Anda di halaman 1dari 15

NOTULENSI SEMINAR

(KMHJ)

CURICULUM VITAE

BIODATA DIRI (PEMATERI)

Nama : Indra Maulana Oktiadi, C.PS., C.MMI.,


C.FH., CM.FH., C.STPI
TTL : Lubuk Sikaping, 27 Oktober 2002
Alamat : Air Manggis, Kec. Lubuk Sikaping,
Kab. Pasaman, Prov. Sumatera Barat
Status : Mahasiswa & Motivator Muda
Agama : Islam
Hobby : Publik Speaker, Motivator, Berdakwah,
Menulis, Mempelajari Komputer,
Mempelajari struktur dunia dsb
Ig : @abuhurairah12_
Fb : INDRA MAULANA OKTIADI
Email : indramaulana1257gmail.com

KOMUNITAS MOTIVATOR HEBAT JUARA(KMHJ), CP: 0822 6805 0176


Sertifikasi :

- Certified Publik Speaking


- Certified Master Motivator Indonesia
- Certified Fundamental Hypnosis
- Certified Master Fundamental Hypnosis
- Certified Sekolah Trainer Pendidikan Indonesia

Prestasi & Pengalaman :

- Founder & Ceo Komunitas Motivator Hebat Juara


(KMHJ)
- Duta Budaya Sumatera Barat 2019/2020 (Terbaik 1)
- Duta Budaya Pasaman 2019/2020 (Terbaik 1)
- Semifinalis Matermatika UNP Se – Sumatera
- Juara II Lomba Komputer Se – Sumatera Barat (PKS)
- Juara II Lomba Mtk Se – Sumatera Barat (PKS)
- Juara I OSN Komputer Se – Kabupaten Pasaman
- Juara II Fahmil Qur’an (MFQ) Se – Kab. Pasaman
- Juara I Fahmil Qur’an (MFQ) Se – Kec. Lubuk
Sikaping
- Pembicara di beberapa Seminar Online
- Penulis Buku Pengetahuan Umum (KMHJ)
- Youtuber “Multitalent Juara”

KOMUNITAS MOTIVATOR HEBAT JUARA(KMHJ), CP: 0822 6805 0176


SESI TANYA – JAWAB

Untuk sesi tanya jawab mohon maaf admin tidak bisa menuliskan
pertanyaan semuanya dan kebanyakan pertanyaannya banyak yang
sama sehingga agar lebih adil tidak ditulis namanya. Jadi bagi yang
tidak terlihat pertanyaannya mungkin saja hampir mirip dengan
pertanyaan yang lain atau sudah dijelaskan di seminarnya (bisa dibaca
di notulensi diatas)

1. Apakah Public Speaking selain untuk membawakan acara juga bisa


dipraktekkan untuk Dosen Pengajar didepan kelas?

Jawab:
Public Speaking itu seperti sosialisasi atau bagi yang mengenal yang
namanya NLP itu disebut Building Rapport.
Menjalin Komunikasi ternyaman. Public Speaking tidak harus dihadapan
orang yang tidak kita kenal, sebagai dosen, mahasiswa yang sedang praktik
berbicara dan sebagainya itu sudah termasuk public speaking

2. Apakah benar untuk orang yang gugup berbicara didepan acara sebaiknya
sambil mengunyah permen karet tekniknya?

Jawab:
Mengunyah, pegang kertas, pegang tongkat, pulpen, spidol dan lain – lain
disebut pengalihan. Gunanya agar kita tetap rilex dan tidak terlalu tegang

3. Bagaimana cara menumbuhkan jiwa pejuang pada seseorang dalam Public


Speaking?

Jawab:
Motivasi & Mentor

Setiap murid pasti punya guru


Setiap anak pasti punya orangtua
Setiap Motivator & Publik Speaker punya yang namanya Coach
KOMUNITAS MOTIVATOR HEBAT JUARA(KMHJ), CP: 0822 6805 0176
Manusia secara naluri saling membutuhkan. Saling memberi dan saling
meminta.
Maka dari itu, sebagai public speaker jangan hilangkan nalurinya karena ia
punya guru/coach Bahasa kasarnya “jangan sombong”

4. Apakah jika kita perlu kita latihan dirumah sebaiknya didepan cermin utuh
jadi keliatan gesture, gerak badan dan mimik wajah kita saat membawakan
berita atau materi?

Jawab:
Ada dua type practioner

Ada yang memakai cermin dengan alasan sambil melihat siapa dirinya
Ada juga yang memakai teman akrabnya dengan alasan lebih real & hidup

5. Hal – hal apa saja yang harus kita persiapkan dan dalam melakukan public
speaking?

Jawab:
Apa saja? Jawabannya saya berikan secara ilmiah
“tidak ada yang tidak mungkin kalau kita memungkinkannya dengan
kesungguhan belajar, potensi diraih berdasarkan pengalaman, pengalaman
terbentuk dari perasaan individu”

6. Metode – metode latihan apa saja yang bagus kita lakukan supaya hasilnya
lebih bagus kak dalam publik speaking?

Jawab:
Metodenya ada banyak sepertinya yang telah dijelaskan pada materi diatas,
saran dari kakak pilihlah metode yang paling nyaman, kalau sudah
nyamanatidak perlu ragu dan langsung action saja

KOMUNITAS MOTIVATOR HEBAT JUARA(KMHJ), CP: 0822 6805 0176


7. Sebagai publik Speaking saat berbicara didepan publik misalkan sedang
pidato, ceramah, apakah perlu memperhatikan kostum baju yang dipakai dan
warnanya disesuaikan dengan pengunjung dalam arti di acara formil, maka
baju bagi cowo kemeja putih dan celana kain warna hitam, atau saat jadi MC
di acara hangout di mall atau saat bawakan lagu, maka costum bebas
memakai celana jeans dan tshirt, apakah demikian pentingnya penampilan
sebagai Trainer atau Public Speaking?

Jawab:
Panjang ya kalimatnya, tapi pertanyaanya bagus.

Menjadi publik speaker itu harus bertanya


 Materi apa yang harus saya sampaikan?
 Siapa audiencenya?
 Usia berapa mereka?
 Mereka memakai pakaian apa?

Kalau sekiranya tanpa aturan kita bisa memakai pakaian yang menggatung
ke materi.
Contoh:
Materi semangat pakai baju merah
Memberi potensi atau keilmuan memakai baju biru
Memberi teknis olahraga, pakai baju training abu – abu

Sesuaikan saja dengan apa yang rekan – rekan disini pahami

8. Ketika sedang berbicara di depan umum tiba – tiba kehilangan topik/


ide/bahasan yang sedang dibicarakan padahal sebelumnya telah
mempersiapkan diri. Bagaimana cara mengatasi hal ini?

Jawab:
Ada yang namanya Ice Breaking yaitu obrolan santai

Bisa nyanyikan lagu anak-anak, tepuk tangan,becandaan,games,tebak –


tebakan, sulap dan lain –lain

KOMUNITAS MOTIVATOR HEBAT JUARA(KMHJ), CP: 0822 6805 0176


Fungsinya agar menurunkan kondisi dimana brain wave kita tinggi.
Apa yang dihapalkan akan semakin susah terucap, sama halnya ketika kita
emosi... semangat, marah, fokus... itu termasuk brain wafe tinggi.

9. Apakah sikap dan perbuatan kita didepan umum harus dijaga karena sebagai
public speaking itu? Apakah otomatis Public Speaking itu juga sebagai
Public Figure?

Jawab:
Konteks ini melihat diri kita siapa

Contoh:
-kita seorang dosen agama, artinya tidak perlu bawa politik di Indonesia
-kita seorang ilmuan psikologi, artinya tidak perlu bawa-bawa kejiwaan kaya
psikopat, pembunuhan, menjelaskan klien karena punya gangguan A

Ada ranah – ranahnya tersendiri hindari aja yang seperti itu karena kita itu
berbicara dengan khalayak umum, disaat kita belum tau Audience siapa?
Gunakan keakraban/building rapport

10. Terkadang feeling/mind controls untuk speaking in public tidak sama


dengan speaking dalam speech contest. Apakah ada helpful tricks?

Jawab:
Semua berasal dari pikiran

Public speaking sosialisasi, building rapport. Sebenarnya sama saja selagi


kita tidak berpikir arti sebuah takut, grogi dan lain – lain
Terkadang orang yang kurang mampu berbicara di depan umum sebagian
persen bukan karena tidak bisanya tapi sosialisasinya lemah, ada konflik
yang harus dikonsultasikan dulu.

KOMUNITAS MOTIVATOR HEBAT JUARA(KMHJ), CP: 0822 6805 0176


11. Bagaimana cara mengatasi demam panggung?

Jawab:
- Hindari berpikir negatif
- Tumbuhkan rasa percaya diri yang kuat
- Jangan takut salah
- Lakukan gerakan tangan
- Lakukan persiapan
- Melakukan sesuatu yang dapat memecah ketegangan
- Biasakan bersikap tenang
- Banyak berlatih
- Perbaiki penampilan
- Anggap penonton sebagai kawan

12. Bagaimana caranya agar saat publick speaking kita bisa aktif dan menarik
perhatian audiens, karena terkadang kalau kita terlalu gugup takut lupa apa
yang akan disampaikan membuat apa yang disampaikan datar – datar saja?

Jawab:
Sebenarnya jawaban yang ini telah disampaikan sebelumnya,jawabannya
sederhana tapi pertanyannya bagus, yaitu buatlah ice breaking, magic word
dan fous statement kita.hampir setiap motivator ternama itu punya ciri khas
tersendiri.

13. Jelaskan publik speaking metode retorika!

Jawab:
Sebelumnya kita harus tau dulu, apa itu retorika? Retorika adalah seni.
Maka ketika melakukan publik speaking metode retorika artinya melakukan
sebuah seni dalam penyampaian. Dengan kata lain, kepandaian bertutur kata
dalam berpidato, publik speaker dll.
Tujuannya adalah menyampaikan fikiran dan perasaan kepada orang lain
agar mereka mengikuti kehendak kita.

KOMUNITAS MOTIVATOR HEBAT JUARA(KMHJ), CP: 0822 6805 0176


Menurut Aristoles sendiri seperti yang sudah disampaikanpada materi.
Retorika itu ada 3 yaitu:

- Ethos (ethical) yaitu karakter pembicara yang dapat dilihat dari cara ia
berkomunikasi
- Pathos (emotinal) yaitu perasaan emosional khalayak yang dapat
dipahami dengan pendekatan “psikologi massa”
- Logos (logical) yaitu pemilihan kata atau kalimat atau ungkapan oleh
pembicara

14. Saya sering mengalami sesak buang air kecil ketika beberapa menit sebelum
maju kedepan berbicara didepan banyak orang tetapi ketika sudah mulai rasa
itu hilang . apakah hal ini memang sering terjadi, jika iya bagaimana cara
menghilangkannya?

Jawab:
Sebenarnya konteks soalnya hampir dam dengan nomor 11 dan seperti yang
telah dijelaskan di materi itu karena pemikiran kita.

Menurut penelitian, kebanyakan orang itu saat melakukan publik speaking


hanya memikirkan dirinya sendiri sehingga tidak ada waktu untuk
memikirkan kita. Jadi sebelum tampil didepan umum itu, tenangkan diri beri
energi positif pada diri kita.

Katakan “saya pasti bisa” dan tarik napas dahulu lalu tersenyumlah didepan
para audience. Kasih juga mereka aura positif kita biar lebih semangat.
Selanjutnya buatlah hal2 yang menarik seperti ice breaking dll

15. Bagaimana cara mengatasi pikiran yang tiba – tiba blank karena audience
yang iseng menggangu pada saat kita presentasi?

Jawab:
saat presentasi itu hal yang wajar, karena tipe audience itu salah satunya si
negative thinking (the black cloud)

KOMUNITAS MOTIVATOR HEBAT JUARA(KMHJ), CP: 0822 6805 0176


Tipe Audience yang satu ini memiliki karakteristik dengan bahasa tubuh
yang negative misalkan: mengkerutkan kening, tatapan mata yang tidak
fokus, melipat tangan. Hati – hati dalam menilai bahasa tubuh seseorang,
oleh karena mengkerutkan kening bagi sebagian orang bisa berarti ia
sementara berpikir keras

Tipe Audience ini memberikan tanda bahwa hal yang anda bahas tidak
mungkin untuk dilakukan, mereka menyimpulkan bahwa terlalu rumit,
membosankan atau tidak relavan. Mungkin saja sudah pernah
mendengarkan hal yang anda bahas walaupun hanya sedikit akan tetapi
mereka menyimpulkan bahwa tidak menyukai pembahasan anda

Solusinya, Adapun cara menangani Black Cloud ini dengan memulai


dengan menjelaskan bahwa metode yang kita gunakan berbeda, jika
ruangan kita dipenuhi oleh black cloud perolehlah energy melalui membuat
mereka bergerak atau berdiskusi asalkan kita harus menjelaskan mengapa
penting bagi mereka untuk melakukannya.

Sebagai contoh kita akan membahas sebuah topik yang menarik hari
ini,namun pertama – tama alangkah baiknya kita saling mengenal. Dan ini
akan dilakukan dengan sebuah permainan.

Bawalah cahaya terang ke Black Cloud ini dengan menunjukkan extra


antusias terhadap topik kita dan pertahankan itu. Jika energy turun, maka
para audients akan meninggalkan ruangan dengan frustasi.

16. Bagaimana saat kita jadi publik speaking biar materi dan apa yang kita
sampaikan bisa diterima?

Jawab:
Buat sesuatu hal yang menarik terlebih dahulu dalam melakukan sesuatu
seperti ice breaking, buat para Audience kita jadi lebih semangat dengan
materi kita dengan hal itu agar mereka lebih bisa mendengarkan materi kita.

Karena sejatinya, salah satu alasan seseorang tidak bisa menerima materi
kita karena adanya rasa kebosanan dan mengantuk melihat materi kita.
Seolah – olah materi kita ini hanya biasa saja. Nah,disinilah perlunya

KOMUNITAS MOTIVATOR HEBAT JUARA(KMHJ), CP: 0822 6805 0176


pemahaman mengenai bagian2 otak dan fungsinya seperti yang telah
disampaikan pada materi

17. Bagaimana tips dan trik dari kakak sendiri saat menghadapi rasa gugup, saat
mau melakukan publik speaking?

Jawab:
pengalaman pribadi kah? Kalau kakak sendiri tidak ingin dikuasai oleh rasa
gugup itu. kakak sendiri sudah banyak tampil didepan umum, ceramah di
depana masyarakat. Awalnya itu memang takut, gemetar tapi dari pada
ketimbang memikirkan itu. Kakak memikirkan, bagaimana caranya agar
nanti materi yang kakak sampaikan lebih menarik.

Para Audience, biasanya kakak juga suka berpantun ketika awal acara, agar
lebih membuat audience terkesan dan memancarkan dulu aura positive
mereka ke kakak.

Sehingga kakak sendiri auto percaya diri setelah melakukan hal itu.
Sebenarnya sangat banyak pengalaman dari diri kakak sendiri mengenai
tampil didepan umum. Dan hal diatas adalah salah satunya

18.Apakah benar jika kita menyampaikan sebagai moderator bahwa pertanyaan


pada seminar itu dibatasi?

Jawab:
Pertanyaan yang bagus, sebenarnya boleh – boleh saja jika mengingat waktu
seminar itu terbatas.

19. Bagaimana caranya agar kita dapat mengurangi rasa kecemasan/kegugupan


saat melakukan public speaking?

Jawab:
Pertanyaanya hampir sama denga sebelumnya yaitu lakukan hal yang
membuat kita nyaman terlebih dahulu, tetap tersenyum di depan audience
bagaimana pun situasi kita saat awal – awal membawakan acara karena
biasanya audience menilai tampilnya seseorang itu pada bagian awalnya,
menarik kah? Atau malah sebaliknya kebanyakan gugup?

KOMUNITAS MOTIVATOR HEBAT JUARA(KMHJ), CP: 0822 6805 0176


Dan jangan lupa lakukan ice breaking ditengah2 acara. itu saja

20. Apakah tema dari publik speaking dapat memberi hambatan atau
sebaliknya?

Jawab:
Tema dari sebuah acara publik speaking itu juga bisa memberi hambatan
juga bisa tidak.

Dikatakan menghambat karena salah satu alasan seseorang mengikuti


seminar adalah dengan mengetahui dulu tema apa saja yang akan diberikan.

Dikatakan tidak, karena bisa saja seseorang lebih mempertimbangkanhal


yang lain seperti fasilitas atau benefit yang bisa didapatkan di acara tersebut
ketimbang tema dari seminarnya

Walaupun demikian, tetap kuasai dulu ilmu dari tema yang kita sampaikan
tersebut, alias jangan asal – asalan saja karena audience bisa merasa jenuh
dan bosan jika ilmu dari tema yang diberikan tidak sesuai yang dipikiran
mereka alias asal – asal saja.

21. Bagaimana caranya agar pada saat di depan audiens yang begitu banyaknya
seperti senior dan junior dalam mengisi materi agar tidak nervous dalam
memulai pembicaraan dan bagaimana tekniknya?

Jawab:
Pertanyaannya juga hampir sama dengan sebelumnya dan tekniknya juga
sudah disampaikan di materinya. Bedanya terkhusus untuk senior berikan
dulu salam hormat kita kepada senior tersebut. tapi bukan berarti kita harus
gugup nantinya dalam mengisi materi. Justru sebaliknya buktikan kepada
mereka bahwa kita bisa.
Kuncinya ada pada materi kita, pahami materi yang akan kita isi nanti
dihadapan senior atau junior kita terlebih dahulu.

KOMUNITAS MOTIVATOR HEBAT JUARA(KMHJ), CP: 0822 6805 0176


22. Ketika melakukan public speaking / pidato kan kita harus memiliki rasa
percaya diri agar tidak gugup, namun bagaimana solusinya apabila ketika
kita sudah mulai memuliki rasa percaya diri tapi pesan yang kita sampaikan
tidak dapat dipahami dengan baik oleh audiencs karena kita terlalu fokus
kepada diri kita yang sedang gugup? (seperti guru ke siswa?)

Jawab:
Sebenarnya bukan masalah audiens tidak bisa memahami materikita dengan
baik, hanya saja salah satu faoktornya adalah rasa kebosanan. Bawalah
mereka terlebih dahulu bermain – bermain seperti ice breaking. Agar
mereka bisa lebih fokus lagi, fokus tapi rileks.

Saran saya, jangan terlalu fokus kepada diri kita sendiri. Karena salah satu
alasan kita tampil agar audience bisa memahami materi kita dengan baik,
ilmu kita bisa tersampaikan dan pastinya harus menarik juga.

Cara agar mudah para audience lainnya, buatlah point2 penting saat
memberikan materi, buat konsep atau dikenal dengan istilah mindmap agar
lebih enak dilihat dan buat juga C.R.A.F.T agar terkesan lebi menarik. Dan
ajak audience turut ikut serta dalam acara kita.

23. Bagaimana sih mental dan materi kita agar bisa berbentuk seperti najwa
shihab yang sangat jenius dan bisa menjawab semua pertanyaan yang
dilontarkan?

Jawab:
saya sedikit menyanggahnya, sebenarnya ada beberapa ketika di acaranya
yang pertanyaannya super sulit jugan. Beliau tidak bisa menjawab
pertanyaan tapi beliau bisa mengalihkannya kepada hal yang lain. Seperti
memutarbalikkan pertanyaan kepada audiencenya.

Nah ketika itu juga dia memikirkan jawaban dari pertanyaan tersebut dan
beliau baru menjawabnya. beliau memang dikenal sebagai wanita yang
berpikiran kritis. Tapi percayalah sehebat – hebatnya manusia juag masih
ada rasa gemetar dan takut dalam dirinya di awal2.

KOMUNITAS MOTIVATOR HEBAT JUARA(KMHJ), CP: 0822 6805 0176


Untuk mental karena beliau terbiasa sehingga menjadi biasa untuk tampil
didepan umum.

Selain itu beliau juga dikenal sebagai kutu buku, jadi konsep materi sudah
banyak beliau pahami dan sudah siap untuk menjawab pertanyaan dari para
Audience.

Dan satu hal yang pasti, setiap publik speaker ternama pasti memiliki ciri
khasnya tersendiri. Seperti najwa shihab memasang wajah serius tapi bisa
membuat audiencenya terkesan ketika mendapatkan pertanyaan pertanyaan
dari para Audience.

Walaupun beliau bisa menjawa semua pertanyaan, tapi bukan berarti semua
pertanyaan beliau itu benar. Namun, kepercayaan diri itu yang susah
diawalnya walaupun jawabannya kurang tepat. Dengan kata lain, harus
berani mencoba. Mungkin segitu saja

24. Bagaimana caranya bisa menjawab pertanyaan dari audience ketika sedang
presentasi/publik speaking karena ketika di depan sering nge – blank padahal
sudah memahami materinya

Jawab:
Bukan masalah nge – blank atau semacamnya. Cuma setiap tampil tentu kita
harus memahami dulu materi kita sebaik mungkin. Siapapun itu
pematerinya.

Adapun untuk pertanyaannya, maka cara terbaiknya yaitu buat point – point
umum yang bisa menarik perhatian audience untuk bertanya kesana dan kita
menjelaskannya secara rinci padahal kita tau rinciannya.

Misalkan saja “four statement”, tapi kita tidak menjelaskannya ketika materi
begitu juga di power point kita. Maka pasti akan ada orang yang akan
bertanya mengenai hal ini. Dan ini merupakan teknik question dalam publik
speaking.

KOMUNITAS MOTIVATOR HEBAT JUARA(KMHJ), CP: 0822 6805 0176


Selain itu, kita bisa menebak – nebak dulu pertanyaan apa yang
berkemungkianan akan ditanyakan para audience, biasanya pengalaman
dalam kehidupan sehari –hari.

25.Terkadang disaat akan tampil ada saja halangan yang membuat pikiran
kemana – kemana. Contohnya, ketika ada masalah keluarga ataupun masalah
yang lain. Bagaimana cara kita agar pikiran tetap fokus pada materi dan
stabil?

Jawab:
Pertanyaan yang bagus, kunci memang faktor dari diri sendiri. Buat diri
senyaman mungkin dahulu. Dan lupakan dulu untuk sementra waktu hal –hal
yang bersifat pribadi. Karena kita akan berbicara di depan umum. Lakukan
terapi pada diri sendiri dulu untuk menghilangkan kejenuhan ini yang bisa
membuat hati kita nyaman.

Contohnya melihat pemandangan yang menyegarkan pikiran, tapi saran dari


saya pribadi lebih baik selesaikan dulu masalah keluarga tersebut. karena
masalah faktor internal ini berbahaya semisal broken home nantinya, ini
akan menggangu jiwa psikis dari seseorang yang sulit terobati.

Luka yang terlihat masih bisa disembuhkan tapi kalau masalah psikis maka
akan sulit untuk disembuhkan sampai jangan waktu yang sangat lama.

KOMUNITAS MOTIVATOR HEBAT JUARA(KMHJ), CP: 0822 6805 0176


Sekian beberapa pertanyaan yang bisa saya berikan, mungkin beberapa
pertanyaan lainnya sudah terwakilkan di pertanyaan sebelumnya karena
mengingat waktu pembagian notulensi 3 hari setelah seminar dan kesibukan
aktivitas admin lainnya. Mohon maaf bagi yang pertanyaannya belum
terjawabkan, mungkin bisa dipahami kembali materi diatas.

Terima kasih atas partisipasinya

Salam KMHJ

KOMUNITAS MOTIVATOR HEBAT JUARA(KMHJ), CP: 0822 6805 0176

Anda mungkin juga menyukai