Anda di halaman 1dari 31

PETUNJUK TEKNIS

PELAPORAN, PENDATAAN, PEMANTAUAN DAN


EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN
I. PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Penyelenggaraan pemerintahan yang bersih dan baik ( clean and good governance)
menuntut sistem pertanggungjawaban (accountability) yang tepat, jelas dan apa adanya. Artinya
pemerintah tidak sekedar dapat menyampaikan kegiatan-kegiatan yang sudah dilakukan, tetapi
harus juga dapat mempertanggungjawabkan kualitas hasil pelaksanaan kegiatan tersebut sesuai
dengan rencana dan standar yang telah ditetapkan dan dapat mengkomunikasikan hasil-hasilnya
kepada para pihak yang berkepentingan.
Sebagai Unit Pelaksana Teknis (UPT) yang bertanggung jawab langsung kepada Direktur
Jenderal Konservasi Sumber Daya Alam dan Ekosistem (KSDAE), Balai Besar Taman Nasional Teluk
Cendrawasih (BBTNTC) memiliki tugas pokok yaitu menyelenggarakan konservasi sumber daya alam
hayati dan ekosistemnya berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Selain itu, UPT
Taman Nasional Teluk Cendrawasih juga memiliki fungsi untuk melakukan inventarisasi potensi,
penataan kawasan dan penyusunan rencana pengelolaan; perlindungan dan pengamanan kawasan;
pengendalian dampak kerusakan sumber daya alam hayati; pengendalian kebakaran hutan;
pengembangan dan pemanfaatan jenis tumbuhan dan satwa liar untuk kepentingan non komersial;
pengawetan jenis tumbuhan dan satwa liar beserta habitatnya serta sumberdaya genetik dan
pengetahuan tradisional di dalam kawasan; pengembangan dan pemanfaatan jasa lingkungan;
evaluasi kesesuaian fungsi, pemulihan ekosistem dan penutupan kawasan; penyediaan data dan
informasi, promosi dan pemasaran konservasi sumber daya alam dan ekosistemnya; pengembangan
kerjasama dan kemitraan bidang konservasi sumberdaya alam dan ekosistemnya; pengembangan
bina cinta alam serta penyuluhan konservasi sumberdaya alam dan ekosistemnya; pemberdayaan
masyarakat di dalam dan sekitar kawasan; dan pelaksanaan urusan tata usaha dan rumah
tangga serta kehumasan.
Dalam rangka menjamin kualitas pelaksanaan fungsi dan kegiatan diatas sehingga dapat
memberikan hasil yang benar-benar sesuai dengan rencana yang ditetapkan, maka diperlukan
serangkaian upaya-upaya sistematis dan terus menerus dalam mengantarkan suatu pelaksanaan
kegiatan, mulai tahap persiapan, perencanaan, pelaksanaan dan seluruh proses tersebut pada
akhirnya harus dapat dinilai dan diukur tingkat efektifitas dan efisiensinya melalui kegiatan evaluasi.
Selanjutnya agar pelaksanaan kegiatan dapat dievaluasi dengan baik, maka setiap
pelaksanaan kegiatan harus didasarkan atas rencana yang benar dan pelaporannya harus akurat,
tepat dan apa adanya. Oleh karena itu perlu disusun petunjuk teknis pelaporan, pendataan,
pemantauan dan evaluasi pelaksanaan kegiatan lingkup Balai Besar Taman Nasional Teluk
Cenderawasih untuk menjamin seluruh pelaksanaan kegiatan berjalan dengan efektif dan efisien.

B. MAKSUD DAN TUJUAN


Maksud dibuatnya Petunjuk Teknis ini adalah sebagai acuan dan arahan bagi perencana dan
pelaksana kegiatan dalam melaksanakan kegiatan pemantauan, evaluasi dan pelaporan sehingga
dapat berjalan dengan baik.
Tujuan dibuatnya Petunjuk Teknis ini adalah:
1. memberikan kemudahan pada semua pihak dalam melaksanakan kegiatan berdasarkan
perencanaan yang tepat dan hasil-hasilnya dapat dilaporkan dengan tepat, akurat dan dapat
dipertanggungjawabkan sehingga dapat diukur tingkat keberhasilannya;
2. membentuk keseragaman persepsi dalam pelaksanaan kegiatan pemantauan, evaluasi dan
pelaporan;
3. menciptakan keteraturan dan ketertiban pelaporan hasil pelaksanaan kegiatan.
C. RUANG LINGKUP
Ruang lingkup Petunjuk Teknis ini mencakup hal-hal sebagai berikut:
1. Pelaporan rencana dan hasil pelaksanaan kegiatan;
2. Pendataan pelaksanaan kegiatan dan hasilnya;
3. Pemantauan pelaksanaan kegiatan;
4. Evaluasi pelaksanaan kegiatan.

II. PERENCANAAN DAN PELAPORAN

A. Prinsip perencanaan dan pelaporan


Perencanaan merupakan suatu proses, cara atau perbuatan merencanakan suatu kegiatan.
Proses perencanaan kegiatan tercermin dalam Rencana Pelaksanaan Kegiatan (RPK). RPK
mencakup berbagai informasi, teknik/metode serta gambaran kondisi lokasi yang akan dijadikan
target kegiatan. RPK yang baik adalah yang memiliki informasi penting untuk digunakan sebagai
pedoman dalam pelaksanaan suatu kegiatan. Dengan demikian, perencanaan yang baik akan
menuntun pada pelaksanaan kegiatan yang efektif, efisien dan diperoleh hasil yang maksimal.
Laporan merupakan suatu bentuk pertanggungjawaban dan bukti penyelesaian tugas atau
kegiatan. Sebagai salah satu sumber informasi tentang pelaksanaan kegiatan, dalam
penyusunannya, laporan harus memiliki ketelitian dan kecermatan dalam hal isi, bentuk, susunan
pengetikan serta penggunaan bahasa yang tepat.

B. Jenis Dokumen Pelaporan


Dokumen pelaporan antara lain terdiri dari:
1. Laporan Administrasi Pengelolaan yang terdiri dari laporan keuangan (bulanan, triwulan,
semester, tahunan) dan laporan SIMAK BMN (semester dan tahunan);
2. Laporan Kepegawaian (semester dan tahunan);
3. Laporan Kinerja (LKj);
4. Laporan Capaian Renja;
5. Laporan Kemajuan Pelaksanaan DIPA;
6. Statistik Balai Besar Taman Nasional Teluk Cenderawasih;
7. Laporan Pelaksanaan Kegiatan Teknis Pengelolaan yang terdiri dari laporan kegiatan
Pengamanan dan Perlindungan, laporan kegiatan teknis Konservasi Kawasan, Pemberdayaan
Masyarakat, Pengembangan Bina Cinta Alam, Pengembangan Jasa Lingkungan dan Wisata
Alam disusun dengan kerangka penulisan sebagaimana lampiran 2 Petunjuk Teknis ini;
8. Laporan Perjalanan Dinas yang terdiri dari Perjalanan Dinas Dalam Rangka Pembinaan, Rapat-
rapat, Bimbingan, Koordinasi, Konsultasi atau Supervisi dan Perjalanan Dinas Ke Pusat serta
Laporan Perjalanan Dinas Dalam Kota (Perjalanan Pendek/Lebih dari 8 jam) disusun dengan
kerangka penulisan sebagaimana lampiran 11 Petunjuk Teknis ini;
9. Rencana Pelaksanaan Kegiatan (RPK) yang terdiri dari RPK kegiatan Pengamanan dan
Perlindungan, kegiatan teknis Konservasi Kawasan, Pemberdayaan Masyarakat,
Pengembangan Bina Cinta Alam, Pengembangan Jasa Lingkungan dan Wisata Alam disusun
dengan kerangka penulisan sebagaimana lampiran 1 Petunjuk Teknis ini,
10. Laporan Bulanan yang berbasis pada honor/insentif dari DIPA BBTNTC yang terdiri dari
Kegiatan Operasional Demplot Penetasan Semi Permanen Penyu Hijau di Isenebuai
sebagaimana lampiran 9, Kegiatan Pendamping Desa Binaan disusun dengan kerangka
penulisan sebagaimana lampiran 10 Petunjuk Teknis ini,
11. Laporan Bulanan terkait Realisasi Penerimaan Negara Bukan Pajak dengan kerangka penulisan
sebagaimana lampiran 8 Petunjuk Teknis ini.
Tabel 1. Jenis-Jenis Pelaporan
No Jenis Laporan Keterangan
1. Laporan Laporan Keuangan (bulanan, triwulan, semester, Sesuai Format PP Nomor
Administrasi tahunan) 39 Tahun 2006
Pengelolaan Laporan SIMAK BMN (semester dan tahunan)
Laporan Kepegawaian (semester dan tahunan)
Laporan Bulanan PNBP Kerangka Penulisan
sesuai Lampiran 8
2. Rencana Pengamanan dan Perlindungan Kerangka penulisan
Pelaksanaan Konservasi Kawasan sesuai Lampiran 1
Kegiatan (RPK) Pemberdayaan Masyarakat
Pengembangan Bina Cinta Alam
Pengembangan Jasa Lingkungan dan Wisata Alam
3. Laporan Kegiatan Pengamanan dan Perlindungan
Teknis Konservasi Kawasan
Kerangka penulisan
Pemberdayaan Masyarakat
sesuai Lampiran 2
Pengembangan Bina Cinta Alam
Pengembangan Jasa Lingkungan dan Wisata Alam
Laporan Baseline Data dalam Rangka Peningkatan Kerangka penulisan
Populasi Spesies Prioritas Utama Terancam Punah sesuai Lampiran 3
Laporan Rutin Bulanan Operasional Penjaga Site
Kerangka penulisan
Monitoring Penyu dan Insentif Penjaga Tukik
sesuai Lampiran 9
Isenebuai
Laporan Rutin Bulanan Kegiatan Pendamping Desa Kerangka penulisan
Binaan sesuai Lampiran 10
4. Laporan Dalam Rangka Pembinaan, Rapat-rapat, Kerangka penulisan
Perjalanan Dinas Bimbingan, Koordinasi, Konsultasi atau Supervisi, sesuai Lampiran 11
Rekonsiliasi, Evaluasi, Perjalanan Dinas Ke Pusat
dan ke Daerah
5. Laporan Kinerja (LKj) Sesuai format
P.8/KSDAE-SET/2015
(Lampiran 5)
6. Laporan Capaian Renja Kerangka penulisan
sesuai Lampiran 6
7. Laporan Kemajuan Pelaksanaan DIPA Sesuai format Lampiran
7
8. Laporan Statistik Balai Besar Taman Nasional Teluk Cenderawasih Kerangka penulisan
sesuai Lampiran 8

C. Isi dan Substansi Dalam RPK dan Laporan Kegiatan Teknis


1. Latar belakang memuat: ulasan singkat mengenai kondisi kawasan terkait kegiatan;
permasalahan serta hal-hal lain yang bersangkutan sebagai alasan dari pelaksanaan
kegiatan; dan alasan pemilihan lokasi (merupakan kelanjutan dari kegiatan sebelumnya dan
atau karena kondisi yang memerlukan tindakan);
2. Maksud pelaksanaan kegiatan menggambarkan kondisi (hasil/out come dan dampak/impact)
yang ingin dicapai dari pelaksanaan kegiatan tersebut (sesuai Rencana Pengelolaan dan
Renstra);
3. Tujuan pelaksanaan kegiatan menyebutkan hal-hal apa saja (keluaran/output) yang ingin
dicapai dari hasil pelaksanaan kegiatan (sesuai Rencana Pengelolaan, Renstra dan Renja);
4. Ruang lingkup dan sasaran kegiatan merupakan cakupan kegiatan yang dilaksanakan;
kepada siapa/apa pelaksanaan kegiatan ini dilaksanakan misalnya wilayah, kampung,
orang/kelompok, kasus, dan lain-lainnya. Bersifat kuantitatif menggambarkan jumlah yang
ingin dicapai misalnya luasan, berapa lokasi, jarak, berapa kasus, jumlah orang, dan lain-
lainnya.
5. Dasar pelaksanaan merupakan serangkaian aturan, Surat Keputusan, Surat Perintah Tugas,
dan/atau Undangan yang menjadi dasar dilaksanakannya suatu kegiatan;
6. Pelaksana Kegiatan merupakan daftar nama dan jabatan dalam tim pelaksana suatu kegiatan
(sebagaimana yang diperintahkan melalui Surat Perintah Tugas Kepala Balai Besar TNTC);
7. Bahan merupakan hal-hal yang dipergunakan untuk mendukung pelaksanaan kegiatan dan
merupakan bahan habis pakai atau sekali pakai, sedangkan alat merupakan hal-hal yang
digunakan untuk mendukung pelaksanaan kegiatan dan merupakan bahan tidak habis pakai;
8. Metode pelaksanaan kegiatan merupakan detail teknik yang digunakan untuk memperoleh
hasil yang diharapkan (dapat dilengkapi gambar untuk mempermudah penyampaian) dan
tahapan-tahapan kegiatan (sesuai Panduan/SOP masing-masing kegiatan), jelaskan juga
teknik analisis data yang digunakan dan alasan logis pemilihannya. Apabila teknik analisis
data yang dipilih sudah cukup dikenal, misalnya analisis statistik, maka pembahasannya tidak
perlu dilakukan secara panjang lebar. Sebaliknya jika teknik analisis yang digunakan jarang
digunakan atau teknik yang baru dan belum populer, maka uraian tentang analisis ini perlu
diberikan secara lebih rinci;
9. Pembiayaan merupakan detail anggaran yang digunakan untuk membiayai pelaksanaan
kegiatan;
10. Waktu dan tempat pelaksanaan merupakan informasi kapan dan di mana suatu kegiatan
dilaksanakan;
11. Tata waktu pelaksanaan merupakan informasi mengenai pelaksanaan tahap-tahap
dilaksanakannya suatu kegiatan (observasi, penyusunan rencana, pembahasan rencana,
pelaksanaan kegiatan, penyusunan laporan, dst) yang disusun dalam bentuk tabel kegiatan
(schedule time);
12. Hasil pelaksanaan kegiatan merupakan uraian singkat pelaksanaan kegiatan dan disertai
pembahasan hasil yang diperoleh. Hasil yang disampaikan adalah hasil yang dapat
menunjang pencapaian tujuan. Hasil dapat dilengkapi dengan gambar ( chart, foto) maupun
tabel yang dapat mempermudah penyampaian maupun pemahaman semua pihak,
hambatan dan permasalahan yang ditemukan pada saat pelaksanaan kegiatan;
13. Analisis hasil/ data merupakan upaya penguraian suatu pokok masalah/ temuan/ hasil yang
dikaitkan dengan hal-hal/ data-data lain yang berkaitan sehingga dapat diperoleh pengertian
yang tepat dan pemahaman arti keseluruhan;
14. Kesimpulan merupakan sebuah hasil penyarian hasil pelaksanaan kegiatan. Oleh karena itu,
penarikan kesimpulan haruslah berdasarkan hasil yang diperoleh selama pelaksanaan
kegiatan, merupakan pernyataan ringkas pencapaan tujuan kegiatan, ringkasan masalah,
hambatan dan solusinya;
15. Saran merupakan usulan yang disampaikan sebagai Rekomendasi berupa tindak lanjut dari
hasil pelaksanaan kegiatan serta solusi bagi penyelesaian/pemecahan hambatan dan
permasalahan dalam pelaksanaan kegiatan kedepan/lanjutan.

D. Penyusunan, Penggandaan dan Distribusi RPK dan Laporan


1. Penyusunan
a. Penyusunan RPK dan laporan menjadi tanggung jawab pelaksana kegiatan.
b. RPK yang telah disusun wajib dipresentasikan di tingkat Balai pada bulan kedua dan atau
ketiga pada tahun berjalan, dan dikoordinir oleh Kepala Sub Bagian Data, Evaluasi,
Pelaporan dan Humas. Kritik dan saran yang diperoleh dalam kegiatan presentasi ini,
wajib ditindaklanjuti oleh penanggung jawab dan pelaksana kegiatan sehingga
pelaksanaan kegiatan dapat berjalan dengan efektif dan efisien dan diperoleh hasil
maksimal.
c. RPK dan laporan yang telah disusun harus dikonsultasikan dengan Kepala Seksi/ Kepala
Sub Bagian/Bidang Teknis/ Kepala Bagian TU/ Kepala Bidang Pengelolaan Wilayah yang
bersangkutan sebelum mendapat persetujuan dan pengesahan Kepala Balai Besar
(diagram alur sebagaimana pada Tabel 2).
d. Laporan Pelaksanaan Kegiatan wajib disampaikan maksimal 14 (empat belas) hari
setelah kegiatan selesai dilaksanakan, dan khusus untuk laporan perjalanan dinas wajib
disampaikan maksimal 7 (tujuh) hari setelah selesai melaksanakan tugas.

Tabel 2. Mekanisme Penyusunan RPK dan Laporan


Tahapan Kegiatan Pelaksana Kasie/ Kepala Kepala Subbag
Kegiatan Kasubbag Bidang Balai DEPH
Penyusunan RPK/ Laporan KOREKSI

Memeriksa/Mengoreksi OK OK

Memeriksa & Menyetujui OK

Penggandaan OK

Distribusi OK

2. Penggandaan dan Distribusi RPK dan Laporan


Penggandaan dan distribusi laporan sebagaimana tercantum tabel 3.
Tabel 3. Ketentuan Penggandaan dan Distribusi Laporan
No Jenis Laporan Jumlah (eks) Distribusi
1. Laporan Administrasi 3 (tiga) Subbagian Umum/ Urusan Keuangan
Pengelolaan Subbagian data Evlap dan Humas (hardcopy dan softfile)
Arsip Pelaksana
2. Laporan 2 (dua) Subbagian data Evlap dan Humas (hardcopy dan softfile)
Kepegawaian Arsip Pelaksana
3. Laporan Perjalanan 3 (tiga) Subbagian Umum/Urusan Keuangan
Dinas Subbagian data Evlap dan Humas (hardcopy dan softfile)
Arsip Pelaksana
4. RPK dan Laporan 6 (enam) Subbagian Umum/ Urusan Keuangan
Kegiatan Teknis Subbagian Data Evlap dan Humas (hardcopy dan softfile)
Bidang Teknis Pengelolaan
Bidang Pengelolaan Taman Nasional Wilayah
Seksi Pengelolaan Taman Nasional
Arsip Pelaksana
E. Format Penulisan
1. Rencana Pelaksanaan Kegiatan Teknis (RPK)
Cover :
- Merah (Kegiatan Teknis Pengamanan dan Perlindungan)
- Hijau (Kegiatan Teknis Pengelolaan)
Jenis Jilid : Biasa
Ukuran Kertas : A4
Font : Tahoma 11
Spasi : 1,15
Margin : atas : 3 cm
bawah : 3 cm
kiri : 3,5 cm
kanan : 3 cm

2. Laporan Pelaksanaan Kegiatan Teknis (LPK)


Cover :
- Merah (Kegiatan Teknis Pengamanan dan Perlindungan)
- Hijau (Kegiatan Teknis Pengelolaan)
Jenis Jilid : Biasa
Ukuran Kertas : A4
Font : Tahoma 11
Spasi : 1,15
Margin : atas : 3 cm
bawah : 3 cm
kiri : 3,5 cm
kanan : 3 cm

3. Cover depan (Sampul)


Cover harus memuat: Judul Rencana Pelaksanaan Kegiatan (sesuai Renja/RKA-KL), Logo
KLHK serta Logo lembaga pendukung kegiatan kalau ada (penempatan logo disesuaikan
dengan porsi instansi/unit organisasi), Penyusun (yang membuat/menyusun), (nama
Instansi/unit organisasi BBTNTC), Bulan dan Tahun Penyusunan. Contoh format cover
terlampir pada lampiran 11.

4. Lembar Pengesahan
Lembar Pengesahan memuat : Judul, Waktu, Lokasi, Pelaksana (apabila oleh tim/panitia
pelaksana cukup ditulis nama tim/panitia ....), Jumlah dan Sumber Dana (apabila ada), dan
Lokasi serta Tanggal Penyusunan.
Lembar Pengesahan ditandatangani oleh Penyusun, diketahui oleh Penanggungjawab
Kegiatan dan disetujui/disahkan oleh Kuasa Pengguna Anggaran dalam hal ini Kepala Balai
Besar TN. Teluk Cenderawasih. (format terlampir pada Lampiran 12).
III. PENDATAAN
A. Pengertian
Pendataan adalah seluruh informasi hasil dari pelaksanaan tugas pokok dan fungsi kegiatan
unit kerja baik di Pusat maupun UPT daerah.
Data adalah gambaran dari sekumpulan fakta, konsep atau instruksi yang tersusun dalam
suatu cara atau bentuk yang formal sehingga sesuai untuk komunikasi, interpretasi atau
pemrosesan secara manual dan otomasi sedangkan data digital adalah data yang telah diubah
dalam bentuk atau format yang dapat dibaca oleh perangkat elektronik.
Laporan pendataan adalah gabungan/koleksi data kualitatif dan kuantitatif yang dipaparkan
dalam bentuk angka-angka dan dalam bentuk kata-kata yang mengandung makna.

B. Tujuan
Tujuan pendataan dan pelaporan pendataan adalah tersusun dan tersedianya data dan
pelaporan data yang terkoordinasi, terintegrasi, efektif dan efisien, lengkap, akurat dan dapat
dipertanggungjawabkan.

C. Mekanisme Pengelolaan Data


Pengelolaan data (internal dan eksternal) dilakukan secara terintegrasi yang meliputi :
1. Pengumpulan data, dilaksanakan melalui kegiatan identifikasi, pendataan, verifikasi
dokumen administrasi kehutanan, pemanfaatan teknologi dan sumber lain yang dapat
dipertanggungjawabkan;
2. Pengolahan data dan analisis data, dilakukan secara digital dan/atau manual sesuai
ketersediaan data, kemajuan teknologi serta kebutuhan informasi;
3. Penyimpanan/pemeliharaan data, dilakukan melalui media elektronik (digital) dan/atau
cetak;
4. Pemutakhiran data, dilakukan setiap terbit data baru;
5. Penyajian/pelaporan data, dilakukan melalui media elektronik (digital) dan/atau cetak.

D. Ruang Lingkup Pendataan


1. Data yang dimaksud berupa data internal dan data eksternal.
2. Data internal diperoleh dari dalam instansi Balai Besar TNTC berdasarkan tugas pokok dan
fungsi.
3. Data eksternal diperoleh dari instansi atau lembaga dan organisasi di luar Balai Besar TNTC
(Dinas/UPTD terkait, LSM, Badan Usaha dan masyarakat).
4. Jenis dan format pelaporan pendataan yang dikelompokkan menjadi laporan bulanan,
triwulan, semesteran dan/atau tahunan.

E. Alur Pendataan
Data yang terkumpul baik bersumber dari internal maupun eksternal diolah dan dianalisis
kemudian disajikan dalam bentuk laporan (bulanan, triwulan, semesteran atau tahunan) dan
disampaikan kepada Sekretaris Direktorat Jenderal dengan tembusan kepada Direktur lingkup
Direktorat Jenderal sesuai tugas pokok dan fungsi masing-masing.
Untuk data digital disampaikan melalui aplikasi online berupa SIDAK KSDAE untuk data dan
informasi konservasi, sedangkan untuk laporan realisasi keuangan disampaikan melalui aplikasi
online e-monev Bappenas dan e-monev Ditjen Anggaran (DJA) Kementerian Keuangan.
IV. PEMANTAUAN

A. Pengertian
Pemantauan merupakan kegiatan mencatat apa yang terjadi tanpa mempertanyakan
mengapa sesuatu itu terjadi (tanpa melihat hubungan sebab akibat).

B. Tujuan Pemantauan
Pemantauan bertujuan mendapatkan umpan balik bagi kebutuhan program yang sedang
berjalan, baik itu biaya, waktu, personel dan alat. Dengan demikian pelaksanaan program akan
segera mempersiapkan kebutuhan tersebut.

C. Cakupan dalam Pemantauan


Hal-hal yang menjadi cakupan dalam kegiatan pemantauan adalah:
1. Memantau persiapan pelaksanaan kegiatan;
2. Memantau pelaksanaan kegiatan;
3. Memantau pertanggungjawaban hasil pelaksanaan kegiatan (laporan).

D. Obyek Pemantauan
Beberapa data yang perlu dihimpun dalam kegiatan pemantauan adalah:
1. Latar belakang pelaksanaan kegiatan;
2. Rencana pelaksanaan kegiatan;
3. Tujuan (output dan outcome);
4. Waktu pelaksanaan kegiatan;
5. Pelaksana kegiatan;
6. Hasil serta hambatan-hambatan atau kesulitan yang muncul selama pelaksanaan kegiatan;
7. Kesimpulan serta saran mengenai pelaksanaan kegiatan yang dimaksud.
V. EVALUASI

A. Pengertian
Evaluasi merupakan suatu tindakan pengambilan keputusan untuk menilai sesuatu obyek,
keadaan, peristiwa atau kegiatan tertentu yang sedang diamati (keadaan, peristiwa, gejala alam
atau obyek tertentu).

B. Tujuan Evaluasi
Evaluasi bertujuan memperoleh informasi yang tepat sebagai bahan pertimbangan untuk
mengambil keputusan tentang perencanaan program, keputusan tentang komponen input pada
program, implementasi program yang mengarah pada kegiatan dan keputusan tentang output
menyangkut hasil dan dampak dari program kegiatan.

C. Cakupan Dalam Evaluasi


Hal-hal yang menjadi cakupan kegiatan evaluasi adalah:
1. mengamati dan menganalisis suatu keadaan, peristiwa, gejala alam atau obyek tertentu;
2. membandingkan segala sesuatu yang kita amati dengan pengalaman atau pengetahuan
yang telah kita ketahui dan atau miliki;
3. melakukan penilaian atas segala sesuatu yang diamati berdasarkan hasil perbandingan atau
pengukuran yang kita lakukan.

D. Obyek Evaluasi
Hal-hal yang menjadi obyek dasar pelaksanaan evaluasi pelaksanaan kegiatan adalah:
1. Kesesuaian antara latar belakang, tujuan serta hasil pelaksanaan kegiatan. Jika terdapat
ketidaksesuaian antara ketiganya, maka dapat dipastikan terdapat hambatan atau kesulitan
dalam pencapaian tujuan kegiatan.
2. Kesesuaian antara waktu pelaksanaan kegiatan dengan pelaksana kegiatan. Dengan
diketahuinya data ini maka dapat diketahui apakah waktu serta personil pelaksana kegiatan
tumpang tindih dengan pelaksanaan kegiatan lain.
3. Penyampaian hasil pelaksanaan kegiatan haruslah data yang mendukung pelaporan. Jangan
sampai data yang tidak perlu juga disampaikan. Data tambahan dapat disampaikan dalam
lampiran yang ditunjuk dalam hasil pelaksanaan.
4. Kesimpulan dalam laporan haruslah hal yang relevan dengan kegiatan yang dilaksanakan.
Kesimpulan dapat berupa hasil identifikasi hasil pelaksanaan serta hambatan yang muncul
(disampaikan secara singkat).
5. Saran yang disampaikan merupakan hasil penarikan kesimpulan terhadap hasil identifikasi
berbagai masalah yang dihadapi selama pelaksanaan kegiatan yang dapat digunakan untuk
dasar pertimbangan pelaksanaan kegiatan selanjutnya.
6. Ketepatan waktu penyampaian laporan.
7. Kesesuaian format dan kerangka penulisan serta kelengkapan berkas.

E. Pelaksanaan dan Tindak Lanjut Hasil Evaluasi


1. Kegiatan evaluasi dilaksanakan setiap semester (bulan Juni dan Desember) untuk efektivitas
pelaksanaan evaluasi serta optimalisasi upaya perbaikan/penanggulangan permasalahan
yang dihadapi.
2. Kegiatan evaluasi dilaksanakan untuk mengevaluasi seluruh kegiatan yang telah
dilaksanakan sampai dengan saat evaluasi dilakukan dengan format lembar evaluasi yang
telah ditentukan (Lampiran 13).Hasil evaluasi bersifat mandiri dan independen dan evaluator
bertanggungjawab terhadap simpulan hasil evaluasi yang disajikan dalam bentuk evaluasi
pelaporan atau telaahan staf, yang didasarkan pada Laporan Pelaksanaan Kegiatan yang
disampaikan kepada Sub Bagian Data, Evaluasi, Pelaporan dan Humas.
3. Jika terdapat kekurangan/ketidaksesuaian dalam kegiatan yang dievaluasi, maka Evaluator
berhak menyampaikan hasil evaluasi kepada pihak yang bersangkutan untuk kemudian
dilakukan perbaikan dalam jangka waktu 1 (satu) minggu setelah penyampaian hasil
evaluasi.
VI. PENUTUP

Petunjuk Teknis ini merupakan acuan pelaksanaan kegiatan pemantauan, evaluasi dan
pelaporan hasil pelaksanaan kegiatan lingkup Balai Besar Taman Nasional Teluk
Cenderawasih.Petunjuk Teknis ini diharapkan dapat digunakan sebaik-baiknya oleh semua pihak
terkait kegiatan pemantauan, evaluasi dan pelaporan hasil pelaksanaan kegiatan lingkup Balai Besar
Taman Nasional Teluk Cenderawasih.
Lampiran 1. Kerangka Penulisan Rencana Pelaksanaan Kegiatan Teknis (RPK)

Cover
Lembar Pengesahan
Kata Pengantar
Daftar Isi
Daftar Tabel
Daftar Gambar
Daftar Lampiran
I. Pendahuluan
A. Latar Belakang
B. Maksud dan Tujuan
C. Ruang Lingkup dan Sasaran
II. Pelaksanaan
A. Dasar Pelaksanaan Kegiatan
B. Pelaksana Kegiatan
C. Waktu dan Tempat Pelaksanaan
D. Alat dan Bahan
E. Metode Pelaksanaan
F. Tata Waktu Pelaksanaan
G. Pembiayaan
III. Penutup
Lampiran
A. Peta Lokasi Kegiatan skala minimal 1: 100.000
B. Keterangan Lain yang diperlukan
Lampiran 2. Kerangka Penulisan Laporan Pelaksanaan Kegiatan Teknis Pengelolaan

Cover
Lembar Pengesahan
Kata Pengantar
Daftar Isi
Daftar Tabel
Daftar Gambar
Daftar Lampiran
I. Pendahuluan
A. Latar Belakang
B. Maksud dan Tujuan
C. Ruang Lingkup dan Batasan Istilah
D. Keadaan Kawasan
II. Pelaksanaan
A. Dasar Pelaksanaan
B. Pelaksana Kegiatan
C. Bahan dan Alat
D. Metode Pelaksanaan
E. Waktu dan Tempat Pelaksanaan
III. Hasil Pelaksanaan Kegiatan dan Pengolahan Data
IV. Penutup
A. Kesimpulan
B. Saran-saran
Lampiran
A. Copy Surat Perintah Tugas
B. Foto, Peta Lokasi Kegiatan skala minimal 1: 100.000
C. Tallysheet dan pengolahan data
D. Keterangan Lain yang diperlukan

Catatan:
Khusus untuk Kegiatan Patroli Pengamanan Kawasan WAJIB mencantumkan Peta Kerawanan
Kawasan/Peta Kerawanan Bidang atau Seksi serta Peta Kerja yang merujuk pada Peta Kerawanan
tersebut.
Lampiran 3. Kerangka Penulisan Laporan Baseline Data Peningkatan Populasi Spesies
Prioritas Terancam Punah

Cover
Lembar Pengesahan
Penyusun
Kata Pengantar
Daftar Isi
Daftar Tabel
Daftar Gambar
Daftar Lampiran
A. PENDAHULUAN
1. Latar Belakang
2. Tujuan
B. METODOLOGI
C. HASIL dan PEMBAHASAN
1. HASIL, memuat :
Tabel Rekapitulasi Peningkatan Populasi Spesies Tahun sebelumnya dan tahun berjalan
2. PEMBAHASAN, meliputi :
a) Penjelasan Hasil Monitoring Populasi
b) Kegiatan Peningkatan Populasi
b.1. Pokok
1) Pembinaan Populasi dan Habitat
2) Penanggulangan Konflik
3) Perlindungan dan Pengamanan
4) Penyadartahuan
5) Rehabilitasi dan Pelepasliaran
b.2. Pendukung
1) Peningkatan Kapasitas Personil
2) Pengelolaan dan Pengembangan Pangkalan Data
3) Mengembangkan serta mensinergikan kerjasama kemitraan
3. EVALUASI terhadap PENGELOLAAN PENINGKATAN POPULASI
D. KESIMPULAN DAN SARAN
REFERENSI
LAMPIRAN
1. SK Site
2. Peta Site
3. Peta Sebaran Spesies
4. Peta Ancaman
5. Peta Tutupan Lahan Hutan
6. Tabel Rekapitulasi Peningkatan Populasi Spesies
7. Dokumentasi Foto
Lampiran 4. Kerangka Penulisan Laporan Kinerja (Sesuai Perdirjen KSDAE Nomor
P.8/KSDAE-SET/2015)

Cover Laporan Kinerja


Kata Pengantar
Ringkasan Eksekutif, Ringkasan eksekutif memuat beberapa hal antara lain :
- Menyajikan tujuan dan sasaran yang telah ditetapkan dalam Rencana Strategis serta sejauh
mana instansi pemerintah mencapai tujuan dan sasaran utama tersebut pada tahun berjalan
(capaian kinerja) serta kendala-kendala yang dihadapi dalam pencapaiannya.
- Disebutkan pula langkah-langkah apa yang telah dilakukan untuk mengatasi kendala tersebut
dan langkah antisipatif untuk menanggulangi kendala yang mungkin akan terjadi pada tahun
mendatang.
Daftar Isi
Daftar Tabel
Daftar Grafik
Daftar Lampiran

I. Pendahuluan
Pada bab ini disajikan penjelasan umum organisasi, dengan penekanan kepada aspek strategis
organisasi serta permasalahan utama (strategic issued) yang sedang dihadapi organisasi.

II. Perencanaan Kinerja


Pada bab ini diuraikan ringkasan/ikhtisar perencanaan kinerja, meliputi :
A. Rencana Strategis (Renstra)
Dokumen Renstra memuat visi, misi, tujuan, sasaran, program, indikator kinerja sasaran,
target tahunan dan target jangka menengah.
B. Perjanjian Kinerja (PK)

III. Akuntabilitas Kinerja


A. Capaian Kinerja Organisasi
Pada sub bab ini disajikan capaian kinerja organisasi untuk setiap pernyataan kinerja
sasaran strategis organisasi sesuai dengan hasil pengukuran kinerja organisasi. Untuk
setiap pernyataan kinerja sasaran strategis tersebut dilakukan analisis capaian kinerja
sebagai berikut :
1. Membandingkan antara target dan realisasi kinerja tahun ini;
2. Membandingkan antara realisasi kinerja serta capaian kinerja tahun ini dengan tahun
lalu dan beberapa tahun terakhir;
3. Membandingkan realisasi kinerja sampai dengan tahun ini dengan target jangka
menengah yang terdapat dalam dokumen perencanaan strategis organisasi;
4. Membandingkan realisasi kinerja tahun ini dengan standar nasional (jika ada);
5. Analisis penyebab keberhasilan/kegagalan atau peningkatan/penurunan kinerja serta
alternatif solusi yang telah dilakukan;
6. Analisis atas efisiensi penggunaan sumber daya;
7. Analisis program/kegiatan yang menunjang keberhasilan ataupun kegagalan
pencapaian pernyataan kinerja.
8. Keluaran (output), hasil (outcome) dan dampak (impact) dari capaian kinerja.
B. Realisasi Anggaran
Pada sub bab ini diuraikan realisasi anggaran yang telah digunakan untuk mewujudkan
kinerja organisasi sesuai dengan dokumen Perjanjian Kinerja.
IV. Penutup
Pada bab ini diuraikan simpulan umum atas capaian kinerja organisasi serta langkah di masa
mendatang yang akan dilakukan organisasi untuk meningkatkan kinerjanya.

Lampiran:
1. Matrik Renstra
2. Perjanjian Kinerja (PK) yang telah ditandatangani oleh Pimpinan Satker dan Direktur Jenderal
KSDAE
3. Lain-lain yang dianggap perlu
Lampiran 5. Kerangka Penulisan Laporan Capaian Renja

Cover
Kata Pengantar
Ringkasan Eksekutif
Daftar Isi
Daftar Tabel
Daftar Gambar
Daftar Lampiran
I. Pendahuluan
A. Latar Belakang
B. Maksud dan Tujuan
C. Ruang Lingkup
D. Sistematika
II. Kondisi
A. Kondisi Umum Kawasan
B. Kepegawaian
C. Sarana dan Prasarana
D. Anggaran
E. Organisasi dan Tata Laksana
1. Struktur Organisasi
2. Tugas Pokok dan Fungsi
F. Peraturan Perundang-undangan dan Dasar Pelaksanaan
III. Rencana Kegiatan dan Anggaran Tahun .......
A. Rencana Kegiatan Tahun .......
B. Rencana Anggaran Tahun ......
IV. Pelaksanaan Kegiatan dan Anggaran Tahun .......
A. Pelaksanaan Kegiatan Tahun .......
B. Pelaksanaan Anggaran Tahun .......
V. Analisa Permasalahan dan Upaya Pemecahan
A. Analisa Permasalahan
B. Upaya Pemecahan Masalah
VI. Rencana Anggaran dan Anggaran Tahun ..... (yang akan datang)
A. Rencana Kegiatan Tahun ...... (yang akan datang)
B. Rencana Anggaran Tahun ...... (yang akan datang)
VII. Saran/Rekomendasi
Lampiran
Lampiran 6. Format Laporan Kemajuan Pelaksanaan DIPA
DATA PELAKSANAAN KEUANGAN
Kemajuan Pelaksanaan Keuangan Menurut Jenis Kegiatan
sampai dengan .......... Tahun ...........

TARGET SATU TAHUN TARGET S.D BULAN INI REALISASI BULAN INI REALISASI S.D BULAN INI
URAIAN
KEGIATAN /
MAK TOTAL
JENIS VOLUME BOBOT SD PERSENTASE TTB PERSENTASE TTB KEUANGAN PERSENTASE TTB PERSENTASE TTB PERSENTASE TTB FISI PERSENTASE TTB
PAGU SATUAN KEUANGAN FISIK FISIK KEUANGAN
PENGELUARAN FISIK (%) (%) (%) (%) (%) (Rp.) (%) (%) (%) (%) (%) (%) K (%) (%)
(Rp.) (Rp) (Rp.)

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25
Lampiran 7. Kerangka Penulisan Laporan Statistik Balai Besar Taman Nasional Teluk
Cenderawasih (isi dari masing-masing bab mengacu pada Perdirjen PHKA
No. P.2/IV-SET/2013)

Cover
Kata Pengantar
Daftar Isi
Daftar Tabel
Daftar Lampiran
Daftar Gambar
I. Kesekretariatan
II. Konservasi Keanekaragaman Hayati
III. Kawasan Konservasi dan Bina Hutan Lindung
IV. Penyidikan dan Pengamanan Hutan
V. Pencegahan, Pengendalian dan Pemadaman Kebakaran Hutan
VI. Pemanfaatan Jasa Lingkungan Kawasan Konservasi dan Hutan Lindung
Lampiran
Lampiran 8. Kerangka Penulisan Laporan Realisasi Bulanan PNBP

Realisasi PNBP Balai Besar TNTC Bulan ..............Tahun ..........


Target Pengunjung Realisasi Pengunjung Target Penerimaan Realisasi PNBP Bulan
Jenis
Bulan Ini (Orang) (Orang) PNBP Bulan Ini (Rp) Ini (Rp)
Kegiatan
WNA WNI WNA WNI WNA WNI WNA WNI
1.
2.
3.
4.
Dst.....
(tempat), (tgl) (bulan) (tahun)

Mengetahui

(TTD)

(Nama Pimpinan)

(NIP )
Lampiran 9. Laporan Rutin Bulanan Operasional Penjaga Site Monitoring Penyu dan
Insentif Penjaga Tukik Isenebuai

Laporan Rutin Bulanan Operasional Penjaga Site Monitoring Penyu


A. Pengamatan Sarang
Nomor sarang :
__________________

Hari/Tanggal : ____________________________
Lokasi sarang :
Cuaca :
Tanggal ditemukan sarang :
Perkiraan tanggal peneluran :
Diameter sarang (cm) :
Kedalaman sarang (cm) Ketebalan penutup sarang Kedalaman sampai dasar sarang
_____________________________ cm ___________________________
cm
Suhu (0C) Permukaan sarang: Dalam sarang : (diukur di kedalaman
________________________ 0C ditemukannya) telur)
0
___________________________________________ C
Jarak dari pasang tertinggi (m) :
Jarak dari pasang terendah (m) :
Vegetasi naungan : Ada / Tidak, Jika ada, Sebutkan! __________________

Banyaknya (Jumlah) telur Telur yang baik Telur yang mati


__________________ butir _________________ butir
Telur yang dirusak Telur abnormal
__________________ butir _________________ butir
Diameter telur :
Berat telur :

B. Pengamatan Jejak
Nomor jejak : __________________
Lokasi Jejak :
Tanggal : Cuaca :
Waktu : Jam__________
Banyak jejak ditemukan :
Banyak sarang ditemukan :
Lebar jejak (m)
Jenis penyu hijau (Chelonia mydas) / penyu sisik (Eretmochelys penyu tempayan
penyu pipih (Natator depressus) / imbricata) / (Caretta caretta)
penyu belimbing /
(Dermochelys coriacea) / penyu lekang
(Lepidochelys
olivicea)
Keterangan :
Laporan Rutin Bulanan Insentif Penjaga Tukik Isenebuai
Kondisi Jumlah Tukik Jenis Tukik
Tindak
No. Hari/Tanggal Sarang/Demplot yang yang
Lanjut
Penetasan Menetas Menetas
1.
2.
3.
Dst....

(tempat), (tgl) (bulan) (tahun)

Mengetahui,

Kabid PTN Wilayah III Penjaga Tukik

(Nama Pimpinan) (Nama)

(NIP)
Lampiran 10. Kerangka Laporan Rutin Bulanan Kegiatan Pendamping Desa Binaan

Laporan Rutin Kegiatan Kelompok Desa Binaan

Waktu
No Nama Kelompok Jenis Kegiatan Keterangan
Pelaksanaan
1
2
3
Dst...

Mengetahui, Disusun oleh,

Kepala Bidang PTN Wilayah Pendamping Desa Binaan

(nama) (nama)

(NIP) (NIP)
Lampiran 11. Format Laporan Perjalanan Dinas Luar Kota/Pendek Dalam Kota/Lebih dari 8 jam

Nomor SPT :
Tanggal SPT :
Kode Kegiatan :
MAK :

BALAI BESAR TAMAN NASIONAL TELUK CENDERAWASIH


Jl. Drs. Esau Sesa, Sowi Gunung, Manokwari, Papua Barat

LAPORAN PERJALANAN DINAS

Nama/NIP :
Pangkat/Golongan :
Lama Perjalanan :
Lokasi/Tempat Kegiatan :
Tujuan Perjalanan :
Jabatan :
Pengikut :

PELAKSANAAN KEGIATAN
1. (diisi hari dan tanggal dimulainya pelaksanaan kegiatan hingga selesai termasuk perjalanannya)

2.

dst

HASIL KEGIATAN
1. (diisi rincian hasil pelaksanaan kegiatan)

2.

dst

DOKUMENTASI

Manokwari, (tgl) (bulan) (tahun)


Yang Membuat,

(nama lengkap)
(NIP…..)
Lampiran 11. Contoh Cover RPK/LPK

RENCANA PELAKSANAAN KEGIATAN /


LAPORAN PELAKSANAAN KEGIATAN

(Judul Kegiatan)

Oleh
Tim Pelaksana

KEMENTERIAN LINGKUNGAN HIDUP DAN KEHUTANAN


DIREKTORAT JENDERAL KONSERVASI SUMBER DAYA ALAM DAN EKOSISTEM
BALAI BESAR TAMAN NASIONAL TELUK CENDERAWASIH
(BIDANG PENGELOLAAN TAMAN NASIONAL WILAYAH…..)
(SEKSI PENGELOLAAN TAMAN NASIONAL WILAYAH…..)
(Manokwari)
Bulan, Tahun
Lampiran 12. Format Lembar Pengesahan Laporan Pelaksanaan Kegiatan

KOP Surat

LEMBAR PENGESAHAN

Judul Kegiatan : ...........................................................................


Waktu Kegiatan : ...........................................................................
Lokasi Kegiatan : ...........................................................................
Pelaksana : (Misal : Tim Monitoring Terumbu Karang)
Jumlah Dana : Rp. ......................... (.......................................... rupiah)
Sumber Dana : (Misalnya, DIPA BA. 029 Balai Besar TN Teluk Cenderawasih Tahun
2016)
Disusun di : Manokwari
Pada Tanggal : (Tgl/bln/thn)

Mengetahui, Penyusun,
(Ketua Tim/Petugas )

(...............................................) (....................................................)
NIP. NIP. ..............................................
...............................................

Menyetujui/Mengesahkan :
Kepala Balai Besar /
KUASA PENGGUNA ANGGARAN,

(.....................................................)
NIP. ..............................................
Lampiran 13. Format Lembar Evaluasi Pelaksanaan Kegiatan
Kegiatan/ Waktu Evaluasi Rekomendasi
pelaksanaan/Pel Latar Maksud &
No. Hasil Kesimpulan Saran
aksana/Tgl Belakang Tujuan Substansi Penulisan Evaluator
Laporan diterima

1 kegiatan:

Tgl Pelaksanaan:

Pelaksana:

Tanggal laporan
diterima evlap:

KEPALA BALAI BESAR,

BEN GURION SAROY


NIP. 19601127 199203 1 001

Anda mungkin juga menyukai