Anda di halaman 1dari 3

TATA TERTIB SIDANG

MUSYAWARAH BESAR BEM STIPER


PERIODE 2019/2020
22-23 DESEMBER 2019

INTERUPSI

Ialah suatu bentuk selaan atau memotong pembicaraan dalam sidang karena adanya masukan

yang perlu diperhatikan untuk pelaksanaan sidang tersebut.

Macam Macam Interupsi Antara Lain.

 Interuption of order, Bentuk interupsi yang dilakukan untuk meminta penjelasan atau

memberikan masukan yang berkaitan dengan jalannya persidangan. Contoh: saat

pembicaraan sudah melebar dari pokok masalah maka seseorang berhak mengajukan

interuption of order agar persidangan dikembalikan lagi pada pokok masalahnya

sehingga tidak melebar dan semakin bias.

 Interruption of information, Bentuk interupsi berupa informasi yang perlu

diperhatikan oleh seluruh peserta sidang termasuk pimpinan sidang. Informasi bisa

internal (misal: informasi atau data tentang topik yang dibahas) ataupun eksternal

(missal: situasi kondisi di luar ruang sidang yang mungkin dapat berpengaruh

terhadap jalannya persidangan).

 Interruption of clarificatio, Bentuk interupsi dalam rangka meminta klarifikasi

tentang pernyataan peserta sidang lainnya agar tidak terjadi penangkapan bias ketika

seseorang memberikan tanggapan atau sebuah penegasan terhadap suatu pernyataan.

 Interruption of explanatio, Bentuk interupsi untuk menjelaskan suatu pernyataan

yang kita sampaikan agar tidak ditangkap keliru oleh peserta lain atau suatu pelurusan

terhadap pernyataan kita.


 Interruption of personal, Bentuk interupsi yang disampaikan bila pernyataan yang

disampaikan oleh peserta lain sudah diluar pokok masalah dan cenderung menyerang

secara pribadi.

Istilah-Istilah Dalam Persidangan

 Skorsing adalah penundaan acara sidang untuk sementara waktu atau dalam waktu

tertentu pada waktu sidang berlangsung

 Lobbying adalah penentuan jalan tengah atas konflik dengan skorsing waktu untuk

menyatukan pandangan melalui obrolan antara dua pihak atau lebih yang

bersebrangan secarainformal.

 Interupsi adalah memotong pembicaraan, ditempuh dengan menggunakan kata

“interupsi” yang pada hakekatnya meminta kesepakatan untuk berbicara.

Macam-Macam Interupsi

 Interupsi point of order : meminta kesempatan untuk bicara atau dipergunakan

untuk memotong pembicaraan yang dianggap menyimpang dari masalah.

 Interupsi point of information : memberikan atau meminta penjelasan atas apa yang

telah disampaikan.

 Interupsi point of clarification : meluruskan permasalahan agar penyimpangan tidak

semakin menajam.

 Interupsi point of prevelage : tidak setuju atas pemojokan, penyinggungan persoalan

pribadi.
Penggunaan Palu Dalam Rapat

Dalam rapat, penggunaan palu sangat penting sekali, pimpinan rapat harus memahami tata

cara penggunaan palu. Karena, kesalahan penggunaan atau pengetukan palu sidang akan

mengacaukan situasi sidang.

Macam-Macam Penggunaan Palu Rapat

1 kali ketukan berarti

 Mengesahkan hasil rapat

 Pengalihan palu sidang

2 kali ketukan

 Skorsing

3 kaliketukan

 Pembukaan rapat

 Penutupan rapat

Berkali-kali sedang

 Peringatan atau meminta perhatian peserta rapat

Anda mungkin juga menyukai