Anda di halaman 1dari 2

Desain Maskot BlankOn oleh Herbanu Tri Sasongko

Sejak pertama kali mendengar kata " BlankOn ", yang terlintas di pikiran
saya adalah topi / penutup kepala khas etnis Jawa. Dari situlah awal tercipta
ide dari desain maskot yang saya buat. Selain itu, blangkon merupakan bagian
dari budaya asli Indonesia, menjadi salah satu identitas yang unik. Untuk itu,
saya menggunakan objek blangkon sebagai ciri khas maskot ini.

Maskot ini saya beri nama " BONI " yang merupakan singkatan dari "
BlankON Indonesia ". BONI adalah seorang pemuda asli Indonesia yang
cerdas, berwawasan luas, serta mempunyai jiwa kepemimpinan yang baik.
Pakaiannya didesain modern dan futuristik, serta memakai helm berbentuk
blangkon yang merupakan ciri khas-nya, dalam bentuk yang lebih modern. Dia
juga memakai rompi yang dibagian depannya berisi laptop yang dapat dilipat ,
yang merupakan "senjata "-nya dalam mengkampanyekan dan mengedukasi
masyarakat tentang perangkat lunak open source khususnya BlankOn OS. Di
bagian belakang rompi, terdapat roket yang membantunya terbang
(mobilisasi) ke berbagai tempat. BONI memiliki misi sejalan dengan apa yang
menjadi tujuan BlankOn, yaitu meningkatkan kecakapan sumber daya lokal
sehingga mampu dan kompeten di dalam pengembangan perangkat lunak
bebas dan terbuka.
Desain Maskot BlankOn oleh Herbanu Tri Sasongko

Anda mungkin juga menyukai