Anda di halaman 1dari 2

BENDA ASING DI

KONJUNGTIVA
No.
:
Dokumen
No. Revisi :
SOP Tanggal
:
Terbit
Halaman :
PUSKESMAS
PESAGUAN

Pengertian Benda asing di konjungtiva adalah benda yang pada keadaan normal
tidak terdapat pada konjungtiva. Pada umumnya ringan namun
dapat berakibat serius pada benda asing yang bersifat asam atau
basa.
Tujuan Sebagaipedomankerjadalam tatalaksana kasus benda asing di
konjungtiva
Kebijakan Surat Keputusan Kepala UPTD Puskesmas Pesaguan
Nomor : Tentang Jenis-Jenis Pelayanan Medis
Referensi 1. Permenkes No 5 Tahun 2014 Tentang Panduan Praktek Klinis
bagi Dokter di Fasilitas Kesehatan Primer
Prosedur 1. Petugas melakukan anamnesis terhadap pasien (Subjective).
Keluhan
Benda masuk ke dalam konjungtiva. Gejala dapat berupa nyeri,
mata merah, berair, sensasi benda asing dan fotofobia.
Faktor resiko
Pekerja bidang industry yang tidak memakai pelindung. Contoh
pekerja dengan gerinda, las, pemotong keramikdan terkait bahan
kimia (asam-basa).
2. Petugas melakukan pemeriksaan fisik dan penunjang sederhana
(Objective)
Pemeriksaan fisik oftalmologis
- Biasanya visus normal
- Ditemukan injeksi konjungtiva tarsal dan atau bulbi
- Konjungtiva tarsal superior dan atau inferior dan atau
konjungtiva bulbi ditemukan benda asing
Pemeriksaan penunjang
Pemeriksaan spesifik tidak diperlukan
3. Petugas melakukan penegakan diagnosis (Assessment)
No. ICD X : T15.9 Foreign body on external eye, part unspecified
Benda asing/corpusalienum konjungtiva bulbi/tarsal
Diagnosis klinis berdasarkan anamnesis dan pemeriksaan fisik
Diagnosis banding : konjungtivitis
4. Petugas memperkirakan komplikasi
Komplikasi tergantung jumlah, ukuran dan jenis benda asing.
5. Petugas menyusun rencana penatalaksanaan komprehensif (Plan)
Penatalaksanaan
- Berikan tetes mata pantokain 2% 1-2 tetes
- Gunakan lup dalam pengangkatan corpal
- Angkat korpal dengan lidikapas atau jarum suntik ukuran 23
G
- Arah pengambilan dari tengah ke tepi
- Oleskan lidi kapas yang diolesi betadine pada tempat bekas
korpal
- Beri antibiotic topical (tetes atau salep) contoh kloramfenikol
tetes mata 1 tetes tiap 2 jam selama 2 hari.
6. Petugas memberikan konseling dan edukasi
- Jangan menggosok mata agar tidak memperberat lesi
- Gunakan kacamata pelindung saat bekerja atau mengendara
- Jika keluhan memberat seperti mata merah, bengkak atau
disertai penurunan visus segera kontrol kembali.
7. Petugas menetapkan kriteria rujukan
Apabila ditemukan penurunan visus
8. Petugas menentukan prognosis
Prognosis pada umumnya bonam, tergantung kondisi dan
pengobatan
Unit Terkait 1. Pelayanan pemeriksaan umum
2. Pelayanan Gawat Darurat
DokumenTerkait Bagian Rekam Medis
Rekaman historis perubahan

No Isi Perubahan Tgl. Mulai Diberlakukan

Anda mungkin juga menyukai