Anda di halaman 1dari 2

Teknologi informasi dan komunikasi adalah hasil rekayasa manusia terhadap proses penyampain

informasi, pesan, atau gagasan dari satu pihak ke pihak lain sehingga lebih cepat, lebih luas sebarannya,
dan lebih lama penyimpanannya. Teknologi informasi dan komunikasi sejak zaman prasejarah sampai
sekarang terus mengalami perkembangan, mulai dari pertukaran informasi dengan media bahasa mulut
ke mulut, media gambar, media tulis, sampai media elektronik seperti yang dapat kita amati sekarang
ini.

Radio, televisi, telepon dan komputer merupakan contoh perangkat teknologi informasi dan komunikasi.
Sebagai salah satu perangkat teknologi informasi dan komunikasi, komputer memiliki peran yang sangat
besar dalam kemajuan penyebaran informasi dan komunikasi tersebut. Bahkan, sampai saat ini
komputer merupakan teknologi yang paling tinggi sepanjang perubahan manusia.

Dalam menjalankan perannya sebagai perangkat teknologi informasi dan komunikasi, komputer yang
satu dengan yang lainnya dihubungkan dalam sistem jaringan, baik jaringan lokal (lokal area network)
maupun jaringan yang lebih luas (wide area network) antar pulau, antar negara, bahkan seluruh penjuru
dunia. Jaringan komunikasi tersebut ada yang dihubungkan dengan kabel (wireline) dan ada yang
nirkabel (wireless).

Selain sistem jaringan, untuk menjalankan peranya sebagai perangkat teknologi informasi dan
komunikasi, komputer juga memerlukan sebuah perangkat lunak (software) untuk akses internet,
perangkat lunak yang mendukung akses internet tersebut di ataranya Microsoft Internet Explorer,
Netscape Comunikator, dan Adobo Acrobat Reader.

Sebagai insan budaya yang beradab, sudah sepatutnya kita memiliki etika dan moral yang baik dalam
menjalani hidup ini, termasuk dalam menggunakan perangkat teknologi informasi dan komunikasi. Kita
harus menghargai hak cipta dan hak atas kekayaan intelektual sebagaimana telah diatur dalam undang-
undang. Tidak boleh melakukan pembajakan atas hasil karya cipta dan intelektual orang lain. Seandainya
kita melakukan pengutipan, maka sumbernya harus jelas dicantumkan.

Selain harus memiliki etika dan moral yang baik, ketika menggunakan perangkat teknologi informasi dan
komunikasi juga harus memperhatikan perangkat yang baik, cara penataan dan penggunaan yang benar,
cara duduk yang benar, hingga menghidupkan dan mematikan komputer sesuai dengan prosedur yang
baik.

Sistem operasi adalah kumpulan beberapa perintah atau program pengendalian komputer yang dibuat
oleh pabrik komputer dengan memperhatikan bentuk dan cara kerja perangkat keras yang mereka
miliki. Sistem operasi memungkinkan adanya komunikasi antara pengguna dengan komputer, sehingga
komputer dapat menjalankan instruksi-intstruksi yang diberikan dan menghasilkan keluaran yang
diharapkan.

Sebelum melakukan penginstallan sistem operasi atau program aplikasi lain, diperlukan perangkat keras
melalui BIOS, karena jika setting BIOS tidak sesuai dengan kondisi perangkat keras yang ada maka kinerja
komputer tidak akan optimal. Bios itu merupakan sarana penyimpanan perintah internal yang telah
dibuat oleh perusahaan komputer. Setelah konfigurasi BIOS dan penginstalan sistem operasi selesai user
sudah dapat melakukan setting periferal dan manajemen file sesuai kebutuhan.

Anda mungkin juga menyukai