Anda di halaman 1dari 1

Deskripsi Bunga Hibiscus rosa sinensis

Bunga Hibiscusrosa-sinensis merupakan bunga tunggal yang muncul di ketiak daun


dan memiliki epikalik (kalik tambahan) yang berjumlah 5-7 braktea Mahkota bunga
Hibiscusrosa-sinensis ada yang bewarna putih, kuning, dan merah dengan berbagai degradasi
warna dengan susunan tunggal, ganda, dan cested. Bunga memiliki simetri radial dengan
kalik berbentuk seperti cup, memiliki 5 petal yang saling berhubungan, tangkai sari muncul
dari stamen dan memiliki stigma dengan lobus berambut (Silalahi, 2019).

Kembang sepatu berbunga tunggal dan memiliki tangkai bunga yang panjangnya
mencapai 1– 4 cm, serta menjurai dengan lima mahkota yang tersusun berbentuk terompet
atau lonceng dengan tepi mahkota bergelombang. Helaian mahkota bunga tunggal atau
ganda. Bunga tersusun atas 5 mahkota, 5 calyx, 1 buah bakal buah yang memiliki banyak
ruang dan benang sari yang berwarna kuning lebih dari 10 (Agustina et al., 2019).

DAPUS :

Agustina, M., Djufri dan Nurmaliah, C. 2019. Hubungan Kekerabatan Spesies Malvaceae
Berdasarkan Ciri Morfologi. Jurnal Biologi Edukasi. 11(2): 25-33.
Silalahi, M. 2019. Hibiscusrosa-sinensis L dan Bioaktivitasnya. Jurnal EduMatSains. 3(2):
133-146.

Anda mungkin juga menyukai