Anda di halaman 1dari 3

Kompetensi Bidang Pribadi-Sosial Jenjang SMP

Kompetensi bidang pribadi-sosial sangat penting bagi peserta didik untuk memantapkan
kepribadian serta mengembangkan kemampuan dalam mengatasi masalah-masalah pribadi dan sosial
sehingga mampu membina hubungan yang harmonis di lingkungannya.

Berdasarkan Buku Panduan Operasional Penyelenggaraan Bimbingan dan Konseling SMP (2016):

A. Krakteristik peserta didik SMP:


1. Mengalami penurunan ibadah akibat keraguan atas keyakinannya
2. Mempertimbangkan tentang baik-buruk, benar-salah, dan boleh-tidak bolehnya
melakukan sesuatu
3. Memiliki emosi yang labil
4. Rasa ingin tahu yang tinggi
5. Egosentris
6. Menganggap orang dewasa tidak memahami mereka
7. Diperlakukan secara tidak konsisten karena peserta didik SMP bukan lagi anak-anak
dan tidak suka diperlakukan seperti anak-anak, tetapi disisi lain peserta didik SMP
merasa keberatan jika dituntut untuk memikul tanggung jawab seperti orang
dewasa pada umumnya
8. Pertumbuhan fisik yang cepat karena pengaruh hormon.
B. Tugas-tugas perkembangan peserta didik SMP :
1. Mencapai perkembangan diri sebagai remaja yang beriman dan bertakwa kepada
Tuhan Yang Maha Esa
2. Mengenal sistem etika dan nilai-nilai bagi pedoman hidup sebagai pribadi, anggota
masyarakat, dan umat manusia
3. Mengenal gambaran dan mengembangkan sikap tentang kehidupan mansiri secara
emosional, sosial, dan ekonomi
4. Mengembangkan pengetahuan dan keterampilan sesuai dengan kebutuhannya
untuk mtngikuti dan melanjutkan pelajaran dan/atau mempersiapkan karir serta
berperan dalam kehidupan manusia
5. Memantapkan nikai dan carabertingkah laku yang dapat diterima dalam kehidupan
sosial yang lebih luas
6. Mencapai pola hubungan yang baik dengan teman sebaya dalam peranannya
sebagai pria atau wanita
7. Mempersiapkan diri, menerima dan bersikap posirif serta dinamis terhadap
perubahan fisik dan psikis yangterjadi pada diri sendiri dan kehidupan yang sehat
8. Memiliki kemandirian perilaku ekonomis
9. Mengenal kemampuan, bakat, minat, serta arah kecenderungan karier dan apresiasi
seni
10. Mencapai kematangan hubungan dengan teman sebaya.
Masa-masa SMP merupakan masa yang krusial bagi seorang anak, karena dalam masa ini anak
akan membentuk kepribadianya serta memiliki emosi yang labil. Sehingga penting bagi guru BK untuk
memberikan layanan bidang pribadi-sosial agar peserta didik mampu mencapai tujuan
perkembangannya, mampu mengatasi permasalahan yang dialaminya, mampu membina hubungan
sosial yang harmonis di lingkungannya. Layanan bidang pribadi-sosial diberikan (dalam Julian, 2016)
dengan cara menciptakan lingkungan yang kondusif, interaksi pendidikan yang akrab, mengembangkan
sistem pemaham diri, sikap-sikap yang positif, dan kemampuan pribadi-sosial yang tepat.

Isi layanan bidang pribadi-sosial adalah :

1. Macam-macam kaidah ajaran agama


2. Pokok-pokok ajaran agama yang dianutpeserta didik
3. Contoh-contoh sikap penerimaan terhadap perubahan fisik dan psikis
4. Contoh-contoh pengaruh perubahan fisik dan psikis terhadap hubungan sosial
5. Pengembangan pengaruh positif dan menghindari pengaruh negatif perubahan fisik dan
psikis terhadap hubungan sosial
6. Contoh-contoh hubungan sosial degan teman sebaya dalam peranannya sebagai pria
dan wanita
7. Konsep dan contoh kehidupan mandiri secara emosional, sosial, dan ekonomi
8. Contoh-contoh aspek sosial dari gambaran kehidupan mandiri secara emosional, sosial,
dan ekonomi, dan cara-cara bersikap dalam hubungan sosialnya.
DAFPUS

Tim Penyusun. 2016. Panduan Operasional Penyelenggaraan Bimbingan Dan Konseling Sekolah
Menengah Pertama (SMP). Jakarta : Kementerian Pendidikan Dan Kebudayaan.

Julian, Ariska. 2016. “Hubungan Antara Pelaksanaan Layangan Bimbingan Pribadi Sosial Dengan
Kedisiplinan Siswa Kelas VIII di SMP Negeri 18 Surakarta Tahun Pelajaran 2014/2015”. Jurnal
Bimbingan dan Konseling, vol. 2, no, 1.

Anda mungkin juga menyukai