Anda di halaman 1dari 14

MAKALAH

“HUMAN CAPITAL (MODAL MANUSIA) ”

UNTUK MEMENUHI TUGAS PADA MATA KULIAH


EKONOMI SDM DAN KETENAGAKERJAAN
DOSEN PENGAMPU :
AHMAD ASWAN WARUWU, SE., MSM

DISUSUN OLEH :

WITRI NIYARSIH
NIM : 08.18.599

SEMESTER V / B
PRODI EKONOMI SYARIAH / EKSLUSIF

SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM (STAI)


SYEKH ABDUL HALIM HASAN
AL ISHLAHIYAH BINJAI
2020
DAFTAR ISI

DAFTAR ISI .................................................................................................. i

BAB I PENDAHULUAN ............................................................................... 1

A. Latar Belakang ............................................................................1

B. Rumusan Masalah .......................................................................1

C. Tujuan Penulisan .........................................................................2

BAB II PEMBAHASAN ................................................................................ 3

A. Pengertian Human Capital ......................................................... 3

B. Teori Human Capital.................................................................. 3

C. Konsep Human Capital .............................................................. 5

D. Jenis – jenis Human Capital ....................................................... 7

BAB III KESIMPULAN .............................................................................. 11

A. Kesimpulan ....................................................................................... 11

DAFTAR PUSTAKA ................................................................................... 12

i
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Dalam sebuah organisasi diperlukan cara bagaimana mengarahkan

penerapan kebijakan Human Capital yang bisa memberikan nilai tambah dengan

mempertemukan aspirasi dan kebutuhan mereka . ini sejalan dengan proses

penilaian dan pelaporan namun perlu diperhatikan evaluasi penting melalui

penilaian data-data kuantitatif dan kualitatif dan digunakan untuk menganalisis

prediksi outcome dimasa yang akan datang terhadap keadaan dan tujuan

organisasi. Untuk mendapatkan keadaan ini diperlukan pendekatan tentang konsep

Human Capital analisis data yang ada dan dilanjutkan dengan penilaian dan

pelaporan Human capital kemudian data yang diperoleh di analisis untuk

pengambilan kebijakan

B. Rumusan Masalah

1. Apa yang di maksud dengan Human Capital (Modal Manusia) ?

2. Teori Human Capital ?

3. Apa saja konsep Human Capital ?

4. Apa saja jenis – jenis Human Capital?

1
C. Tujuan Penulisan

Berdasarkan latar belakang dan rumusan masalah diatas, penyusunan

makalah ini bertujuan untuk :

1. Mengetahui Human Capital (Modal Manusia)

2. Mengetahui teori Human Capital

3. Mengetahui konsep Human Capital

4. Mengetahui jenis – jenis Human Capital

2
BAB II

PEMBAHASAN

A. Pengertian Human Capital

Menurut kamus bahasa inggris, human artinya adalah manusia

.Selanjutnya capital berarti modal. Jadi, secara harfiah dapat kita simpulkan

sebagai modal manusia (Adress, 2005).

Modal manusia juga bisa diartikan kesatuan dari kemampuan dan

keterampilan untuk memasuki dunia kerja.

Dijelaskan lebih lanjut mengenai capital atau modal. Modal terbagi dalam

bentuk fisik atau dalam bentuk non-fisik yaitu tampak dan tak nampak. secara

etimologis kata capital yang akar katanya bersalah dari bahasa latin, caput, berarti

“kepala”. Adapun artinya di pahami pada abad ke-12 dan ke-13, adalah dana,

persediaan barang, sejumlah uang dan bunga uang peminjaman (Damsar, 2010:

173).

B. Teori Human Capital

Teori Human Capital adalah suatu pemikiran yang menganggap bahwa

manusia merupakan suatu bentuk kapital atau barang modal sebagaimana barang-

barang modal lainnya, seperti tanah, gedung, mesin, dan sebagainya. Human

Capital dapat didefinisikan sebagai jumlah total dari pengetahuan, skill, dan

kecerdasan rakyat dari suatunegara.

Mutu modal manusia, menurut Romer (1996), terdiri dari kemampuan,

3
keahlian dan pengetahuan dari seseorang ( pekerja ). Dengan demikian secara

konvensional,mutu modal manusia adalah sesuatu yang harus dipisahkan/

dihargai secara tersendiri. Sedangkan menurut Hildebrand (1995), yang termasuk

dalam mutu modal manusia adalah level nutrisi, harapan hidup, keahlian,

pengetahuan, kemampuan dan sikap ( attitudes ). Kedua pendapat tersebut sama-

sama memberikan batasan bahwa mutu modal bahwa manusia merupakan modal

tersendiri yang dapat disejajarkan dengan modal fisik.

Investasi tersebut ( Human Capital ) dilakukan dengan tujuan untuk

memperoleh tingkat konsumsi yang lebih tinggi di masa yang akan datang.

Walaupun kontroversi mengenai di perlakukannya human resources sebagai

Human Capital belum terselesaikan, namun beberapa ekonom klasik dan

neoklasik seperti Adam Smith, Von Threnen, dan Alfred Marshall sependapat

bahwa Human Capital terdiri dari kecakapan-kecakapan yang diperoleh melalui

pendidikan dan anggota masyarakat. Kecakapankecakapan tersebut merupakan

kekuatan utama bagi pertumbuhan ekonomi.

Ada beberapa persoalan pemgukuran pembentukan Human Capital menurut

pendekatan dasar biaya. Ukuran-ukuran pembentukan kapital neto menemui

beberapa kesulitan, antara lain.

1. Berkenaan dengan masalah kompleksnya hubungan antara konsumsi

daninvestasi.

2. Berkenaan dengan bagaimana memperlakukan penganggurran dalam

memperkirakan opportunitycost.

4
C. Konsep Human Capital

Modal manusia adalah komponen yang sangat penting di dalam organisasi.

Manusia dengan segala kemampuannya bila dikerahkan keseluruhannya akan

menghasilkan kinerja yang luar biasa. Ada enam komponen dari modal manusia,

yakni: (1) Modal intelektual; (2) Modal emosional; (3) Modal sosial; (4) Modal

ketabahan, (5) Modal moral; dan (6) Modal kesehatan (Ancok,2002). Keenam

komponen modal manusia ini akan muncul dalam sebuah kinerja yang optimum

apabila disertai oleh modal kepemimpinan dan modal struktur organisasi yang

memberikan wahana kerja yang mendukung.

1. Modal intelektual adalah kemampuan seseorang untuk berfikir atau

memikirkan sesuatu secara baru, sehingga menghasilkan ide – ide dan

pemikiran baru. Modal intelektual tidak selalu berpatokan pada tingginya

tingkatan pendidikan seseorang.

Banyak orang yang tidak memiliki pendidikan tinggi, akan tetapi karena

dia seorang pemikir, dan hasil pemikiran ataupun gagasanya berkualitas

serta memiliki nilai sehingga hasil pemikirannya tersebut dapat diterima

oleh orang – orang yang bersangkutan.

2. Modal emosional adalah kemampuan seseorang dalam mengelola

emosinya dan memahami emosi orang lain, sehingga mampu mengambil

tindakan paling tepat dalam berinteraksi dengan orang tersebut tanpa

menggunakan ego yang apabila tidak tepat penggunaanya akan membuat

orang lain merasa tidak nyaman .

5
3. Modal ketabahan, modal inilah yang merupakan kunci sukses seseorang

dalam menjalani kehidupan pribadi maupun kehidupan dalam organisasi

atau perusahaan. Mereka yang sudah teruji ketika dihadapkan dengan

kesulitan dan berbagai persoalan dalam hidup. Mereka yang memandang

masalah secara solutif, dimana masalah bukanlah beban akan tetapi segala

hal yang butuh penyelesaian dan harus diselesaikan, merekalah yang akan

menghadirkan perubahan positif yang signifikan di lingkungan

perusahaan.

4. Modal sosial erat kaitannya dengan hubungan antara manusia. Modal

sosial adalah kemampuan manusia untuk saling menghargai perbedaan

tersebut, baik dalam masyarakat, organisasi maupun perusahaan.

Kemampuan iniah yang akan membuat seluruh karyawan bersinergi dalam

perbedaan, sehingga dapat bekerjasama untuk meningkatkan kreativitas

setiap individu dalam perusahaan maupun organisasi.

5. Modal moral adalah kemampuan karyawan dalam mengintegritaskan nilai

– nilai moral dalam berperilaku, bertanggung jawab pada pekerjaan,

memiliki sifat penyayang dan peduli sesame serta bersifat pemaaf dengan

tidak membalas perlakuan karyawan lain yang tidak menyenangkan.

6. Modal kesehatan, seberapapun hebatnya kelima skill Human Capital

diatas yang dimiliki setiap individu, tanpa modal kesehatan , siapapun

tidak akan diterima dalam organisasi ataupun perusahaan. Itu sebabnya ,

6
modal kesehatan adalah modal yang paling penting dan utama manusia

untuk dapat berfikir dengan kreatif, solutif, produktif dan efesien. 1

Human Capital memegang peranan yang penting dalam pertumbuhan dan

pembangunan ekonomi sebagai faktor produksi selain sumber daya alam. Kualitas

manusia yang semakin baik akan berpengaruh terhadap semakin tingginya

efisiensi dan produktivitas suatu negara. Sehingga, dapat memacu pertumbuhan

dan pembangunan ekonomi. Indikator yang dapat digunakan sebagai acuan

kualitas manusia ialah pendidikan, kesehatan, pelatihan, dan Indeks Pembangunan

Manusia (IPM). Apabila semua indikator tersebut terpenuhi, maka pertumbuhan

dan pembangunan ekonomi dapat tercapai.

Indikator kualitas Modal manusia ada empat:

1. Pendidikan

2. Kesehatan

3. Pelatihan (On theJob)

4. IPM (Indeks Pembangunan Manusia)

D. Jenis - jenis Human Capital

Seperti halnya dengan sumber daya keuangan dan peralatan, konsep Human

Capital menempatkan sumber daya manusia sebagai aset berharga yang tak kalah

penting. Namun, Human Capital sebagai aset tidaklah berwujud karena berupa

pengetahuan, keahlian, keterampilan, dan kreativitas yang melekat pada sumber

daya manusia.

1
https://www.linovhr.com/tugas-human-capital/ (29 Oktober 2020, pukul 00.47 Wib)

7
Keberadaan sumber daya manusia dengan segenap sifat kolektif yang melekat

padanya memberi modal bagi perusahaan untuk meningkatkan produktivitasnya,

menghasilkan layanan profesional, dan tentunya nilai ekonomi yang

menguntungkan. Berkenaan dengan hal tersebut, Human Capital yang ada dan

bisa dikembangkan dalam diri sumber daya manusia terdiri dari beberapa jenis

sebagai berikut.

1. General management Human Capital

Jenis Human Capital ini dikembangkan untuk sumber daya manusia di level

manajemen tinggi atau eksekutif yang meliputi kompetensi manajerial,

kepemimpinan, kemampuan mengambil keputusan, dan keahlian fungsional,

termasuk dalam mengumpulkan, mengolah, dan mengelola sumber daya

keuangan, teknis, dan sumber daya manusia. Jenis general management Human

Capital penting dimiliki dan dikembangkan sehingga para eksekutif perusahaan

mampu berinteraksi dengan investor dan kolega bisnis dalam memajukan

perusahaan.

2. Strategic Human Capital

Strategic Human Capital merupakan jenis modal manusia yang mencakup

keahlian dan keterampilan strategis yang didapatkan dari pengalaman menghadapi

situasi tertentu. Misalnya kemampuan strategis dalam mengatur keuangan terkait

pemotongan anggaran biaya untuk efisiensi sebab adanya situasi keuangan yang

kurang menguntungkan. Selain itu, kemampuan bermanuver menghadapi situasi

pasar yang tidak bisa diprediksi juga termasuk dalam jenis Human Capital ini.

8
Intinya, strategic Human Capital dibutuhkan untuk beradaptasi dengan perubahan

dan situasi di lingkungan baru.

3. Industry Human Capital

Segenap pengetahuan yang berkaitan dengan industri baik teknis, regulasi

maupun supplier termasuk dalam jenis industry Human Capital. Namun,

jenis Human Capital ini hanya berlaku untuk perusahaan yang beroperasi di

bawah peraturan yang sama atau sejenis saja. Misalnya seperti industri otomotif,

obat dan makanan, serta yang lainnya.

4. Relationship Human Capital

Kecerdasan berkomunikasi menunjukkan kemampuan menjalin komunikasi

dan berinteraksi dengan orang lain baik di dalam maupun di luar tim kerja.

Kemampuan jenis ini termasuk dalam relationship Human Capital. Meski tampak

sederhana, namun kemampuan ini harus dimiliki oleh setiap karyawan sehingga

perusahaan harus memanfaatkan dan mengembangkan potensinya secara

maksimal. Karyawan yang memiliki kemampuan yang baik dalam berkomunikasi

dan berinteraksi dapat mendukung kelancaran pelaksanaan tugas sehingga

tercapainya kinerja yang tinggi dapat diraih dengan lebih mudah.

5. Company specific Human Capital

Setiap perusahaan pasti memiliki struktur dan budaya kerja yang berbeda,

termasuk juga peraturan dan kebijakannya. Setiap karyawan dituntut untuk

mampu beradaptasi dengan segala sesuatu yang menjadi ketentuan internal

perusahaan tersebut. Inilah yang disebut dengan company specific Human Capital.

Karyawan yang mengenal dengan baik segala atribut yang melekat pada

9
perusahaan, tentu akan lebih mudah menjalankan tugas sesuai dengan visi dan

misi yang mengarah pada kemajuan perusahaan. 2

2
https://www.simulasikredit.com/apa-itu-human-capital/(pukul:13:40)

10
BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan

Human Capital atau modal manusia adalah kemampuan yang ada dalam diri

seseorang, dapat dinyatakan dari yang terlihat maupun yang masih terpendam.

Kemampuan seseorang yang terlihat dapat tercermin dari penyelesaian pekerjaan

sehari-hari dengan penilaian terkini atas apa yang dapat dilakukan oleh seseorang

di dalam organisasi, dengan kata lain yaitu kapasitas seorang individu untuk

melakukan beragam tugas dalam suatu pekerjaanorganisasi.

Teori Human Capital adalah suatu pemikiran yang menganggap bahwa

manusia merupakan suatu bentuk kapital atau barang modal sebagaimana

barang-barang modal lainnya, seperti tanah, gedung, mesin, dan sebagainya.

Human Capital dapat didefinisikan sebagai jumlah total dari pengetahuan, skill,

dan kecerdasan rakyat dari suatu negara.

Konsep Human Capital dapat didefinisikan menjadi tiga. Konsep pertama

adalah Human Capital sebagai aspek Individual, Konsep kedua menyatakan

bahwa Human Capital merupakan pengetahuan dan keterampilan yang

didapatkan melalui berbagai aktivitas, Konsep ketiga memandang Human

Capital melalui perspektif orientasi produksi.

11
DAFTAR PUSTAKA

(“pertumbuhan ekonomi dan IPM Indonesia,” 2013)

Human capital ( mutu modal manusia).htm

HARDJANTO MUTU MODAL MANUSIA DAN PERTUMBUHAN

EKONOMI

Human Capital andEconomicGrowth.

Dr. ALI HANAPIAH MUHI, MPANALISIS INVESTASI MODAL MANUSIA

DALAM

PERSPEKTIF PENDIDIKAN DAN PELATIHAN

H.A.R Tilaan, 2000. Pendidikan abad ke -21 menunjngknowliegde-

basececonomiy.

Analisis CSIS. TAHUN xxix/200,no.3 jakarta HLM :257-284

http:// pengertian_ menurut blogspot.co,id/2016/01/ pengertian- modal-manusia-

menurut-ahli,html

https://www.simulasikredit.com/apa-itu-human-capital/

https://www.linovhr.com/tugas-human-capital/

12

Anda mungkin juga menyukai