Anda di halaman 1dari 6

Modul Tutorial 5

Fisika Modern (FI-2204)


Program Studi Fisika - FMIPA - ITB
SEMESTER II 2018/2019
Topik: Atom Hidrogen
A. Pertanyaan
1. Jelaskan persamaan dan perbedaan atom H dalam gambaran klasik (model atom Bohr) dan
gambaran kuantum (solusi persamaan Schrödinger)!
2. Jelaskan parameter yang berkaitan dengan:
(a). Rapat probabilitas total,
(b). Rapat probabilitas radial, dan
(c). Rapat probabilitas sudut, dari solusi eigen elektron dalam atom H.
3. Pada fungsi gelombang atom hidrogen, rapat probabilitas tidak tergantung pada .
Terangkan mengapa demikian!
4. Dapatkah atom hidrogen dalam keadaan dasar menyerap energi dan tereksitasi ke keadaan
3d? Terangkan!
5. Apa kesamaan dan perbedaan pemisahan Efek Zeeman dan pemisahan struktur halus?

B. Soal
1. Daftarkanlah ke 16 perangkat bilangan kuantum n, l, ml yang mungkin untuk atom
hidrogen yang berada pada tingkat eksitasi n = 4.

2. Suatu elektron yang berada pada tingkat keadaan momentum sudut l = 3


a. Hitunglah besarnya momentum sudut elektron tersebut!
b. Berapakah jumlah nilai Lz (proyeksi L ke arah sumbu z) yang mungkin vektor
momentum sudut L tersebut?
c. Hitunglah sudut-sudut yang terbentuk antara vektor L tersebut dengan sumbu z

3. Suatu atom hidrogen berada pada tingkat keadaan dasar. Hitunglah besarnya probabilitas
untuk menemukan elektron berada pada posisi antara r = a0 dan 1,2a0!

4. Pada keadaan n = 2, l = 1 hitunglah nilai radial r yang rapat probabilitas radialnya


maksimum!

5. Tentukan perbandingan probabilitas elektron berada pada jari-jari Bohr (a0) untuk keadaan
n = 2 dengan l =1 dan n = 2, l = 2

6. Tentukanlah arah  di mana rapat probabilitas sudut (angular probability density) elektron
dari atom hidrogen dengan l = 2, ml = 1 akan bernilai maksimum dan minimum.

7. Elektron pada atom hidrogen berada pada keadaan tereksitasi dengan n = 6. Hitunglah
jumlah degenerasi yang mungkin untuk tingkat keadaan ini (Termasuk adanya spin
elektron ms). Buatlah juga perincian degenerasi berdasarkan semua nilai yang l
memungkinkan untuk n = 6.

8. Atom hidrogen yang berada pada tingkat keadaan tereksitasi 5d menjalani beberapa kali
transisi yang menghasilkan emisi foton dan berakhir pada keadaan 1s. Tunjukkanlah
diagram yang menunjukkan deretan transisi tersebut. Hitung juga panjang gelombang
foton yang dipancarkan

9. Dari keadaan 2p, dengan memperhitungkan adanya struktur halus (fine structure),
hitunglah semua panjang gelombang yang mungkin dari garis pertama deret Lyman.

10. Elektron dari suatu atom Hidrogen berada dalam keadaan kuantum dengan nilai n = 2.
1. Bila elektron tersebut ditempatkan dalam medan magnet eksternal B = 2T, bagaimana
pengaruhnya pada tingkat energi orbital yang dihasilkan?
2. Tentukan perbedaan energi antara keadaan dengan nilai m l = 0 dan ml = +1 dari orbital
elektron 2p dalam medan magnet tersebut (nyatakan dalam satuan Bohr magneton)
Jawab:
A. Pertanyaan
1. Jelaskan persamaan dan perbedaan atom H dalam gambaran klasik (model atom Bohr) dan
gambaran kuantum (solusi persamaan Schrödinger)!
Jawab
Persamaan:
Energi elektron: En = -13,6 eV/n2
Radius orbit elektron mengelilingi inti yang ditentukan oleh jari-jari Bohr

Perbedaan:
Bohr: Elektron mengitari inti pada jari-jari orbit tertentu → konsep lintasan.
Kuantum: Elektron mengitari inti dengan keadaan tertentu yang diwakili oleh fungsi
gelombang tertentu sesuai dengan bilangan kuantum n, l, ml.
Keberadaan elektron digambarkan dengan awan elektron →konsep probabilitas.

2. Jelaskan parameter yang berkaitan dengan:


(a). Rapat probabilitas total,
(b). Rapat probabilitas radial, dan
(c). Rapat probabilitas sudut, dari solusi eigen elektron dalam atom H.
Jawab:
(a) Rapat probabilitas total: Probabilitas untuk mendapatkan elektron dalam ruang 3D
yang bergantung pada koordinat r, , dan  dalam koordinat bola.

(b) Rapat probabilitas radial: Probabilitas untuk mendapatkan elektron yang bergantung
pada koordinat r (jarak antara elektron dan inti).

(c) Rapat probabilitas sudut: Probabilitas untuk mendapatkan elektron yang bergantung
pada koordinat angular ( dan  dalam koordinat bola).

3. Pada fungsi gelombang atom hidrogen, rapat probabilitas tidak tergantung pada .
Terangkan mengapa demikian!
Jawab
Karena dari  hasilnya konstanta.

4. Dapatkah atom hidrogen dalam keadaan dasar menyerap energi dan tereksitasi ke keadaan
3d? Terangkan!
Jawab:
Tidak bisa, karena dari perhitungan probabilitas transisi, transisi hanya bisa jika l = ±1.

5. Apa kesamaan dan perbedaan pemisahan Efek Zeeman dan pemisahan struktur halus?
Jawab:
Persamaannya: Sama – sama mengalami penguraian / split spectrum
Perbedaannya: Struktur halus terjadi karena interaksi spin dengan medan instrinsik
sehingga hanya akan ter-split jadi dua karena ms =± ½
Efek Zeeman terjadi karena interaksi momen dipol magnetik orbital
dengan medan magnet luar sehingga tergantung degenerasi m
B. Soal
1. Daftarkanlah ke 16 perangkat bilangan kuantum n, l, ml yang mungkin untuk atom
hidrogen yang berada pada tingkat eksitasi n = 4.
Jawab:
(4, 0, 0), (4, 1, -1), (4, 1, 0), (4, 1, -1), (4, 2, -2), (4, 2, -1), (4, 2, 0), (4, 2, 1), (4, 2, 2), (4,
3, -3), (4, 3, -2), (4, 3, -1), (4, 3, 0), (4, 3, 1), (4, 3, 2), (4, 3, 3)

2. Suatu elektron yang berada pada tingkat keadaan momentum sudut l = 3


a. Hitunglah besarnya momentum sudut elektron tersebut!
b. Berapakah jumlah nilai Lz (proyeksi L ke arah sumbu z) yang mungkin vektor
momentum sudut L tersebut?
c. Hitunglah sudut-sudut yang terbentuk antara vektor L tersebut dengan sumbu z
Jawab:
1. Besarnya momentum sudut elektron tersebut:

2. Akan terdapat 2l+1 = 7 komponen z yang mungkin:

3. Sudut-sudut yang terbentuk antara vektor L tersebut dengan sumbu z:

3. Suatu atom hidrogen berada pada tingkat keadaan dasar. Hitunglah besarnya probabilitas
untuk menemukan elektron berada pada posisi antara r = a0 dan 1,2a0!
Jawab:

4. Pada keadaan n = 2, l = 1 hitunglah nilai radial r yang rapat probabilitas radialnya


maksimum!
5. Tentukan perbandingan probabilitas elektron berada pada jari-jari Bohr (a0) untuk keadaan
n = 2 dengan l =1 dan n = 2, l = 2
Jawab:

Dengan memasukan r = ao maka P2,0 /P2,1 = 3

6. Tentukanlah arah  di mana rapat probabilitas sudut (angular probability density) elektron
dari atom hidrogen dengan l = 2, ml = 1 akan bernilai maksimum dan minimum.

7. Elektron pada atom hidrogen berada pada keadaan tereksitasi dengan n = 6. Hitunglah
jumlah degenerasi yang mungkin untuk tingkat keadaan ini (Termasuk adanya spin
elektron ms). Buatlah juga perincian degenerasi berdasarkan semua nilai yang l
memungkinkan untuk n = 6.
Jawab:
a. Degenerasi = 2n2 = 72
b. Untuk setiap nilai l, degenerasinya adalah 2(2l+1)
Maka totalnya 2 + 6+ 10 + 14 + 18 + 22 = 72

8. Atom hidrogen yang berada pada tingkat keadaan tereksitasi 5d menjalani beberapa kali
transisi yang menghasilkan emisi foton dan berakhir pada keadaan 1s. Tunjukkanlah
diagram yang menunjukkan deretan transisi tersebut. Hitung juga panjang gelombang
foton yang dipancarkan
Jawab:
5d

4p

3s 434,17nm

121,27 nm
9. Dari keadaan 2p, dengan memperhitungkan adanya struktur halus (fine structure),
hitunglah semua panjang gelombang yang mungkin dari garis pertama deret Lyman.
Jawab:
Selisih energi dari 2p ke 1s dalam deret Lyman adalah:

dan tanpa kehadiran efek struktur halus, maka panjang gelombangnya:

Dengan adanya pemisahan karena efek pemisahan halus dengan energi 4,5 x 10 -5 eV,
maka pemisahan panjang gelombang yang terjadi adalah:

10. Elektron dari suatu atom Hidrogen berada dalam keadaan kuantum dengan nilai n = 2.
a. Bila elektron tersebut ditempatkan dalam medan magnet eksternal B = 2T, bagaimana
pengaruhnya pada tingkat energi orbital yang dihasilkan?
b. Tentukan perbedaan energi antara keadaan dengan nilai m l = 0 dan ml = +1 dari orbital
elektron 2p dalam medan magnet tersebut (nyatakan dalam satuan Bohr magneton)

Jawab:
n = 2, l = 1, ml = 0, ±1
E2 = - 3,4 eV
a. Dengan ada medan magnet luar, terjadi interaksi momen dipol magnetik orbital dengan
medan magnet menghasilkan energi U = - ml B B= - ml 1,16 10-5 eV

b. Tanpa B dengan B luar


-3,4 +1,16 10-5 eV
n=2 - 3,4 eV -3,4 eV
- 3,4 - 1,16 10-5 eV

n=1 -13,6 eV - 13,6 eV

Anda mungkin juga menyukai