Anda di halaman 1dari 8

MIKROFINANCE

“MENGANALISA Badan Usaha Milik Desa ( BUMDES )”


Desa Kertawinangun, kecamatan Kedawung, Kabupaten Cirebon

Dosen Pengajar : Dr. Heru Cahyono, M.E,Sy

Nama : Rifky Rachmawanto

Kelas : 4D

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM


PRODI EKONOMI SYARIAH

INSTITUT AGAMA ISLAM BUNGA BANGSA CIREBON


Tahun Ajaran 2019/2020
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Microfinance merupakan salah satu industri keuangan baru yang tumbuh pesat dalam
kurun waktu satu dekade terakhir. Pada awalnya di era tahun 1960-an, microfinance termasuk
bagian dari program pembangunan yang menyalurkan kredit bersubsidi untuk menunjang
pembangunan pertanian, penanggulangan kelaparan dan kemiskinan di wilayah pedesaan
khususnya di negara-negara berkembang. Kini microfinance telah menjadi suatu sistem
intermediasi keuangan yang terintegrasi dengan sektor keuangan modern.
Microfinance merupakan pembiayaan yang bisa mencakup banyak jenis layanan
keuangan, termasuk di dalamnya adalah microcredit atau kredit mikro, yakni jenis pinjaman
yang di berikan kepada nasabah yang mempunyai skala usaha menengah kebawah dan
cenderung belum pernah berhubungan dengan dunia perbankan.
Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) adalah lembaga usaha desa yang dikelola oleh
masyarakat dan pemerintahan desa dalam upaya memperkuat perekonomian desa dan
dibentuk berdasarkan kebutuhan dan potensi desa. BUMDES sebagai salah satu lembaga
ekonomi yang beroperasi di pedesaan harus memiliki perbedaan dengan lembaga ekonomi
pada umumnya. Hal ini dimaksudkan agar keberadaan dan kinerja BUMDES mampu
memberikan kontribusi yang signifikan terhadap peningkatan kesejahteraan warga desa.
Disamping itu, agar tidak berkembang sistem usaha kapitalistis di pedesaan yang dapat
mengakibatkan terganggunya nilai-nilai kehidupan bermasyarakat. Pendekatan yang
diharapkan mampu menstimuli dan menggerakkan roda perekonomian di pedesaan adalah
melalui pendirian kelembagaan ekonomi yang dikelola sepenuhnya oleh masyarakat desa.

B. Rumusan Masalah
Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:
1. Sejarah Badan Usaha Milik Desa ( BUMDES ) Desa Kertawinangun, kecamatan
Kedawung, Kabupaten Cirebon
2. Sasaran / pasar
3. Tujuan perusahaan
BAB II
PEMBAHASAN

A. SEJARAH Badan Usaha Milik Desa ( BUMDES ) Desa Kertawinangun

BUMDES atau Badan Usaha Milik Desa menurut Peraturan Pemerintah No 4 tahun
2015 tentang Pendirian, Pengurusan dan Pengelolaan, dan Pembaruan. Badan Usaha Milik
Desa adalah badan usaha yang seluruh atau sebagian besar modalnya dimiliki oleh desa
melalui penyertaan secara langsung yang berasal dari kekayaan Desa yang dipisahkan guna
mengelola aset, jasa pelayanan dan usaha lainnya untuk kesejahteraan masyarakat desa.
Sebenarnya bentuk kelembagaan ini telah diamanatkan di dalam UU No.32 Tahun 2004
tentang Pemerintah Daerah dan Peraturan Pemerintah (PP) No. 71 Tahun 2005 tentang Desa.
Untuk mengembangkan perekonomian di pedesaan sudah sejak lama dijalankan melalui
berbagai program. Namun upaya tersebut belum membuahkan hasil yang memuaskan karena
angka kemiskinan masih mendominasi di desa dibandingkan di kota. Sekitar 2/3 bagian
kemiskinan didominasi oleh desa. Kesenjangan antara desa dan kota ini disebabkan salah
satunya oleh ketidakmerataannya pembangunan. Sayangnya manfaat dari pembangunan lebih
dirasakan oleh kelompok lapisan atas, sehingga kesenjangan sosial dan ekonomi semakin
terasa. Dilihat dari data survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenans) yang dirilis oleh Badan
Pusat Statistik (BPS) di atas angka kemiskinan di pedesaan pada Maret 2016 meningkat
mencapai 14.11% yang sebelumnya pada 2015 lalu yaitu sebesar 14.09%. Dan tingkat
kemiskinannya selalu di atas kemiskinan kota. Untuk itu diperlukan upaya untuk penyetaraan
ekonomi desa dan kota, salah satunya adalah dengan mendirikan kelembagaan ekonomi yang
dikelola sepenuhnya oleh masyarakat desa. Lembaga ekonomi ini tidak lagi didirikan atas
dasar instruksi pemerintah. Hal ini agar berkurangnya intervensi Pmenerintag yang terlalu
besar sehingga dapat menghambat daya kreativitas dan inovasi masyarakat desa dalam
mengelola mesin ekonomi di pedesaan. Bentuk kelembagaantersebut dinamakan dengan
BUMDES.

Pendirian BUMDES berdasar pada Perda (Peraturan Daerah) kabupaten dan diatur
berdasarkan Perdes (Peraturan Desa). Untuk satu desa hanya terdapat satu BUMDES untuk
dikelola, yang difasilitasi oleh Pemkab (Pemerintah Kabupaten). Sedangkan dalam bentuk
badan usahanya BUMDESdapat didirakan dalam bentuk Usaha Bersama (UB) atau Bentuk
lainnya, tetapi bukan Koperasi, PT, Badan Usaha Milik Daerah, CV, UD atau lembaga
keunagan (BPR). Berikut ini empat tahapan pendirian BUMDesa.Pemdes dan masyarakat
bersepakat mendirikan BUMDES Ide atau gagasan awal pendirian BUMDES dapat
bersumber dari perorangan atau kelompok masyarakat dan harus di bahas di dalam rembug
desa.

Beberapa aktivitas yang perlu dilakukan dalam menyiapkan pendirian BUMDES meliputi:

1. Melakukan rembug desa guna membuat kesepakatan pendirian BUMDES.


2. Melakukan identifikasi potensi dan permintaan terhadap produk (barang dan
jasa) yang akan ditawarkan BUMDES.
3. Menyusun AD/ART (Anggaran Dasar /Anggaran Rumah Tangga),
4. Mengajukan legalisasi badan hukum ke notaris untuk memperoleh
pengesahan.

Pengelolaan BUMDES dan Persyaratan Pemegang Jabatan BUMDES harus dikelola secara
professional dan mandiri sehingga diperlukan orang-orang yang memiliki kompetensi untuk
mengelolanya. Selain perlu diatur proses rekrutmen SDM, sistem penggajian dan pengupahan
juga harus dibahas. Untuk menetapkan orang-orang yang bakal menjadi pengelola BUMDES
dapat dilakukan secara musyawarah namun pemilihannya harus didasarkan pada kriteria
tertentu. Oleh karena itu, pesyaratan bagi pemegang jabatan di dalam BUMDES menjadi
tanggung jawab Dewan Komisaris. Sedangkan kegiatan yang bersifat lintas desa perlu
kordinasi dan kerja sama antar Pemerintah Desa dalam pemanfaatkan sumber-sumber
ekonomi. Selain itu untuk kerjasama dengan Pihak Ketiga oleh Pengelola harus dengan
konsultasi dan persetujuan Dewan Komisaris BUMDES. Sementara kegiatan harian, maka
pengelola harus mengacu pada tata aturan yang sudah disepakati bersama sebagaimana yang
telah tertuang dalam AD/ART BUMDES, serta sesuai prinsip-prinsip tata kelola BUMDES.
Segala pengelolaan-pengelolaan tersebut harus transparan/ terbuka sehingga ada mekanisme
check and balance baik oleh Pemerintah Desa maupun masyarakat.

Desa Kertawinangun, kecamatan Kedawung, Kabupaten Cirebon merupakan desa yang sudah
mempunyai Badan Usaha Milik Desa (BUMDES). Diketahui bahwa dasar pembentukan
Badan Usaha Milik Desa (BUMDES) adalah peraturan Daerah Kabupaten Cirebon Nomor
09 tahun 2009 tentang pedoman pembentukan Badan Usaha Milik Desa (BUMDES)
kabupaten Cirebon dan hasil musyawarah Desa Kertawinangun, yang dilaksanakan pada
tanggal 8 februari 2010 bertempat dikantor kepala Desa Limau Manis kecamatan Kedawung
kabupaten Cirebon. Badan Usaha Milik Desa (BUMDES) dibentuk atas dasar kebutuhan
masyarakat setempat dan untuk memperkuat perekonomian Desa. Dimana salah satunya
dalam pemenuhan modal masyarakat dalam mengembangkan maupun membuka usaha sulit
memperoleh dana baik melalui lembaga keuangan yang bersifat formal seperti Bank,
Lembaga Perpinjamanan Kecamatan (LPK), maupun non formal seperti rentenir, pedagang
pinjaman dan lain sebagainya. Dengan adanya Badan Usaha Milik Desa (BUMDES)
masyarakat bisa memperoleh dana pinjaman dengan prosedur pemberian pinjaman yang
mudah.

B. SASARAN / PASAR

Sasaran BUMDES ini adalah masyarakat desa yang berpenghasilan rendah yang
berkeinginan mengembangkan usahanya sesuaikan dengan potensi sumber daya yang ada.
Desa berhak untuk merencanakan, mengusahakan, memanfaatkan, dan mengelola berbagai
potensi desa untuk memperkuat struktur dan kultur ekonomi masyarakat desa berdasarkan
prakarsa dan partisipasi masyarakat desa. Degan katalain kewenangan yang diakui oleh
negara terhadap desa dalam hal mendirikan suatu Badan Usaha (BUMDES), merupakan
kewenangan yang bersifat absolut dan legalitas, artinya bahwa BUMDES bukan lagi sesuatu
yang diwajibkan, akan tetapi BUMDES merupakan keniscayaan bagi desa untuk
merumuskan kekuataan ekonomi masyarakat desa melalui mekanisme musyawarh desa. Hal
ini diperkuat dengan asas subsidiaritas yaitu adanya pengakuan pemerintah daerah melalui
penetapan kewenangan lokal berskala desa melalui Peratutan Bupati/Walikota maupun
Peraturan Desa tentang Kewenangan Lokal Berskala Desa dengan memasukkan pendirian,
penetapan, pengurusan dan pengelolaan BUMDes di dalamnya.

C. TUJUAN BUMDES

Terdapat empat tujuan utama pendirian BUMDES, yaitu :

A. Meningkatkan perekonomian desa


B. Meningkatkan pendapatan asli desa
C. Meningkatkan pengolahan potensi desa sesuai dengan kebutuhan masyarakat
D. Menjadi tulang punggung pertumbuhan dan pemerantaan ekonomi pedesaan.
Pendirian dan pengelolaan BUMDES adalah perwujudan dari pengelolaan ekonomi produktif
desa yang dilakukan secara kooperatif, partisipatif, emansipatif, transparansi, akuntabel, dan
sustainable. Oleh karena itu diperlukan upaya yang cukup serius agar dapat BUMDES dapat
berjalan secara efektif, efesien, professional dan mandiri. Sebagai salah satu lembaga
ekonomi yang beroperasi dipedesaan, BUMDES harus memiliki perbedaaan dengan lembaga
ekonomi pada umumnya. Hal ini agar keberadaaan dan kinerja BUMDES Mampu
Memberikan kontribusi yang signifikan terhadap peningkatan kesejahteraan warga desa.

BUMDES dimaksudkan untuk mengurangi peran para tengkulak yang seringkali


menyebabkan meningkatnya biaya transaksi antara harga produk dari produsen kepada
konsumen akhir. Melalui lembaga ini diharapkan setiap produsen di pedesaan dapat
menikmati selisih harga jual produk dengan biaya produksi yang layak dan konsumen tidak
harus menanggung harga pembelian yang mahal. BUMDES membantu kebutuhan dana
masyarakat yang bersifat konsumtif dan produktif, menjadi distributor utama untuk
memenuhi kebutuhan sembilan bahan pokok (sembako) dan berfungsi menumbuh suburkan
kegiatan pelaku ekonomi di pedesaan. Pendirian BUMDES tersebut harus disertai dengan
upaya penguatan kapasitas dan didukung oleh kebijakan daerah (Kabupaten/Kota) yang
memfasilitasi dan melindungi usaha ini dari ancaman persaingan para pemodal besar.
Mengingat badan usaha ini merupakan lembaga ekonomi baru yang beroperasi di pedesaan
dan masih membutuhkan landasan yang kuat untuk tumbuh dan berkembang. BUMDES
dalam operasionalisasinya ditopang oleh lembaga moneter desa (unit pembiayaan) sebagai
unit yang melakukan transaksi keuangan berupa kredit maupun simpanan. Jika kelembagaan
ekonomi kuat dan ditopang kebijakan yang memadai, pertumbuhan ekonomi yang disertai
pemerataan distribusi aset kepada rakyat secara luas akan mampu menanggulangi berbagai
permasalahan ekonomi di pedesaan. Tujuan akhirnya, BUMDES sebagai instrumen
merupakan modal sosial (social capital) yang diharapkan mampu menjembatani upaya
penguatan ekonomi di pedesaan.
BAB III
METODE DAN HASIL PENELITIAN

A. SUBJEK DAN OBJEK PENELITIAN


Subjek dalam penelitian ini adalah mantan anggota Badan Usaha Milik Desa ( BUMDES ) di
Desa Kertawinangun Kec Kedawung Kab Cirebon, sedangkan yang menjadi objek dalam
penelitian ini adalah peranan pemerintah dalam Badan Usaha Milik Desa ( BUMDES ) di
Desa Kertawinangun Kec Kedawung Kab Cirebon untuk meningkatkan perekonomian di
Desa Kertawinangun Kec Kedawung Kab Cirebon.

B. SUMBER DATA
A. Data Primer Data Primer adalah data yang diperoleh langsung dari responden yaitu
dari salah satu anggota BUMDES yang mengelola dana tersebut.
B. Data Sekunder Data Sekunder adalah data dan informasi yang diperoleh dari
dokumen, serta bahan bacaan dan sumber pustaka yang berkaitan dengan
permasalahan yang diteliti.

Hasil penelitian terdiri dari Peranan Pemerintah dalam Badan Usaha Milik Desa ( BUMDES
) di Desa Kertawinangun Kec Kedawung Kab Cirebon untuk meningkatkan perekonomian di
Desa Kertawinangun Kec Kedawung Kab Cirebon, Kendala- kendala yang dihadapi oleh
Pemerintah dalam BUMDES untuk memajukan serta meningkatkan perekonomian
masyarakat dan Tinjauan Ekonomi Islam terhadap peranan Pemerintah dalam Badan Usaha
Milik Desa ( BUMDES ) untuk memajukan Usaha masyarakat di Desa Kertawinangun Kec
Kedawung Kab Cirebon.
BAB IV
PENUTUP

KESIMPULAN
Badan Usaha Milik Desa (BUMDES) adalah lembaga yang didirikan atau dibentuk oleh
pemerintahan desa yang kepemilikan modal dan pengelolaannya dilakukan oleh pemerintah
desa bersama dengan masyarakat desa. Salah satu desa yang telah memiliki BUMDES adalah
Desa Kertawinangun. BUMDES Kertawinangun telah berkontribusi besar terhadap
kesejahteraan masyarakatnya. Hal ini dapat dilihat dari beberapa dampak positif yang
dirasakan masyarakat atas keberadaan BUMDES Kertawinangun, seperti membuka lapangan
pekerjaan bagi masyarakat desa, membantu masyarakat yang kekurangan modal untuk
mengembangkan usaha dengan adanya program simpan pinjam, meningkatkan Pendapatan
Asli Desa (PAD), dan lain-lain. BUMDES Kertawinangun juga memiliki fungsi sebagai
fasilitator, stabilisator, dan server bagi masyarakatnya

SARAN
1. BUMDES Kertawinangun sebaiknya mengadakan sosialisasi secara menyeluruh
kepada masyarakat Desa Kertawinangun agar masyarakat dapat memahami
banyaknya manfaat yang akan diperoleh dari keikutsertaan terhadap program
BUMDES Kertawinangun
2. Masyarakat Desa Kertawinangun seharusnya lebih meningkatkan kesadaran
berpartisipasinya terhadap program BUMDES untuk meningkatkan kesejahteraan
bersama.

Anda mungkin juga menyukai