Anda di halaman 1dari 3

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

PERTEMUAN 3

Sekolah : SMP NEGERI 7 PURWAKARTA


Mata Pelajaran : IPA Fisika
Kelas/Semester : IX/2
Alokasi Waktu : 2 x 40 menit
Materi Pokok : Kemagnetan
Submateri Pokok : Sifat-sifat Magnet dan Medan Magnet

A. Standar Kompetensi
Memahami konsep kemagnetan dan penerapannya dalam kehidupan sehari-hari

B. Kompetensi Dasar
Menyelidiki gejala kemagnetan dan cara membuat magnet

C. Tujuan Pembelajaran
1. Pemahaman dan Penerapan Konsep
Peserta didik dapat :
a. Menjelaskan tiga cara membuat magnet
b. Menjelaskan terjadinya kutub-kutub magnet yang diperoleh dengan cara induksi
c. Menjelaskan terjadinya kutub-kutub magnet yang diperoleh dengan cara menggosok
d. Menjelaskan terjadinya kutub-kutub magnet yang diperoleh dengan cara mengalirkan listrik
e. Menjelaskan cara menyimpan magnet dengan aman
f. Menjelaskan teori kemagnetan.

2. Kinerja Ilmiah
Melalui percobaan peserta didik dapat :
a. Membuat magnet dengan menggosok, induksi dan mengaliri arus listrik
b. Membuat kompas sederhana.

D. Materi Pembelajaran
Ada tiga cara membuat magnet :
1. Dengan cara di gosok

2. Dengan cara induksi

P a g e | 230
3. Dengan cara dialiri arus listrik

E. KKM
Kriteria Ketuntasan Minimum untuk materi Kemagnetan adalah 75

F. Model / Metode Pembelajaran


1. Ceramah
2. Pembelajaran eksperimen
2. Pembelajaran kooperatif (diskusi)

G. Skenario / Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran


1. Pendahuluan
Motivasi :
Guru mengajukan pertanyaan :
a. Dapatkah kita membuat besi menjadi magnet ?
b. Mengapa gejala-gejala magnet dapat terjadi ?
c. Dapatkah magnet kehilangan sifat kemagnetannya ?

Pengetahuan Prasyarat : Sifat-sifat magnet

2. Kegiatan Inti
a. Peserta didik diminta berkelompok untuk melakukan percobaan membuat magnet dengan
cara digosok
b. Peserta didik diminta berkelompok untuk melakukan percobaan membuat magnet dengan
cara induksi
c. Peserta didik diminta berkelompok untuk melakukan percobaan membuat magnet dengan
cara dialiri arus listrik
d. Guru memberikan informasi beberapa hal yang menyebabkan hilang kemagnetan
e. Bersama peserta didik, guru membahas teori kemagnetan

3. Penutup
Guru membimbing peserta didik untuk membuat kesimpulan (diskusi kelas) :

H. Sumber Belajar

1. Sumber : Buku paket IPA kelas IX KTSP


2. Alat : Magnet batang, baja, jarum baja panjang, pita, perekat, sepotong gabus,
sebuah wadah, air, besi dan baja (bukan magnet), kompas.
I. Penilaian

Penilaian
Indikator
Teknik Bentuk Instrumen Intrumen
Menunjukkan sifat - Tertulis 1. essay 1. Sebutkan 3 cara membuat
kutub magnet magnet !
2. Jelaskan terjadinya kutub-
kutub magnet yang
diperoleh dengan cara
induksi !
3. Jelaskan terjadinya kutub-
kutub magnet yang
diperoleh dengan cara

P a g e | 231
Penilaian
Indikator
Teknik Bentuk Instrumen Intrumen
digosok !
4. Jelaskan terjadinya kutub-
kutub magnet yang
diperoleh dengan cara
mengalirkan listrik !
5. Jelaskan cara penyimpanan
magnet dengan benar !
6. Jelaskan teori kemagnetan !

Mengetahui Purwakarta, Juli 2016


Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran

H. Mulyani,S.Pd,MH Dindin Solehudin, S.Pd.


NIP. 196303131984111003 NIP. 197008131997021002

P a g e | 232

Anda mungkin juga menyukai