Anda di halaman 1dari 2

Nama : Rona Jauza Zahiroh

Nim : 190711114
Kelas/semester: d/3
Mata kuliah : maternitas dalam keperawatan

Rangkuman video I
Tanda-tanda janin masuk ke panggul
Biasanya ibu hamil memasuki usia antara 36 minggu (9 bulan) akan merasakan
diafragmanya naik kebawah payudara, perutnya akan mulai sedikit turun tidak
terlalu mendesak keatas lagi dan perut bagian bawah terasa ada penekanan itu
bisa saja sebagai tanda-tanda kepala bayi sudah masuk kedalam rongga panggul.
Selain itu biasanya saat pemeriksaan dokter atau bidan akan melakukan sedikit
penekanan di bagian perut bawah ibu untuk memastikan apakah kepala bayi
masih dapat bergerak bebas atau mulai sulit bergerak, jika mulai sulit bergerak
artinya kepala bayi sudah mulai masuk ke rongga panggul. Tetapi bukan berarti
ketika kepala bayi sudah masuk ke rongga panggul itu tidak dapat kembali
keluar, kepala bayi masuk dapat keluar masuk rongga panggul (istilah
melayang). Nah baru ketika terjadi kontraksi kepala bayi mulai terdorong
kebawah sampai akhirnya lahir.

Yang perlu diperhatikan ketika sudah hamil 9 bulan:


Hati-hati ketika naik tangga, hati-hati di kamar mandi dikhawatirkan terjadi
terpeleset atau jatuh.

Kurang lebih ketika sudah 36 minggu (9 bulan) dipastikan kepala bayi sudah
mulai turun, pada saat itu sangat disarankan bagi ibu hamil untuk lebih banyak
beraktivitas seperti jalan kaki pagi dan sore sekaligus untuk mengatur
pernapasan, karena saat pagi udara masih sejuk dan sore hari suasanya sudah
tidak panas dan terik jadi tidak terlalu lelah, aktivitas jalan kaki ini berguna juga
untuk turunnya kepala bayi masuk ke rongga karena tekanan gravitasi dan
memunculkan kontraksi yang akan semakin sering.
Jika ibu hamil jarang melakukan aktivitas dapat membuat kontraksi tudak
muncul-muncul dan menjadikan persalinan harus dengan induksi atau operasi.

Rangkuman video II
Cara membedakan kontraksi asli dan palsu
Kontraksi di bagi menjadi 2 yaitu asli dan palsu (HIS).
Kontraksi palsu itu intensitasnya masih jarang jarang waktu munculnya seperti
saat pagi muncul siang hilang dan sore kembali muncul lagi malam hilang baru
besok siang muncul lagi.
Kontraksi asli itu biasanya intens waktu munculnya dan semakin sering seperti
kontraksi terasa setiap 10 menit sekali secara terus menerus kemudian semakin
lebih sering menjadi 10 menit 2 kali sampai 10 menit 3 kali.
Disarankan untuk ibu hamil yang rumahnya cukup jauh dari bidan atau rumah
sakit datang ketika kontraksi mulai terasa setiap 10 menit sekali secara terus
menerus, untuk yang dekat boleh ketika 5 menit sekali, tapi biasanya ibu hamil
ketika sudah mengalami kontraksi sudah terlanjur panik jadi terburu-buru datang
ke bidan atau rumah sakit.
Proses persalinan dapat terjadi karena rahim berkontraksi dan mulut rahim akan
terbuka oleh kepala janin jika pembukaannya semakin lebar seperti di masa aktif
(pembukaan 4 senti atau lebih) membuat pembuluh darah kecil di sana robek
dan pecah dan bercampur dengan lendir vagina, tapi tidak semua kontraksi
menimbulkan flek tadi, bisa saja flek tersebut tidak turun atau jatuh ke pakaian
dalam karena masih didalam vagina.

Saat sebelum memasuki masa-sama persalinan biasanya dokter atau bidan akan
memberi nasihat dan menyarankan ibu hamil tersebut untuk sering melihat
gambar-gambar orang yang sedang menggendong anak, ibu-ibu dengan anak,
ibu-ibu yang akan melahirkan juga, kegiatan itu bermaksud untuk menimbulkan
energi positif dalam diri ibu hamil. Dan pada saat semakin dekat dengan
persalinan biasanya bidan dan dokter akan selalu diarahkan untuk berpikir
positif terus bahwa rasa nyeri yang dirasakan itu akan segera selesai dan
berdzikir atau berdoa, menjadikan pikiran ibu pada saat persalinan terdistraksi.

Suntik pembiusan epidural (ILA) dapat cukup efektif mengurangi rasa nyeri
(tidak menghilangkan seutuhnya rasa nyeri tersebut) dan boleh dilakukan, tetapi
biasanya karena rasa nyeri berkurang ibu yang sedang bersalin malah menjadi
bingung kapan janin akan keluar padahal pembukaan persalinanya sudah
lengkap, pada saat itu dokter dan bidan akan memandu agar janin dapat keluar.
Tapi disarankan ketika ibu hamil itu ingin bersalin dengan normal sudah harus
siap lahir dan batin (ditanamkan sejak trimester 2) dan sadar akan adanya nyeri
dan meyakini bahwa wanita itu sebenarnya kuat sekali.

Anda mungkin juga menyukai