Anda di halaman 1dari 7

RESUME

STATISTIK INFERENSIAL

Untuk Memenuhi Persyaratan Mata Kuliah Biostatistik

Dosen Pembimbing:
Muhammad Riduansyah, S,Kep., Ns., M. Kep

Oleh :
Nor Aida Fitriani
11194561920099

PROGRAM STUDI SARJANA KEPERAWATAN


FAKULTAS KESEHATAN
UNIVERSITAS SARI MULIA
2020
1. Statistik Inferensial
Statistik inferensial adalah teknik statistik yang digunakan untuk menarik
kesimpulan tentang karakteristik populasi berdasarkan data sampel.
Inferensi juga bermakna kesimpulan.

- Statistik inferensial terbagi 2 yakni:


1) Statistik Parametrik
Statistika yang mempertimbangkan jenis sebaran/distribusiv data yang
berdistribusi normal dan memiliki varian yang homogen.
Asumsi :

a. Berdistribusi normal

b. Memiliki varians yang homogen

c. Datanya interval/rasio
2) Statistik Non Parametrik
Statistik non parametrik ialah bagian statistik yang parameter
populasinya atau datanya tidak mengikuti suatu distribusi tertentu atau
memiliki distribusi bebas dan variansnya tidak perlu homogen.
Statistik ini digunakan untuk analisis data nominal/ordinal. Juga dapat
digunakan jika datanya interval/rasio, namun tidak memenuhi asumsi
statistik parametrik.

2. Prosedur Teknik Pemilihan Analisis statistik inferensial


a. Perhatikan rumusan masalahnya!
- Apakah terdapat hubungan yang signifikan antara X dan Y? (asosiatif)
- Apakah terdapat pengaruh yang signifikan dari X terhadap Y? (asosiatif)
- Apakah terdapat perbedaan yang signifikan antara X dan Y? (komparatif)
- Apakah terdapat peningkatan/penurunan yang signifikan dari X
b. Perhatikan hipotesis penelitiannya!
ASOSIATIF
H0 : Tidak ada hubungan antara X dan Y
H1 : Terdapat hubungan antara X dan Y
KOMPARATIF
H0 : Tidak ada perbedaan/peningkatan/penurunan antara/dari X dan/ke Y
H1 : Terdapat perbedaan/peningkatan/penurunan antara/dari X dan/ke Y
c. Perhatikan kelompok data sampel yang akan diambil!
1) Apakah Paired (berpasangan)?\
Jika kelompok data pertama, kedua, dan seterusnya diambil dari objek
yang sama
Contoh: pre test dan post test
2) Ataukah Independent (berdiri sendiri)?
Jika kelompok data pertama, kedua, dan seterusnya diambil dari objek
yang berbeda
Contoh: data hasil belajar PD kelas A dan kelas B
d. Apakah jenis datanya nominal/ordinal? Ataukah interval/rasio?
- Nominal/Ordinal
- Statistik non parametrik Interval/Rasio
- Statistik parametrik
e. Jika datanya interval/rasio Lakukan Uji asumsi (Normalitas dan
Homogenitas)
- Tidak Normal dan homogen  statistik non parametrik
- Normal dan homogen  statistik khusus untuk anova
f. Apakah sampel terdiri atas 1 atau 2 kategori?

Paired sample t-test

- Digunakan untuk uji hipotesis komparasional/perbandingan


- Data sampelnya berupa 2 kelompok data
- Data-data dari 2 kelompok data itu diambil dari objek penelitian yang
sama
- Datanya berjenis interval/rasio
- Data memenuhi asumsi distribusi normal dan varians homogen

Independent sample t-test


- Digunakan untuk uji hipotesis komparasional/perbandingan
- Data sampelnya berupa 2 kelompok data
- Data-data dari 2 kelompok data itu diambil dari objek penelitian yang
berbeda
- Datanya berjenis interval/rasio
- Data memenuhi asumsi distribusi normal dan varians homogen

One Way Anova

- Digunakan untuk uji hipotesis komparasional/perbandingan


- Data sampelnya lebih dari 2 kelompok data
- Data sampel terdiri atas 1 kategori saja
- Datanya berjenis interval/rasio
- Data memenuhi asumsi distribusi normal dan varians homogen

Two Way Anova


- Digunakan untuk uji hipotesis komparasional/perbandingan
- Data sampelnya lebih dari 2 kelompok data
- Data sampel terdiri atas 2 kategori
- Datanya berjenis interval/rasio
- Data memenuhi asumsi distribusi normal dan varians homogen

POS 5- Uji Wilcoxon


- Digunakan untuk uji hipotesiskomparasional/perbandingan
- Data sampelnya berupa 2 kelompok data
- Data-data dari 2 kelompok data itu diambil dari objek penelitian yang
sama
- Datanya berjenis ordinal atau bisa juga data interval/rasio yang tidak
memenuhi asumsi distribusi normal dan varians homogen

Uji Mann Whitney (U-test)


- Digunakan untuk uji hipotesiskomparasional/perbandingan
- Data sampelnya berupa 2 kelompok data
- Data-data dari 2 kelompok data itu diambil dari objek penelitian yang
berbeda
- Datanya berjenis ordinal atau bisa juga data interval/rasio yang tidak
memenuhi asumsi distribusi normal

Uji Korelasi Product Moment (Pearson)


- Digunakan untuk uji hipotesis asosiatif
- Untuk mengetahui arah (positif/negatif) dan kekuatan (kuat/lemah)
hubungan
- Data sampelnya berupa 2 kelompok data
- Datanya berjenis interval/rasio
- Data memenuhi asumsi distribusi normal dan varians homogen

Uji Korelasi Rank (Spearman)


- Digunakan untuk uji hipotesis asosiatif
- Untuk mengetahui arah (positif/negatif) dan kekuatan (kuat/lemah)
hubungan
- Data sampelnya berupa 2 kelompok data
- Datanya berjenis ordinal atau bisa juga data interval/rasio yang tidak
memenuhi asumsi distribusi normal dan varians homogen
Uji Regresi Linier Sederhana
- Digunakan untuk uji hipotesis asosiatif
- Untuk mengetahui seberapa besar sumbangan X terhadap Y
- Dapat digunakan untuk memprediksi keadaan variabel Y berdasarkan
keadaan variabel X
- Data sampelnya berupa 2 kelompok data
- Datanya berjenis interval/rasio
- Data memenuhi asumsi distribusi normal dan varians homogen

Tabel Pembagian Teknik – Teknik Statistik Inferensial Untuk Penelitian


Pendidikan

3. Statistika deskriptif
- Pengumpulan, Pengolahan, dan penyajian suatu gugus data
- Karakteristik
a. Central Tendency
b. Variabilitas/Dispersi
c. Ukuran Bentuk
d. Penyajian tabel dan grafik

Anda mungkin juga menyukai