Anda di halaman 1dari 3

CALON PENGURUS

Perhimpunan Pemilik dan Penghuni Satuan Rumah Susun


Apartemen The Aspen Residence @Admiralty

VISI
Mewujudkan Apartemen The Aspen Residences @Admiralty sebagai salah satu hunian
berkelas di Jakarta Selatan dengan nilai investasi yang terjaga, dan merupakan lingkungan
yang sehat, tertib, aman serta terjaga kerukunan dan solidaritas antar pemilik.

MISI
Pengelolaan Apartemen dibutuh kompetensi dan kemampuan dalam Building Management.
Kami dari Pengurus P3SRS Apartement The Aspen Residences @Admiralty memiliki
kompetensi dan kemampuan tersebut, dengan misi antara lain :

1. TRANSPARANSI
Mewujudkan pengurus P3SRS yang jujur, berintegritas serta bebas korupsi, kolusi dan
nepotisme (KKN) serta Transparansi Pengelolaan Keuangan secara Akuntable dan
melaksanakan Rapat Umum Anggota secara jujur dan terbuka.
2. DEMOKRATIS
Terwujudnya sinergi bersama antara pemilik, penghuni dan BadanPengelola secara
demokratis dalam lingkungan Apartemen The Aspen Residences @Admiralty dengan
berlandaskan atas dasar partisipasi aktif dan musyawarah.
3. MANAJEMEN ASET
Pengembangan lingkungan hunian yang terencana & berkelanjutan dalam upaya
meningkatkan nilai aset investasi dari pemilik Apartemen The Aspen Residences
@Admiralty.
4. SUMBER DAYA
Mengembangkan Sumber Daya dan Tenaga Kerja secara optimal agar terwujudnya
Badan Pengelola Apartemen The Aspen Residences @Admiralty yang profesional.
5. PELAYANAN PRIMA
Fokus untuk pelayanan prima kepada seluruh komponen dengan memaksimalkan
pelayanan secara profesional dan bermartabat
6. TEKNOLOGI
Inovasi dan kreatifitas dalam peningkatan Mutu Pelayanan berbasis teknologi dengan
aplikasi Smartphone TARA+1 berbasis Android dan iOS sebagai upaya Peningkatan
Mutu Pelayanan.
7. PENGADAAN
Melakukan Pengadaan Barang dan Jasa atau Tender terhadap kegiatan yang merupakan
bagian dari kegiatan pengelolaan dan agar transparansi dan akuntabilitas tetap terjaga,
kami memiliki Sertifikat Penyelenggara Lelang, untuk menghindari tuntutan.
PROGRAM UTAMA
1. PENINGKATAN FISIK
1) Revitalisasi Lobby Lt. Dasar & Lobby Basement
2) Penataan dan Peningkatan Fasilitas Basement
3) Revitalisasi Club House menjadi Lobby Utama
4) Menyediakan Fasilitas Bermain
5) Perbaikan Kebocoran Dinding Precast
6) Perbaikan Lansekap Kawasan
7) Pengadaan unit CCTV Koridor Lantai Hunian
8) Penataan Area Kolam Renang dan R. Bersama.

2. SOSIAL
1) Buka Puasa Bersama dan Santunan Anak Yatim
2) Halal Bihalal Hari Raya Idul Fitri
3) Perayaan Idul Adha & penyaluran hewan Qurban
4) Perayaan Dirgahayu Kemerdekaan RI
5) Perayaan Natal dan Tahun Baru
6) Perayaan Tahun Baru Imlek

3. LEGALIT AS
1) Berkoordinasi dengan pihak terkait dalam upaya Percepatan Penerbitan Sertifikat
Pertelaan
2) Mengurus semua perijinan thd fasiltas bangunan yang masa berlakunya akan dan
telah berakhir.
3) Berkoordinasi dengan Pemerintah Daerah dalam pembentukan RT / RW yang
mandiri

4. KEGIATAN RUTIN PEMELIHARAAN


1) Evaluasi terhadap Kinerja Badan Pengelola
2) Inventarisasi barang dan bahan yang terkait dengan bangunan utama dan
fasilitasnya.
3) Kontrak Kerja dgn Badan Pengelola, Tenaga Kebersihan, Tenaga Teknis dan
Keamanan
4) Penyediaan Bahan dan Peralatan dalam Pemeliharaan Bangunan dan Fasilitasnya

5. PENINGKATAN PELAYANAN
1) Perbaikan IP Phone unit hunian
2) Pengembangan aplikasi Smartphone TARA+1 berbasis Android dan iOS
3) Mengadakan dan mensosialisasikan mengenai tempat sampah terpilah di area
umum, (sesuai intruksi gubernur nomor 107 2019 tentang Pengurangan dan
Pemilahan Sampah di Lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta).
CALON PENGAWAS
Perhimpunan Pemilik dan Penghuni Satuan Rumah Susun
Apartemen The Aspen Residence @Admiralty

VISI
Bersama Dewan Pengurus serta Building Management untuk Menjadikan Apartemen The
Aspen Residences @Admiralty sebagai “rumah“ untuk seluruh Pemilik maupun Penghuni.

MISI
1. Pengawasan terhadap kinerja Dewan Pengurus pada selama masa jabatan 2020 – 2023,
terhadap 5 MISI dan 7 PROGRAM UTAMA (Rencana Kerja dan Anggaran, Program
Tahunan), Hasil rapat umum, AD dan ART secara periodik paling sedikit 3 (tiga) bulan
sekali.
2. Memberikan masukan, saran serta kritik yang membangun kepada Dewan Pengurus
untuk Apartemen The Aspen Residences @Admiralty.
3. Menjadi wadah informasi (Saran serta Kritikan) dan penyeimbang antara Pemilik/
Penghuni kepada Pengurus / Building Management
4. Melakukan pembinaan kepada para anggota pengurus perhimpunan dalam
melaksanakan tugas-tugas pengelolaan.
5. Melaksanakan kewenangan lain yang diatur dalam anggaran Rumah Tangga perhimpunan.

Anda mungkin juga menyukai