Anda di halaman 1dari 2

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Nama Satuan Pendidikan : SMA Negeri 16 Bandung


Mata Pelajaran / KD : KIMIA / Menerapkan hukum-hukum dasar kimia, konsep massa
molekul relatif, persamaan kimia, konsep mol, dan kadar zat untuk
menyesuaikan perhitungan kimia.
Kelas / Semester : X/2
Materi Pokok : Hukum-Hukum Dasar Kimia
Alokasi Waktu : 3 JP (@ 45 menit x 3)

1. Tujuan Pembelajaran
Melalui model pembelajaran inquiry dengan menggunakan website “zenius.net” peserta didik
mampu memahami dan menganalisis hukum-hukum dasar kimia yang meliputi hukum Lavoisier,
hukum Proust, hukum Dalton, hukum Gay-Lussac, dan hukum Avogadro) dengan karakter rasa ingin
tahu, aktif, teliti, dan jujur, serta dapat mengembangkan kemampuan berpikir kritis, berkomunikasi,
berkolaborasi, berkreasi (4C) dalam menganalisis setiap hukum dasar kimia.
2. Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran
2.1 Alat, Bahan, dan Media :
2.1.1. Alat
Smartphone dan laptop
2.1.2. Bahan
LKPD
2.1.3. Media
Website “zenius.net”
2.1.4. Pertanyaan
1. Pernahkah kalian membuat kue? Bahan apa sajakah yang dibutuhkan dalam membuat
kue? Benar, bahan-bahan yang dibutuhkan anatara lain tepung, gula, mentega, radi,
dan lain halnya. Apabila 100 g tepung ditambah 50 g mentega, maka akan
menghasilkan berapa gram ?
2. Apa itu hukum kekekalan massa?
3. Ada berapa jenis hukum dasar kimia?
2.2 Kegiatan Pembelajaran Jarak Jauh
2.2.1. Merumuskan Pertanyaan
Guru menayangkan video yang tersedia dalam website “zenius.net”
Peserta didik mengobservasi video yang ditayangkan
Membuat Hipotesis
Peserta didik menjawab pertanyaan yang terdapat dalam video
2.2.2. Merencanakan penyelidikan
Peserta didik menganalisis perbedaan dari setiap hukum dasar kimia
2.2.3. Mengumpulkan dan menganalisis data
Peserta didik menjawab pertanyaan yang telah disediakan
2.2.4. Mempresentasikan hasil pembelajaran
Peserta didik membuat rangkuman dari hasil pembelajaran
2.3 Menyimpulkan dan penilaian hasil pembelajaran
2.3.1. Kesimpulan
Hukum Lavoisier (Hukum kekekakan massa) berisi bahwa massa sebelum dan sesudah
reaksi adalah sama. Hukum Proust (Hukum Perbandingan tetap) berisi bahwa senyawa
kimia terdiri atas unsur-unsur dengan perbandingan massa yang selalu tepat sama. Hukum
Dalton (Hukum perbandingan berganda) berisi bahwa jika dua unsur membentuk lebih
dari dua senyawa, dimana massa salah satu unsur pembentuk tersebut konstan, maka
massa unsur pembentuk yang lainnya akan berupa bilangan bulat sederhana. Hukum Gay-
Lussac (Hukum perbadingan volume) berisi bahwa pada suhu dan tekanan tetap, volume
gas-gas yang bereaksi dengan volume gas hasil reaksi berbanding sebagai bilangan bulat
dan sederhana (volume = koefisien), dan Hukum Avogadro berisi bahwa pada suhu dan
tekanan yang sama, volume gas yang sama akan mengandung jumlah molekul yang sama.
2.3.2. Penilaian
Tes tertulis : Hukum-hukum dasar Kimia.

Bandung, 17 Maret 2020


Mengetahui,
Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran,
SMA Negeri 16 Bandung

Aam Hamzah, S.Pd. Dewi Tamilah, M.Pd.


NIP. 196902071991011001

Anda mungkin juga menyukai