang dilakukan oleh unit kerja
Pemerintahan maupun swasta;
Melakukan tugas- tugas lain dibidang Pemberdayaan Masyarakat sesuai
dengan peraturan perundang- undangan;

RENSTRAKECAMATAN
26
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

Melakukan perencanaan dan penyusunan program Pembangunan


Kecamatan, Desa/Kelurahan;
Melakukan pembinaan terhadap program kesejahteraan sosial di Desa dan
Kelurahan;
Melakukan koordinasi dan pembinaan terhadap kegiatan pendidikan;
Melakukan koordinasi dan pembinaan terhadap kegiatan kesehatan
masyarakat;
Melaksanakan pembinaan terhadap kegiatan perekonomian, perdagangan,
pengembangan pariwisata, perindustrian dan sektor ekonomi lainnya;
Melaksanakan pembinaan terhadap kelembagaan Desa/Kelurahan seperti :
LPM, PKK, Karang Taruna dan lainnya;
Melakukan pembinaan terhadap penyelenggaraan lomba Desa/ Kelurahan;
Melakukan kooordinasi terhadap kejadian penanggulangan bencana alam
dan wabah penyakit;
Melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh pimpinan.

6. Seksi Ketentraman dan Ketertiban Umum


Seksi Ketentraman dan Ketertiban Umum dipimpin oleh seorang Kepala Seksi,
mempunyai tugas pokok mengawasi dan melaksanakan pembinaan terhadap
keamanan dan ketertiban masyarakat dan sosial politik (sospol).
Rincian tugas Kepala Seksi Ketentraman dan Ketertiban Umum meliputi:
Melakukan koordinasi dengan pihak kepolisian dan/ atau TNI mengenai
program dan kegiatan penyelenggaraan ketentraman dan ketertiban umum;
Melakukan koordinasi dengan Tokoh Masyarakat, Pemuka Agama yang ada
ditingkat Kecamatan untuk mewujudkan ketentraman dan ketertiban umum
di wilayah Kecamatan;
Melakukan pembinaan ketentraman dan ketertiban masyarakat;
Melakukan pelayanan dibidang keamanan dan ketertiban masyarakat;

RENSTRAKECAMATAN
27
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

Melakukan pengawasan penerapan Peraturan Daerah dan Peraturan


Bupati;
Menghimpun dan menyusun laporan rupa-rupa kejadian yang menganggu
Ketentraman dan Ketertiban Umum;
Melakukan pembinaan terhadap organisasi sosial politik, organisasi
kemasyarakatan dan lembaga kemasyarakatan serta melakukan pembinaan
ketertiban umum dan pengawasan terhadap orang asing;
Mengamankan kunjungan kerja Pimpinan Daerah diwilayah Kecamatan;
Melakukan pembinaan terhadap Linmas;
Melakukan pembinaan terhadap penyelenggaraan Siskamling di
Desa/Kelurahan;
Melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh pimpinan.

2.3. SUMBER DAYA KECAMATAN BANGUN PURBA

Untuk melaksanakan tugas pokok dan fungsi, Kecamatan Bangun Purba


perlu didukung oleh sumber daya aparatur yang handal dan profesional dalam
melaksanakan tugas dan fungsinya dalam meningkatkan pelayanan kepada
masyarakat.
Kecamatan Bangun Purba berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Rokan
Hulu Nomor 4 Tahun 2011 tentang Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Rokan
Hulu, dimana jumlah pegawainya sebanyak 31 orang (19 PNS dan 12 Honorer),
dengan klasifikasi tingkat pendidikan sebagai berikut:

RENSTRAKECAMATAN
28
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

TABEL 1
TINGKAT PENDIDIKAN PEGAWAI KECAMATAN BANGUN PURBATAHUN 2017

NO TINGKAT PENDIDIKAN JUMLAH

1 STRATA II (S2) 0 ORANG

2 STRATA I (S1) 14 ORANG

3 DIII 1 ORANG

4 SMA SEDERAJAT 16 ORANG

JUMLAH 31 ORANG

TABEL 2
JUMLAH PENGAWAI MENURUT JABATAN TAHUN 2017

NO JABATAN ESELON JUMLAH

STRUKTURAL
1 CAMAT III/A 1 ORANG
2 SEKRETARIS KECAMATAN IV/A 1 ORANG
3 KEPALA SEKSI PEMERINTAHAN IV/A 1 ORANG
4 KEPALA SEKSI PMD IV/A 1 ORANG
6 KEPALA SEKSI PELAYANAN UMUM - -
7 KEPALA SEKSI TRANTIB IV/A 1 ORANG
8 KASUBBAG UMUM DAN PERLENGKAPAN IV/B 1 ORANG
9 KASUBBAG PERENCANAAN DAN KEUANGAN IV/B 1 ORANG

TABEL 3
JUMLAH PEGAWAI MENURUT GOLONGAN TAHUN 2017

NO GOLONGAN JUMLAH

1 GOLONGAN IV 3ORANG

2 GOLONGAN III 8ORANG

3 GOLONGAN II 8ORANG
4 GOLONGAN I -
JUMLAH 19ORANG

Luas lahan Kantor Kecamatan Bangun Purba6.360 m2 yang terbagi menjadi


ruang perkantoran dan ruang pertemuan. Kantor Camat Bangun Purba dalam

RENSTRAKECAMATAN
29
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

menjalankan tugas pokok dan fungsi pegawai juga didukung oleh perlengkapan
sebagai berikut:

TABEL 4
PERLENGKAPAAN KANTOR CAMAT BANGUN PURBATAHUN 2017

NO JENIS BARANG JUMLAH KETERANGAN

1 LAPTOP 8 UNIT 2 Unit Baik 6 Rusak


2 PRINTER 23 UNIT 2 Unit Baik 1 Hilang 20 Rusak
3 LEMARI ARSIP 14 BUAH 10 Baik 4 Rusak Berat
4 FILLING KABINET 5 UNIT Kurang Baik
5 STABILIZER 2 UNIT Rusak Berat
6 MEJA KERJA Eselon III 5 BUAH 1 Kurang Baik 1 Rusak Berat
7 MEJA KERJA Eselon IV 10 BUAH 2 Kurang Baik 6 Rusak Berat
8 KURSI RAPAT 50 UNIT Kurang Baik dan Rusak Berat
9 KURSI KERJA 33 BUAH Kurang Baik
10 KURSI PIMPINAN 7 BUAH 5 Rusak Berst
11 MEJA ½ BIRO 31 BUAH 19 Unik kurang Baik, 10 Rosak Berat
12 KENDARAAN RODA EMPAT 1 UNIT Baik
13 KENDARAAN RODA ENAM 0 UNIT
14 KENDARAAN RODA DUA 2 UNIT
15 MESIN TIK 3 UNIT 1 baik 2 rusak
16 SOFA 2 UNIT Kurang baik
17 MESIN GENSET 1 UNIT Rusak Berat
18 MEJA PELAYANAN UMUM 1 UNIT
19 KOMPUTER 2UNIT Rusak Berat

JUMLAH 261 UNIT/ BUAH

2.4. KINERJA PELAYANAN KECAMATAN BANGUN PURBA

RENSTRAKECAMATAN
30
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

Dalam rangka meningkatkan kinerja pelayanan Kecamatan Bangun Purba


menuju pelaksanaan tata pemerintahan yang baik serta untuk meningkatkan
pelayanan kepada masyarakat khususnya di bidang pemerintahan, pembangunan
dan kemasyarakatan perlu adanya Standar Pelayanan Minimal.

TABEL 5
KINERJA PELAYANAN KECAMATAN BANGUN PURBA

WAKTU
NO JENIS PELAYANAN INDIKATOR
PENYELESAIAN

I ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN

REKOMENDASI PEMBUATAN KTP TERBITNYA KTP 2 HARI

PEMBUATAN KK TERBITNYA REKOMENDASI PEMBUATAN KK 1 HARI

SURAT KETERANGAN PINDAH TERBITNYA SURAT KETERANGAN PINDAH 15 MENIT

SURAT KETERANGAN AHLI TERBITNYA KETERANGAN AHLI 1 HARI

WARIS WARIS

SURAT KETERANGAN KELAHIRAN TERBITNYA REKOMENDASI SURAT 15 MENIT


KETERANGAN KELAHIRAN

SU

II PERIZINAN

REKOMENDASI IMB TERBITNYA REKOMENDASI IMB 1 HARI

REKOMENDASI IZIN GANGGUAN TERBITNYA REKOMENDASI IZIN GANGGUAN 1 HARI

REKOMENDASI IZIN REKLAME TERBITNYA REKOMENDASI IZIN REKLAME M1 HARI


NON PERMANEN

SURAT IZIN KERAMAIAN TERSELENGGARANYA KEAMANAN DAN 1 HARI


KETERTIBAN

REKOMENDASI PENYELENGGARAAN TERBITNYA REKOMENDASI 1 HARI


PENDIDIKAN PENYELENGGARAAN PENDIDIKAN

RENSTRAKECAMATAN
31
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

WAKTU
NO JENIS PELAYANAN INDIKATOR
PENYELESAIAN

III PERTANAHAN

PEMBUATAN SKGR TERBITNYA SKGR 1 HARI

TABEL 6
PENCAPAIN KINERJA PELAYANAN KECAMATAN BANGUN PURBA

CAPAIAN TAHUN
NO INDIKATOR KINERJA
2012 2013 2014 2015 2016

1 PERSENTASE PENDUDUK YANG 12.500 13.000 13.500 14.000 14.500


TELAH MEMILIKI KTP PER TAHUN

2 JUMLAH PENDUDUK YANG 345 365 383 378 400


MEMILIKI SURAT TANAH (SKT DAN
SKGR) PER TAHUN

3 JUMLAH REKOMENDASI YANG 515 555 563 577 580


DITERBITKAN SETIAP TAHUN

4 PERSENTASE PENINGKATAN 130 146 153 164 176


POSKAMLING YANG AKTIF

TABEL 7
PENCAPAIAN KINERJA PELAYANAN KECAMATAN BANGUN PURBA
TAHUN 2007-2011
TARGET TARGET PENCAPAIAN CAPAIAN
NO INDIKATOR KINERJA PADA AKHIR PADA AKHIR RASIO
TAHUN 2012 2013 2014 2015 2016 TAHUN

1 PENYEDIAAN JASA SURAT 7250 LEMBAR - 1750 LEMBAR 1750 LEMBAR 1850 LEMBAR 1900 LEMBAR 7250 LEMBAR 100,0
MENYURAT

2 PENYEDIAAN JASA 96 REKENING - 24 REKENING 24 REKENING 24 REKENING 24 REKENING 96 REKENING 100,0


KOMUNIKASI, SUMBER
DAYA AIR DAN LISTRIK

3 PENYEDIAAN JASA 96 OH - 24 OH 24 OH 24 OH 24 OH 96 OH 100,0


PERALATAN KEBERSIHAN

RENSTRAKECAMATAN
32
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

KANTOR

4 PENYEDIAAN JASA 4 KEGIATAN - 1 KEGIATAN 1 KEGIATAN 1 KEGIATAN 1 KEGIATAN 4 KEGIATAN 100,0


PERBAIKAN KERJA

5 PENYEDIAAN JASA 4 DOKUMEN - 2 DOKUMEN 2 DOKUMEN 2 DOKUMEN 2 DOKUMEN 4 DOKUMEN 100,0


PEMELIHARAAN DAN
PERIZINAN KENDARAAN
DINAS/OPERASIONAL

6 PENYEDIAAN ALAT TULIS 4 KEGIATAN - 1 KEGIATAN 1 KEGIATAN 1 KEGIATAN 1 KEGIATAN 4 KEGIATAN 100,0
KANTOR

7 PENYEDIAAN BARANG 4 KEGIATAN - 1 KEGIATAN 1 KEGIATAN 1 KEGIATAN 1 KEGIATAN 4 KEGIATAN 100,0


CETAKAN DAN
PENGGANDAAN

8 PENYEDIAAN KOMPONEN 4 KEGIATAN - 1 KEGIATAN 1 KEGIATAN 1 KEGIATAN 1 KEGIATAN 4 KEGIATAN 100,0


INSTALASI LISTRIK/
PENERANGAN
BANGUNAN KANTOR

9 PENYEDIAAN PERALATAN 5 UNIT - 1 UNIT 1 UNIT 1 UNIT 1 UNIT 4 UNIT 100,0


DAN PERLENGKAPAN
KANTOR

10 PENYEDIAAN BAHAN 96 - 24 24 24 24 96 100,0


BACAAN DAN EKSEMPLAR EKSEMPLAR EKSEMPLAR EKSEMPLAR EKSEMPLAR EKSEMPLAR
PERATURAN
PERUNDANG-
UNDANGAN

11 PENYEDIAAN BAHAN 4 KEGIATAN - 1 KEGIATAN 1 KEGIATAN 1 KEGIATAN 1 KEGIATAN 4 KEGIATAN 100,0


LOGISTIK KANTOR

12 PENYEDIAAN MAKANAN 7991 KOTAK - 1842 KOTAK 1985KOTAK 2114 KOTAK 2050 KOTAK 7991 KOTAK 100,0
DAN MINUMAN

13 RAPAT-RAPAT 106 KALI - 20 KALI 25 KALI 29 KALI 10KALI 106 KALI 100,0
KOORDINASI DAN
KONSULTASI KE LUAR
DAERAH

14 RAPAT-RAPAT 297 OH - 55 OH 52 OH 85 OH 105 OH 297 OH 100,0


KOORDINASI DALAM
DAERAH

15 PENYEDIAAN JASA 504 OB - 125 OB 168 OB 115 OB 95 OB 504 OB 100,0


TENAGA TEKNIS KANTOR

16 PENGADAAN 5UNIT - 1 UNIT 1 UNIT 1 UNIT 2 UNIT 5UNIT 100,0


PERLENGKAPAN GEDUNG
KANTOR

17 PENGADAAN MEBELEUR 10 UNIT - 4 UNIT - 1 UNIT 4 UNIT 5 UNIT 100,0

18 PEMELIHARAAN 4 KEGIATAN - 1 KEGIATAN 1 KEGIATAN 1 KEGIATAN 1 KEGIATAN 4 KEGIATAN 100,0


RUTIN/BERKALA
KENDARAAN
DINAS/OPERASIONAL

19 PEMELIHARAAN RUTIN/ 4 KEGIATAN - 1 KEGIATAN 1 KEGIATAN 1 KEGIATAN 1 KEGIATAN 4 KEGIATAN 100,0


BERKALA GEDUNG

RENSTRAKECAMATAN
33
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

KANTOR

20 PENGADAAN PAKAIAN - - - - - - - 100,0


DINAS BERSERTA
KELENGKAPANNYA

21 PENGADAAN PAKAIAN - - - - - - - 100,0


KHUSUS HARI-HARI
TERTENTU

22 PENYUSUNAN LAPORAN 1 DOKUMEN - - - 1 KEGIATAN 1 KEGIATAN 1 DOKUMEN 100,0


KEUANGAN SEMESTERAN

23 PENYUSUSNAN LAPORAN 1 DOKUMEN - - - 1 KEGIATAN 1 KEGIATAN 1 DOKUMEN 100,0


PROGNOSIS REALISASI
ANGGARAN

24 PENYUSUNAN LAPORAN 1 DOKUMEN - - - - 1 DOKUMEN 1 DOKUMEN 100,0


KEUANGAN AKHIR
TAHUN

25 PENYELENGGARAAN 4 KALI - 1 KALI 1 KALI 1 KALI 1 KALI 4 KALI 100,0


MUSRENBANG
KECAMATAN

2.5. TANTANGAN DAN PELUANG PENGEMBANGAN PELAYANAN


KECAMATAN BANGUN PURBA

Dengan memperhatikan kondisi saat ini dan untuk memenuhi memenuhi


tuntutan perkembangan birokrasi yang professional sebagai konsekwensi derasnya
arus informasi dan arus globalisasi, sudah selayaknya Kecamatan Bangun
Purbamengambil langkah-langkah menuju perubahan, serta mempersiapkan hal-hal
yangdiperlukan guna menyempurnakan kekurangan selama ini. Untuk menghadapi
tantangandimasa yang akan datang yang sudah barang tentu akan semakin
kompleks. Langkah-langkahdan persiapan-persiapan tersebut sangat perlu diambil
guna mewujudkanprofesionalitas, akuntabilitas, kredibilitas, dan memiliki integritas
yang tinggi dalam halpenyelenggaraan pemerintahan, pembangunan dan
pembinaan kemasyarakatan.
Kekurangan dan kelemahan dimasa lalu dapat disempurnakan pada masa
yang akan datang, kualitas penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan dan
pembinaan kemasyarakatan dapat lebih ditingkatkan, koordinasi intern dan ekstern

RENSTRAKECAMATAN
34
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

organisasi berjalan
dengan baik dalam
suasana yang kondusif BAB III
dengan mengutamakan ISU-ISU STRATEGIS BERDASARKAN
rasa saling menghargai. TUGAS DAN FUNGSI
Harapan lain
yang sama pentingnya
adalah adanya tujuan organisasi yang jelas, target kinerja yang terukur serta
penilaian kinerja yang rasional dan proporsional dalam kaitannya dengan
peningkatan, pengembangan dan pemberdayaan sumber daya manusia aparatur
kecamatan.

Penentuan isu-isu strategis mutlak menjadi bagian dalam suatu proses


perencanaan. Keberhasilan mengidentifikasi isu-isu strategis dengan tepat pada
gilirannya akan membuat perencanaan disusun menjadi tepat sasaran, efektif, dapat
diterima oleh pihak-pihak terkait, dan dapat dipertanggungjawabkan. Dalam
Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 54 Tahun 2010 memberikan penjelasan
bahwa yang dimaksud isu-isu strategis adalah kondisi atau hal yang harus
diperhatikan atau dikedepankan dalam perencanaan pembangunan karena
RENSTRAKECAMATAN
35
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

dampaknya yang signifikan bagi entitas (daerah/masyarakat) di masa datang. Hal-


hal yang menjadi isu strategis adalah keadaan yang apabila tidak diantisipasi, akan
menimbulkan kerugian yang lebih besar atau sebaliknya, apabila tidak
dimanfaatkan, akan menghilangkan peluang untuk meningkatkan kesejahteraan
masyarakat dalam jangka panjang. Di samping itu suatu isu strategis merupakan hal-
hal yang bersifat mendasar, jangka panjang, mendesak, serta menentukan tujuan di
masa yang akan datang.

3.1. IDENTIFIKASI PERMASALAHAN BERDASARKAN TUGAS DAN FUNGSI


PELAYANAN KECAMATAN BANGUN PURBA

Analisis lingkungan baik internal maupun eksternalorganisasi merupakan hal


yang penting dalam menentukan faktor-faktorpenentu keberhasilan bagi suatu
organisasi. Dengan mengetahui konfisiinternal maupun eksternal organisasi dengan
memperhatikan kebutuhan stakeholders, akan dapat diketahui kekuatan,
kelemahan, peluang danancaman yang menghadang organisasi.
Analisis lingkungan sangatdiperlukan untuk meningkatkan kemampuan
organisasi dalam meresponsetiap perkembangan zaman.Lingkungan internal
mencakup struktur organisasi,komunikasi antar bagian dalam organisasi, sumberdaya
yang semuanya akanmendukung kelangsungan hidup organisasi. Pemahaman
terhadaplingkungan internal akan memberikan pemahaman kepada organisasi
akankondisi dan kemampuan organisasi. Sedangkan lingkungan eksternalmeliputi
situasi dan kondisi di sekeliling organisasi yang berpengaruh padakehidupan
organisasi.Salah satu metode yang dipergunakan untuk melakukan analisislingkungan
internal dan eksternal adalah metode SWOT (Strengths,Weaknesses, Opportunities,
dan Threats). Dengan metode SWOT ini,identifikasi lingkungan yang ada di
Kecamatan Bangun Purbaadalah sebagai berikut:
1. Isu-isu internal dilingkungan Kantor Kecamatan Bangun Purbaantara lain:
a. Sumber daya manusia yang kurang profesional;
RENSTRAKECAMATAN
36
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

b. Prasarana yang tersedia belum lengkap;


c. Sistem kerja yang belum berjalan optimal;
d. Administrasi yang belum tertib.
2. Isu-isu strategis eksternal antara lain:
a. Kondisi masyarakat yang heterogen baik suku, agama, ras dan antar
golongan;
b. Kurangnya peran aktif masyarakat dan dunia usaha dalam pembangunan;
c. Perkembangan dunia usaha yang semakin meningkat namun kurangnya
kesadaran dunia usaha untuk mentaati aturan yang ada;
d. Masih banyaknya dunia usaha yang belum mempunyai perizinan;
e. Perkembangan sentra-sentra jasa dan perdagangan yang membutuhkan
lokasi strategis;
f. Akses informasi dan sistem transportasi terpadu belum tersedia;
g. Kurangnya peran aktif masyarakat dalam menciptakan rasa aman dan
tentram;
h. Laju pertumbuhan penduduk yang belum terkendali;
i. Belum adanya sarana promosi yang representatif;

3. Analisa SWOT

Perencanaan strategik instansi pemerintah memerlukan intergrasi antara


keahlian sumber daya manusia dan sumber daya lain agar mampu menjawab
tuntutan perkembangan lingkungan strategis, nasional dan global. Analisis
terhadap lingkungan organisasi baik internal maupun eksternal merupakan
langkah yang sangat penting dalam memperhitungkan kekuatan (strengths),
kelemahan (weakness), peluang (opportunities), dan ancaman (threats) yang
ada.
Analisis SWOT yang dipergunakan oleh PemerintahKecamatan Bangun Purba
di dasarkan kepada potensi, peluang dan kendala yang ada yakni:

RENSTRAKECAMATAN
37
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

(1) Kekuatan (Strengths)


a. Tersedianya lahan pemukiman, pertanian, perkebunan dan
perdagangan;
b. Tersedianya sarana prasarana;
c. Tersedianya jumlah sumber daya manusia;
d. Potensi PAD yang cukup besar.
(2) Kelemahan (Weakness)
a. Pelayanan masih belum prima;
b. Aparatur kurang profesional ;
c. Administrasi belum tertib;
d. Lemahnya koordinasi kelembagaan kecamatan.

(3) Peluang (Opportunites)


a. Berkembangnya sentra-sentra produksi perdagangan seperti ruko,
pertokoan dan pasar tradisional;
b. Berkembangnya permukiman yang dihuni oleh masyarakat terdidik;
c. Daya beli masyarakat cukup tinggi;
d. Daya serap tenaga kerja tinggi.
e. Berkembangnya lembaga perbankan
(4) Ancaman (Threats)
a. Administrasi kependudukan yang belum tertib;
b. Partisifasi masyarakat masih rendah;
c. Masih ada sengketa kepemilikan lahan.

3.2. TELAAHAN VISI, MISI DAN PROGRAM KEPALA DAERAH DAN


WAKIL KEPALA DAERAH

RENSTRAKECAMATAN
38
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

Visi Pembangunan Kabupaten Rokan Hulu Tahun 2016-2021berdasarkan


RPJMD Kabupaten Kabupaten Rokan Hulu yakni: ”bertekad mewujudkan
Kabupaten Rokan Hulu sejahtera melalui peningkatan pembangunan ekonomi
kerakyatan, pendidikan, infrastruktur, kesehatan dan kehidupan agamis yang
harmonis dan berbudaya” Makna dari uraian visi tersebut adalahmembangun desa
menata kota dan meletakkan pondasi pembangunan desa serta membuka isolasi
daerah, terealisasi penciptaan aksebelitas baik aksebilitas penduduk, ataupun barang
dan jasa, sehingga pembangunan Rokan Hulu akan menjadi motor peningkatan
ekonomi kerakyatan, pendidikan, infrastruktur, kesehatan dan kehidupan agamis
yang harmonis dan berbudaya.

Sesuai dengan visi di atas maka dirumuskan misi dalam pemerintahan


Kabupaten Rokan Hulu untuk periode 2016-2021, sebagai berikut:
1. Mewujudkan pengembangan ekonomi yang berbasis kerakyatan pada
masyarakat pedesaan dan mendorong berkembangnya investasi untuk
pengentasan kemiskinan sehingga terwujud keseimbangan pembangunan
antara Kecamatan dan Desa serta antar kelompok masyaraka
2. Mewujudkan kualitas sumberdaya manusia baik masyarakat dan aparat yang
tangguh dan professional dilandasi keimanan dan ketakwaan
3. Mewujudkan ketersediaan infrastuktur jalan dari Desa ke Kota guna
membuka bagi peningkatan aksebilitas produksi perekonomian masyarakat
pedesaan
4. Mewujudkan masyarakat dan aparat yang sehat dengan menyediakan
infrastuktur fisik dan non fisik di pedesaan
5. Mewujudkan kehidupan yang beragam yang berlandaskan pada budaya yang
saling menghormati anatr etnik dan agama yang berbeda sehingga tercipta
keamanan dan ketentraman.

RENSTRAKECAMATAN
39
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

Perwujudan misi-misi yang telah diuraikan di atas, akan ditempuh melalui


pelaksanaan urusan pemerintahan daerah yang terdiri dari kualitas penyelenggaraan
pemerintahan, pembangunan dan pembinaan kemasyarakatan.

3.3. TELAAHAN RENCANA TATA RUANG WILAYAH

Program perwujudan pengembangan pusat kegiatan di wilayah Kabupaten


Rokan Hulu meliputi:
1. Pengembangan dan penataan PKW Pasir Pangaraian
2. Pengembangan dan penataan PKL Ujung Batu
3. Pengembangan PKLp-1 Rantau Kasai (Kecamatan Tambusai Utara); PKLp-2 Kota
Tengah (Kecamatan Kepenuhan)
4. Pengembangan PPK, mencakup:
Tandun (Kecamatan Tandun)
Kabun (Kecamatan Kabun)
Rokan (Kecamatan Rokan IV Koto)
Pagaran Tapah (Kecamatan Pagaran Tapah Darussalam)
Kota Lama (Kecamatan Kunto Darussalam)
Sontang (Kecamatan Bonai Darussalam)
Pekan Tebih (Kecamatan Kepenuhan Hulu)
Muara Rumbai (Kecamatan Rambah Hilir)
Danau Sati (KecamatanBangun Purba)
Tangun (Kecamatan Bangun Purba)
Pandalian (Kecamatan Pendalian Koto)
Dalu-Dalu (Kecamatan Tambusai)
5. Pengembangan PPL pada masing-masing desa/kelurahan
Dalam pengembangan pusat kegiatan tersebut, maka perlu adanya
dukungan dan ketersediaan sarana dan prasarana yang sesuai dengan skala

RENSTRAKECAMATAN
40
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

pelayanannya. Ketersediaan sarana dan prasarana yang dimaksud, akan diuraikan


secara lebih jelas dibawah ini:
1. PKW (Pusat Kegiatan Wilayah)
Pengembangan PKW Pasir Pangaraian dilakukan melalui kegiatan:
Penyusunan/Revisi Rencana Rinci Ruang Kawasan Pasir Pangaraian
Peningkatan sarana Rumah Sakit Umum Daerah
Peningkatan sarana Pasar Lokal Utama
Pembangunan/relokasi terminal tipe B
Peningkatan kapasitas pelayanan air minum di perkotaan
Pengembangan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) dan Instalasi
Pengolahan Limbah Tinja (IPLT)
Pengembangan prasarana dan sarana permukiman (air bersih, drainase,
sanitasi)
2. PKL (Pusat Kegiatan Lingkungan)
Pengembangan PKL Ujung Batu dilakukan melalui kegiatan:
Penyusunan/Revisi Rencana Rinci Ruang Kawasan Ujung Batu
Peningkatan Rumah Sakit kelas C
Peningkatan sarana Pasar Lokal Utama
Peningkatan terminal tipe C
Peningkatan kapasitas pelayanan air minum di perkotaan
Pengembangan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) dan Instalasi
Pengolahan Limbah Tinja (IPLT)
Pengembangan prasarana dan sarana permukiman (air bersih, drainase,
sanitasi)
3. PKLp (Pusat Kegiatan Lokal Promosi)
Terdapat 2 (dua) lokasi PKLp yang akan dikembangkan di Kabupaten Rokan
Hulu, yaitu:
PKLp-1 Rantau Kasai (Kecamatan Tambusai Utara)
RENSTRAKECAMATAN
41
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

PKLp-2 Kota Tengah (Kecamatan Kepenuhan)


Pengembangan PKLp tersebut dilakukan melalui kegiatan:
Penyusunan/Revisi Rencana Rinci Ruang Kawasan Rantau Kasai dan Kota
Tengah
Peningkatan Rumah Sakit kelas C
Peningkatan sarana Pasar Lokal Utama
Peningkatan terminal tipe C
Peningkatan kapasitas pelayanan air minum di perkotaan
Pengembangan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) dan Instalasi
Pengolahan Limbah Tinja (IPLT)
Pengembangan prasarana dan sarana permukiman (air bersih, drainase,
sanitasi)
4. PPK (Pusat Kegiatan Kawasan)
Pengembangan PPK dilakukan melalui kegiatan:
Peningkatan sarana Puskesmas
Peningkatan sarana pasar lingkungan
Peningkatan kapasitas pelayanan air minum di perkotaan (Ibukota
Kecamatan/IKK)
Pengembangan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) dan Instalasi
Pengolahan Limbah Tinja (IPLT)
Pengembangan prasarana dan sarana permukiman (air bersih, drainase,
sanitasi)
Pengembangan Tempat Pembuangan Sampah Sementara (TPS)
5. PPL (Pusat Pelayanan Lingkungan)
Peningkatan pelayanan puskesdes
Peningkatan sarana pasar lingkungan
Peningkatan kapasitas pelayanan air minum di perdesaan

RENSTRAKECAMATAN
42
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

Pengembangan prasarana dan sarana dasar permukiman (air bersih,


drainase, sanitasi)

3.4. PENENTUAN ISU-ISU STRATEGIS

Dari urian di atas mengenai Kecamatan Bangun Purba, ada tiga isu yang
menjadi perhatian atau fokus utama dalam hal mewujudkan kesejahtera melalui
peningkatan pembangunan ekonomi kerakyatan, pendidikan, infrastruktur,
kesehatan dan kehidupan agamis yang harmonis dan berbudaya, yaitu:
1. meningkatkan pelayanan kepada masyarakat;
2. meningkatkan sumber daya manusia yang berkualitas dan profesional;
3. meningkatnya infrastruktur.
Kecamatan Bangun Purba saat ini harus melakukan berbagai upaya dan
pendekatan-pendekatan terhadap isu-isu tersebut, sehingga terjadi singkronisasi
antara tugas dan kewenangan Camat dalam melaksanakan urusan pemerintahan
yang dilimpahkan oleh Bupati sebagai berikut:
1. Meningkatkan koordinasi sesuai dengan sistem kerja yang ada;
2. Tersedianya aparatur yang berkualitas;
3. Tersedianya sarana tramtib;
4. Adanya kesadaran terhadap pentingnya tramtib;
5. Tersedianya perangkat pelayanan administrasi;
6. Tersedianya mekanisme proses pelayanan urusan kependudukan;
7. Tersedianya data wajib pajak yang akurat;
8. Tersosialisasai peraturan dan perundang-undangan;
9. Tersedianya data umum yang akurat;
10. Tersedianya data tata ruang yang terinci dalam bidang perdagangan;
11. Tersedianya tenaga aparat yang menguasai informasi perdagangan;
12. Tersedinya tenaga bantu ahli di bidang kewirausahaan;

RENSTRAKECAMATAN
43
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

13. Tersedia
bantuan dan
BAB IV
akses
VISI, MISI, TUJUAN DAN SASARAN,
permodalan;
14. Tersedianya STRATEGI DAN KEBIJAKAN
sarana promosi.

Visi dan misi memiliki kedudukan penting dalam suatu organisasi. Oleh sebab
itu perumusan visi dan misi perlu dilakukan secara seksama dengan melibatkan
berbagai stakeholders yang terkait dengan tupoksi. Secara konseptual, Visi
menjelaskan arah atau suatu kondisi ideal di masa depan yang ingin dicapai
berdasarkan kondisi dan situasi yang terjadi saat ini. Sebagai sebuah tujuan, visi
bukan sekedar harapan maupun mimpi. Visi merupakan tujuan yang dapat
diperkirakan kapan dapat dicapai. Selain itu juga bagaimana cara mencapainya.

RENSTRAKECAMATAN
44
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

Sesuai Permendagri Nomor 54 Tahun 2010, ada beberapa kriteria visi SKPD.
Pertama, menggambarkan arah yang jelas tentang kondisi pembangunan masa
depan yang ingin dicapai melalui penyelenggaraan tugas pokok dan fungsi SKPD
dalam 5 (lima) tahun mendatang. Kedua, disertai dengan penjelasan yang lebih
operasional sehingga mudah dijadikan acuan bagi perumusan tujuan, sasaran,
strategi dan kebijakan. Ketiga, disertai dengan penjelasan mengapa visi tersebut
dibutuhkan SKPD, relevansi visi dengan permasalahan dan potensi pembangunan di
daerah yang terkait dengan tugas dan fungsi SKPD. Keempat, sejalan dengan visi dan
misi kepala daerah dan arah pembangunan daerah jangka menengah.

4.1. VISI DAN MISI KECAMATAN BANGUN PURBA

Visi disini adalah rumusan umum mengenai keadaan yang diinginkan pada
akhir periode yang akan menjadi pemandu dalam mencapai masa depan Kecamatan
Bangun Purba agar tetap konsisten dan dapat eksis, antisipatif, dan inovatif, serta
produktif. Dengan demikian, visi adalah suatu gambaran yang menantang tentang
keadaan masa depan yang ingin diwujudkan Kecamatan Bangun Purba dalam
jangka menengah.
Mengacu pada konsepsi visi di atas dan mengacu pada Visi Kabupaten
Rokan Hulu tahun 2017, maka Kecamatan Bangun Purba dengan seluruh anggota
organisasinya telah berkomitmen untuk mendukung upaya pencapaian visi
Kabupaten Rokan Hulu yang akan dituangkan dalam Rencana Strategis, dengan
menetapkan visi Kecamatan Bangun Purbayaitu:
“Mewujudkan Kecamatan Bangun Purba Sejahtera Melalui Peningkatan
Pembangunan Ekonomi Kerakyatan, Pendidikan, Infrastruktur, Kesehatan Dan
Kehidupan Agamis Yang Harmonis Dan Berbudaya”
Penjelasan makna visi
Membangun desa dan peningkatan ekonomi kerekyatan, pendidikan,
infrastruktur, kesehatan dan kehidupan agamis yang harmonis dan
RENSTRAKECAMATAN
45
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

berbudaya;
Terealisasi penciptaan aksebilitas penduduk, barang dan jasa;
Misi adalah rumusan umum mengenai upaya-upaya yang akan dilaksanakan
untuk mewujudkan visi yang merupakan tujuan dan sasaran yang ingin dicapai.
Pernyataan misi membawa organisasi kepada suatu fokus dan menjelaskan mengapa
organisasi itu ada, apa yang dilakukannya dan bagaimana melakukannya. Misi
merupakan suatu pernyataan, tujuan organisasi yang diwujudkan dalam produk
pelayanan, kebutuhan yang dapat ditanggulangi kelompok masyarakat, nilai yang
diperoleh serta aspirasi dan cita-cita dimasa mendatang, atau sesuatu yang diemban
atau dilaksanakan oleh Kecamatan Bangun Purba.
Dengan pernyataan misi diharapkan seluruh pegawai dan pihak yang
berkepentingan dapat mengenal Kecamatan Bangun Purba dan mengetahui peran
dan program-programnya dalam meningkatkan pelayanan umum.Pernyataan misi
yang jelas, akan memberikan arahan jangka menengah dan stabilitas dalam
manajemen dan kepemimpinan Kecamatan Bangun Purba.
Untuk mewujudkan visi tersebut maka ditetapkan misi kecamatan Bangun
PurbaTahun 2016-2021 yaitu:
1. Mewujudkan pengembangan ekonomi yang berbasis kerakyatan;
2. Mewujudkan kualitas sumberdaya manusia baik masyarakat dan aparat yang
tangguh dan professional dilandasi keimanan dan ketakwaan;
3. Mewujudkan ketersediaan infrastruktur desa;
4. Mewujudkan masyarakat dan aparat yang sehat;
5. Mewujudkan kehidupan yang beragam yang berlandaskan pada budaya yang
saling menghormati anatr etnik dan agama yang berbeda sehingga tercipta
keamanan dan ketentraman.
Sehubungan hal tersebut maka sumber daya manusia adalah pelaksana
pembangunan, sebagai tolak ukur akan keberhasilan jalannya pemerintah, perlu
didukung oleh staf pelaksana yang mengerti terhadap tugas pokok dan fungsinya
RENSTRAKECAMATAN
46
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

sehingga kinerjanya memberi kepuasan bagi masyarakat yang dilayani.

4.2. TUJUAN DAN SASARAN JANGKA MENENGAH KECAMATAN


BANGUN PURBA

Tujuan dan sasaran adalah sasaran strategis yang menunjukkan tingkat


prioritas tertinggi dalam perencanaan pembangunan jangka menengah daerah yang
selanjutnya akan menjadi dasar penyusunan arsitektur kinerja pembangunan daerah
secara keseluruhan. Di sini, visi dan misi sangat penting agar proses penyusunan
tujuan dan sasaran memenuhi syarat supaya selaras dengan sasaran pokok RPJPD
dan RPJMD.

4.3. STRATEGI DAN KEBIJAKAN JANGKA MENENGAH KECAMATAN


BANGUN PURBA

Strategi adalah cara yang ditempuh untuk mencapai tujuan dan sasaran.
Strategi ditetapkan dengan maksud untuk memberikan arah, dorongan, dan
kesatuan pandang dalam melaksanakan tujuan organisasi. Strategi kecamatan yang
merupakan rencana yang menyeluruh dan terpadu mengenai upaya-upaya
Kecamatan Bangun Purba, yang meliputi menetapkan kebijakan, program
operasional, dan kegiatan dengan memperhatikan sumber daya yang dimiliki serta
lingkungan yang dihadapi.
Kebijakan Kecamatan Bangun Purba adalah pedoman/rambu-rambu
pelaksanaan tindakan-tindakan tertentu, yang meliputi kebijakan-kebijakan yang
ditetapkan Kabupaten Rokan Hulu. Program Kecamatan Bangun Purba merupakan

RENSTRAKECAMATAN
47
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

penjabara
n langkah-
BAB V
langkah
RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN,
yang
diambil
INDIKATOR KINERJA, KELOMPOK SASARAN

untuk DAN PENDANAAN INDIKATIF


menjabar
kan
kebijakan yang telah ditetapkan dan merupakan upaya untuk mengimplematasikan
strategi Kecamatan Bangun Purba yang meliputi proses penentuan jumlah dan jenis
sumber dana yang diperlukan dalam rangka pelaksanaan suatu rencana.
Untuk mencapai hasil yang maksimal dalam melaksanakan visi danmisi
Kecamatan Bangun Purba diperlukan suatu strategi yang menjelaskan
tentangpemikiran ke depan secara konseptual, analisis, realistis yang
mengakomodirtentang langkah-langkah yang diperlukan dalam
mencapai/mempercepat pencapaian tujuan.

RENSTRAKECAMATAN
48
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

a. Program dan Kegiatan

Program Kecamatan Bangun Purba merupakan penjabaran langkah-langkah


yang diambil untuk menjabarkan kebijakan yang telah ditetapkan. Program adalah
penjabaran kebijakan Kecamatan Bangun Purba dalam bentuk upaya yang berisi
satu atau lebih kegiatan dengan menggunakan sumber daya yang disediakan untuk
mencapai hasil yang terukur sesuai dengan misi Kecamatan Bangun Purba.
Dalam rangka sinkronisasi antara formulasi visi, misi, tujuan, sasaran, strategi
dan kebijakan yang dimiliki Kecamatan Bangun Purba dengan RPJM Daerah
Kabupaten Rokan Hulu, maka program dan kegiatan yang akan di jalankan selama
priode 2016-2021yang dalam penyusunannya telah berpedoman pada RPJM
Daerah Kabupaten Rokan Hulu tahun 2016-2021, adapun program dan kegiatan
adalah sebagaiberikut:
1. Program pelayanan administrasi perkantoran
Program ini bertujuan sebagai media pendukung pelaksanaan seluruh program
dan kegiatan yang mana kebijakannya mengarah pada peningkatan kualitas
pelayanan prima bidang administrasi perkantoran. Indikator hasil dari program
ini adalah terwujudnya suatu pelayanan administrasi perkantoran yang sesuai
dengan pelayanan prima dan peningkatan pengolahan administrasi barang
daerah. Sifat kegiatan dari program ini merupakan kegiatan rutinitas
pelaksanaan pelayanan administrasi perkantoran yang terdiri dari sarana dan
prasarana sebagai penunjang pelayanan administrasi perkantoran. Kegiatannya
adalah sebagai berikut:
Penyediaan jasa surat menyurat
Penyediaan jasa komunikasi, sumber daya air dan listrik
Penyediaan jasa peralatan dan perlengkapan kantor
Penyediaan jasa pemiliharaan dan perizinan kendaraan dinas/

RENSTRAKECAMATAN
49
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

operasional
Penyediaan jasa kebersihan kantor
Penyediaan jasa perbaikan peralatan kerja
Penyediaan alat tulis kantor
Penyediaan barang cetakan dan penggandaan
Penyediaan komponen instalasi listrik/penerangan bangunan kantor
Penyediaan peralatan dan perlengkapan kantor
Penyediaan peralatan rumah tangga
Penyediaan bahan bacaan dan peraturan perundang-undangan
Penyediaan bahan logistik kantor
Penyediaan makanan dan minuman
Rapat-rapat koordinasi dan konsultasi ke luar daerah
Rapat-rapat koordinasi dalam daerah
Penyediaan jasa tenaga teknis kantor
Indikator keberhasilan program adalah peningkatan pelayanan kebutuhan
administrasi perkantoran dan pelayanan birokrasi pada Kantor Camat Bangun
Purba.
2. Program peningkatan sarana dan prasarana aparatur
Arahan kebijakan dari program ini adalah pemenuhan kebutuhan sarana
prasarana dalam penunjang sistem pelayanan prima. Kegiatan-kegiatan yang
akan dilaksanakan dalam program ini mengarah pada bagaimana cara
mengoptimalkan sarana prasarana yang ada dalam menunjang proses
administrai perkantoran, maka indikator indikator hasil yang diharapkan dari
kegiatan ini terpenuhinya kebutuhan sarana prasarana Kecamatan Bangun Purba
dalam menunjang operasional pelayanan administrasi perkantoran. Adapun
kegiatan yang akan dilaksanakannya adalah:
Pengadaan perlengkapan gedung kantor
Pengadaan peralatan gedung kantor
RENSTRAKECAMATAN
50
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

Pengadaan mebeleur
Pemeliharaan rutin/berkala rumah dinas
Pemeliharaan rutin/berkala kendaraan dinas/operasional
Pemeliharaan rutin/berkala mebeleur
Pemeliharaan rutin/berkala gedung kantor
Pemeliharaan rutin /berkala peralatan dan perlengkapan kantor
Indikator keberhasilan program adalah terpenuhinya kebutuhan sarana
prasarana perkantoran guna mendukung kegiatan Kantor Camat Bangun Purba
berjalan dengan lancar.
3. Program peningkatan disiplin aparatur
Program ini mengarah pada peningkatan disiplin kinerja personil Kecamatan
Bangun Purba. Indikator hasil program ini adalah meningkatnya kredibilitas
kedisiplinan aparatur. Kegiatannya adalah:
Pengadaan pakaian dinas beserta kelengkapannya
Pengadaan pakaian khusus hari-hari tertentu
Indikator keberhasilan program adalah meningkatnya ketaatan dan kepatuhan
aparatur terhadap peraturan yang berlaku, dedikasi dan loyalitas aparatur
terhadap pimpinan dan lembaga dapat dipertahankan.
4. Program peningkatan kapasitas sumber daya aparatur
Program ini bertujuan untuk mewujudkan aparatur yang handal dan profesional
maka diperlukan sumber daya manusia yang mampu berkompeten dalam
mengimbangi tuntutan clean governance dan good governance dalam rangka
mewujudkan visi dan misi.Adapun kegiatan yang akan dilaksanakannya adalah:
Pendidikan dan pelatihan formal
Bimbingan teknis implementasi peraturan perundang-undangan
Indikator keberhasilan program adalah peningkatan kompetensi aparatur dalam
memahami peraturan dan tugas pokok serta fungsi masing-masing.

RENSTRAKECAMATAN
51
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

5. Program peningkatan pengembangan sistem pelaporan capaian kinerja dan


keuangan
Arahan kebijakan dari program ini adalah efektifitas dan efisiensi pelaksanaan
kegiatan Kecamatan Bangun Purba yang transparan dan bertanggungjawab yang
tersaji dalam suatu prosses manajemen. Sesuai arajan kebijakan dan strategi yang
akan dilakukan maka indikator hasil yang diharapkan dari program ini adalah
tersusunnya laporam-laporan pelaksanaan seluruh kegiatan secara periodik yang
terukur dan mampu menggambarkan keadaan sebenarnya tentang
keberindikator indikator pengahasilan dan kegagalan pelaksanaan kegiatan.
Kegiatan dari program ini terdiri dari:
Penyusunan laporan capaian kinerja dan ikhtisar realisasi SKPD
Indikator keberhasilan program ini adalah tersajikannya laporan capaian kinerja
yang terukur dan ikhtisar realisasi kinerja dlam satu tahun anggaran sebagai
dasar pelaporan pelaksanan tugas pokok dan fungsi SKPD.
6. Program dan Kegiatan Lintas SKPD
Program dan kegiatan ini dalam formulasi dan rancangannya melibatkan
SKPD lain, adapun program dan kegiatan adalah sebagaiberikut:
1. Program perencanaan pembangunan daerah
Arahan kebijakan dari program ini adalah proses penyusunan tahapan-tahapan
yang melibatkan berbagai unsur didalamnya guna pemanfaatan dan
pengalokasian sumber-sumber daya yang ada dalam rangka meningkatkan
kesejahteraan sosial di Kecamatan Bangun Purba.Kegiatan dari program ini
adalah:
a. Penyelenggaraan musrenbang kecamatan
Indikator keberhasilan kegiatan ini adalah teridentifikasinya isu dan
permasalahan skala kecamatan serta prioritas program dan kegiatan
desa/kelurahan,sehingga proses pembangunan di kecamatan dapat
terwujud.
RENSTRAKECAMATAN
52
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

2. Program optimalisasi pemanfaatan teknologi informasi


Arah kebijakan dari program ini adalah mewujudkan transparansi pelayanan
perizinan di kecamatan, melalui pemanfaatan teknologi informasi, dengan
sasaran tercukupinya sarana media informasi dengan indikator
persentasepelayanan kepada masyarakat meningkat.Kegiatan dari program ini
adalah:
Pelaksanaan PATEN
Indikator keberhasilan kegiatan ini adalah masyarakat mendapatkan
pelayanan yang mudah, murah, cepat dan berkualitas.
Prioritas pembangunan yang diprogramkan pada Kecamatan Bangun Purba
berdasarkan tinjauan prioritas pembangunan Kabupaten Rokan Hulu yang
tertuang dalam rumusan kebijakan RPJMD Kabupaten Rokan Hulu Tahun 2011-
2016, seluruh pendanaan program dan kegiatan pada Kecamatan Bangun Purba
ini bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Rokan
Hulu.
c. Indikator Kinerja
Pengukuran indikator kinerja sangat berguna sebagai pedoman untuk
memantau keberhasilan dan kinerja kegiatan pembangunan. Dengan berpedoman
indikator kinerja, maka pengelolaan dan pengendalian kegiatan akan lebih terarah
dan jika ditemui permasalahan akan lebih mudah pemecahan
masalahnyaPengukuran indikator kinerja Kecamatan Bangun Purba berdasarkan
pada pedoman pengukuran indikator kinerja utama sesuai PermenpanNomor 9
tahun 2007, yang dituangkan dalam Peraturan Bupati Rokan Hulu Nomor 27
Tahun 2010 tentang Penetapan Indikator Kinerja Utama di Lingkungan Pemerintah
Kabupaten Rokan Hulu.Sehubungan dengan hal tersebut, indikator kinerja
Kecamatan Bangun Purba disusun dibatasi dengan menggunakan indikator keluaran.

d. Kelompok Sasaran

RENSTRAKECAMATAN
53
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

Kelompok sasaran dari kegiatan yang dikelola oleh Kecamatan Bangun


Purba adalah meliputi internal Kecamatan dan elemen masyarakat yang terlibat dan
berkepentingan terhadap perencanaan musrenbang desa dan kecamatan. Sesuai
dengan visi dan misi Kecamatan Bangun Purba, yang salah satu poin pentingnya
adalah menumbuhkan partisipasi masyarakat dan transparansi dalam proses
Musrenbang, maka peningkatan partisipasi dan komitmen terhadap sistem dan
prosedur Musrenbang juga sangat diperhatikan dalam Rencana StrategisKecamatan
Kecamatan Bangun Purba Tahun 2016-2021.

e. Pendanaan Indikatif
Pendanaan kegiatan pembangunan yang dilaksanakan oleh Kecamatan
Bangun Purba bersumber pada dana APBD Kabupaten Rokan Hulu.

RENSTRAKECAMATAN
54
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

BAB VI

Indi INDIKATOR KINERJA DAN PROGRAM KEGIATAN


kator KECAMATAN BANGUN PURBA
kinerja
merupakan
produk dari perencanaan kinerja sebagai penjabaran dan dari sasaran dan program
yang telah ditetapkan dalam Rencana Strategis yang akan dilaksanakan oleh instansi
pemerintah melalui berbagai kegiatan tahunan.Indikator Kinerja kegiatan adalah
ukuran kuantitatif dan kualitatif yang menggambarkan tingkat pencapaian suatu
kegiatan. Indikator kinerja kegiatan sangat diperlukan untuk mengukur kinerja
kegiatan agar lebih efektif dan akurat. Penetapan indikator kinerja harus
berdasarkan perkiraan yang objektif dan realistis dengan memperhatikan sasaran
yang telah ditetapkan dari data pendukung yang terorganisir.Indikator kinerja
tersebut harus memenuhi kriteria spesifik dan jelas, dapat diukur secara subjektif,
relevan dengan sasaran yang ingin dicapai.
TABEL 8
INDIKATOR KINERJA UTAMA
NAMA UNIT ORGANISASI : KECAMATAN BANGUN PURBA
TUGAS : PENYELENGGARAAN PEMERINTAHAN, PEMBANGUNAN DAN
PEMBINAAN KEMASYARAKATAN SERTA MELAKSANAKAN TUGAS
PEMERINTAHAN LAINNYA YANG TIDAK TERMASUK DALAM TUGAS
PERANGKAT DAERAH BERDASARKAN PERATURAN PERUNDANG-
UNDANGAN

FUNGSI : 1 PENYUSUNAN VISI DAN MISI KECAMATAN YANG SESUAI


DENGAN VISI DAN MISI DAERAH

2 MENGKOORDINASIKAN KEGIATAN-KEGIATAN PEMERINTAH,


PEMBANGUNAN DAN PEMBINAAN KEMASYARAKATAN

3 PENGKOORDINASIAN SETIAP KEBIJAKAN KECAMATAN


4 PEMBINAAN ADMINISTRASI PERKANTORAN

RENSTRAKECAMATAN
55
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

5 PENDISTRIBUSIAN TUGAS-TUGAS BAWAHAN MENURUT


PRINSIP-PRINSIP MANAJEMEN

6 PENYELEGARAAN PEMBINAAN DAN PELAYANAN


MASYARAKAT

7 PENGKOORDINASIAN PENYELENGGARAAN KETENTRAMAN


DAN KETERTIBAN UMUM

8 PENGKOORDINASIAN PELAKSANAAN PERLINDUNGAN DAN


PEMBERDAYAAN MASYARAKAT

9 PEMBINAAN TATA LAKSANA PEMERINTAHAN KECAMATAN

NO SASARAN IKU ALASAN/SUMBER DATA

1 PENINGKATAN PELAYANAN 1.1 PERSENTASE PENDUDUK YANG UNTUK MENJAMIN TERTIB


KEPADA MASYARAKAT . TELAH MEMILIKI KTP PER TAHUN ADMINISTRASI
KEPENDUDUKAN

1.2 JUMLAH PENDUDUK YANG UNTUK MENJAMIN


MEMILIKI SURAT TANAH (SKT DAN STATUS KEPEMILIKAN
SKGR) PER TAHUN TANAH

1.3 JUMLAH REKOMENDASI YANG UNTUK MENGUKUR


DITERBITKAN SETIAP TAHUN TINGKAT PELAYANAN
KEPADA MASYARAKAT

2 MENINGKATNYA 2.1 PERSENTASE PENINGKATAN UNTUK MENJAMIN


KETENTRAMAN DAN POSKAMLING YANG AKTIF KETENTRAMAN DAN
KETERTIBAN KETERTIBAN DI TENGAH
MASYARAKAT

TABEL 9
PENCAPAIN KINERJA PELAYANAN KECAMATAN BANGUN PURBA

TARGET CAPAIAN KINERJA


INDIKATOR KINERJA
2017 2018 2019 2020 2021

1 PERSENTASE PENDUDUK YANG TELAH 23.560 24.102 26.310 28.665 30.205


MEMILIKI KTP PER TAHUN

2 JUMLAH PENDUDUK YANG MEMILIKI 465 477 453 470 480


SURAT TANAH (SKT DAN SKGR) PER
TAHUN

3 JUMLAH REKOMENDASI YANG 733 722 690 715 725

RENSTRAKECAMATAN
56
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

TARGET CAPAIAN KINERJA


INDIKATOR KINERJA
2017 2018 2019 2020 2021

DITERBITKAN SETIAP TAHUN

4 PERSENTASE PENINGKATAN POSKAMLING 195 205 235 249 256


YANG AKTIF

Pelaksanaan kegiatan Kecamatan Bangun Purba Tahun 2016-


2021diharapkan dapat mendukung salah satu tujuan pembangunan daerah tahun
2016-2021 yaitu terciptanya kualitas pelayanan publik dan tata kelola pemerintahan
yang baik (good governance) menuju pemerintahan yang bersih (clean goverment)
melalui penataan birokrasi, peningkatan kapasitas dan profesionalisme aparatur.
Adapun sasaran yang akan dikerjakan oleh Kecamatan Bangun Purbadalam rangka
mendukung keberhasilan pembangunan 2016-2021 sebagaimana tercantum dalam
RPJMD.
TABEL 10
PROGRAM PRIORITAS KECAMATAN BANGUN PURBA
PERIODE 2017-2021
TARGET PADA TARGET PENCAPAIAN
NO INDIKATOR KINERJA AKHIR TAHUN
2017 2018 2019 2020 2021

1 PENYEDIAAN JASA SURAT 5910 LEMBAR 1560 BUAH 850 LEMBAR 1000 LEMBAR 1000 LEMBAR 1500 LEMBAR
MENYURAT

2 PENYEDIAAN JASA KOMUNIKASI, 10 REKENING, 2 REKENING, 2 REKENING, 2 REKENING, 2 REKENING, 2 REKENING,


SUMBER DAYA AIR DAN LISTRIK 120 TANGKI 24 TANGKI 24 TANGKI 24 TANGKI 24 TANGKI 24 TANGKI

3 PENYEDIAAN JASA KEBERSIHAN 2 ORANG, 5 2 ORANG, 1 2 ORANG, 1 2 ORANG, 1 2 ORANG, 1 2 ORANG, 1


KANTOR KEGIATAN KEGIATAN KEGIATAN KEGIATAN KEGIATAN KEGIATAN

4 PENYEDIAAN ALAT TULIS KANTOR 13146 2540 2506RIM/KO 2650 2700 2750
RIM/KOTAK/ RIM/KOTAK/ TAK/ BUAH RIM/KOTAK/ RIM/KOTAK/ RIM/KOTAK/
BUAH BUAH BUAH BUAH BUAH

5 PENYEDIAAN BARANG CETAKAN 27225 5445 5445 5445 5445 5445


DAN PENGGANDAAN KOTAK/RIM/ KOTAK/RIM/ KOTAK/RIM/ KOTAK/RIM/ KOTAK/RIM/ KOTAK/RIM/
BUAH BUAH BUAH BUAH BUAH BUAH

6 PENYEDIAAN KOMPONEN 619 BUAH 150 BUAH 110 BUAH 130 BUAH 140 BUAH 143 BUAH
INSTALASI LISTRIK/ PENERANGAN
BANGUNAN KANTOR

7 PENYEDIAAN PERALATAN RUMAH 25 SET/UNIT 5 SET/UNIT 5 SET/UNIT 5 SET/UNIT 5 SET/UNIT 5 SET/UNIT


TANGGA

RENSTRAKECAMATAN
57
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

8 PENYEDIAAN PERALATAN DAN 62 UNIT 12 UNIT 11 UNIT 12 UNIT 13 UNIT 14 UNIT


PERLENGKAPAN KANTOR

9 PENYEDIAAN BAHAN BACAAN DAN 120 EKSEMPLAR 24 24 24 24 24


PERATURAN PERUNDANG- EKSEMPLAR EKSEMPLAR EKSEMPLAR EKSEMPLAR EKSEMPLAR
UNDANGAN

10 PENYEDIAAN BAHAN LOGISTIK 4465 LITER 893 LITER 893 LITER 893 LITER 893 LITER 893 LITER
KANTOR

11 PENYEDIAAN MAKANAN DAN 23.000 KOTAK/ 4400 KOTAK/ 4500 KOTAK/ 4600 KOTAK/ 4700 KOTAK/ 4300 KOTAK/
MINUMAN BUNGKUS BUNGKUS BUNGKUS BUNGKUS BUNGKUS BUNGKUS

12 RAPAT-RAPAT KOORDINASI DAN 645 OK 125 OK 130 OK 130 OK 130 OK 130 OK


KONSULTASI KE LUAR DAERAH

13 RAPAT-RAPAT KOORDINASI DALAM 1010 OK 220 OK 200OK 190OK 190OK 210 OK


DAERAH

14 PENYEDIAAN JASA TENAGA TEKNIS 4 ORANG/ 4 ORANG/ 4 ORANG/ 4 ORANG/ 4 ORANG/ 4 ORANG/
KANTOR TAHUN TAHUN TAHUN TAHUN TAHUN TAHUN

15 PENGADAAN PERLENGKAPAN 85 UNIT 15 UNIT 16 UNIT 17 UNIT 18 UNIT 19 UNIT


GEDUNG KANTOR

16 PENGADAAN MEBELEUR 78 UNIT 15 UNIT 13 UNIT 15 UNIT 17 UN IT 19 UNIT

17 PEMELIHARAAN RUTIN /BERKALA 11 UNIT 1 UNIT 1 UNIT 2 UNIT 3 UNIT 4 UNIT


RUMAH DINAS

18 PEMELIHARAAN RUTIN/BERKALA 3 UNIT/ TAHUN 3 UNIT/ 3 UNIT/ 3 UNIT/ 3 UNIT/ 3 UNIT/


KENDARAAN DINAS/OPERASIONAL TAHUN TAHUN TAHUN TAHUN TAHUN

19 PEMELIHARAAN RUTIN /BERKALA 200 UK 30 UK 35 UK 40 UK 45 UK 50 UK


PERALATAN DAN PERLENGKAPAN
GEDUNG KANTOR

20 PENGADAAN PAKAIAN DINAS 175 STEL 35 STEL 35 STEL 35 STEL 35 STEL 35 STEL
BERSERTA KELENGKAPANNYA

21 PENGADAAAN PAKAIAN KHUSUS 175 STEL 35 STEL 35 STEL 35 STEL 35 STEL 35 STEL
HARI-HARI TERTENTU

22 PEMELIHARAAN RUTIN/ BERKALA 1 UNIT/ TAHUN 1 UNIT/ 1 UNIT/ 1 UNIT/ 1 UNIT/ 1 UNIT/
GEDUNG KANTOR TAHUN TAHUN TAHUN TAHUN TAHUN

23 PENYUSUNAN LAPORAN CAPAIAN 4 DOKUMEN - 1 DOKUMEN 1 DOKUMEN 1 DOKUMEN 1 DOKUMEN


KINERJA DAN IKHTISAR REALISASI
SKPD

24 PENYELENGGARAAN MUSRENBANG 5 KALI 1 KALI 1 KALI 1 KALI 1 KALI 1 KALI


KECAMATAN

25 PELAKSANAAN PATEN 5 KEGIATAN 1 KEGIATAN 1 KEGIATAN 1 KEGIATAN 1 KEGIATAN 1 KEGIATAN

RENSTRAKECAMATAN
58
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

BAB VII
PENUTUP

Dalam upaya mewujudkan program-program kerja yang akan dilaksanakan,


maka dengan segenap kemampuan yang ada, Kecamatan Bangun Purba telah
menyusun visi, misi dan rencana strategis yang akan menjadi pedoman bagi
kegiatan program Kecamatan secara menyeluruh.
Perencanaan ini dibuat secara partisipatif, dengan mengupayakan
semaksimal mungkin dapat memfasilitasi segenap aspirasi stakeholders (pihak yang
terkait dan berkepentingan) komunitas di Kecamatan Bangun Purba. Ruang lingkup
perencanaan pembangunan di Kecamatan Bangun Purba ini bersifat makro dan
mendukung pencapaian target dan sasaran serta visi dan misi Kabupaten Rokan
Hulu secara keseluruhan.
Untuk menjamin keberhasilan implementasi Renstra ini, maka perlu
dilakukan hal-hal seperti berikut ini:
Penetapan status hukum dokumen perencanaan ini, sehingga
implementasinya bersifat mengikat dan konsekuensinya dapat
dipertanggungjawabkan;
Pengkomunikasian/sosialisasi rencana strategis ke semua pihak yang
terlibat secara intensif dan berkelanjutan untuk meningkatkan komitmen
dan motivasi seluruh pihak untuk melaksanakan rencana strategis yang
telah dibuat. Sosialisasi ini penting untuk mendukung keberhasilan
implementasi renstra ini dan untuk meningkatkan rasa tanggung jawab
terhadap pencapaian sasaran dan target yang telah ditetapkan di dalam
renstra yang sudah dibuat;
RENSTRAKECAMATAN
59
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

Pelaksanaan program dan kegiatan indikatif yang telah dirumuskan oleh


seluruh aparat dan komponen stakeholders yang terkait dan relevan
secara disiplin dalam artian semua aktifitas yang dilakukan oleh semua
pihak tidak boleh menyimpang dari rencana strategis yang sudah
ditetapkan untuk memastikan pencapaian tujuan akhir organisasi. Oleh
karena itu perlunya komunikasi dan sosialisasi renstra ke semua pihak
untuk memastikan semua pihak berjalan ke arah yang sama sesuai
dengan rencana strategis yang telah dibuat;
Pengukuran pencapaian sasaran dan target yang telah ditetapkan di
rencana strategis ini secara kontiniu untuk mengetahui tingkat
keberhasilan pelaksanaan rencana strategis yang telah dibuat;
Pengevaluasian, pengkajian hasil pengukuran pencapaian sasaran dan
target yang telah ditetapkan untuk melakukan penilaian terhadap
kinerja dari seluruh aparat dan jika perlu dilakukan penyesuaian
terhadap rencana strategis untuk menjamin pencapaian visi dan misi
organisasi.
Dengan telah dirumuskannya Rencana Strategi, berarti Kecamatan Bangun
Purba telah mempersiapkan diri untuk mengantisipasi perkembangandi masa depan,
dan beroreantasi pada hasil yang ingin dicapai pada kurun waktu 5 (lima) tahun,
dengan memperhitungkgan potensi, peluang, dan kendala yang ada atau yang
mungkin timbul.
Rencana Strategi inilah yang akan mengilhamkan tugas pokok dan fungsi
Kecamatan Bangun Purba di masa yang akan datang secara terencana dan
terkoordinasi secara harmonis.

RENSTRAKECAMATAN
60
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021
PEMERINTAH DAERAH
KABUPATEN ROKAN HULU

Rencana Strategi Kecamatan Bangun Purba bersama pengukuran, penilaian,


dan evaluasi kinerja, serta pelaporan kinerjanya merupakan tolok ukur penting dari
suatu sistem akuntabilitas kinerja. Dengan demikian akan tercipta keinginan untuk
meningkatkan kinerja dan fokus perbaikan dimasa yang akan datang.

CAMAT BANGUN PURBA


KABUPATEN ROKAN HULU

H. FHATANALIA PUTRA, S.Sos, M.SI


PEMBINA TK.I/IV.b
NIP. 19730430 199203 1 001

RENSTRAKECAMATAN
61
BANGUN PURBATAHUN 2016-2021

Anda mungkin juga menyukai