Anda di halaman 1dari 3

BERITA ACARA

REHABILITASI PUSKESMAS NGRANDU PRE CONSTRUCTION MEETING


(PCM)
PEKERJAAN : NOMOR : 01/ BA-CKM/VII/2019
REHAB PUSKESMAS NGRANDU KAB.PONOROGO TANGGAL : 07 Juli 2019
LOKASI :
PUSKESMAS NGRANDU KAB.PONOROGO

Pada hari ini Senin tanggal Tujuh bulan Juli tahun Dua Ribu Sebilan Belas (07-07-2019), pukul : 12.00 Wib
sampai dengan selesai, dengan mengambil tempat di Puskesmas Ngrandu Kabupaten Ponorogo, telah
diadakan Penjelasan Awal Kegiatan dalam rangka PCM (Pre Construction Meeting) sebagai berikut :

A. Rapat dipimpin oleh : Pejabat Pembuat Komitmen

B. Hadir dalam Rapat :


1. Direksi Pengawas Dinas Kesehatan
2. Kepala Puskesmas Ngrandu Kabupaten ponorogo
3. Konsultan Pengawas CV. CITRA KARYA MANDIRI
4. Kontraktor Pelaksana CV. KARYA INDONESIA
5. Staff Dinas Kesehatan Kabupaten Ponorogo

C. Pokok Pembahasan dalam rapat :


Dalam rapat PCM (Pre Construction Meeting) tersebut berdiskusi tentang Penjelasan Umum
sebagai berikut :

1. Pemenang Lelang Pekerjaan CV. KARYA INDONESIA Jl. Ternate No. 09 A RT. 3 RW. 2 Lingkungan
Krajan Kel. Mangkujayan Kec. Ponorogo Kabupaten Ponorogo KodePos:63413Telp: 0352 -
461325 / 0813 3536 2693Ponorogo
2. Jangka Waktu Pelaksanaan 120 Hari Kalender (PHO)
3. Jangka Waktu Kontrak Sampai dengan Waktu Pemeliharaan Berakhir (FHO)
4. Disampaikan oleh PPK, berpesan agar dalam proses pelaksanaan pekerjaan dapat berjalan
dengan baik dan sesuai dengan Dokumen Perencanaan yang telah ditetapkan, terutama
speksifikasi teknis yang telah diajukan. Diharapkan semua Pihak dapat bekerja sama dengan
baik secara Team Work yang solid, sehingga tujuan dari Pelaksanaan dapat berjalan sesuai
harapan dan dapat dipertanggung jawabkan.
5. Disampaikan oleh Kepala Puskesmas Ngrandu bahwa pekerjaan dapat dimulai pada hari
dilaksanakannya rapat tersebut.
6. Disampaikan oleh Kepala Puskesmas Ngrandu bahwa tempat untuk Direksi keet dan
penempatan material sudah di sediakan oleh pihak Puskesmas
7. Disampaikan oleh Direksi Dinas Kesehatan bahwa Papan Nama Proyek segera di Pasang.
8. Disampaikan oleh Kontraktor Pelaksana bahwa pekerjaan akan dimulai tanggal 11 Juli 2019
diselesaikan dalam jangka waktu sesuai Kontrak.
9. Disampaikan oleh Kontraktor Pelaksana bahwa untuk penyediaan air dan listrik kerja akan
berkoordinasi dengan pihak Puskesmas.
10. Disampaikan oleh Kontraktor Pelaksana Metode Pelaksanaan dan jadwal pelaksanaan sesuai
penawaran dalam dokumen Lelang.
11. Disampaikan oleh Konsultan Pengawas setelah di evaluasi dari rencana kerja mingguan
kontraktor dan wawancara dengan Pelaksana lapangan, rencana kerja tidak mungkin untuk
dilaksanakan di karenakan pekerjaan tersebut Rehab bukan bangunan Baru.
12. Disarankan untuk membuat ulang rencana kerja Mingguan dengan tidak menambah jangka
waktu Pelaksanaan, dan di setujui Pejabat Pembuat Komitmen.
13. Dokumen Jadwal Rencana Kerja Mingguan ( Time Schedulle ) selesai dan disetujui sebelum
dimulainya kegiatan.
14. Disampaikan oleh Konsultan Pengawas mengharapkan agar Kontraktor Pelaksana segera
membuat Mix Design (Program Kerja) jangka pendek maupun jangka panjang dan laporan
harian. Bila timbul permasalahan dan kendala dilapangan agar segera dibahas dan dicari solusi
dan diputuskan langsung tentunya membuat catatan atas permasalahan dan solusi yang diambil
dan selalu dilaporkan.
15. Adanya Laporan Mingguan maupun Bulanan yang diserahkan secara periodik kepada Pejabat
Pembuat Komitmen dan ditembuskan kepada Pengawas minimal 1 (satu) bulan sekali disertai
dengan Dokumentasi Pelaksanaan.
16. Disampaikan oleh Konsultan Pengawas mengharapkan agar Kontraktor Pelaksana agar segera
melaksanakan Uitzet

D. Kesimpulan
1. Segera membuat MC 0% dan Shop Drawing sebelum dimulai Pekerjaan
2. Disarankan untuk Membuat ulang jadwal kerja mingguan dengan tidak menambah Jangka
Waktu Pelaksanaan, sebelum dimulainya kegiatan.
3. Pelaksanaan Pekerjaan harus sesuai dengan syarat-syarat umum kontrak dan peraturan yang
berlaku
4. Jangka waktu Pelaksanaan 120 Hari

Demikian Berita Acara ini dibuat dengan penuh Kesadaran dan Tanggung Jawab

Ponorogo, 07 Juli 2019

KONTRAKTOR PELAKSANA KONSULTAN PENGAWAS


CV. KARYA INDONESIA CV. CITRA KARYA MANDIRI

O RASIT HP BANGKIT PURBOWIYOTO, ST


Direktur Team Leader

Mengetahui /Menyetujui
PEJABAT PEMBUAT KOMITMEN

YESI DANIEL TRI BASKORO, SE


NIP. 19670910 198711 1 002
DAFTAR HADIR
RAPAT KOORDINASI

Hari / Tanggal : Kamis / 07 Juli 2019


Pukul : 12.00 WIB - selesai
Acara : PCM
Tempat : Puskesmas Ngrandu Kabupaten Ponorogo

No Nama Jabatan Tanda Tangan

Anda mungkin juga menyukai